Hasil dan Klasemen Liga Inggris serta Jadwal Man United v Chelsea  

Reporter

Minggu, 16 April 2017 06:09 WIB

Pemain Manchester City, Leroy Sane melakukan selebrasi setelah mencetak gol ke gawang AS Monaco pada pertandingan Leg pertama babak 16 besar Liga Champions di stadion Etihad, 22 Februari 2017. Manchester City menang 5-3 atas AS Monaco. Action Images via Reuters / Lee Smith Livepic

TEMPO.CO, Jakarta - Tottenham Hotspur dan Manchester City meraih kemenangan pada rangkaian Liga Inggris Sabtu malam, sedangkan Leicester ditahan lawannya. Everton juga menang sehingga untuk sementara mampu menggeser Manchester United dalam klasemen.

Tottenham meraih kemenangan meyakinkan dengan skor 4-0 atas Bournemouth pada lanjutan pertandingan Liga Inggris pekan ke-33 di Stadion White Hart Lane, London, Sabtu, 15 April 2017.

Kemenangan Tottenham menjadi ancaman bagi pemuncak klasemen Chelsea yang akan berlaga melawan Manchester United pada Minggu malam. Tottenham yang dilatih Mauricio Pochettino kini memiliki 71 poin di posisi kedua, atau selisih empat poin dari Chelsea.

Manchester City juga meraih kemenangan meyakinkan 3-0 atas tim papan tengah Southampton. Tambahan tiga poin itu mendongkrak posisi Manchester City ke posisi ketiga atau unggul satu angka dari Liverpool yang akan melawan West Brom pada Minggu malam.

Everton memanfaatkan pertandingan pekan ke-33 untuk naik ke posisi lima setelah menaklukkan Burnley. Everton mengumpulkan 57 poin, unggul selisih gol dari Manchester United yang turun ke posisi enam dan selisih tiga poin dari Arsenal yang melorot ke peringkat tujuh.

Juara bertahan Leicester City juga berhasil mencuri satu poin hasil imbang 2-2 atas Crystal Palace, sedangkan West Ham ditahan tim juru kunci Sunderland dengan skor 2-2.

Sunderland (21 poin), Middlesbrough (24 poin), dan Swansea (28 poin) menjadi tiga klub terbawah dalam daftar klasemen sementara Liga Utama Inggris.

Berikut hasil pertandingan pekan ke-33 dilansir dari Premier League:

Pertandingan Sabtu 15 April

Tottenham Hotspur 4 - 0 AFC Bournemouth
Crystal Palace 2 - 2 Leicester City
Everton 3 - 1 Burnley
Stoke City 3 - 1 Hull City
Sunderland 2 - 2 West Ham United
Watford 1 - 0 Swansea City
Southampton 0 - 3 Manchester City

Jadwal Minggu, 16 April:
19:30 West Bromwich Albion vs Liverpool (beIN Sports 1)
22:00 Manchester United vs Chelsea (beIN Sports 1, RCTI)

Jadwal Senin, 18 April:
02:00 Middlesbrough vs Arsenal (beIN Sports 1)

Klasemen



ANTARA

Berita terkait

Jadwal dan Preview Liga Inggris Pekan Terakhir, Mengapa Manchester City Lebih Difavoritkan Meraih Gelar?

3 jam lalu

Jadwal dan Preview Liga Inggris Pekan Terakhir, Mengapa Manchester City Lebih Difavoritkan Meraih Gelar?

Arsenal setidaknya telah membawa perburuan gelar Liga Inggris musim ini hingga pekan terakhir. Bagaimana peluangnya?

Baca Selengkapnya

Jika Manchester United Mau, Burno Fernandes Ingin Bertahan di Old Trafford

5 jam lalu

Jika Manchester United Mau, Burno Fernandes Ingin Bertahan di Old Trafford

Bruno Fernandes bergabung dengan Manchester United dari Sporting Lisbon pada tahun 2020. Dengan sisa kontrak dua tahun, ia dirumorkan pergi.

