Bek Barca, Gerard Pique, Berselisih dengan Presiden La Liga  

Reporter

Editor

Febriyan

Selasa, 10 Januari 2017 13:36 WIB

Pemain Villarreal, Nicola Sansone melakukan selebrasi usai mencetak gol pembuka dalam pertandingan La Liga Spanyol antara Villarreal dan Barcelona di Stadion Ceramica, Villarreal, 9 Januari 2017. AP/Alberto Saiz

TEMPO.CO, Jakarta - Bek Barcelona, Gerard Pique, disebut menuding Presiden La Liga, Javier Tebas, berada di belakang keputusan wasit yang merugikan mereka dalam dua laga terakhir. Dia sempat mendatangi Tebas setelah Barcelona ditahan imbang Villareal 1-1 dalam laga Senin, 9 Januari 2017.

Laman Sport menyebutkan, Pique sempat menudingkan jarinya ke kotak VIP tempat Tebas duduk setelah laga itu. Pique pun sempat berteriak, “Kamu melihat itu, kamu bahagia sekarang,” sebelum berjalan menuju lorong ruang ganti.

Saat ditanya kepada siapa dia berteriak, Pique enggan memperjelasnya. “Dia tahu ini semua,” kata Pique.

Pique merupakan pemain Barcelona yang paling keras berbicara soal keputusan wasit yang merugikan timnya dalam dua laga terakhir. Barcelona kalah oleh Athletic Bilbao 2-1 dalam pertandingan Copa del Rey dan ditahan imbang Villareal.

Dalam dua laga itu, wasit tak memberikan penalti kepada Barcelona karena pelanggaran yang dilakukan pemain belakang lawan. Dalam laga melawan Bilbao, penyerang Neymar Jr mendapatkan ganjaran di kotak penalti lawan, tapi wasit tak memberikan hadiah penalti kepada Barcelona.

Adapun dalam laga melawan Villareal, Barcelona berhak atas dua tendangan penalti karena hand ball yang dilakukan pemain belakang Bruno Soriano. Tetapi lagi-lagi keputusan wasit tak berpihak kepada Barcelona.

Pique mengindikasikan bahwa ada rencana yang tersistem untuk membuat Barcelona kalah dan tak meraih gelar Liga Spanyol musim ini. “Saya percaya pada apa yang saya katakan, dan kejadian tiap minggunya membuktikan bahwa saya benar,” ujarnya.

SPORT | THE GUARDIAN | FEBRIYAN

Baca:
Pelatih Timnas Belum Diputuskan, Apa Kata PSSI?
Tak Ada Pemain Liga Inggris di Tim Terbaik FIFA
Messi Dikritik karena Tak Hadiri Penghargaan Pemain FIFA
Rebut Gelar Pemain Terbaik, Ronaldo Sulit Mempertahankannya



Berita terkait

5 Destinasi Wisata yang Jadi Sarang Copet di Eropa Menurut Survei Baru, Turis Harus Hati-hati

6 jam lalu

5 Destinasi Wisata yang Jadi Sarang Copet di Eropa Menurut Survei Baru, Turis Harus Hati-hati

Atraksi terkenal adalah salah satu tempat beraksi bagi pencopet karena perhatian wisatawan cenderung terganggu.

Baca Selengkapnya

Ribuan Pendukung Desak Perdana Menteri Spanyol Tidak Mundur dari Jabatan

14 jam lalu

Ribuan Pendukung Desak Perdana Menteri Spanyol Tidak Mundur dari Jabatan

Perdana Menteri Spanyol Pedro Sanchez mengumumkan akan mundur setelah pengadilan meluncurkan penyelidikan korupsi terhadap istrinya.

Baca Selengkapnya

Spanyol Akan Kirim Rudal Patriot ke Ukraina

1 hari lalu

Spanyol Akan Kirim Rudal Patriot ke Ukraina

Kementerian Pertahanan Spanyol tidak mengungkap berapa banyak rudal patriot untuk Ukraina. Hanya menyebut rudal tiba beberapa hari ke depan.

Baca Selengkapnya

Real Madrid di Ambang Juara Liga Spanyol, Carlo Ancelotti Segera Lewati Catatan Prestasi Zinedine Zidane

1 hari lalu

Real Madrid di Ambang Juara Liga Spanyol, Carlo Ancelotti Segera Lewati Catatan Prestasi Zinedine Zidane

Real Madrid selangkah lagi menjadi juara Liga Spanyol 2023-2024. Pelatih Carlo Ancelotti segera bisa melewati catatan prestasi Zinedine Zidane.

Baca Selengkapnya

Klasemen Liga Spanyol: Kalahkan Sociedad 1-0, Kapan Real Madrid Juara?

2 hari lalu

Klasemen Liga Spanyol: Kalahkan Sociedad 1-0, Kapan Real Madrid Juara?

Real Madrid kian kokoh di puncak klasemen Liga Spanyol setelah mengalahkan Real Sociedad 1-0 pada pekan ke-33. Simak skenario juara dan klasemennya.

Baca Selengkapnya

PM Spanyol Ajukan Cuti Sementara Usai Istrinya Dituduh Korupsi

4 hari lalu

PM Spanyol Ajukan Cuti Sementara Usai Istrinya Dituduh Korupsi

PM Spanyol Pedro Sanchez adalah pendukung utama Palestina. Ia memutuskan untuk cuti sementara usai istrinya dituduh korupsi.

Baca Selengkapnya

Xavi Hernandez Berubah Pikiran, Putuskan Tetap Bertahan di Barcelona pada Musim Depan

4 hari lalu

Xavi Hernandez Berubah Pikiran, Putuskan Tetap Bertahan di Barcelona pada Musim Depan

Xavi Hernandez berubah pikiran dan memutuskan untuk tetap menjadi pelatih Barcelona pada musim depan.

Baca Selengkapnya

Spanyol Buka Kembali Penyelidikan Spyware Israel yang Memata-matai PM Pedro Sanchez

6 hari lalu

Spanyol Buka Kembali Penyelidikan Spyware Israel yang Memata-matai PM Pedro Sanchez

Pengadilan Tinggi Spanyol membuka kembali penyelidikan atas penggunaan perangkat lunak Pegasus milik perusahaan intelijen siber Israel, NSO Group.

Baca Selengkapnya

SMP Al Azhar BSD Maju di Sea Sun International Spanyol, Apa Itu Festival Sea Sun International?

6 hari lalu

SMP Al Azhar BSD Maju di Sea Sun International Spanyol, Apa Itu Festival Sea Sun International?

Sea Sun International adalah kompetisi seni internasional tahunan di Spanyol

Baca Selengkapnya

Overtourism di Kepulauan Canary Spanyol, Ribuan Orang Protes Tuntut Perubahan Model Pariwisata

7 hari lalu

Overtourism di Kepulauan Canary Spanyol, Ribuan Orang Protes Tuntut Perubahan Model Pariwisata

Pengunjuk rasa percaya bahwa model pariwisata Kepulauan Canary tidak berkelanjutan dan harus diubah, merugikan penduduk lokal.

Baca Selengkapnya