Lolos ke Semifinal Liga Champions, Real Madrid Buat 3 Rekor  

Reporter

Editor

Febriyan

Rabu, 19 April 2017 13:09 WIB

Pemain Real Madrid, Sergio Ramos di akhir laga leg kedua perempat final Liga Champions melawan Bayern Munchen di Santiago Bernabeu, Spanyol, 18 April 2017. REUTERS

TEMPO.CO, Jakarta - Real Madrid berhasil melaju ke babak semifinal Liga Champions setelah memenangi drama babak perempat final melawan Bayern Muenchen dengan skor agregat 6-3. Kemenangan itu terasa sangat spesial karena Madrid juga menciptakan tiga rekor.

Rekor pertama adalah Madrid menjadi tim pertama yang lolos ke babak semifinal Liga Champions tujuh kali secara berturut-turut. Klub itu berhasil melewati raihan rival abadinya, Barcelona.

Baca: Bayern Tersingkir karena 2 Gol Ronaldo yang Offside? Ini Buktinya

Media Spanyol, AS, menyebutkan Madrid tak pernah absen di babak semifinal Liga Champions sejak musim 2010-2011. Dalam rentang itu, Madrid dua kali menjadi juara Liga Champions, yakni pada musim 2013-2014 dan 2015-2016.

Sebelumnya, Madrid berbagi takhta dengan Barcelona sebagai tim yang paling banyak lolos ke babak semifinal secara beruntun. Barcelona enam kali lolos ke babak semifinal secara beruntun sejak 2008 hingga 2013.

Tak hanya secara klub, dua pemain Madrid juga membuat rekor dalam laga Rabu dinihari, 19 April 2017, tersebut. Rekor pertama diciptakan Cristiano Ronaldo.

Baca juga: Madrid Depak Bayern, Ancelotti Klaim Zidane Juga Kecewa Wasit

Penyerang asal Portugal itu menjadi pemain pertama yang mencetak seratus gol di Liga Champions, termasuk tiga golnya ke gawang Muenchen pada laga Rabu dinihari itu. Pekan lalu, dua gol Ronaldo ke gawang Muenchen juga membawanya menorehkan rekor sebagai pemain pertama yang mencetak seratus gol di semua ajang kompetisi antarklub Eropa.

Rekan Ronaldo, Sergio Ramos, tak mau kalah menciptakan rekor. Ramos tercatat menjalankan laga keseratus di Liga Champions saat melawan Muenchen itu. Dia memulai debutnya di kompetisi antarklub tertinggi Eropa itu pada 2005, ketika Madrid kalah 3-0 oleh Olympique Lyon.

Dengan rekor itu, Ramos bergabung dengan empat pemain Madrid lain dalam daftar pemain yang sudah mengecap seratus laga di Liga Champions untuk Los Galacticos. Empat pemain itu adalah Roberto Carlos, Raul Gonzales, dan Iker Casillas.

Baca: Ronaldo Cetak 2 Gol Kontroversial, Cuitan Unik Pique Jadi Viral

AS | GOAL | FEBRIYAN




Berita terkait

Spanyol Akan Kirim Rudal Patriot ke Ukraina

7 jam lalu

Spanyol Akan Kirim Rudal Patriot ke Ukraina

Kementerian Pertahanan Spanyol tidak mengungkap berapa banyak rudal patriot untuk Ukraina. Hanya menyebut rudal tiba beberapa hari ke depan.

Baca Selengkapnya

Real Madrid di Ambang Juara Liga Spanyol, Carlo Ancelotti Segera Lewati Catatan Prestasi Zinedine Zidane

20 jam lalu

Real Madrid di Ambang Juara Liga Spanyol, Carlo Ancelotti Segera Lewati Catatan Prestasi Zinedine Zidane

Real Madrid selangkah lagi menjadi juara Liga Spanyol 2023-2024. Pelatih Carlo Ancelotti segera bisa melewati catatan prestasi Zinedine Zidane.

Baca Selengkapnya

Klasemen Liga Spanyol: Kalahkan Sociedad 1-0, Kapan Real Madrid Juara?

1 hari lalu

Klasemen Liga Spanyol: Kalahkan Sociedad 1-0, Kapan Real Madrid Juara?

Real Madrid kian kokoh di puncak klasemen Liga Spanyol setelah mengalahkan Real Sociedad 1-0 pada pekan ke-33. Simak skenario juara dan klasemennya.

Baca Selengkapnya

Fernando Morientes Pajang Trophy Liga Champions di Indonesia, Bicara Fanatisme Suporter Tanah Air

1 hari lalu

Fernando Morientes Pajang Trophy Liga Champions di Indonesia, Bicara Fanatisme Suporter Tanah Air

Fernando Morientes singgung bagaimana kegilaan penggemar sepak bola Indonesia yang rela menonton Laga Liga Champions tengah malam.

Baca Selengkapnya

PM Spanyol Ajukan Cuti Sementara Usai Istrinya Dituduh Korupsi

3 hari lalu

PM Spanyol Ajukan Cuti Sementara Usai Istrinya Dituduh Korupsi

PM Spanyol Pedro Sanchez adalah pendukung utama Palestina. Ia memutuskan untuk cuti sementara usai istrinya dituduh korupsi.

Baca Selengkapnya

Bawa Inter Milan Raih Scudetto, Karier Simone Inzaghi Lebih Mentereng Dibanding Filippo

4 hari lalu

Bawa Inter Milan Raih Scudetto, Karier Simone Inzaghi Lebih Mentereng Dibanding Filippo

Setelah bawa Inter milan raih Scudetto, karier Simone Inzaghani sebagai pelatih lebih mentereng dibanding Filippo Inzaghi.

Baca Selengkapnya

Spanyol Buka Kembali Penyelidikan Spyware Israel yang Memata-matai PM Pedro Sanchez

4 hari lalu

Spanyol Buka Kembali Penyelidikan Spyware Israel yang Memata-matai PM Pedro Sanchez

Pengadilan Tinggi Spanyol membuka kembali penyelidikan atas penggunaan perangkat lunak Pegasus milik perusahaan intelijen siber Israel, NSO Group.

Baca Selengkapnya

SMP Al Azhar BSD Maju di Sea Sun International Spanyol, Apa Itu Festival Sea Sun International?

5 hari lalu

SMP Al Azhar BSD Maju di Sea Sun International Spanyol, Apa Itu Festival Sea Sun International?

Sea Sun International adalah kompetisi seni internasional tahunan di Spanyol

Baca Selengkapnya

Perjalanan Cinta Victoria Beckham dan David Beckham, Posh Spice dan Si Bola Emas

5 hari lalu

Perjalanan Cinta Victoria Beckham dan David Beckham, Posh Spice dan Si Bola Emas

Victoria Beckham dan David Beckham telah menjalin kisah cinta selama lebih dari 2 dekade. Ini kisah perjalanan cinta Posh Spice dan Si Bola Emas.

Baca Selengkapnya

Overtourism di Kepulauan Canary Spanyol, Ribuan Orang Protes Tuntut Perubahan Model Pariwisata

6 hari lalu

Overtourism di Kepulauan Canary Spanyol, Ribuan Orang Protes Tuntut Perubahan Model Pariwisata

Pengunjuk rasa percaya bahwa model pariwisata Kepulauan Canary tidak berkelanjutan dan harus diubah, merugikan penduduk lokal.

Baca Selengkapnya