Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Hasil Pertandingan Timnas U-19 Indonesia Vs Kroasia, Kalah Telak 1-7

Reporter

image-gnews
Timnas U-19 saat berlatih di Kroasia. (pssi.org)
Timnas U-19 saat berlatih di Kroasia. (pssi.org)
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Tim nasional U-19 Indonesia atau Timnas U-19 menelan kekalahan telak 1-7 dari tuan rumah Kroasia pada pertandingan kedua Turnamen Persahabatan U-19 Internasional 2020 di Stadion SRC Mladost, Cakovec, Kroasia, Selasa malam WIB.

Dipantau dari saluran resmi turnamen di Jakarta, Selasa, satu-satunya gol Indonesia dalam pertandingan tersebut dilesakkan oleh bek kanan Amiruddin Bagas di menit ke-72.

Sementara gol-gol Kroasia dibuat oleh Filip Zrilic (26'), Arijan Brkovic (31'), Marco Boras (44'), Antonio Marin (47', 73), Bruni Zdunic (66') dan Ivan Brnic (90', penalti).

Itu menjadi kekalahan kedua Indonesia di Turnamen Persahabatan U-19 Internasional 2020 setelah ditundukkan Bulgaria dengan skor 0-3 pada Sabtu, 5 September lalu.

Sementara bagi Kroasia, kemenangan itu menjadi yang ketiga secara beruntun yang membuat mereka keluar sebagai juara turnamen tersebut.

Dalam pertandingan melawan Kroasia, manajer pelatih timnas Shin Tae-yong tetap menerapkan formasi 4-4-2, sama seperti kala bersua Bulgaria.

Di awal-awal laga, timnas U-19 sempat tampil menekan lawan. Sandi Arta Samosir yang mendampingi Witan Sulaeman di sayap tampil cukup baik dan berani menusuk ke pertahanan Kroasia. Umpannya kepada Irfan Jauhari di menit ke-11 bisa saja menjadi gol andai bola sepakan Irfan tidak menerpa mistar gawang.

Namun, setelah itu, Kroasia mengambil alih kendali permainan. Tim yang dilatih Josip Simunic tampil menguasai pertandingan dan membuat tiga gol di babak pertama melalui Filip Zricil (26'), Arijan Brkovic (31') dan Marco Boras (44').

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Unggul 3-0, tekanan Kroasia tidak berkurang di babak kedua. Pemain andalan Kroasia yang merumput untuk klub Dinamo Zagreb, Antonio Marin membuat gol di menit ke-47. Kedudukan menjadi 5-0 setelah Bruno Zdunic (66') mencatatkan namanya di papan skor.

Di menit ke-72, timnas U-19 Indonesia membuat gol perdananya di turnamen melalui kaki bek kanan Amiruddin Bagas yang memanfaatkan umpan bek kiri Pratama Arhan Alif Rifai.

Akan tetapi, satu menit kemudian Kroasia memperlebar jarak setelah Marin menciptakan gol keduanya dalam laga tersebut. Kemudian, sumbangan gol Ivan Brnic (90') dari titik penalti membuat Kroasia mengunci skor 7-1.

Penalti diberikan wasit setelah Mochammad Supriadi melanggar pemain Kroasia di kotak terlarang. Tindakan Supriadi, yang masuk setelah jeda laga, berujung pada kartu merah hasil dari kartu kuning kedua.

Sementara pada pertandingan lain pada Selasa (8/9), Bulgaria memetik kemenangan keduanya di turnamen setelah menundukkan Arab Saudi dengan skor 3-2.

Baca juga: Skuad Timnas U-19 Belum Final, Shin Tae-yong Masih Akan Bongkar Pasang Pemain

Berikutnya, Timnas U-19 Indonesia asuhan Shin Tae-yong akan menghadapi Arab Saudi laga terakhir turnamen pada Jumat, 11 September nanti.

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Indonesia Masuk Semifinal Piala Asia U-23, Para Artis Ini Ucap Terima Kasih ke Shin Tae-Yong

45 menit lalu

Pelatih timnas U-23 Indonesia, Shin Tae-yong, saat konferensi pers menjelang laga melawan tuan rumah Qatar di Piala Asia U-23 2024. Kredit: Tim Media PSSI
Indonesia Masuk Semifinal Piala Asia U-23, Para Artis Ini Ucap Terima Kasih ke Shin Tae-Yong

Artis ramai-ramai mengungkapkan terima kasih kepada Shin Tae-yong yang berhasil membawa Indonesia masuk ke babal semifinal di PIala Asia U-23.


Pratama Arhan Jadi Penentu Kemenangan, Azizah Salsha Beri Pelukan Hangat

1 jam lalu

Pratama Arhan mendatangi istrinya, Azizah Salsha yang berada di tribun penonton untuk menyemangati bertanding melawan Korea Selatan U-23. Foto
Pratama Arhan Jadi Penentu Kemenangan, Azizah Salsha Beri Pelukan Hangat

Pratama Arhan mendatangi tempat duduk istrinya, Azizah Salsha setelah menjadi penentu kemenangan Indonesia melawan Korea Selatan.


