Timnas 2 Kali Ditekuk Thailand di Final, Tiba Saat Membalas

Reporter

Sabtu, 10 Desember 2016 06:30 WIB

Pesepakbola Timnas Indonesia melakukan latihan uji coba lapangan Stadion Pakansari jelang laga Indonesia lawan Vietnam di Stadion Pakansari, 2 Desember 2016. Latihan dilakukan jelang laga putaran pertama Semi Final Piala AFF 2016. ANTARA/Yulius Satria Wijaya

TEMPO.CO, Jakarta - Tim sepak bola nasional Indonesia pernah empat kali masuk final Piala AFF. Empat kesempatan itu berakhir dengan kegagalan. Kini, kesempatan untuk menebus kegagalan tiba karena Indonesia akan kembali berlaga di final dengan melawan Thailand pada 14 dan 17 Desember 2016.

Yang menarik, dua dari kegagalan Indonesia di final itu terjadi karena dikalahkan Thailand. Sedangkan dalam dua final lain, Indonesia kandas oleh Malaysia (2010) dan Singapura (2004).

Kekalahan pertama dari Thailand terjadi pada final 2000. Saat itu, turnamen masih memakai nama Piala Tiger. Indonesia dua kali bertemu dengan tim tersebut. Di babak penyisihan grup, tim Merah Putih kalah 4-1. Ternyata di babak final, skor sama terulang. Kala itu, Worrawoot Srimaka memborong tiga gol yang dilengkapi oleh gol Tanongsak Prajakkata. Sedangkan gol Indonesia diciptakan Uston Nawawi. Gendut Doni kala itu jadi top scorer bersama dengan Worrawoot dengan 5 gol.

Kekalahan lain terjadi di final 2002. Kali ini, Indonesia mampu memberikan perlawanan lebih baik dan mampu menahan tim Negeri Gajah Putih dengan skor 2-2 di waktu normal. Sayang, saat adu penalti, Indonesia kalah 4-2.

Kiatisuk Sinamuang, yang kini menjadi pelatih timnas Thailand, sempat gagal mengeksekusi penalti. Sayang, hal itu gagal dimanfaatkan karena dua penendang Indonesia, Bejo Sugiantoro dan Sandy, gagal mencetak gol. Pada turnamen edisi ini, Bambang Pamungkas jadi top scorer dengan delapan gol.

Kini, final melawan Thailand akan kembali berlangsung. Pelatih Indonesia, Alfred Riedl, menyebut Thailand sebagai lawan berat karena masih menjadi tim nomor satu di Asia Tenggara. Di babak penyisihan grup lalu, timnas juga ditekuk Thailand 4-2.

Tapi ia tak patah harapan karena menilai timnya punya bekal untuk kembali membuat kejutan. "Kami punya semangat juang yang tinggi. Itu yang membuat kami layak lolos ke final," kata Riedl.

AFFSUZUKICUP | NURDIN

Baca:
Stefano Lilipaly, Timnas, dan Kebanggaan Jadi Orang Indonesia
Ketajaman Thailand Jadi Ancaman bagi Timnas, Lihat Videonya
AFF Cup 2016, Analis: Tanpa Trio BAS, Timnas Kehilangan Roh
Ketemu di Final AFF, Ini Head to Head Indonesia Vs Thailand




Berita terkait

Serba-serbi Timnas Indonesia U-23 Vs Irak, Tanggapan STY hingga Peluang Olimpiade

34 menit lalu

Serba-serbi Timnas Indonesia U-23 Vs Irak, Tanggapan STY hingga Peluang Olimpiade

Timnas Indonesia U-23 kalah dari Irak dalam laga perebutan peringkat ketiga Piala Asia U-23 pada Kamis, 2 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Hasil Piala Asia U-23: Dikalahkan Irak, Timnas Indonesia Gagal Lolos Langsung ke Olimpiade Paris 2024

8 jam lalu

Hasil Piala Asia U-23: Dikalahkan Irak, Timnas Indonesia Gagal Lolos Langsung ke Olimpiade Paris 2024

