Kembali ke Inggris Bersama Leverkusen, Ini Kata Chicharito  

Reporter

Editor

Febriyan

Rabu, 2 November 2016 13:40 WIB

Penyerang Bayern Leverkusen, Javier Hernandez melakukan selebrasi setalah mencetak gol ke gawang Barcelona pada pertandingan Grup E Liga Champions di BayArena, Leverkusen, 10 Desember 2015. AP/Martin Meissner

TEMPO.CO, Jakarta - Laga antara Tottenham Hotspur melawan Bayer Leverkusen terasa sangat spesial bagi penyerang Javier Hernandez. Ini adalah laga pertamanya di tanah Inggris setelah meninggalkan Manchester United pada Agustus 2015.

Chicharito, sebutan Hernandez, bergabung bersama United pada 2010. Selama empat musim di United, penyerang berkewarganegaraan Meksiko itu terus berada di bawah bayang-bayang Wayne Rooney dan hanya menjadi pemain pengganti.

Dia sempat semusim dipinjamkan United ke Real Madrid sebelum kemudian dijual ke Leverkusen. Di Leverkusen, Chicharito menunjukkan kualitasnya sebagai penyerang andal. Total dia telah membukukan 33 gol dalam 53 laga bersama Leverkusen.

Meskipun mengalami masa yang buruk di Manchester United, penyerang 28 tahun itu mengaku memiliki kenangan indah di Inggris. Dia pun senang bisa kembali berlaga di Stadion Wembley.

"Wembley adalah salah satu stadion terbaik di dunia. Saya bahagia bisa kembali ke sini, dan saya memiliki kenangan yang baik, juga perasaan dan masa lalu yang cukup indah bersama tim United," ujarnya dalam konferensi pers, Selasa kemarin.

Terkait Tottenham yang akan menjadi lawan main Leverkusen, Chicharito menilai skuad asuhan Mauricio Pochettino sebagai lawan yang tangguh. Tottenham, menurut dia, memainkan sepak bola ofensif yang sangat baik dan bisa membahayakan lawan.

Namun penyerang yang memiliki tinggi tubuh 175 sentimeter itu tetap yakin Leverkusen akan mampu memenangkan laga itu. Kuncinya adalah fokus pada strategi permainan sendiri dan tak terbawa arus permainan lawan.

"Mereka telah mengalami proses yang baik. Mereka memiliki pelatih yang baik, Pochettino. Mereka juga memiliki banyak pemain bagus. Cepat atau lambat mereka akan menjadi pesaing kuat untuk meraih gelar juara," ujarnya.

"Mereka adalah salah satu tim terkuat di Eropa. Mereka bermain indah dan menyerang lawan dengan pressing ketat. Namun kami akan fokus pada permainan kami sendiri. Jika kami bisa fokus pada strategi kami, kami akan berkesempatan besar memenangkan pertandingan," kata Chicharito.

UEFA|FEBRIYAN

Baca:
Guardiola Berhasil Antar Man City Kalahkan Barcelona 3-1
Man City Kalahkan Barcelona 3-1, Ada 4 Kesimpulan Menarik
Sempat Tertinggal 2 Gol, Arsenal Akhirnya Menang dan Lolos

Berita terkait

Bayer Leverkusen Berpeluang Pecahkan Rekor Tak Terkalahkan Benfica Saat Jamu AS Roma di Liga Europa

22 menit lalu

Bayer Leverkusen Berpeluang Pecahkan Rekor Tak Terkalahkan Benfica Saat Jamu AS Roma di Liga Europa

Bayer Leverkusen akan menjamu AS Roma dengan keunggulan agregat 2-0 pada laga leg kedua semifinal Liga Europa pada Kamis waktu setempat, 9 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Jadwal Liga Champions Leg Kedua Semifinal: Bayern Munchen Kehilangan 2 Bek Jelang Sambangi Real Madrid

14 jam lalu

Jadwal Liga Champions Leg Kedua Semifinal: Bayern Munchen Kehilangan 2 Bek Jelang Sambangi Real Madrid

Jadwal Liga Champions akan memasuki leg kedua semifinal. Bayern Munchen mendapat pukulan menjelang tampil di markas Real Madrid.

