Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

4 Kandidat Pengganti Sergio Ramos di Real Madrid untuk Jangka Panjang

Reporter

image-gnews
Gestur pemain Real Madrid, Sergio Ramos dalam laga lanjutan Liga Spanyol melawan Real Betis di Stadion Benito Villamarin, Sevilla, 26 September 2020. Juara bertahan Liga Spanyol Real Madrid meraih kemenangan perdana mereka musim ini setelah menundukkan tuan rumah Real Betis 3-2.  REUTERS
Gestur pemain Real Madrid, Sergio Ramos dalam laga lanjutan Liga Spanyol melawan Real Betis di Stadion Benito Villamarin, Sevilla, 26 September 2020. Juara bertahan Liga Spanyol Real Madrid meraih kemenangan perdana mereka musim ini setelah menundukkan tuan rumah Real Betis 3-2. REUTERS
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Sergio Ramos dan Real Madrid belum ada kesepakatan baru terkait kontraknya di Estadio Santiago Bernabeu. Bek asal Spanyol ini tinggal menyisakan masa kontrak hingga akhir musim ini.

Sergio Ramos bisa saja melakukan pembicaraan dengan klub lain selama jendela transfer Januari mendatang jika dia mau. Namun, ada optimistme yang kuat Los Blancos akan memperpanjang kontrak sang kapten setelah musim panas 2021.

Usai Ramos tidak muda lagi. Pada Maret mendatang ia akan berusia 35 tahun. Meski kini dia masih menjadi pemain penting di skuad Zinedine Zidane, kariernya sebagai pemain akan berakhir seiring bertambahnya umur.

Baca juga: Sergio Ramos Ungkap Impiannya Setelah Cetak 100 Gol Untuk Real Madrid

Apakah Los Blancos akan beralih ke pemain lain dalam jangka pendek atau jangka panjang, tentunya bakal ada pemain penggantinya. Marca melihat empat pemain ini mungkin untuk menggantikan peran Ramos jika dia pergi.

Pau Torres

Bek Villarreal memulai debutnya bersama tim nasional Spanyol pada dua pertandingan Nations League bersama Ramos di posisi bek tengah. Pemain berusia 23 tahun ini telah membuktikan dirinya sebagai salah satu bek tengah terbaik di La Liga Spanyol dalam beberapa musim terakhir. Sebagai pemain kaki kiri, dia tidak akan memiliki masalah menggantikan Ramos di formasi empat bek Real Madrid.

"Dia seorang kapten yang membuat hidup di kamp tim nasional sangat mudah dan dia melakukan hal yang sama di lapangan, di mana saya selalu mencoba mencontohnya," kata Pau kepada Onda Cero saat berbicara soal Ramos pada November lalu.

Pau menandatangani perpanjangan kontrak dengan Villarreal pada 2019 yang membuatnya akan bertahan hingga 2024. Klausul pelepasannya adalah 50 juta euro, meski kini melonjak menjadi 65 juta euro dalam 15 hari terakhir jendela transfer.

David Alaba

Pemain kaki kiri lain, Alaba bisa saja tiba di Real Madrid sebelum Ramos pergi. Kontrak pemain Austria di Bayern Munich ini akan berakhir pada akhir musim ini dan Los Blancos menjadi salah satu klub yang tertarik memboyongnya.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Awalnya, pemain berusia 28 tahun itu bermain di posisi bek kiri. Namun, kini ia menjelma menjadi salah satu pemain bek tengah paling konsisten di Eropa di bawah asuhan Hansi Flick, memenangkan Liga Champions keduanya Bayern pada 2019/2020.

Zidane akan mendapatkan bek siap pakai jika dia merekrut Alaba yang mempunyai keunggulan dalam kecepatan dan antisipasi.

Jules Kounde

Setelah mengontrak Ramos dari Sevilla pada 2005, Los Blancos bisa kembali mencari bek tengah baru di Estadio Ramon Sanchez-Pizjuan. Kounde dikaitkan dengan kepindahannya ke Manchester City pada musim panas lalu, dan kebijakan transfer Sevilla didasarkan pada pembelian murah dengan penjualan tinggi.

Saat City mencoba berkomunikasi dengan Sevilla pada musim panas lalu, direktur olahraga Monchi menunjuk pada klausul pelepasan Kounde sebesar 90 juta euro. Untuk bisa memboyong pemain 22 tahun itu dari klub Andalusia itu bisa menjadi tugas yang sulit untuk saat ini. Dia memiliki kontrak hingga 2024.

Eder Militao

Real Madrid menghabiskan 50 juta euro untuk merekrut pemain Brasil itu dari Porto pada 2019 dengan mempertimbangkan karier jangka panjang. Namun, sampai saat ini, pemain berusia 22 tahun itu belum bisa melewati Ramos atau Raphael Varane sebagai pasangan bek tengah pilihan pertama Zidane.

Ketika Militao bermain, dia terlihat goyah, terutama saat berpasangan dengan Varane. Dengan melihat itu, bukan pertanda bagus jika Los Blancos memproyeksikannya sebagai penerus Ramos. Apalagi, ketika Ramos cedera beberapa waktu lalu, Zidane memilih memasang Nacho Fernandez sebagai bek tengah kiri berpasangan dengan Varane.

