Hasil Liga 1: Bali United Kalahkan Persiba Balikpapan 2-0

Reporter

Rabu, 5 Juli 2017 18:12 WIB

Pesepak bola Bali United asal Belanda, Nick Van Der Velden mengikuti sesi latihan di Lapangan Trisakti, Legian, Bali, 26 April 2017. Nick pernah bermain untuk tim Az Alkmaar, FC Groningen dan Dundee United. ANTARA/Fikri Yusuf

TEMPO.CO, Jakarta - Bali United berhasil mengalahkan Persiba Balikpapan 2-0 dalam lanjutan Liga 1 di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Rabu, 5 Juli 2017. Gol keunggulan itu dicetak Nick van der Velden dan Sylvano Dominique Comvalius.


Pada babak pertama dua kali peluang Sylvano Dominique Comvalius gagal membawa Bali United unggul. Sedangkan menjelang pluit akhir babak pertama Persiba Balikpapan gagal mencetak gol di menit ke-43. Sundulan Marlon da Silva melewati mistar gawang.

Tim tuan rumah berhasil unggul di babak kedua melalui sepakan Nick van der Velden di menit ke-48. Posisi marquee player Bali United yang sedang berdiri di sisi kanan gawang Persiba itu berhasil memanfaatkan umpan dari Fadil Sausu.

Di menit ke-63, Persiba semakin tertinggal. Sylvano berhasil menambah skor menjadi 2-0 setelah lepas dari kawalan pemain Persiba. Pemain kebangsaan Belanda bernomor 99 itu berhasil memanfaatkan umpan terobosan dari Marcos Flores.

Menjelang pluit akhir pertandingan sebuah peluang berharga gagal menjadi gol. Sundulan Irfan Bachdim setelah menyambut umpan Yandi Sofyan gagal menambah keunggulan karena melenceng ke sisi kiri gawang Persiba.

Pelatih Bali United Widodo Cahyono Putro cukup menyayangkan peluang terakhir tersebut. "Jumlah gol sangat dibutuhkan," katanya.

Namun, Widodo mensyukuri kemenangan skuad asuhannya. Ia tadinya sempat khawatir ihwal kebugaran para punggawa asuhannya setelah libur selama 10 hari.

"Tapi semua pemain luar biasa menunjukkan kualitas, tentu skema dan taktik dijalankan dengan bagus," ujarnya.

Menurut pelatih Persiba Milomir Seslija skuad asuhannya memiliki banyak peluang saat ketinggalan dua skor. Milomir menambahkan bahwa tim pelatih Persiba telah mengetahui kelemahan Bali United, namun berkali-kali kehilangan kesempatan.

"Permasalahan utama datang dari pemain kami. Kami sering kehilangan bola, dan berikan bola ke lawan," ujarnya.

Kemenangan skuad berjulukan Serdadu Tridatu itu membuat tim tuan rumah mengantongi 19 poin dari 12 pertandingan. Bali United kini berhasil menanjak ke peringkat 8, dari sebelumnya di posisi 13. Sedangkan Persiba tetap berada di posisi dasar klasemen 4 poin.

BRAM SETIAWAN

Berita terkait

Jadwal Championship Series Liga 1: Bali United vs Persib Bandung pada 14 Mei, Alberto Rodriguez Tak Sabar Mau Main

16 jam lalu

Jadwal Championship Series Liga 1: Bali United vs Persib Bandung pada 14 Mei, Alberto Rodriguez Tak Sabar Mau Main

Dalam pertandingan semifinal Championship Series Liga 1 ini, Bali United lebih dulu main di kandang sebelum bertandang ke Persib Bandung.

