Conte Santai Hadapi Boxing Day

Reporter

Editor

Nur Haryanto

Kamis, 22 Desember 2016 09:02 WIB

Ekspresi pelatih Chelsea Antonio Conte, bersama anak asuhnya setelah mengalahkan Crystal Palace 1-0 pada pertandingan Liga Inggris di Selhurst Park, 17 Desember 2016. AP/Matt Dunham

TEMPO.CO, London - Antonio Conte bisa tidur nyenyak pekan ini. Dia sudah menyiapkan segalanya untuk penampilan Chelsea di Boxing Day. The Blues kini cukup nyaman berada di posisi puncak dengan 43 poin, selisih tujuh poin dari Manchester City di urutan kedua.

"Pada hari Natal, pemain akan tetap bersama seperti situasi normal sebelum pertandingan," kata Conte. “Kami akan makan malam di hotel pukul sembilan, kemudian pergi tidur. Keesokan harinya, kami akan memainkan permainan kami dan berharap terus menang.”

Conte menyatakan beban ia lebih ringan setelah meraup 11 kemenangan. Dia bahkan menganggap tekanan itu ada, tapi sebagai hal yang positif. "Kami sangat senang dengan pencapaian sampai saat ini. Namun logis bahwa saya melihat Chelsea membutuhkan solusi untuk tiba di posisi yang baik di akhir musim,” ujarnya.

Dia hanya perlu memikirkan dua pemain pilarnya yang terpaksa tak bisa bertanding, yakni Diego Costa dan N’Golo Kante. Costa baru saja menaikkan prestasi The Blues dengan 11 kemenangan beruntun. Gol semata wayang Diego Costa mengantar pasukan Conte membawa tiga poin saat melawan Crystal Palace pada Sabtu lalu.

Sayangnya, Costa harus membayar mahal penampilannya di Selhurst Park setelah menerima kartu kuning kelima dari wasit. Dengan akumulasi kartu kuning sebanyak itu, Costa harus rela tidak tampil di laga berikutnya pada Boxing Day. Saat itu, Chelsea akan menjamu AFC Bournemouth di Stamford Bridge pada 26 Desember.

Sementara Kante juga tak bisa bermain karena panen kartu kuning. Conte juga tak bisa menurunkan pemain gelandang andalannya itu pada Boxing Day nanti. Padahal Conte selalu menurunkan dua pemain pilarnya itu sebagai starter di Liga Primer musim ini.

“Ya, apa mau dikata. Saya berharap Diego (Costa) dan Kante bisa bermain terus sampai tahun baru, tapi itu tidak bisa,” ujar Conte. “Namun itu tak masalah, kami masih punya waktu mencari solusinya.”

Conte sepertinya tak terlalu risau. Sebab, kemenangan demi kemenangan yang berhasil dipetik Chelsea membuatnya sukses melewati rekor 10 kemenangan beruntun saat di bawah asuhan Jose Mourinho. Rekor 11 kemenangan beruntun Chelsea sebelumnya terjadi saat era Guus Hiddink dan Carlo Ancelotti. Artinya, Conte hanya butuh satu kemenangan lagi buat melewati rekor para pendahulunya.

Kelebihan Conte lain adalah timnya telah mengoleksi 25 gol dan cuma kebobolan dua kali sepanjang 11 kemenangan beruntun itu. Sementara Chelsea saat di bawah Mourinho, meraih 20 gol dan kebobolan empat kali selama 10 kemenangan beruntun. Prestasi Chelsea ini juga telah menyamai rekor kemenangan beruntun 11 kali yang pernah ditorehkan Liverpool (2013/2014) dan Manchester United (1999/2000 dan 2008/2009).

"Kami melesat secara fantastis,” kata Conte. “Beri selamat pada para pemain, bukan kepada saya. Para pemain lebih layak mendapatkannya dan saya menyukai hal itu.”

Rupanya sukses Chelsea ini membuat Pep Guardiola blingsatan. Pelatih Manchester City ini juga mengincar juara klasemen dan secara terbuka melakukan psywar terhadap koleganya, Conte. “City siap mengambil alih posisi teratas,” kata Guardiola.

Pelatih berkepala plontos itu mengakui kemenangan 11 kali beruntun yang dinikmati Conte adalah prestasi luar biasa. Namun, menurutnya, City juga baru saja meraih kemenangan penting di laga ke-17 Liga Primer saat mengalahkan tamunya, Arsenal, 2-1 di Etihad Stadium dinihari kemarin.

“Ini kemenangan yang sangat penting bagi kami. Artinya, kami masih memiliki peluang besar musim ini,” tutur Guardiola. Atas kemenangan itu, City pun merangsek ke posisi dua klasemen sementara dengan perolehan 36 poin.