8 Fakta Penting Timnas U-23 Indonesia Maju Semifinal Piala Asia U-23 2024 Usai Kalahkan Korea Selatan Lewat Adu Penalti

1 jam lalu

Selebrasi Pratama Arhan setelah mencetak gol penalti di perempat final Piala Asia AFC U-23, Korea Selatan vs Indonesia, di stadion di Abdullah bin Nasser bin Khalifa Stadium, Qatar, Jumat dinihari WIB, 26 April 2024. Dengan kemenangan ini, Indonesia lolos ke semifinal sekaligus berpeluang meraih tiket  Olimpiade Paris 2024. Tim Humas PSSI
8 Fakta Penting Timnas U-23 Indonesia Maju Semifinal Piala Asia U-23 2024 Usai Kalahkan Korea Selatan Lewat Adu Penalti

Simak delapan momen penting yang terjadi selama duel timnas U-23 Indonesia vs Korea Selatan di perempat final Piala Asia U-23 2024.


Timnas U-23 Indonesia Maju Semifinal Piala Asia U-23 2024, Begini Komentar Erick Thohir Usai Skuad Garuda Cetak Sejarah Baru

2 jam lalu

Timnas Indonesia menyanyikan lagu kebangsaan dalam perempatfinal AFC U-23, Korea Selatan vs Indonesia, di stadion di Abdullah bin Nasser bin Khalifa Stadium, Qatar, Jumat dinihari WIB, 26 April 2024. Tim Humas PSSI
Timnas U-23 Indonesia Maju Semifinal Piala Asia U-23 2024, Begini Komentar Erick Thohir Usai Skuad Garuda Cetak Sejarah Baru

Timnas U-23 Indonesia maju ke semifinal Piala Asia U-23 2024 setelah menyingkirkan Korea Selatan lewat adu penalti 11-10, menyusul hasil imbang 2-2.


Erick Thohir Pastikan Perpanjangan Kontrak Shin Tae-yong Berdasarkan Peta Jalan Timnas Indonesia

14 jam lalu

Ketua Umum PSSI Erick Thohir dan Wakil Ketua Umum PSSI Zainudin Amali saat ditemui di Menara Danareksa, Jakarta Pusat, Kamis, 14 Maret 2024. TEMPO/Randy
Erick Thohir Pastikan Perpanjangan Kontrak Shin Tae-yong Berdasarkan Peta Jalan Timnas Indonesia

Apa alasan Erick Thohir dan PSSI untuk memperpanjang kontrak pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong hingga 2027?


Profil 3 Pemain Korea yang Diwaspadai Shin Tae-yong di Perempat Final Piala Asia U-23 2024

15 jam lalu

Shin Tae-yong. Foto: Tim Media PSSI
Profil 3 Pemain Korea yang Diwaspadai Shin Tae-yong di Perempat Final Piala Asia U-23 2024

Shin Tae-yong memandang Korea Selatan akan menjadi lawan yang sulit bagi timnas U-23 Indonesia di perempat final Piala Asia U-23 2024.


Duel Indonesia vs Korea Selatan di Piala Asia U-23, Rizky Ridho: Tidak Ada Tekanan untuk Kami

16 jam lalu

Rizky Ridho. Foto: Tim Media PSSI
Duel Indonesia vs Korea Selatan di Piala Asia U-23, Rizky Ridho: Tidak Ada Tekanan untuk Kami

Timnas Indonesia U-23 berusaha kembali mengukir sejarah saat menghadapi Korea Selatan pada babak perempat final Piala Asia U-23 2024.


Kehadiran Suporter Timnas Indonesia Jadi Sorotan Jelang Laga Melawan Korea Selatan di Piala Asia U-23

19 jam lalu

Suporter Timnas Indonesia di Piala Asia U-23 2024 di Qatar. Twitter @AFC.
Kehadiran Suporter Timnas Indonesia Jadi Sorotan Jelang Laga Melawan Korea Selatan di Piala Asia U-23

Kehadiran ribuan suporter Timnas Indonesia di Piala Asia U-23 2024 menjadi sorotan. Korea Selatan dianggap bakal seperti melakoni laga tandang.


Ketua Umum PSSI Erick Thohir Sepakat Perpanjang Kontrak Shin Tae-yong hingga 2027

20 jam lalu

Pertemuan Ketua Umum PSSI Erick Thohir dan Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong. Instagram @erickthohir.
Ketua Umum PSSI Erick Thohir Sepakat Perpanjang Kontrak Shin Tae-yong hingga 2027

PSSI resmi memperpanjang kontrak Shin Tae-yong sebagai pelatih kepala Timnas Indonesia hingga 2027. Erick Thohir mengunggahnya lewat Instagram.


Preview Timnas U-23 Korea Selatan vs Indonesia di Perempat Final Piala Asia U-23 2024

21 jam lalu

Duel Timnas U-23 Korea Selatan vs Indonesia akan tersaji pada babak perempat final Piala Asia U-23 2024. Doc. AFC.
Preview Timnas U-23 Korea Selatan vs Indonesia di Perempat Final Piala Asia U-23 2024

Duel Timnas U-23 Korea Selatan vs Indonesia akan tersaji pada babak perempat final Piala Asia U-23 2024 di Stadion Abdullah bin Khalifa.