Sambut Chelsea, Tren Negatif Membebani Liverpool  

Reporter

Editor

Febriyan

Selasa, 31 Januari 2017 14:37 WIB

Pemain Liverpool's Georginio Wijnaldum melakukan selebrasi usai berhasil mencetak gol tunggal saat melawan Manchester City dalam laga lanjutan Liga Inggris di Anfield, Inggris, 31 Desember 2016. Gol tandukan kepala Wijnaldum membuat klub berjuluk Si Merah tersebut memperkecil jarak dari pimpinan klasemen sementara, Chelsea, dengan terpaut enam poin. REUTERS

TEMPO.CO, Jakarta - Liverpool berharap bisa menghentikan tren negatif yang dialami dalam beberapa pertandingan terakhir saat menyambut Chelsea di Stadion Anfield. Manajer Liverpool Juergen Klopp mengindikasikan bahwa skuadnya kini sulit untuk bersaing menjadi juara Liga Primer Inggris musim ini.

Klopp menyatakan dia merasa kecewa dengan tiga kekalahan terakhirnya dalam kompetisi dan di kandang sendiri. Namun dia mencoba menghibur dirinya dengan menyatakan bahwa hal itu lebih baik ketimbang tiga kali kalah dalam satu kompetisi.

Baca: Jadwal Sepak Bola Malam Ini: Liverpool Vs Chelsea, Arsenal

"Kalah dua laga kandang terasa cukup mengecewakan. Namun kalah dalam tiga kompetisi lebih baik ketimbang kalah tiga kali dalam satu kompetisi," ujarnya.

Liverpool mengalami tiga kekalahan di kandang dalam tiga laga terakhirnya. The Kop, sebutan Liverpool, kalah oleh Swansea 2-3 pada 21 Januari lalu dalam Liga Inggris.

Baca: Conte: Chelsea Menang, Mental Liverpool Hancur

Kekalahan berikutnya diderita Philippe Coutinho cs dari Southampton dalam Piala Liga. Kekalahan itu sekaligus menyingkirkan Liverpool karena pada laga sebelumnya juga kalah 1-0.

Terakhir, pasukan merah ditumpas tim divisi dua, Wolverhampton Wanderers, 1-2 dalam Piala FA. Dengan kekalahan itu, Liverpool kini praktis hanya berkonsentrasi dalam Liga Primer Inggris.

Baca: Jalan Bareng Istri, Schweinsteiger Lebih Ceria dan Mesra

Klopp mengatakan anak asuhnya harus menunjukkan performa terbaik yang bisa mereka keluarkan saat menjamu Chelsea. Hal itu penting agar Liverpool tetap bisa bersaing di zona Liga Champions. Klopp tampaknya tak cukup pede untuk menyebutkan peluangnya menjadi juara Liga Primer Inggris.

"Saya berpikir kami harus mencoba semua hal untuk bermain terbaik dari yang kami bisa. Namun positif. Sangat mungkin kami lolos ke Liga Champions (musim depan)," tuturnya.

Baca: Terry Siap Tak Bermain Lagi Musim Ini, Asal Chelsea Juara

Liverpool kini berada di posisi keempat Liga Primer Inggris dengan raihan 45 angka. Namun posisinya terancam disalip Manchester City, yang berada di posisi kelima dengan raihan 43 angka. Sedangkan dari Chelsea, Liverpool tertinggal 10 angka.

BBC | FEBRIYAN

Berita terkait

Hasil dan Klasemen Liga Inggris Pekan Ke-36: Arsenal dan Manchester City Menang, Persaingan Juara Tetap Ketat

12 jam lalu

Hasil dan Klasemen Liga Inggris Pekan Ke-36: Arsenal dan Manchester City Menang, Persaingan Juara Tetap Ketat

Dua klub papan atas Liga Inggris, Manchester City dan Arsenal, tetap bersaing ketat dalam perebutan gelar juara. Simak rekap hasil dan klasemennya.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga Inggris Pekan Ke-36: Haaland Borong 4 Gol, Manchester City Kalahkan Wolves 5-1

15 jam lalu

Hasil Liga Inggris Pekan Ke-36: Haaland Borong 4 Gol, Manchester City Kalahkan Wolves 5-1

Erling Haaland memboronhg 4 gol saat Manchester City taklukkan Wolves 5-1 di Liga Inggris pekan ke-36.

