Tim Futsal Indonesia Tetapkan 16 Pemain ke Turnamen Cina  

Reporter

Editor

Budi Riza

Selasa, 9 Agustus 2016 03:14 WIB

Menpora Imam Nahrawi menyapa Artis Nita Thalia di Tamansari, Bogor, 13 April 2016. Keberadaan lapangan desa digunakan untuk mendorong pemuda-pemuda desa peduli terhadap olahraga, sekaligus melahirkan bibit-bibit atlet potensial. Lapangan yang di bangun dapat berupa sepak bola, bola voli, bulutangkis, futsal atau panjat dinding. TEMPO/Lazyra Amadea Hidayat

TEMPO.CO, Mataram - Federasi Futsal Indonesia (FFI) menetapkan 16 orang pemain terpilih dari 29 orang asal 16 klub futsal yang diundang mengikuti seleksi selama tiga hari di Mataram pada Senin malam, 8 Agustus 2016.

Mereka akan diberangkatkan ke Cina untuk mengikuti undangan bertanding dalam kejuaraan Chinese Footbal Association International Futsal Tournament, yang berlangsung di Changsha, Provinsi Hunan, Cina, selama tiga hari, 26-28 Agustus 2016.

Sekretaris Jenderal FFI Edhi Prasetyo mengumumkan penetapan daftar pemain itu di Rumah Makan Gading Mataram setelah bersantap malam bersama pemain yang diseleksi. “Yang diberangkatkan 14 orang. Jadi masih ada dua lagi yang mungkin tidak lolos,” katanya.

Pemilihan pemain futsal Indonesia ini dilakukan oleh pelatih yang dipimpin Dadang Iskandar setelah melakukan seleksi selama tiga hari di Mataram. Mereka juga akan menjalani pemusatan pelatihan di sana hingga keberangkatan ke Changsha, Provinsi Hunan.

CFA International Futsal Tournament diikuti oleh tuan rumah Cina, Indonesia, Myanmar, Mesir, dan Thailand. Pada pertandingan pertama, Indonesia akan melawan Myanmar dan seterusnya berturut-turut melawan Mesir, Cina, dan Thailand. “Peserta ini ditetapkan berdasarkan undangan penyelenggara,” ujarnya.

Mereka yang dipilih adalah Bambang Bayu Saptaji (Klub Vamos Mataram), Ardiansyah Runtuboy (Black Steel), Andri Kustiawan (Vamos Mataram), Sunny Rizky (Vamos Mataram), Syahidansyah Lubis (Vamos Mataram), Randy Satria (Pelindo), Jailani Ladjanibi (Pelindo), Reza Yamani (PLN), M. Eko Puji Saputro (BJL 2000), Ardy Dwi Suwardi (BJL 2000), M. Iqbal Rahmatullah Iskandar (Black Steel), Nady Sukmawijaya (Biangbola), Nazil Purnama (Vamos Mataram), Yos Adi Wicaksono (Pelindo), dan Maegel Nustelu (Libido).

Selama PSSI dikenai sanksi internasional, FFI tidak pernah mengirimkan tim bertanding ke luar negeri sejak 2014. Pada pertandingan terakhir di Malaysia, tim FFI dikalahkan Thailand lewat perpanjangan waktu kemudian lewat adu penalti sewaktu bertemu Vietnam.

SUPRIYANTHO KHAFID

Berita terkait

Fernando Morientes Pajang Trophy Liga Champions di Indonesia, Bicara Fanatisme Suporter Tanah Air

1 hari lalu

Fernando Morientes Pajang Trophy Liga Champions di Indonesia, Bicara Fanatisme Suporter Tanah Air

Fernando Morientes singgung bagaimana kegilaan penggemar sepak bola Indonesia yang rela menonton Laga Liga Champions tengah malam.

Baca Selengkapnya

Kehadiran Suporter Timnas Indonesia Jadi Sorotan Jelang Laga Melawan Korea Selatan di Piala Asia U-23

3 hari lalu

Kehadiran Suporter Timnas Indonesia Jadi Sorotan Jelang Laga Melawan Korea Selatan di Piala Asia U-23

Kehadiran ribuan suporter Timnas Indonesia di Piala Asia U-23 2024 menjadi sorotan. Korea Selatan dianggap bakal seperti melakoni laga tandang.