Baca Selengkapnya

Jadwal Liga Inggris: Manchester City Tak Akan Diperkuat Ederson saat Kejar Gelar Juara di Laga Terakhir

5 jam lalu

Jadwal Liga Inggris: Manchester City Tak Akan Diperkuat Ederson saat Kejar Gelar Juara di Laga Terakhir

Kiper Manchester City Ederson absen pada pertandingan terakhir Liga Inggris musim 2023-2024 dan final Piala FA pekan depan.

Baca Selengkapnya

Jadwal Liga Inggris Pekan Terakhir dan Klasemennya: Simak Skenario Juara, Peta Persaingan ke Kompetisi Eropa, dan Top Skor

1 hari lalu

Jadwal Liga Inggris Pekan Terakhir dan Klasemennya: Simak Skenario Juara, Peta Persaingan ke Kompetisi Eropa, dan Top Skor

Jadwal Liga Inggris akan memasuki pekan terakhir. Simak klasemen, top skor, peta persaingan juara dan perebutan tiket Eropa.

Baca Selengkapnya

Aston Villa Lolos ke Liga Champions, Komentar Luar Biasa Sir Alex Ferguson di Awal Musim Menjadi Viral

1 hari lalu

Aston Villa Lolos ke Liga Champions, Komentar Luar Biasa Sir Alex Ferguson di Awal Musim Menjadi Viral

Persaingan berebut tiket Liga Champions di Liga Inggris sudah usai dengan Aston Villa merebut tiket terakhir. Komentar lama Ferguson mejadi viral.

Baca Selengkapnya

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris: Chelsea dan Manchester United Menangi Laga Tunda, Jaga Peluang Lolos ke Eropa

1 hari lalu

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris: Chelsea dan Manchester United Menangi Laga Tunda, Jaga Peluang Lolos ke Eropa

Chelsea dan Manchester United sama-sama menang dalam pertandingan tunda pekan ke-34 Liga Inggris dan menjaga peluang lolos ke kompetisi Eropa.

Baca Selengkapnya

Bahagianya Unai Emery Usai Bawa Aston Villa Berlaga di Liga Champions Musim Depan

1 hari lalu

Bahagianya Unai Emery Usai Bawa Aston Villa Berlaga di Liga Champions Musim Depan

Unai Emery merayakan hari istimewa bersama Aston Villa setelah membawa klub Liga Inggris itu meraih satu tiket ke Liga Champions.

Baca Selengkapnya

Tottenham Hotspur Dikalahkan Manchester City, Pelatih Ange Postecoglou Pertanyakan Mentalitas Pemainnya

2 hari lalu

Tottenham Hotspur Dikalahkan Manchester City, Pelatih Ange Postecoglou Pertanyakan Mentalitas Pemainnya

Manajer Tottenham Hotspur Ange Postecoglou marah besar ketika para pemainnya menelan kekalahan dari Manchester City di Tottenham Hotspur Stadium.

Baca Selengkapnya

Tottenham Hotspur Gagal Lolos ke Liga Champions setelah Dikalahkan Man City, Apa Kata Ange Postecoglou?

2 hari lalu

Tottenham Hotspur Gagal Lolos ke Liga Champions setelah Dikalahkan Man City, Apa Kata Ange Postecoglou?

Tottenham Hotspur dipastikan gagal lolos ke Liga Champions musim depan karena kalah 0-2 dari Manchester City.

Baca Selengkapnya

Manchester City Butuh Kemenangan Terakhir untuk Juarai Liga Inggris, Pep Guardiola Pakai Ibarat Main Tenis

2 hari lalu

Manchester City Butuh Kemenangan Terakhir untuk Juarai Liga Inggris, Pep Guardiola Pakai Ibarat Main Tenis

Manchester City berada di posisi sangat menguntungkan dalam perebutan gelar juara Liga Inggris 2023-2024. Simak komentar Pep Guardiola.

Baca Selengkapnya