Analisis Jusuf Kalla Kenapa Indonesia Tak Pernah Juarai AFF  

Reporter

Minggu, 18 Desember 2016 02:27 WIB

Wakil Presiden Jusuf Kalla, memberikan keterangan kepada awak media, di Istana Wakil Presiden, Jakarta, 7 Desember 2016. Jusuf Kalla menyatakan Pemerintah menyampaikan rasa bela sungkawa atas bencana gempa bumi berkekuatan 6,4 SR menyebabkan korban jiwa yang terjadi di Kabupaten Pidie Jaya dan Kabupaten Biereun di Provinsi Aceh, sementara pemerintah tidak memiliki kriteria apakah musibah gempa ini tergolong bencana nasional atau tidak. TEMPO/Imam Sukamto

TEMPO.CO, Jakarta - Kekalahan Indonesia dari Thailand dalam final Piala AFF 2016 membuat tim Garuda belum pernah sekalipun memenangi kejuaraan tersebut. Wakil Presiden Jusuf Kalla pun tak bisa memprediksi kapan Indonesia bisa menjadi kampiun sepak bola di kawasan ASEAN.

"Suatu pertanyaan yang tidak bisa dijawab, karena ini sudah pertanyaan puluhan tahun soal sepak bola kita," kata Kalla seusai nonton bareng final Piala AFF di rumah dinas Wapres, Menteng, Jakarta, Sabtu, 17 Desember 2016.

Dia lantas memberi analisis soal kondisi sepak bola Tanah Air. Analisisnya diawali dengan pertanyaan mendasar soal sepak bola. Menurut Kalla, sepak bola adalah olahraga yang dilakukan di lapangan seluas kira-kira satu hektare dengan lama permainan 90 menit dan dimainkan 22 orang.

Dengan fakta tersebut, Kalla melanjutkan, rata-rata tiap pemain hanya memainkan sepak bola hanya empat menit. Dikurangi posisi bola di udara kira-kira semenit, maka rata-rata tiap pemain hanya menguasai bola tiga menit.

"Ke mana dia 87 menit? Lari, lari sambil berpikir," kata Kalla menjawab pertanyaannya. Persoalan yang terjadi di Indonesia, dia melanjutkan, adalah bagaimana membiasakan anak-anak berlari sambil berpikir. Namun, kenyataannya, banyak anak-anak tidak bisa melakukan aktivitas tersebut karena kurangnya lapangan bermain.

"Sekarang di kota-kota, enggak ada memang lapangan. Dulu memang ada main di kampung. Itu masalah utama kita," kata Kalla.

Dalam laga yang dihelat di Stadion Rajamangala, Bangkok, Thailand, timnas Indonesia harus mengakui keunggulan Thailand dengan skor 0-2. Hasil ini membuat skor agregat menjadi 2-3 untuk Negeri Gajah Putih tersebut.

Kalla mengatakan sebenarnya tim Garuda sudah cukup bagus bermain dengan semangat tinggi. Namun, permainan Thailand dianggap lebih bagus lagi dari Timnas. Apalagi, Kalla melanjutkan, Thailand telah mempersiapkan diri selama enam tahun.

Meski merasa sedih, Kalla tetap mengapresiasi permainan Boaz Salossa, dan kawan-kawan. "Saya sayang dan sedih, kecewa hasilnya. Tapi kami menghargai semangat tim," ujarnya.

AMIRULLAH

Berita terkait

Profil Arkhan Fikri, Pemain Muda Asal Sumatera Utara yang Perkuat Timnas U-23 Indonesia di Piala Asia U-23 2024

20 menit lalu

Profil Arkhan Fikri, Pemain Muda Asal Sumatera Utara yang Perkuat Timnas U-23 Indonesia di Piala Asia U-23 2024

Arkhan Fikri sempat jadi sorotan warganet setelah gagal mencetak gol saat adu penalti timnas U-23 Indonesia vs Korea Selatan di Piala Asia U-23 2024.

Baca Selengkapnya

Preview Timnas U-23 Indonesia vs Uzbekistan di Semifinal Piala Asia U-23 2024 Malam Ini

3 jam lalu

Preview Timnas U-23 Indonesia vs Uzbekistan di Semifinal Piala Asia U-23 2024 Malam Ini

Timnas Indonesia bertekad menciptakan lebih banyak sejarah di Piala Asia U-23 2024. Apa komentar pelatih Shin Tae-yong dan Timur Kapadze?