Baca Selengkapnya

Jadwal Timnas Indonesia vs Vietnam di Kualifikasi Piala Dunia 2026 Kamis Malam, Erick Thohir Berharap Dukungan Maksimal Suporter

41 hari lalu

Jadwal Timnas Indonesia vs Vietnam di Kualifikasi Piala Dunia 2026 Kamis Malam, Erick Thohir Berharap Dukungan Maksimal Suporter

Timnas Indonesia akan menghadapi Vietnam dalam dua kali pertandingan Kualifikasi Piala Dunia 2026 pada Maret ini, di kandang dan tandang.

Baca Selengkapnya

Mykhailo Mudryk Tantang Suporter Chelsea Duel Usai Kalah Lawan Wolves di Liga Inggris

5 Februari 2024

Mykhailo Mudryk Tantang Suporter Chelsea Duel Usai Kalah Lawan Wolves di Liga Inggris

Mykhailo Mudryk tak terima dikritik suporter Chelsea dan malah melayangkan tantangan kepadanya.

Baca Selengkapnya

Respons Shin Tae-yong Soal Petisi Suporter Minta Kontraknya di Timnas Indonesia Diperpanjang

3 Februari 2024

Respons Shin Tae-yong Soal Petisi Suporter Minta Kontraknya di Timnas Indonesia Diperpanjang

Shin Tae-yong mengatakan fenomena tersebut ada karena suporter mengapresiasi kerja kerasnya bersama timnas Indonesia.

Baca Selengkapnya

Ingin Tonton Laga Liga 1 Borneo FC di Stadion Batakan Balikpapan, Suporter Difasilitasi Tiket Plus Transportasi Rp 130 Ribu

1 Januari 2024

Ingin Tonton Laga Liga 1 Borneo FC di Stadion Batakan Balikpapan, Suporter Difasilitasi Tiket Plus Transportasi Rp 130 Ribu

Borneo FC akan menjamu Persija Jakarta di Liga 1 pada 6 Februari nanti di Stadion Batakan, Balikpapa.

Baca Selengkapnya

Polisi Luka Parah dalam Ricuh Suporter, Pemerintah Yunani Putuskan Seluruh Laga Sepak Bola Digelar Tanpa Penonton hingga Februari 2024

12 Desember 2023

Polisi Luka Parah dalam Ricuh Suporter, Pemerintah Yunani Putuskan Seluruh Laga Sepak Bola Digelar Tanpa Penonton hingga Februari 2024

Pertandingan-pertandingan sepak bola di Yunani akan diselenggarakan tanpa kehadiran penonton hingga 12 Februari 2024.

Baca Selengkapnya

Laga Granada vs Athletic Bilbao di Liga Spanyol Dilanjutkan Senin Malam setelah Meninggalnya Suporter

11 Desember 2023

Laga Granada vs Athletic Bilbao di Liga Spanyol Dilanjutkan Senin Malam setelah Meninggalnya Suporter

Laga Granada vs Athletic Bilbao dalam lanjutan Liga Spanyol sempat dihentikan karena ada suporter yang meninggal dan akan dilanjutkan Senin malam.

Baca Selengkapnya

Berita Liga 1: PT LIB Luncurkan Fan ID untuk Permudah Aktivitas Suporter

7 Desember 2023

Berita Liga 1: PT LIB Luncurkan Fan ID untuk Permudah Aktivitas Suporter

Operator Liga 1, PT Liga Indonesia Baru (PT LIB), meluncurkan aplikasi Liga Fan ID untuk mempermudah aktivitas para suporter.

Baca Selengkapnya

25 Suporter Ditangkap karena Serang Polisi Saat Liga Dewa United vs Persib Bandung

27 November 2023

25 Suporter Ditangkap karena Serang Polisi Saat Liga Dewa United vs Persib Bandung

Polisi menangkap 25 suporter sepak bola saat pertandingan Dewa United vs Persib Bandung kemarin. Mereka ditangkap karena menyerang polisi.

Baca Selengkapnya