MARCA

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Profil Andriy Lunin, Kiper Cadangan yang Jadi Pahlawan Real Madrid di Liga Champions

16 jam lalu

Kiper Real Madrid Andriy Lunin menangkap tendangan pemain Manchester City Bernardo Silva saat adu penalti dalam pertandingan leg kedua perempat final Liga Champions di Stadion Etihad, Manchester, 18 April 2024.  REUTERS/Molly Darlington
Profil Andriy Lunin, Kiper Cadangan yang Jadi Pahlawan Real Madrid di Liga Champions

Kiper Real Madrid Andriy Lunin menggagalkan tendangan dua pemain Manchester City dalam adu penalti untuk membantu tim lolos semifinal Liga Champions.


Semifinal Liga Champions: Head-to-head Bayern Munchen vs Real Madrid, PSG vs Borussia Dortmund

16 jam lalu

Trofi dan Logo Liga Champions. (uefa)
Semifinal Liga Champions: Head-to-head Bayern Munchen vs Real Madrid, PSG vs Borussia Dortmund

Empat klub telah berhasil meraih tiket ke semifinal Liga Champions 2023-2024. Bagaimana peluang setiap tim?


Ucapan Syukur Bek Real Madrid Antonio Rudiger setelah Kalahkan Manchester City di Liga Champions: Allahu Akbar, Yes!

17 jam lalu

Pemain Real Madri Antonio Rudiger melakukan selebrasi usai menjadi penentu kemenangan atas Manchester City pada pertandingan leg kedua perempat final di Stadion Etihad, Manchester, 18 April 2024. REUTERS/Molly Darlington
Ucapan Syukur Bek Real Madrid Antonio Rudiger setelah Kalahkan Manchester City di Liga Champions: Allahu Akbar, Yes!

Bek tengah Real Madrid Antonio Rudiger menjadi penentu kemenangan timnya dalam adu penalti saat singkirkan Manchester City di Liga Champions.


Daftar 4 Tim yang Lolos dan Jadwal Semifinal Liga Champions 2023/2024

1 hari lalu

Logo Liga Champions. (uefa)
Daftar 4 Tim yang Lolos dan Jadwal Semifinal Liga Champions 2023/2024

Rangkaian pertandingan babak perempat final Liga Champions telah berakhir. Simak daftar tim yang lolos dan jadwal semifinal.


Real Madrid Kalahkan Man City dan Lolos ke Semifinal Liga Champions, Carlo Ancelotti Puji Sikap Guardiola

1 hari lalu

Pelatih Real Madrid, Carlo Ancelotti. | REUTERS/Isabel Infantes
Real Madrid Kalahkan Man City dan Lolos ke Semifinal Liga Champions, Carlo Ancelotti Puji Sikap Guardiola

Real Madrid lolos ke semifinal Liga Champions 2023/24 dengan menyingkirkan juara bertahan Manchester City. Simak komentar Carlo Ancelotti.


Manchester City Dihentikan Real Madrid di Perempat Final Liga Champions, Apa Kata Pep Guardiola?

1 hari lalu

Pelatih Manchester City, Pep Guardiola. | REUTERS/Isabel Infantes
Manchester City Dihentikan Real Madrid di Perempat Final Liga Champions, Apa Kata Pep Guardiola?

Manchester City gagal mempertahankan gelar Liga Champions. Tim asuhan Pep Guardiola ini kandas di babak perempat final, disingkirkan Real Madrid.


Hasil Liga Champions: Kalahkan Manchester City Lewat Adu Penalti, Real Madrid Lolos ke Semifinal

1 hari lalu

Pemain Real Madrid melakukan selebrasi. REUTERS/Violeta Santos Moura
Hasil Liga Champions: Kalahkan Manchester City Lewat Adu Penalti, Real Madrid Lolos ke Semifinal

Real Madrid lolos ke semifinal Liga Champions 2023-2024 dengan menyingkirkan juara bertahan Manchester City lewat adu penalti.


Jelang Manchester City vs Real Madrid di Liga Champions, Jude Bellingham Desak Adanya Upaya Lebih untuk Atasi Rasisme

1 hari lalu

Pemain Real Madrid Jude Bellingham. REUTERS
Jelang Manchester City vs Real Madrid di Liga Champions, Jude Bellingham Desak Adanya Upaya Lebih untuk Atasi Rasisme

Duel Manchester City vs Real Madrid leg kedua perempat final Liga Champions akan berlangsung di Etihad pada Kamis mulai 02.00 WIB, 18 April 2024.


Prediksi Manchester City vs Real Madrid di Leg 2 Perempat Final Liga Champions Malam Ini

2 hari lalu

Pemain Manchester City Manuel Akanji melakukan selebrasi bersama rekannya usai mencetak gol ke gawang Copenhagen dalam pertandingan leg kedua babak 16 besar Liga Champions di Stadion Etihad, Manchester, 7 Maret 2024. REUTERS/Carl Recine
Prediksi Manchester City vs Real Madrid di Leg 2 Perempat Final Liga Champions Malam Ini

Simak kabar terbaru kedua tim dan respons Carlo Ancelotti soal rekor buruk Real Madrid lawan Manchester City di Liga Champions saat main di Etihad.


Jadwal Liga Champions Kamis Dinihari 18 April 2024: 2 Laga Leg Kedua Perempat Final, Man City vs Real Madrid Live di SCTV

2 hari lalu

Logo Liga Champions. (uefa)
Jadwal Liga Champions Kamis Dinihari 18 April 2024: 2 Laga Leg Kedua Perempat Final, Man City vs Real Madrid Live di SCTV

Jadwal Liga Champions pada Kamis dinihari WIB, 18 April 2024: Bayern Munchen vs Arsenal dan Manchester City vs Real Madrid.