GUARDIAN| DAILYNEWS| BBC| ANTO

Berita terkait

Statistik Gol Erling Haaland di Liga Inggris Musim Ini, Lampaui Top Skor Sepanjang Masa Liga Inggris

4 jam lalu

Statistik Gol Erling Haaland di Liga Inggris Musim Ini, Lampaui Top Skor Sepanjang Masa Liga Inggris

Produktivitas Erling Haaland dalam mencetak gol dalam semusim melampaui striker legendaris Alan Shearer

Baca Selengkapnya

Tahukah Anda, Bruno Fernandes Baru Pertama Kali Absen karena Cedera saat Manchester United Kalah 0-4 dari Crystal Palace?

13 jam lalu

Tahukah Anda, Bruno Fernandes Baru Pertama Kali Absen karena Cedera saat Manchester United Kalah 0-4 dari Crystal Palace?

Kapten Manchester United Bruno Fernandes mengalami cedera untuk pertama kali sepanjang kariernya saat MU dipermalukan Palace di Liga Inggris.

Baca Selengkapnya

Liga Inggris: Manchester United Dipermalukan Crystal Palace 0-4, Erik ten Hag Ogah Mundur

14 jam lalu

Liga Inggris: Manchester United Dipermalukan Crystal Palace 0-4, Erik ten Hag Ogah Mundur

Simak komentar Erik ten Hag setelah Manchester United dipermalukan 0-4 di markas Crystal Palace pada pekan ke-36 Liga Inggris.

Baca Selengkapnya

Klasemen Liga Inggris Pekan Ke-36: Bagaimana Peluang Manchester United Lolos ke Eropa setelah Keok 0-4 dari Palace?

14 jam lalu

Klasemen Liga Inggris Pekan Ke-36: Bagaimana Peluang Manchester United Lolos ke Eropa setelah Keok 0-4 dari Palace?

Manchester United terancam tak lolos ke kompetisi Eropa musim depan setelah kalah 0-4 dari Crystal Palace pada pekan ke-36 Liga Inggris.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga Inggris: Manchester United Kalah 0-4 di Markas Crystal Palace, Christian Eriksen Sebut Sebuah Kekecewaan Besar

14 jam lalu

Hasil Liga Inggris: Manchester United Kalah 0-4 di Markas Crystal Palace, Christian Eriksen Sebut Sebuah Kekecewaan Besar

Manchester United mendapat malu dan kalah 0-4 di kandang Crystal Palace pada pertandingan pekan ke-36 Liga Inggris.

Baca Selengkapnya

Darwin Nunez Hapus Foto Liverpool di Instagram, Kode Hengkang Akhir Musim?

22 jam lalu

Darwin Nunez Hapus Foto Liverpool di Instagram, Kode Hengkang Akhir Musim?

Penyerang Liverpool Darwin Nunez diisukan masuk dalam radar Barcelona untuk menggantikan Robert Lewandowski musim depan.

Baca Selengkapnya

Tepis Rumor Bruno Fernandes Bakal Tinggalkan Manchester United, Ini Komentar Erik ten Hag

1 hari lalu

Tepis Rumor Bruno Fernandes Bakal Tinggalkan Manchester United, Ini Komentar Erik ten Hag

Dalam wawancara dengan DAZN pekan lalu, Bruno Fernandes mengatakan dia akan mempertimbangkan masa depannya di Manchester United setelah Euro 2024.

Baca Selengkapnya

Profil David Raya, Kiper Arsenal yang Raih Sarung Tangan Emas Liga Inggris

1 hari lalu

Profil David Raya, Kiper Arsenal yang Raih Sarung Tangan Emas Liga Inggris

Penampilan Arsenal yang moncer musim ini tak lepas dari kontribusi David Raya, kiper yang baru mendapat penghargaan sarung tangan emas

Baca Selengkapnya

Prediksi Crystal Palace vs Manchester United di Liga Inggris: Jadwal, Kondisi Tim, H2H, Perkiraan Formasi

1 hari lalu

Prediksi Crystal Palace vs Manchester United di Liga Inggris: Jadwal, Kondisi Tim, H2H, Perkiraan Formasi

Pertandingan Crystal Palace vs Manchester United akan tersaji pada pekan ke-36 Liga Inggris atau Premier League musim 2023-2024.

Baca Selengkapnya

Liga Inggris: Liverpool Kalahkan Tottenham Hotspur 4-2, Jurgen Klopp Sangat Puas

1 hari lalu

Liga Inggris: Liverpool Kalahkan Tottenham Hotspur 4-2, Jurgen Klopp Sangat Puas

Pelatih Liverpool Jurgen Klopp sangat puas dengan kemenangan 4-2 yang diraih timnya dari Tottenham Hotspur dalam lanjutan Liga Inggris.

Baca Selengkapnya