Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Bursa Transfer: MU Bisa Dapatkan Eriksen dan Pogba Semakin Dekat ke Juventus

Reporter

image-gnews
Pemain Brentford Christian Eriksen. REUTERS/Peter Nicholls
Pemain Brentford Christian Eriksen. REUTERS/Peter Nicholls
Iklan

TEMPO.CO, JakartaManchester United punya peluang besar mendapatkan Christian Eriksen secara gratis dalam bursa transfer musim panas ini. Pemain asal Denmark itu berada di antara dua pilihan, yakni bertahan di Brentford atau menerima pinangan Setan Merah.

Di atas kertas, Manchester United bisa menyingkirkan Brentford dalam persaingan mendapatkan Eriksen. Sejauh ini, tim asuhan Erik Ten Hag tersebut percaya diri bisa mendapatkan pemain berusia 30 tahun itu. 

Pasalnya, dari sisi kesehatan Eriksen dikabarkan sudah bisa melanjutkan karirnya setelah dokter menyatakan pulih dari masalah jantung yang sempat dialami saat membela Denmark di Piala Eropa 2020. Sebelumnya, ia sudah menjalani kontrak jangka pendek dengan klub Liga Inggris, Brentford, hingga akhir musim 2021-2022. 

Pemain yang berposisi sebagai gelandang ini ikut membantu the Bees bertahan di Liga Inggris. Dia memberikan satu gol dan empat assist dari 11 penampilannya bersama Brentford musim lalu. Klub pun mencoba menawari kontrak baru kepada Eriksen. 

Namun, Manchester United juga rupanya kepincut penampilan Christian Eriksen dan mencoba mendatangkannya ke Old Trafford. Kabarnya, Setan Merah sudah menawari eks pemain Inter Milan kontrak menggiurkan.

Menurut sejumlah berita yang beredar, kepercayaan diri Manchester United makin meningkat untuk mendapatkan Eriksen. Ia awalnya diyakini menolak meninggalkan London dan sempat dikaitkan dengan klub lamanya, Tottenham Hotspur.

Namun klub London utara tersebut tampaknya tak tertarik memulangkan Eriksen. Tawaran Manchester United ini disebut-sebut membuat sang pemain melunak. Selain tertarik dengan Eriksen, Erik ten Hag juga mendesak Manchester United untuk menuntaskan kesepakatan untuk gelandang Barcelona, Frenkie de Jong, dalam beberapa hari ke depan.

Sementara mantan gelandang Manchester United Paul Pogba dikabarkan tidak akan lama lagi kembali ke klub lamanya, Juventus. Dia tidak sendiri. Gelandang Angel Di Maria pun diberitakan menjadi incaran Juventus. 

Khusus untuk Pogba, hubungannya dengan Juventus sudah lama dikaitkan setelah masa kerjanya di Old Trafford berakhir pada Juni 2022. Sementara Di Maria memutuskan tidak memperpanjang kontraknya di Paris Saint-Germain. Pemain asal Argentina itu nampaknya lebih condong ke Serie A setelah klub Liga Spanyol Barcelona tak kunjung bergerak.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Menurut Fabrizio Romano dilansir Metro, Juventus telah sepenuhnya menyetujui kontrak dengan Pogba senilai sekitar 8 juta per musim plus tambahan. Pengumuman resmi kedatangan gelandang 29 tahun itu ke Turin akan dilakukan dalam waktu dekat.

Sementara untuk Angel Di Maria, Romano mengatakan bahwa Juventus masih menunggu lampu hijau terakhir dan mendiskusikan detail akhir dengan perwakilan pemain.

Angel Di Maria dan Pogba merupakan mantan pemain Manchester United dan salah satu transfer termahal. Di Maria gabung ke Old Trafford pada 2014 dengan biaya 60 juta pound dari Real Madrid dan tercatat sebagai pembelian termahal kelima sepanjang sejarah MU.

Namun setelah menjalani start menjanjikan, kebersamaanya di MU berubah menjadi mimpi buruk, baik di dalam maupun di luar lapangan. Winger yang kini berusia 34 tahun itu akhirnya dilepas ke PSG pada musim berikutnya di mana dia menemukan kembali performanya.