Baca Selengkapnya

Prediksi Manchester City vs Wolves di Liga Inggris Malam Ini: Jadwal Live, H2H, Kondisi Tim, Perkiraan Formasi

1 hari lalu

Prediksi Manchester City vs Wolves di Liga Inggris Malam Ini: Jadwal Live, H2H, Kondisi Tim, Perkiraan Formasi

Manchester City akan menjamu Wolverhampton Wanderers dalam lanjutan Liga Inggris 2023-2024 di Stadion Etihad pada Sabtu, 4 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Prediksi Arsenal vs Bournemouth di Liga Inggris Malam Ini: Jadwal, H2H, Kondisi Terkini Tim, Perkiraan Formasi

1 hari lalu

Prediksi Arsenal vs Bournemouth di Liga Inggris Malam Ini: Jadwal, H2H, Kondisi Terkini Tim, Perkiraan Formasi

Laga Arsenal vs Bournemouth akan tersaji pada pekan ke-36 Liga Inggris 2023-2024. The Gunners diunggulkan memetik kemenangan.

Baca Selengkapnya

Hasil dan Klasemen Liga Inggris: Chelsea Kalahkan Tottenham Hotspur 2-0 dalam Laga Tunda

2 hari lalu

Hasil dan Klasemen Liga Inggris: Chelsea Kalahkan Tottenham Hotspur 2-0 dalam Laga Tunda

Chelsea mengalahkan Tottenham Hotspur dengan skor 2-0 dalam laga tunda Liga Inggris.

Baca Selengkapnya

Jadwal Bola Malam Ini 2 Mei 2024: Timnas U-23 Indonesia di Piala Asia, juga ada Liga Inggris, Liga Europa, Liga Conference

3 hari lalu

Jadwal Bola Malam Ini 2 Mei 2024: Timnas U-23 Indonesia di Piala Asia, juga ada Liga Inggris, Liga Europa, Liga Conference

Jadwal bola pada Kamis malam hingga Jumat dinihari, 2-3 Mei 2024: Timnas U-23 di Piala Asia, juga ada Liga Inggris, Liga Europa, dan Liga Conference.

Baca Selengkapnya

Arsenal Belum Tergoyahkan di Puncak Klasemen, Ini 5 Pemain Andalan Mereka Musim Ini

5 hari lalu

Arsenal Belum Tergoyahkan di Puncak Klasemen, Ini 5 Pemain Andalan Mereka Musim Ini

Arsenal berpeluang menjadi juara Liga Inggris musim ini. Siapa saja pemain kunci mereka?

Baca Selengkapnya

Arsenal Kalahkan Tottenham Hotspur 3-2, Mikel Arteta: Kami Harus Lebih Baik

6 hari lalu

Arsenal Kalahkan Tottenham Hotspur 3-2, Mikel Arteta: Kami Harus Lebih Baik

Kemenangan Arsenal atas Tottenham Hotspur pada pekan ke-35 Liga Inggris menjaga peluang The Gunners meraih gelar Liga Inggris.

Baca Selengkapnya

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris Pekan Ke-35: Arsenal dan Manchester City Menang, Perebutan Juara Tetap Ketat

6 hari lalu

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris Pekan Ke-35: Arsenal dan Manchester City Menang, Perebutan Juara Tetap Ketat

Rangkaian pertandingan pekan ke-35 Liga Inggris 2023/24 telah berakhir. Simak rekap hasil dan klasemennya.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga Inggris: Tekuk Nottingham 2-0, Manchester City Hanya Terpaut Satu Poin dari Arsenal

6 hari lalu

Hasil Liga Inggris: Tekuk Nottingham 2-0, Manchester City Hanya Terpaut Satu Poin dari Arsenal

Manchester City berhasil mengalahkan Nottingham Forest 2-0 dalam lanjutan pekan ke-35 Liga Inggris 2023/24

Baca Selengkapnya