Liga Inggris: Sambangi Southampton, Ujian Fisik Manchester United  

Reporter

Jumat, 22 September 2017 14:08 WIB

Gelandang Manchester United Anthony Martial, melakukan selebrasi setelah mencetak gol ke gawang Burton Albion pada pertandingan babak ketiga Piala Liga Inggris di Old Trafford, Manchester, 20 September 2017. Manchester United kalahkan Burton Albion 4-1. Action Images via Reuters/Jason Cairnduf

TEMPO.CO, Jakarta - Manchester United akan menyambangi Southampton dalam laga Liga Inggris di Stadion Saint Mary pada Sabtu 23 September 2017. Laga tersebut menjadi tes bagi kebugaran MU.

Pada September ini, MU melakoni 7 kali pertandingan di berbagai ajang. Sebanyak 4 pertandingan yang sudah dilakoni, menghasilkan 3 kemenangan dan 1 kali seri. Kemenangan MU masing-masing 3-0 atas Basel (Liga Champions/12 September), 4-0 atas Everton (Liga Inggris/17 September), 4-1 atas Burton Albion (Piala Liga/20 September). Satu seri saat melawan Stoke City di Liga Inggris pada 9 September, dengan hasil 2-2.

Baca: Manchester United Gilas Burton, 5 Nama Ini Jadi Perbincangan

Dalam waktu 4 hari setelah menghadapi Southampton, MU harus terbang ke Moskow untuk menantang CSKA Moskow di ajang Liga Champions pada 27 September. Setelah itu Setan Merah akan kembali ke Inggris, dan menjamu Crystal Palace di ajang Liga Inggris pada 30 September.

Cedera yang menimpa beberapa anggota pasukan MU, tidak banyak berimbas terhadap performa Setan Merah. Jose Mourinho semakin percaya diri kepada pasukannya yang belum pernah kalah dalam 7 pertandingan terakhir di berbagai ajang, sejak 13 Agustus 2017. Di barisan depan, Anthony Martial Marcus Rashford, dan Romelu Lukaku terbukti menjadi kombinasi ujung tombak yang tajam.

Paul Pogba yang sedang absen karena cedera, tidak lantas berimbas besar terhadap alur serangan MU karena Michael Carrick punya cukup pengalaman dan kemampuannya untuk menggantikannya. Tanda tanya besar masih menggantung di atas bek Luke Shaw.

Baca: Gurauan Nyinyir Mourinho Usai Manchester United Gilas Everton

Belum jelas apakah Mourinho bakal memasangnya melawan Southampton, yang merupakan bekas klub tempat Shaw bermain sebelum hijrah ke MU tahun ini. Mantan punggawa MU, Phil Neville, menilai Shaw terlalu lembek untuk menjadi pasukan Setan Merah.

Pastinya, Manchester United tidak akan melepaskan kesempatan untuk memetik 3 angka dari laga tandang ke Saint Mary, mengingat Setan Merah sedang terlibat perburuan peringkat pertama Liga Inggris 2017 melawan Manchester City.

EVENING STANDARD | DON

Berita terkait

Arsenal Kalahkan Tottenham Hotspur 3-2, Mikel Arteta: Kami Harus Lebih Baik

15 menit lalu

Arsenal Kalahkan Tottenham Hotspur 3-2, Mikel Arteta: Kami Harus Lebih Baik

Kemenangan Arsenal atas Tottenham Hotspur pada pekan ke-35 Liga Inggris menjaga peluang The Gunners meraih gelar Liga Inggris.

Baca Selengkapnya

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris Pekan Ke-35: Arsenal dan Manchester City Menang, Perebutan Juara Tetap Ketat

4 jam lalu

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris Pekan Ke-35: Arsenal dan Manchester City Menang, Perebutan Juara Tetap Ketat

Rangkaian pertandingan pekan ke-35 Liga Inggris 2023/24 telah berakhir. Simak rekap hasil dan klasemennya.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga Inggris: Tekuk Nottingham 2-0, Manchester City Hanya Terpaut Satu Poin dari Arsenal

5 jam lalu

Hasil Liga Inggris: Tekuk Nottingham 2-0, Manchester City Hanya Terpaut Satu Poin dari Arsenal

Manchester City berhasil mengalahkan Nottingham Forest 2-0 dalam lanjutan pekan ke-35 Liga Inggris 2023/24

Baca Selengkapnya

Hasil Liga Inggris: Arsenal Kalahkan Tottenham Hotspur, Skor 3-2

11 jam lalu

Hasil Liga Inggris: Arsenal Kalahkan Tottenham Hotspur, Skor 3-2

Arsenal berhasil mengalahkan Tottenham Hotspur dalam pekan ke-35 Liga Inggris.

Baca Selengkapnya

Prediksi Nottingham Forest vs Manchester City di Liga Inggris: Jadwal, H2H, Kondisi Tim, Perkiraan Formasi

18 jam lalu

Prediksi Nottingham Forest vs Manchester City di Liga Inggris: Jadwal, H2H, Kondisi Tim, Perkiraan Formasi

Duel Nottingham Forest vs Manchester City akan tersaji pada laga pekan ke-35 Liga Inggris musim 2023-2024.

Baca Selengkapnya

Prediksi Tottenham Hotspur vs Arsenal di Liga Inggris: Jadwal, H2H, Berita Terkini Tim, Perkiraan Formasi

21 jam lalu

Prediksi Tottenham Hotspur vs Arsenal di Liga Inggris: Jadwal, H2H, Berita Terkini Tim, Perkiraan Formasi

Duel Tottenham Hotspur vs Arsenal akan tersaji pada pekan ke-35 Liga Inggris 2023-2024. The Gunners butuh kemenangan untuk jaga peluang.

Baca Selengkapnya

Liga Inggris: Manchester United Ditahan Burnley lalu Diejek Suporter, Erik ten Hag Minta Maaf

1 hari lalu

Liga Inggris: Manchester United Ditahan Burnley lalu Diejek Suporter, Erik ten Hag Minta Maaf

Erik ten Hag meminta maaf kepada pendukung tim setelah Manchester United ditahan Burnley di pekan ke-35 Liga Inggris.

Baca Selengkapnya

Liga Inggris: Liverpool Ditahan West Ham 2-2, Mohamed Salah dan Jurgen Klopp Berselisih di Pinggir Lapangan

1 hari lalu

Liga Inggris: Liverpool Ditahan West Ham 2-2, Mohamed Salah dan Jurgen Klopp Berselisih di Pinggir Lapangan

Hasil seri 2-2 yang diderita Liverpool di kandang West Ham pada Liga Inggris pekan ke-35 diwarnai perselisihan Mo Salah dan Jurgen Klopp.

Baca Selengkapnya

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris Pekan Ke-35: Liverpool, Manchester United, dan Chelsea Seri; Sheffield United Terdegradasi

1 hari lalu

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris Pekan Ke-35: Liverpool, Manchester United, dan Chelsea Seri; Sheffield United Terdegradasi

Hasil Liga Inggris pekan ke-35: Liverpool, Manchester United, dan Chelsea bermain seri. Sedangkan Sheffield United kalah dan terdegradasi.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga Inggris: Ditekuk Newcastle, Sheffield Jadi Tim Pertama yang Terdegradasi

1 hari lalu

Hasil Liga Inggris: Ditekuk Newcastle, Sheffield Jadi Tim Pertama yang Terdegradasi

Sheffield United dipastikan menjadi tim pertama yang terdegradasi dari Liga Inggris (Premier League) musim 2023/24.

Baca Selengkapnya