Baca Selengkapnya

Jadwal Championship Series Liga 1 2023-2024 Sudah Ditetapkan, Dimulai 14 Mei

1 hari lalu

Jadwal Championship Series Liga 1 2023-2024 Sudah Ditetapkan, Dimulai 14 Mei

Jadwal Championships Series Liga 1 2023-2024 sudah dirilis. Leg pertama digelar 14 dan 15 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Cerita Ayah dan Anak, Maman Abdurahman dan Rafa Abdurrahman, Bermain Bersama saat Persija Hadapi PSIS Semarang di Liga 1

5 hari lalu

Cerita Ayah dan Anak, Maman Abdurahman dan Rafa Abdurrahman, Bermain Bersama saat Persija Hadapi PSIS Semarang di Liga 1

Bek veteran Persija Jakarta Maman Abdurahman bersyukur mendapat kesempatan bermain bersama putranya, Rafa Abdurrahman, pada pertandingan Liga 1.

Baca Selengkapnya

Top Skor, Rekap Hasil, dan Klasemen Akhir Liga 1: Madura United ke Championship Series, RANS Terdegradasi

5 hari lalu

Top Skor, Rekap Hasil, dan Klasemen Akhir Liga 1: Madura United ke Championship Series, RANS Terdegradasi

Seluruh rangkaian Reguler Series Liga 1 telah berakhir. Setelah pertandingan pekan ke-34, Madura United menjadi tim terakhir ke Championship Series.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga 1: RANS Nusantara FC Jadi Tim Terakhir yang Terdegradasi, Susul Persikabo 1973 dan Bhayangkara FC

5 hari lalu

Hasil Liga 1: RANS Nusantara FC Jadi Tim Terakhir yang Terdegradasi, Susul Persikabo 1973 dan Bhayangkara FC

RANS Nusantara FC dipastikan terdegradasi dari Liga 1 setelah kalah 2-3 dari tuan rumah PSM Makassar pada pekan ke-34, Selasa, 30 April 2024.

Baca Selengkapnya

Hasil dan Klasemen Liga 1: Madura United Raih Tiket Terakhir ke Championship Series Usai Seri Lawan Arema FC

5 hari lalu

Hasil dan Klasemen Liga 1: Madura United Raih Tiket Terakhir ke Championship Series Usai Seri Lawan Arema FC

Madura United meraih satu tiket tersisa untuk melangkah ke babak Championship Series Liga 1 2023-2024. Bagaimana rekap hasil pekan terakhir?

Baca Selengkapnya

Jadwal Live dan Prediksi 4 Laga Liga 1 Pekan Terakhir, Empat Tim Berusaha Hindari Zona Degradasi

5 hari lalu

Jadwal Live dan Prediksi 4 Laga Liga 1 Pekan Terakhir, Empat Tim Berusaha Hindari Zona Degradasi

Empat tim masih berjuang menghindari zona degradasi pada pekan terakhir fase reguler Liga 1 2023-2024.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga 1: Persebaya Surabaya Kalahkan Persik Kediri 2-1

7 hari lalu

Hasil Liga 1: Persebaya Surabaya Kalahkan Persik Kediri 2-1

Persebaya Surabaya berhasil menutup perjalanan di Liga 1 2023-2024 dengan kemenangan atas Persik Kediri.

Baca Selengkapnya

Jadwal Live dan Prediksi Persebaya Surabaya vs Persik Kediri di Liga 1 Pekan Terakhir Hari Ini

7 hari lalu

Jadwal Live dan Prediksi Persebaya Surabaya vs Persik Kediri di Liga 1 Pekan Terakhir Hari Ini

Pertandingan bertajuk Derby Jawa Timur antara Persebaya Surabaya vs Persik Kediri akan terjadi pada pekan ke-34 Liga 1 2023-2024.

Baca Selengkapnya

Klasemen Liga 1 dan Rekap Hasil Pekan Ke-33 Usai Persija Jakarta Kalahkan RANS Nusantara FC 1-0

9 hari lalu

Klasemen Liga 1 dan Rekap Hasil Pekan Ke-33 Usai Persija Jakarta Kalahkan RANS Nusantara FC 1-0

RANS Nusantara FC harus menerima kekalahan dari Persija Jakarta pada pekan ke-33 Liga 1. Terancam degradasi.

Baca Selengkapnya