Indonesia Vs Vietnam, Ini Prediksi Wapres JK dan Ketua MPR  

Reporter

Sabtu, 3 Desember 2016 18:51 WIB

Pesepakbola Timnas Indonesia melakukan latihan uji coba lapangan Stadion Pakansari jelang laga Indonesia lawan Vietnam di Stadion Pakansari, 2 Desember 2016. Latihan dilakukan jelang laga putaran pertama Semi Final Piala AFF 2016. ANTARA/Yulius Satria Wijaya

TEMPO.CO, Jakarta - Wakil Presiden RI Jusuf Kalla tak ingin ketinggalan mendukung tim nasional Indonesia yang akan menjamu Vietnam dalam laga putaran pertama semifinal Piala AFF 2016. Pertandingan tersebut diadakan di Stadion Pakansari, Bogor, malam ini, 3 Desember 2016.

"Ya, tentu mendoakan Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) menang dong, masa Vietnam yang menang," ujar Kalla saat ditemui di Kompleks Parlemen, Senayan, Sabtu, 3 Desember 2016.

Meskipun begitu, Kalla tak mau menjawab saat ditanya prediksi skor laga Indonesia lawan Vietnam.

Berbeda dengan Kalla, Ketua Majelis Permusyawaratan Rakyat Zulkifli Hasan justru yakin Indonesia bisa unggul jauh dari Vietnam. "Saya kira 3-1, doakan Indonesia menang," kata Zulkifli tak lama setelah komentar Kalla.

Baca juga:
Indonesia Vs Vietnam, Adu Taktik Riedl dan Muridnya
Timnas Vs Vietnam, Kuncinya Matikan Cong Vinh


Sebelum tampil di Piala AFF 2016, tim asuhan Alfred Riedl telah dua kali menghadapi Vietnam dalam laga uji coba. Pertama, pada 9 Oktober lalu, di Sleman, Yogyakarta, hasilnya imbang 2-2. Kedua, 8 November lalu, di Hanoi, Indonesia kalah 2-3.

Riedl sendiri yakin para pemain Indonesia bisa menumbangkan Vietnam. Pelatih 67 tahun asal Austria itu mengklaim tak ada kendala bagi timnya saat mempersiapkan diri menjelang semifinal.

"Tak akan banyak perubahan dalam kedua tim. Kami akan berusaha menang di kandang," tutur Riedl, dalam jumpa pers di Bogor, Jumat, 2 Desember 2016.

YOHANES PASKALIS | INDRA WIJAYA

Berita terkait

Hamas Minta Bantuan Jusuf Kalla untuk Mediasi dengan Israel

9 jam lalu

Hamas Minta Bantuan Jusuf Kalla untuk Mediasi dengan Israel

Hamas meminta bantuan dari Jusuf Kalla agar menjadi mediator guna mengakhiri perang dengan Israel.

Baca Selengkapnya

Jusuf Kalla Sebut Akar Konflik di Papua karena Salah Paham

11 hari lalu

Jusuf Kalla Sebut Akar Konflik di Papua karena Salah Paham

Menurut Jusuf Kalla, pandangan masyarakat Papua seakan-akan Indonesia merampok Papua, mengambil kekayaan alamnya.

Baca Selengkapnya

Gilbert Lumoindong Dilaporkan ke Polisi, SETARA Institute: Pasal Penodaan Agama Jadi Alat Gebuk

12 hari lalu

Gilbert Lumoindong Dilaporkan ke Polisi, SETARA Institute: Pasal Penodaan Agama Jadi Alat Gebuk

Pendeta Gilbert Lumoindong dilaporkan ke polisi atas ceramahnya yang dianggap menghina sejumlah ibadah umat Islam.

Baca Selengkapnya

Digagas JK pada 2016, Ini Beda Rencana Kereta Cepat Jakarta-Surabaya Versi Indonesia-Cina

14 hari lalu

Digagas JK pada 2016, Ini Beda Rencana Kereta Cepat Jakarta-Surabaya Versi Indonesia-Cina

Presiden Jokowi mendiskusikan rencana pembangunan kereta cepat Jakarta-Surabaya dengan Menlu Cina, pernah akan dibangun pada 2018.

Baca Selengkapnya

Dua Laporan Polisi soal Dugaan Penistaan Agama Gilbert Lumoindong

15 hari lalu

Dua Laporan Polisi soal Dugaan Penistaan Agama Gilbert Lumoindong

"Saya tidak ada niat, saya mencintai umat Muslim. Saya minta maaf," kata Gilbert Lumoindong

Baca Selengkapnya

Jusuf Kalla Gelar Open House, Ada Anies Baswedan Hingga Figur Koalisi Perubahan yang Gantian Bertandang

26 hari lalu

Jusuf Kalla Gelar Open House, Ada Anies Baswedan Hingga Figur Koalisi Perubahan yang Gantian Bertandang

Open house yang diadakan oleh JK dihadiri oleh Anies Baswedan, Hamdan Zoelva, hingga Tom Lembong selaku perwakilan koalisi perubahan.

Baca Selengkapnya

Rekonsiliasi Nasional, Jusuf Kalla Minta Hormati Proses di MK

26 hari lalu

Rekonsiliasi Nasional, Jusuf Kalla Minta Hormati Proses di MK

Jusuf Kalla menilai positif kunjungan Roeslan Roeslani ke rumah Megawati Soekarnoputri. Soal rekonsiliasi nasional, ia menilai ada banyak waktu lain.

Baca Selengkapnya

Anies Baswedan Silaturahmi ke Rumah Jusuf Kalla: Banyak Foto-Foto

26 hari lalu

Anies Baswedan Silaturahmi ke Rumah Jusuf Kalla: Banyak Foto-Foto

Anies Baswedan bersamuh dengan Jusuf Kalla pada hari pertama Lebaran. Mengaku tak bicara soal politik.

Baca Selengkapnya

Usai Salat Id di Masjid Al Azhar, JK Terima Kunjungan Tokoh di Rumahnya Besok

27 hari lalu

Usai Salat Id di Masjid Al Azhar, JK Terima Kunjungan Tokoh di Rumahnya Besok

Wakil Presiden RI ke-10 dan ke-12 Jusuf Kalla (JK) akan merayakan hari raya Idul Fitri 1445 H atau 2024 M di Jakarta. Rencananya, JK juga akan menerima kunjungan para kolega di kediaman pribadinya di Jalan Brawijaya, Jakarta Selatan.

Baca Selengkapnya

Lebaran, Anies Baswedan Gelar Open House di Rumahnya hingga Sowan ke JK

27 hari lalu

Lebaran, Anies Baswedan Gelar Open House di Rumahnya hingga Sowan ke JK

Calon presiden nomor urut satu, Anies Baswedan, bakal merayakan lebaran tahun ini di Jakarta. Rencananya, Anies akan salat id di masjid dekat rumahnya di Lebak Bulus, Jakarta Selatan. Setelah itu, mantan Gubernur DKI Jakarta tersebut akan bersilaturahmi dengan tokoh-tokoh partai politik pengusungnya dan para politikus senior.

Baca Selengkapnya