Inggris Hadapi Malta, Stones: Awal Lembaran Baru  

Reporter

Kamis, 6 Oktober 2016 11:07 WIB

John Stones, pesepakbola berkewarganegaraan Inggris yang bermain untuk klub Everton. John yang biasa bermain pada posisi bek ini direkrut oleh klub Liga Inggris, Manchester City dengan nilai transfer hingga 47 juta pound sterling atau sekitar Rp 827 miliar. REUTERS

TEMPO.CO, Jakarta - Bek timnas Inggris, John Stones, menilai pertandingan melawan Malta dalam matchday kedua Pra-Piala Dunia 2018, Sabtu malam, akan menjadi awal babak baru yang menyegarkan setelah melalui masa sulit.

Timnas Inggris disingkirkan tim gurem Islandia pada 16 besar Piala Eropa (Euro) 2016 Juni lalu di Prancis dengan skor 1-2. Pekan lalu, Inggris juga dihantam badai dengan harus mundurnya pelatih Sam Allardyce, yang keceplosan bicara tentang aib seputar transfer pemain yang mempermalukan Football Association (FA), otoritas sepak bola Inggris.

Pada matchday pertama Grup F Pra-Piala Dunia 2018, sebiji gol dari Adam Lallana membawa Inggris menang dengan skor tipis 1-0 atas Slovakia. Itulah satu-satunya pertandingan bagi Allardyce bersama timnas Inggris. Untuk sementara, timnas Inggris senior ditangani Gareth Southgate, pelatih timnas U-21.

Dalam pandangan John Stones, pertandingan melawan Malta akan menjadi kesempatan besar baginya secara pribadi, apalagi dengan pelatih baru, dan akan menjadi waktu yang luar biasa bagi semua pemain. “Tantangan di hadapan kami dan ini lembaran baru.”

Pemain belakang 22 tahun tersebut juga mengemukakan betapa vitalnya peran kapten tim Wayne Rooney dan juga para pemain berpengalaman lainnya. “Mereka sangat berarti bagi saya secara personal dan pemain muda lainnya. Memberi petunjuk titik-titik dalam pertandingan, situasi, dan ketika ada hal-hal yang tidak berjalan dengan baik,” kata Stones, pilar pertahanan Manchester City.

Stones mengemukakan pula pendapatnya yang mendukung Southgate dipermanenkan sebagai pelatih kepala timnas senior. “Dia tahu para pemain sejak pembentukannya. Dia hebat saat melatih timnas U-21, di mana saya juga sempat berada di sana. Ini tantangan dan babak baru baginya. Dia akan menikmatinya, datang ke sini bekerja dan mencoba memberi yang terbaik dalam empat pertandingan, dan apa yang kemudian terjadi setelah itu, bergantung pada FA,” ujar Stones.

BISNIS.COM

Berita terkait

Mengenal Kim Pan-gon Pelatih Timnas Malaysia

33 hari lalu

Mengenal Kim Pan-gon Pelatih Timnas Malaysia

Meskipun pelatih Kim Pan-gon belum mampu mengangkat timnas Malaysia meraih prestasi dalam Kualifikasi Piala Dunia 2026, dia tetap menjaga semangat

Baca Selengkapnya

WAGs Timnas Inggris Berencana Sewa Mantan Tentara Terlatih untuk Keamanan Saat Euro 2024

33 hari lalu

WAGs Timnas Inggris Berencana Sewa Mantan Tentara Terlatih untuk Keamanan Saat Euro 2024

WAGs timnas Inggris merencanakan hal itu setelah pemerintah Jerman menyampaikan kekhawatiran mereka mengenai ancaman serangan teror saat Euro 2024.

Baca Selengkapnya

Perjalanan Karier Park Hang-seo yang Dirumorkan Kembali Melatih Timnas Vietnam

37 hari lalu

Perjalanan Karier Park Hang-seo yang Dirumorkan Kembali Melatih Timnas Vietnam

Nama Park Hang-seo muncul dalam kandidat pengganti pelatih timnas Vietnam, Philippe Troussier

Baca Selengkapnya

James Maddison Percaya Diri Bisa Masuk Skuad Timnas Inggris untuk Euro 2024

38 hari lalu

James Maddison Percaya Diri Bisa Masuk Skuad Timnas Inggris untuk Euro 2024

James Maddison menciptakan assist terjadinya gol Jude Bellingham saat timnas Inggris bermain imbang 2-2 melawan Belgia di laga persahabatan Selasa.

Baca Selengkapnya

Mengenal Rully Nere, Legenda Timnas Indonesia yang Memuji Ragnar Oratmangoen

38 hari lalu

Mengenal Rully Nere, Legenda Timnas Indonesia yang Memuji Ragnar Oratmangoen

Legenda Timnas Indonesia, Rully Nere memuji performa timnas Indonesia saat menang menghadapi Vietnam dalam laga lanjutan Grup F

Baca Selengkapnya

Philippe Troussier Tersingkir dari Kepelatihan Timnas Vietnam, Berikut Perjalanan Kariernya

38 hari lalu

Philippe Troussier Tersingkir dari Kepelatihan Timnas Vietnam, Berikut Perjalanan Kariernya

Federasi Sepak Bola Vietnam (VFF) mengakhiri kontrak pelatih Philippe Troussier pada Senin, 26 Maret 2024

Baca Selengkapnya

Soal Kembali Latih Timnas Vietnam, Park Hang-seo Hanya Tersenyum dan Bilang Terima Kasih

38 hari lalu

Soal Kembali Latih Timnas Vietnam, Park Hang-seo Hanya Tersenyum dan Bilang Terima Kasih

Park Hang-seo mendapatkan pertanyaan tentang kemungkinan kembali menjadi pelatih kepala Timnas Vietnam.

Baca Selengkapnya

Gareth Southgate Soroti Pengaruh Kobbie Mainoo saat Timnas Inggris Imbang 2-2 Lawan Belgia

40 hari lalu

Gareth Southgate Soroti Pengaruh Kobbie Mainoo saat Timnas Inggris Imbang 2-2 Lawan Belgia

Manajer Timnas Inggris Gareth Southgate memuji penampilan Kobbie Mainoo dalam pertandingan melawan Belgia yang berakhir imbang 2-2 di Wembley Stadium.

Baca Selengkapnya

Reaksi Emosional Endrick Usai Cetak Gol Kemenangan Timnas Brasil Atas Inggris di Wembley

42 hari lalu

Reaksi Emosional Endrick Usai Cetak Gol Kemenangan Timnas Brasil Atas Inggris di Wembley

Endrick mencetak gol kemenangan saat diturunkan dari bangku cadangan dan baru masuk lapangan 9 menit saat timnas Brasil mengalahkan Inggris 1-0.

Baca Selengkapnya

Dorival Junior Debut Bersama Timnas Brasil, Kalahkan Inggris 1-0 dan Endrick Cetak Gol Internasional Pertama

43 hari lalu

Dorival Junior Debut Bersama Timnas Brasil, Kalahkan Inggris 1-0 dan Endrick Cetak Gol Internasional Pertama

Dorival Junior ditunjuk sebagai pelatih timnas Brasil pada 8 Januari dan kemenangan atas Inggris ini jadi debutnya bersama tim nasional negaranya.

Baca Selengkapnya