Guardiola Mampu Pecundangi Mourinho, Man City Tekuk MU 2-1

Reporter

Sabtu, 10 September 2016 20:34 WIB

Jose Mourinho dan Pep Guardiola. REUTERS/Albert Gea

TEMPO.CO, Jakarta - Manchester City mampu mengalahkan Manchester United 2-1 dalam pertandingan Liga Inggris di Old Trafford, Sabtu malam. The Citizens sempat unggul lewat gol Kevin de Bruyne dan Kelechi Iheanacho, namun MU bisa mengecilkan kedudukan lewat Zlatan Ibrahimovic.

Hasil ini membuat City tetap di puncak klasemen dengan nilai 12 dari 4 laga, sedangkan United turun ke urutan ketiga klasemen dengan nilai 9. Chelsea, yang akan bermain melawan Swansea Ahad malam, berada di urutan kedua dengan nilai 9 dari 3 laga.

Pada babak pertama, racikan Josep Guardiola mampu membawa City tampil lebih menekan, meski mereka bermain di kandang lawan dan tak diperkuat Sergio Aguero yang terekan hukuman. Duet Kevin de Bruyne dan Kelechi Iheanacho mampu mengacaukan pertahanan tim asuhan Jose Mourinho. Pada menit ke-15, De Bruyne membobol gawang David de Gea setelah meneruskan sundulan Iheanacho.

Pada menit ke-36 giliran Iheanacho yang mencetak gol. Kali ini penyerang muda itu melakukannya dengan mudah setelah bola tembakan mendatar dari De Bruyne membentur tiang dan memantul ke arahnya, yang saat itu sudah berdiri bebas.

United mampu mengecilkan ketinggalan pada menit ke-42 lewat Zlatan Ibrahimovic. Penyerang asal Swedia ini mampu menjebol gawang City setelah kiper anyar Claudio Bravo melakukan blunder.

Pada babak kedua, United mampu tampil lebih baik. Masuknya Marcus Rashford menggantikan Jesse Lingard mampu menambah daya serang tim asuhan Jose Mourinho itu. Rashford bahkan mampu menjebol gawang Bravo pada menit ke-69. Sayang Ibrahimovic sudah dalam posisi offside sehingga gol itu dibatalkan wasit.

Pada menit ke-78 De Bruyne kembali membuat suporter United ketar-ketir. Ia lolos ke kotak penalti dan mampu melontarkan tendangan keras. Tapi, tendangan itu kembali membentur tiang gawang.

Sepanjang pertandingan, City menguasai bola hingga 60 persen. Mereka juga memiliki 14 peluang, yang 6 di antaranya terarah. United punya 11 peluang dan hanya 3 yang terarah.

Susunan pemain:

Manchester United (4-2-3-1): de Gea, Valencia, Bailly, Blind, Shaw (Martial 82), Pogba, Fellaini, Mkhitaryan (Herrera 46), Rooney, Lingard (Rashford), Ibrahimovic.

Manchester City (4-3-3): Bravo, Sagna, Stones, Otamendi, Kolarov, De Bruyne (Zabaleta 90), Fernandinho, Silva, Sterling (Sane 61), Iheanacho ( Fernando 53), Nolito.

UEFA | NURDIN

Berita terkait

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris Pekan Ke-35: Arsenal dan Manchester City Menang, Perebutan Juara Tetap Ketat

50 menit lalu

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris Pekan Ke-35: Arsenal dan Manchester City Menang, Perebutan Juara Tetap Ketat

Rangkaian pertandingan pekan ke-35 Liga Inggris 2023/24 telah berakhir. Simak rekap hasil dan klasemennya.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga Inggris: Tekuk Nottingham 2-0, Manchester City Hanya Terpaut Satu Poin dari Arsenal

1 jam lalu

Hasil Liga Inggris: Tekuk Nottingham 2-0, Manchester City Hanya Terpaut Satu Poin dari Arsenal

Manchester City berhasil mengalahkan Nottingham Forest 2-0 dalam lanjutan pekan ke-35 Liga Inggris 2023/24

Baca Selengkapnya

Hasil Liga Inggris: Arsenal Kalahkan Tottenham Hotspur, Skor 3-2

7 jam lalu

Hasil Liga Inggris: Arsenal Kalahkan Tottenham Hotspur, Skor 3-2

Arsenal berhasil mengalahkan Tottenham Hotspur dalam pekan ke-35 Liga Inggris.

Baca Selengkapnya

Prediksi Nottingham Forest vs Manchester City di Liga Inggris: Jadwal, H2H, Kondisi Tim, Perkiraan Formasi

14 jam lalu

Prediksi Nottingham Forest vs Manchester City di Liga Inggris: Jadwal, H2H, Kondisi Tim, Perkiraan Formasi

Duel Nottingham Forest vs Manchester City akan tersaji pada laga pekan ke-35 Liga Inggris musim 2023-2024.

Baca Selengkapnya

Prediksi Tottenham Hotspur vs Arsenal di Liga Inggris: Jadwal, H2H, Berita Terkini Tim, Perkiraan Formasi

17 jam lalu

Prediksi Tottenham Hotspur vs Arsenal di Liga Inggris: Jadwal, H2H, Berita Terkini Tim, Perkiraan Formasi

Duel Tottenham Hotspur vs Arsenal akan tersaji pada pekan ke-35 Liga Inggris 2023-2024. The Gunners butuh kemenangan untuk jaga peluang.

Baca Selengkapnya

Liga Inggris: Manchester United Ditahan Burnley lalu Diejek Suporter, Erik ten Hag Minta Maaf

1 hari lalu

Liga Inggris: Manchester United Ditahan Burnley lalu Diejek Suporter, Erik ten Hag Minta Maaf

Erik ten Hag meminta maaf kepada pendukung tim setelah Manchester United ditahan Burnley di pekan ke-35 Liga Inggris.

Baca Selengkapnya

Liga Inggris: Liverpool Ditahan West Ham 2-2, Mohamed Salah dan Jurgen Klopp Berselisih di Pinggir Lapangan

1 hari lalu

Liga Inggris: Liverpool Ditahan West Ham 2-2, Mohamed Salah dan Jurgen Klopp Berselisih di Pinggir Lapangan

Hasil seri 2-2 yang diderita Liverpool di kandang West Ham pada Liga Inggris pekan ke-35 diwarnai perselisihan Mo Salah dan Jurgen Klopp.

Baca Selengkapnya

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris Pekan Ke-35: Liverpool, Manchester United, dan Chelsea Seri; Sheffield United Terdegradasi

1 hari lalu

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris Pekan Ke-35: Liverpool, Manchester United, dan Chelsea Seri; Sheffield United Terdegradasi

Hasil Liga Inggris pekan ke-35: Liverpool, Manchester United, dan Chelsea bermain seri. Sedangkan Sheffield United kalah dan terdegradasi.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga Inggris: Ditekuk Newcastle, Sheffield Jadi Tim Pertama yang Terdegradasi

1 hari lalu

Hasil Liga Inggris: Ditekuk Newcastle, Sheffield Jadi Tim Pertama yang Terdegradasi

Sheffield United dipastikan menjadi tim pertama yang terdegradasi dari Liga Inggris (Premier League) musim 2023/24.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga Inggris: Liverpool Ditahan West Ham United 2-2, Kian Tertinggal dalam Persaingan Juara

1 hari lalu

Hasil Liga Inggris: Liverpool Ditahan West Ham United 2-2, Kian Tertinggal dalam Persaingan Juara

Liverpool ditahan imbang 2-2 oleh West Ham dalam pertandingan pekan ke-35 Liga Inggris.

Baca Selengkapnya