Dianggap Untungkan Barcelona, Wasit Aytekin Bisa Diistirahatkan  

Reporter

Jumat, 10 Maret 2017 16:33 WIB

Wasit Deniz Aytekin, memberikan kartu kuning pada pemain PSG saat pertandingan leg kedua Liga Champions, 10 Maret 2017. Reuters / Albert Gea Livepic

TEMPO.CO, Jakarta - Laga kedua babak 16 Besar Liga Champions antara Barcelona dan Paris Saint-Germain sudah usai, dengan kemenangan fantastis Barca 6-1, Rabu, 8 Maret 2017. Namun sorotan tak langsung terhenti, termasuk atas kinerja wasit Jerman, Deniz Aytekin, yang dianggap putusannya dianggap telah menguntungkan Barca.

Dua hadiah penalti berbau kontroversial diberikan Aytekin kepada Barca dan dieksekusi oleh Lionel Messi dan Neymar, terutama penalti pada menit ke-90 setelah Luis Suarez "dilanggar" di kotak terlarang. Kepada AS, federasi sepakbola Jerman (DFB) menyebut kerja Aytekin sangat baik. Tapi tidak demikian halnya dengan media di negeri itu.

Baca: 2 Penalti Bantu Barcelona Lolos di Liga Champions, Kontroversial?

Harian Tagesspiegel memasang judul utama "Aytekin membantu comeback Barcelona". Koran bergengsi lain, Handelsblatt, juga mengkritik kepemimpinan wasit berusia 38 tahun itu.

Media 11Freunde menyebut penalti atas pelanggaran Suarez sebagai lelucon. "Sungguh sebuah keputusan yang brutal, wasit Deniz Aytekin diperdaya Luis Suarez dan tak bisa mengatasi aksi teatrikal pemain Uruguay itu," tulis 11Freunde.

Aytekin sendiri menolak berkomentar soal kepemimpinannya, sesuai dengan peraturan UEFA bahwa wasit tak boleh membuat pernyataan. Mantan kapten timnas Jerman, Lothar Matthaus, menyatakan seharusnya tak ada penalti di masa injury itu.

Baca: Barcelona Berbalik Difavoritkan Jadi Juara Liga Champions

Maik Barthel, Agen striker Bayern Muenchen Robert Lewandowski, menyebut penalti tersebut skandal. Seorang komentator lain menulis di Twitter, "Semua orang tahu keajaiban yang dibuat Barcelona berkat Deniz Aytekin. Rasanya dia harus melupakan liburan ke Prancis seumur hidupnya."

UEFA sendiri langsung bertindak. Ada kemungkinan wasit jangkung itu tak bakal dipakai lagi di kompetisi Eropa. Pierluigi Collina, kepala perwasitan UEFA, adalah orang yang bertanggung jawab dalam pemilihan wasit.

Menurut sebuah sumber di UEFA kepada Marca, tugas Collina lah yang harus meminimalisir kesalahan di timnya. UEFA kemungkinan tak akan menghukum berat Aytekin, tapi ia tak akan ditunjuk memimpin pertandingan besar lagi, atau bahkan diistirahatkan untuk beberapa lama.

PIPIT


Berita terkait

Prediksi PSG vs Borussia Dortmund di Leg 2 Semifinal Liga Champions Selasa Malam Ini

5 jam lalu

Prediksi PSG vs Borussia Dortmund di Leg 2 Semifinal Liga Champions Selasa Malam Ini

Simak kabar terbaru kedua tim serta perkiraan susunan dan prediksi pertandingan PSG vs Borussia Dortmund di leg kedua semifinal Liga Champions.

Baca Selengkapnya

Liga Champions Malam Ini: PSG Usung Misi Bangkit, Luis Enrique Targetkan Gol Cepat vs Borussia Dortmund

6 jam lalu

Liga Champions Malam Ini: PSG Usung Misi Bangkit, Luis Enrique Targetkan Gol Cepat vs Borussia Dortmund

Pelatih PSG Luis Enrique mengatakan timnya harus mencetak gol lebih awal saat melawan Borussia Dortmund pada leg kedua semifinal Liga Champions.