Timnas Indonesia U-23 harus mengakui keunggulan Irak dalam laga perebutan peringkat ketiga Piala Asia U-23 2024 pada Kamis, 2 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Timnas Indonesia vs Irak Tanding, Haykal Kamil: Tetap Jaga Mentalnya

11 jam lalu

Timnas Indonesia vs Irak Tanding, Haykal Kamil: Tetap Jaga Mentalnya

Aktor Haykal Kamil berpesan kepada Timnas U-23 untuk menjaga mental mereka menjelang pertandingan Piala Asia U-23 2024 antara Timnas Indonesia vs Irak

Baca Selengkapnya

Indonesia vs Irak, Ini 5 Tips Bikin Nobar Makin Seru

13 jam lalu

Indonesia vs Irak, Ini 5 Tips Bikin Nobar Makin Seru

Semakin banyak masyarakat yang menggelar kegiatan nonton bareng alias nobar untuk memberikan semangat kepada para timnas Indonesia.

Baca Selengkapnya

Piala Asia U-23: Kapten Irak Muntadher Mohammed Bilang Timnas Indonesia adalah Tim Kuat, tapi...

13 jam lalu

Piala Asia U-23: Kapten Irak Muntadher Mohammed Bilang Timnas Indonesia adalah Tim Kuat, tapi...

Kapten Timnas U-23 Irak Muntadher Mohammed ingin menebus kekalahan dari Jepang dan mengamankan tiket Olimpiade saat menghadapi Timnas Indonesia.

Baca Selengkapnya

Profil Ali Jasim, Wonderkid Irak yang Berpotensi Acak-acak Pertahanan Timnas U-23 Indonesia

14 jam lalu

Profil Ali Jasim, Wonderkid Irak yang Berpotensi Acak-acak Pertahanan Timnas U-23 Indonesia

Ali Jasim penyerang timnas Irak yang saat ini menjadi top skor sementara di Piala Asia U-23 2024, patut diwaspadai pemain timnas U-23 Indonesia.

Baca Selengkapnya

5 Pemain Irak yang Patut Diwaspadai Timnas Indonesia pada Laga Perebutan Peringkat Ketiga Piala Asia U-23

15 jam lalu

5 Pemain Irak yang Patut Diwaspadai Timnas Indonesia pada Laga Perebutan Peringkat Ketiga Piala Asia U-23

Duel Irak vs Indonesia dalam perebutan peringkat ketiga Piala Asia U-23 2024 berlangsung di Stadion Abdullah bin Khalifa, Kamis, 2 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Jadwal dan Link Live Streaming Timnas Indonesia U-23 Vs Irak U-23 di Piala Asia U-23 2024

15 jam lalu

Jadwal dan Link Live Streaming Timnas Indonesia U-23 Vs Irak U-23 di Piala Asia U-23 2024

Berikut jadwal dan link live streaming timnas Indonesia U-23 Vs Irak U-23 pda perebutan perinkat ketiga Piala Asia U-23 2024 pada Kamis malam ini.

Baca Selengkapnya

Menpora Bakal Kebut Naturalisasi Calvin Verdonk dan Jens Raven, Bisa Main di Kuaifikasi Piala Dunia 2026?

15 jam lalu

Menpora Bakal Kebut Naturalisasi Calvin Verdonk dan Jens Raven, Bisa Main di Kuaifikasi Piala Dunia 2026?

Menpora Dito Ariotedjo berbicara soal peluang Calvin Verdonk dan Jens Raven tampil bersama Timnas Indonesia pada kualifikasi Piala Dunia 2026 Juni mendatang.

Baca Selengkapnya

Profil Stadion Abdullah bin Khalifa, Tempat Timnas Indonesia Vs Irak Berebut Posisi Juara Ketiga di Piala Asia U-23 2024

15 jam lalu

Profil Stadion Abdullah bin Khalifa, Tempat Timnas Indonesia Vs Irak Berebut Posisi Juara Ketiga di Piala Asia U-23 2024

Timnas Indonesia Vs Irak berjibaku untuk posisi ketiga di Piala Asia U-23 2024. Berikut profil Stadion Abdullah bin Khalifa di Doha, Qatar.

Baca Selengkapnya