Baca Selengkapnya

5 Pemain Timnas Uzbekistan yang Bisa Merepotkan Timnas U-23 Indonesia, Ada Abbosbek Fayzullaev

3 jam lalu

5 Pemain Timnas Uzbekistan yang Bisa Merepotkan Timnas U-23 Indonesia, Ada Abbosbek Fayzullaev

Siapa saja pemain Timnas Uzbekistan yang harus diwaspadai Timnas U-23 Indonesia di laga semfinal Piala Asia U-23 2024?

Baca Selengkapnya

3 Pemain Uzbekistan yang Patut Diwaspadai Timnas U-23 Indonesia di Semifinal Piala Asia U-23 2024

5 jam lalu

3 Pemain Uzbekistan yang Patut Diwaspadai Timnas U-23 Indonesia di Semifinal Piala Asia U-23 2024

Keberhasilan Uzbekistan mencatatkan statistik apik tak lepas dari peran penting para pemainnya selama Piala Asia U-23 2024.

Baca Selengkapnya

Indonesia vs Uzbekistan di Piala Asia U-23 2024, Tim Serigala Putih Sudah Siap Hadapi Laga Sulit

9 jam lalu

Indonesia vs Uzbekistan di Piala Asia U-23 2024, Tim Serigala Putih Sudah Siap Hadapi Laga Sulit

Pemain Uzbekistan U-23 Umarali Rakhmonaliev mewaspadai kekuatan Timnas Indonesia sebagai tim debutan di Piala Asia U-23 2024.

Baca Selengkapnya

Timnas Indonesia Dapat Dukungan Rp 23 Miliar dari Pengusaha, Erick Thohir: Sepak Bola Pemersatu Bangsa

10 jam lalu

Timnas Indonesia Dapat Dukungan Rp 23 Miliar dari Pengusaha, Erick Thohir: Sepak Bola Pemersatu Bangsa

Timnas Indonesia mendapat dukungan finansial Rp 23 miliar dari para pengusaha yang diinisiasi oleh Kadin Indonesia Komite Tiongkok (KIKT)

Baca Selengkapnya

Jadwal Timnas U-23 Indonesia vs Uzbekistan di Semifinal Piala Asia U-23 2024 Senin Malam Ini: Kejat Tiket Olimpiade

11 jam lalu

Jadwal Timnas U-23 Indonesia vs Uzbekistan di Semifinal Piala Asia U-23 2024 Senin Malam Ini: Kejat Tiket Olimpiade

Timnas U-23 Indonesia akan berlaga di babak semifinal Piala Asia U-23 2024, melawan Uzbekistan Senin malam ini.

Baca Selengkapnya

Indonesia vs Uzbekistan di Piala Asia U-23, Pelatih Timur Kapadze Tak Takut Suporter Skuad Garuda

14 jam lalu

Indonesia vs Uzbekistan di Piala Asia U-23, Pelatih Timur Kapadze Tak Takut Suporter Skuad Garuda

Duel Timnas U-23 Indonesia vs Uzbekistan akan tersaji pada babak semifinal Piala Asia U-23 2024 di Stadion Abdullah bin Khalifa pada Senin, 29 April.

Baca Selengkapnya

Bembang Nurdiansyah Puji Capaian Timnas Indonesia di Piala Asia U-23, Minta Lebih Waspada Hadapi Uzbekistan

15 jam lalu

Bembang Nurdiansyah Puji Capaian Timnas Indonesia di Piala Asia U-23, Minta Lebih Waspada Hadapi Uzbekistan

Legenda Timnas Indonesia, Bambang Nurdiansyah, menilai pencapaian Timnas U-23 di Piala Asia U-23 AFC 2024 merupakan hasil kerja sama banyak pihak.

Baca Selengkapnya

Sukses Timnas Indonesia di Piala Asia U-23, PSSI Diminta Perkuat Peminaan Atlet Usia Muda

18 jam lalu

Sukses Timnas Indonesia di Piala Asia U-23, PSSI Diminta Perkuat Peminaan Atlet Usia Muda

Mantan pemain Timnas Indonesia, Bambang Nurdiansyah, meminta PSSI semakin menggiatkan pembinaan atlet sepakbola usia muda.

Baca Selengkapnya