Liverpool Dikalahkan Southampton 0-1, Apa Kata Klopp?

Reporter

Kamis, 12 Januari 2017 06:37 WIB

Juergen Klopp. Reuters/Phil Noble

TEMPO.CO, Jakarta - Liverpool secara mengejutkan takluk 0-1 di kandang Southampton dalam pertandingan pertama babak semifinal Piala Liga, Kamis dinihari, 12 Januari 2017. Gol Nathan Redmond pada babak pertama memastikan pasukan Juergen Klopp itu harus bekerja lebih keras dalam pertemuan berikutnya dua minggu mendatang.

Hasil ini cukup mengejutkan karena pada musim lalu Liverpool mampu mengalahkan Southampton 6-1 di kompetisi yang sama. Kekalahan itu juga menjadi hasil buruk kedua secara beruntun setelah dalam laga sebelumnya ketika Liverpool ditahan Plymouth Argyle di Piala FA.

Klopp mengaku frustrasi dengan reaksi pemainnya di laga tersebut. "Kami mengawali laga dengan menjanjikan. Tapi, setelah lawan mencetak gol, reaksi kami tak bagus," kata pelatih asal Jerman itu. "Kami kehilangan ritme, tidak kompak, dan hampir semua hal berubah menjadi tidak bagus."

Klopp menilai timnya bisa tampil lebih bagus lagi. "Ini mungkin gampang dijelaskan. Kami membuat keputusan yang salah dan seharusnya bisa lebih baik," ujarnya. "Ini adalah pertandingan tandang-kandang. Bila kebobolan di laga tandang, seharusnya Anda bisa bereaksi dengan tepat. Kami layak menang melawan Southampton tapi hanya di babak pertama. Jadi hasil ini cukup bagus."

Klopp menurunkan sejumlah pemain terbaiknya di laga ini, termasuk Roberto Firmino, Daniel Sturridge, Adam Lallana, dan Emre Can. Namun penampilan mereka tak sesuai dengan harapan, sehingga Liverpool harus pulang membawa kekecewaan.

Hasil ini juga menjadi persiapan yang buruk bagi Liverpool menjelang laga besar menghadapi Manchester United di Liga Inggris, akhir pekan ini.

SOCCERWAY | NS



Berita terkait

Jadwal Bola Malam Ini 2 Mei 2024: Timnas U-23 Indonesia di Piala Asia, juga ada Liga Inggris, Liga Europa, Liga Conference

9 jam lalu

Jadwal Bola Malam Ini 2 Mei 2024: Timnas U-23 Indonesia di Piala Asia, juga ada Liga Inggris, Liga Europa, Liga Conference

Jadwal bola pada Kamis malam hingga Jumat dinihari, 2-3 Mei 2024: Timnas U-23 di Piala Asia, juga ada Liga Inggris, Liga Europa, dan Liga Conference.

Baca Selengkapnya

Arsenal Belum Tergoyahkan di Puncak Klasemen, Ini 5 Pemain Andalan Mereka Musim Ini

2 hari lalu

Arsenal Belum Tergoyahkan di Puncak Klasemen, Ini 5 Pemain Andalan Mereka Musim Ini

Arsenal berpeluang menjadi juara Liga Inggris musim ini. Siapa saja pemain kunci mereka?

Baca Selengkapnya

Arsenal Kalahkan Tottenham Hotspur 3-2, Mikel Arteta: Kami Harus Lebih Baik

3 hari lalu

Arsenal Kalahkan Tottenham Hotspur 3-2, Mikel Arteta: Kami Harus Lebih Baik

Kemenangan Arsenal atas Tottenham Hotspur pada pekan ke-35 Liga Inggris menjaga peluang The Gunners meraih gelar Liga Inggris.

Baca Selengkapnya

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris Pekan Ke-35: Arsenal dan Manchester City Menang, Perebutan Juara Tetap Ketat

3 hari lalu

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris Pekan Ke-35: Arsenal dan Manchester City Menang, Perebutan Juara Tetap Ketat

Rangkaian pertandingan pekan ke-35 Liga Inggris 2023/24 telah berakhir. Simak rekap hasil dan klasemennya.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga Inggris: Tekuk Nottingham 2-0, Manchester City Hanya Terpaut Satu Poin dari Arsenal

3 hari lalu

Hasil Liga Inggris: Tekuk Nottingham 2-0, Manchester City Hanya Terpaut Satu Poin dari Arsenal

Manchester City berhasil mengalahkan Nottingham Forest 2-0 dalam lanjutan pekan ke-35 Liga Inggris 2023/24

Baca Selengkapnya

Hasil Liga Inggris: Arsenal Kalahkan Tottenham Hotspur, Skor 3-2

3 hari lalu

Hasil Liga Inggris: Arsenal Kalahkan Tottenham Hotspur, Skor 3-2

Arsenal berhasil mengalahkan Tottenham Hotspur dalam pekan ke-35 Liga Inggris.

Baca Selengkapnya

Prediksi Nottingham Forest vs Manchester City di Liga Inggris: Jadwal, H2H, Kondisi Tim, Perkiraan Formasi

4 hari lalu

Prediksi Nottingham Forest vs Manchester City di Liga Inggris: Jadwal, H2H, Kondisi Tim, Perkiraan Formasi

Duel Nottingham Forest vs Manchester City akan tersaji pada laga pekan ke-35 Liga Inggris musim 2023-2024.

Baca Selengkapnya

Prediksi Tottenham Hotspur vs Arsenal di Liga Inggris: Jadwal, H2H, Berita Terkini Tim, Perkiraan Formasi

4 hari lalu

Prediksi Tottenham Hotspur vs Arsenal di Liga Inggris: Jadwal, H2H, Berita Terkini Tim, Perkiraan Formasi

Duel Tottenham Hotspur vs Arsenal akan tersaji pada pekan ke-35 Liga Inggris 2023-2024. The Gunners butuh kemenangan untuk jaga peluang.

Baca Selengkapnya

Liga Inggris: Manchester United Ditahan Burnley lalu Diejek Suporter, Erik ten Hag Minta Maaf

4 hari lalu

Liga Inggris: Manchester United Ditahan Burnley lalu Diejek Suporter, Erik ten Hag Minta Maaf

Erik ten Hag meminta maaf kepada pendukung tim setelah Manchester United ditahan Burnley di pekan ke-35 Liga Inggris.

Baca Selengkapnya

Liga Inggris: Liverpool Ditahan West Ham 2-2, Mohamed Salah dan Jurgen Klopp Berselisih di Pinggir Lapangan

4 hari lalu

Liga Inggris: Liverpool Ditahan West Ham 2-2, Mohamed Salah dan Jurgen Klopp Berselisih di Pinggir Lapangan

Hasil seri 2-2 yang diderita Liverpool di kandang West Ham pada Liga Inggris pekan ke-35 diwarnai perselisihan Mo Salah dan Jurgen Klopp.

Baca Selengkapnya