Baca Selengkapnya

Bersiap Hadapi Real Madrid di Leg 2 Semifinal Liga Champions, Begini Kondisi Skuad Bayern Munchen

21 jam lalu

Bersiap Hadapi Real Madrid di Leg 2 Semifinal Liga Champions, Begini Kondisi Skuad Bayern Munchen

Bek Bayern Munchen Raphael Guerreiro diragukan tampil pada pertandingan leg kedua semifinal Liga Champions melawan Real Madrid pada Rabu nanti.

Baca Selengkapnya

Girona Lolos ke Liga Champions Musim Depan, Michel: Kami Telah Mencetak Sejarah

1 hari lalu

Girona Lolos ke Liga Champions Musim Depan, Michel: Kami Telah Mencetak Sejarah

Pelatih Michel Sanchez memuji para pemain Girona yang telah mencetak sejarah karena untuk pertama kalinya berhasil lolos ke Liga Champions.

Baca Selengkapnya

Borussia Dortmund dan Marco Reus Sepakat Berpisah Akhir Musim Ini

2 hari lalu

Borussia Dortmund dan Marco Reus Sepakat Berpisah Akhir Musim Ini

Borussia Dortmund telah mengumumkan bahwa Marco Reus akan meninggalkan klub akhir musim ini dan berstatus bebas transfer.

Baca Selengkapnya

Rekap Hasil Liga Europa Leg Pertama Semifinal: AS Roma vs Bayer Leverkusen 0-2, Marseille vs Atalanta 1-1

3 hari lalu

Rekap Hasil Liga Europa Leg Pertama Semifinal: AS Roma vs Bayer Leverkusen 0-2, Marseille vs Atalanta 1-1

Bayer Leverkusen mengalahkan AS Roma dengan skor 2-0 dalam pertandingan leg pertama semifinal Liga Europa. Marseille vs Atalanta Imbang.

Baca Selengkapnya

Liga Champions: PSG Kalah 0-1 di Markas Dortmund, Luis Enrique Masih Optimistis Bisa Lolos

4 hari lalu

Liga Champions: PSG Kalah 0-1 di Markas Dortmund, Luis Enrique Masih Optimistis Bisa Lolos

Paris Saint-Germain (PSG) kalah 0-1 dalam leg pertama semifinal Liga Champions. Luis Enrique masih optimistis bisa lolos.

Baca Selengkapnya

Liga Champions: Borussia Dortmund Kalahkan PSG 1-0 di Leg Pertama Semifinal, Edin Terzic Tetap Waspada

4 hari lalu

Liga Champions: Borussia Dortmund Kalahkan PSG 1-0 di Leg Pertama Semifinal, Edin Terzic Tetap Waspada

Pelatih Borussia Dortmund Edin Terzic tetap waspada setelah timnya mengalahkan PSG 1-0 dalam pertandingan leg pertama semifinal Liga Champions.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga Champions Leg 1 Semifinal: Borussia Dortmund Kalahkan PSG 1-0 Berkat Gol Niclas Fullkrug

4 hari lalu

Hasil Liga Champions Leg 1 Semifinal: Borussia Dortmund Kalahkan PSG 1-0 Berkat Gol Niclas Fullkrug

Borussia Dortmund menang tipis 1-0 atas Paris Saint-Germain (PSG) dalam laga leg pertama semifinal Liga Champions 2023/24.

Baca Selengkapnya

Harry Kane Kecewa dengan Imbang Bayern Munchen vs Real Madrid di Leg 1 Semifinal Liga Champions

4 hari lalu

Harry Kane Kecewa dengan Imbang Bayern Munchen vs Real Madrid di Leg 1 Semifinal Liga Champions

Penyerang Bayern Munchen, Harry Kane, mengungkapkan kekecewaannya setelah timnya hanya bermain imbang di leg pertama semifinal Liga Champions.

Baca Selengkapnya