Baca Selengkapnya

PSG Hadapi Borussia Dortmund di Leg 2 Semifinal Liga Champions di Kandang, Luis Enrique Tekankan Timnya Mau Menang

6 jam lalu

PSG Hadapi Borussia Dortmund di Leg 2 Semifinal Liga Champions di Kandang, Luis Enrique Tekankan Timnya Mau Menang

Luis Enrique menekankan bahwa PSG harus 100 persen fokus menyerang dan bertahan saat menghadapi Borussia Dortmund di semifinal Liga Champions ini.

Baca Selengkapnya

Jadwal Live Liga Champions Rabu Dinihari 8 Mei 2024: Leg 2 Semifinal PSG vs Borussia Dortmund

8 jam lalu

Jadwal Live Liga Champions Rabu Dinihari 8 Mei 2024: Leg 2 Semifinal PSG vs Borussia Dortmund

Jadwal Liga Champions pada Rabu dinihari, 8 Mei 2024, akan menampilkan satu pertandingan leg kedua semifinal. PSG akan menjamu Borussia Dortmund.

Baca Selengkapnya

Jadwal Liga Champions Pekan Ini: 4 Hal Menarik untuk Dinantikan dari Leg Kedua Semifinal

17 jam lalu

Jadwal Liga Champions Pekan Ini: 4 Hal Menarik untuk Dinantikan dari Leg Kedua Semifinal

Jadwal Liga Champions akan kembali hadir tengah pekan ini. Dua pertandingan leg kedua semifinal menampilkan banyak hal menarik.

Baca Selengkapnya

Profil David Raya, Kiper Arsenal yang Raih Sarung Tangan Emas Liga Inggris

23 jam lalu

Profil David Raya, Kiper Arsenal yang Raih Sarung Tangan Emas Liga Inggris

Penampilan Arsenal yang moncer musim ini tak lepas dari kontribusi David Raya, kiper yang baru mendapat penghargaan sarung tangan emas

Baca Selengkapnya

Jadwal Liga Champions Leg Kedua Semifinal: Bayern Munchen Kehilangan 2 Bek Jelang Sambangi Real Madrid

1 hari lalu

Jadwal Liga Champions Leg Kedua Semifinal: Bayern Munchen Kehilangan 2 Bek Jelang Sambangi Real Madrid

Jadwal Liga Champions akan memasuki leg kedua semifinal. Bayern Munchen mendapat pukulan menjelang tampil di markas Real Madrid.

Baca Selengkapnya

Bersiap Hadapi Real Madrid di Leg 2 Semifinal Liga Champions, Begini Kondisi Skuad Bayern Munchen

1 hari lalu

Bersiap Hadapi Real Madrid di Leg 2 Semifinal Liga Champions, Begini Kondisi Skuad Bayern Munchen

Bek Bayern Munchen Raphael Guerreiro diragukan tampil pada pertandingan leg kedua semifinal Liga Champions melawan Real Madrid pada Rabu nanti.

Baca Selengkapnya

Girona Lolos ke Liga Champions Musim Depan, Michel: Kami Telah Mencetak Sejarah

2 hari lalu

Girona Lolos ke Liga Champions Musim Depan, Michel: Kami Telah Mencetak Sejarah

Pelatih Michel Sanchez memuji para pemain Girona yang telah mencetak sejarah karena untuk pertama kalinya berhasil lolos ke Liga Champions.

Baca Selengkapnya

Begini Kata Xavi Hernandez setelah Barcelona Kalah Bersaing dan Real Madrid Menjadi Juara Liga Spanyol 2023/2024

2 hari lalu

Begini Kata Xavi Hernandez setelah Barcelona Kalah Bersaing dan Real Madrid Menjadi Juara Liga Spanyol 2023/2024

Barcelona dipastikan tanpa gelar musim ini setelah Real Madrid menjuarai La Liga 2023/2024 dengan empat laga tersisa. Apa kata Xavi Hernandez?

Baca Selengkapnya