Sementara itu, Pogba datang melalui akademi United tetapi meninggalkan Old Trafford ke Juventus pada 2012. Pada 2016 ia kembali ke Manchester United dengan rekor transfer dunia saat itu sebesar 89 juta pound dan masih menjadi pembelian termahal dalam sejarah Setan Merah.

Namun pasang surut dialami Pogba selama berkostum Manchester United lantaran berbagai persoalan. Salah satunya cedera dan masalah di luar lapangan. Di sisi lain, Juventus berhasil mengambil kesempatan itu.

Baca: Barcelona Ingin Harry Maguire Masuk dalam Transfer Frenkie de Jong, Ini Reaksi Manchester United

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Prediksi Manchester City vs Wolves di Liga Inggris Malam Ini: Jadwal Live, H2H, Kondisi Tim, Perkiraan Formasi

10 jam lalu

Prediksi Manchester City vs Wolves di Liga Inggris Malam Ini: Jadwal Live, H2H, Kondisi Tim, Perkiraan Formasi

Manchester City akan menjamu Wolverhampton Wanderers dalam lanjutan Liga Inggris 2023-2024 di Stadion Etihad pada Sabtu, 4 Mei 2024.


Prediksi Arsenal vs Bournemouth di Liga Inggris Malam Ini: Jadwal, H2H, Kondisi Terkini Tim, Perkiraan Formasi

10 jam lalu

Arsenal's Martin Odegaard with teammates celebrate after the match Premier League between Tottenham Hotspur vs Arsenal at Tottenham Hotspur Stadium, London, April 28, 2024. Arsenal's Bukayo Saka described a nerve-racking last 20 minutes as his team hung on for a vital 3-2 win at Tottenham Hotspur. Action Images via Reuters/Paul Childs
Prediksi Arsenal vs Bournemouth di Liga Inggris Malam Ini: Jadwal, H2H, Kondisi Terkini Tim, Perkiraan Formasi

Laga Arsenal vs Bournemouth akan tersaji pada pekan ke-36 Liga Inggris 2023-2024. The Gunners diunggulkan memetik kemenangan.


Hasil dan Klasemen Liga Inggris: Chelsea Kalahkan Tottenham Hotspur 2-0 dalam Laga Tunda

1 hari lalu

Pemain Chelsea, Nicolas Jackson melakukan selebrasi bersama Conor Gallagher. REUTERS/David Klein
Hasil dan Klasemen Liga Inggris: Chelsea Kalahkan Tottenham Hotspur 2-0 dalam Laga Tunda

Chelsea mengalahkan Tottenham Hotspur dengan skor 2-0 dalam laga tunda Liga Inggris.


Jadwal Bola Malam Ini 2 Mei 2024: Timnas U-23 Indonesia di Piala Asia, juga ada Liga Inggris, Liga Europa, Liga Conference

2 hari lalu

Ilustrasi sepak bola. Reuters
Jadwal Bola Malam Ini 2 Mei 2024: Timnas U-23 Indonesia di Piala Asia, juga ada Liga Inggris, Liga Europa, Liga Conference

Jadwal bola pada Kamis malam hingga Jumat dinihari, 2-3 Mei 2024: Timnas U-23 di Piala Asia, juga ada Liga Inggris, Liga Europa, dan Liga Conference.


Arsenal Belum Tergoyahkan di Puncak Klasemen, Ini 5 Pemain Andalan Mereka Musim Ini

4 hari lalu

Pemain Arsenal Martin Odegaard bersama rekannya usai berhasil mengalahkan Tottenham Hotspur dalam pertandingan Liga Inggris di Stadion Tottenham Hotspur, London, 28 April 2024. Action Images via Reuters/Paul Childs
Arsenal Belum Tergoyahkan di Puncak Klasemen, Ini 5 Pemain Andalan Mereka Musim Ini

Arsenal berpeluang menjadi juara Liga Inggris musim ini. Siapa saja pemain kunci mereka?


Arsenal Kalahkan Tottenham Hotspur 3-2, Mikel Arteta: Kami Harus Lebih Baik

5 hari lalu

Arsenal Kalahkan Tottenham Hotspur 3-2, Mikel Arteta: Kami Harus Lebih Baik

Kemenangan Arsenal atas Tottenham Hotspur pada pekan ke-35 Liga Inggris menjaga peluang The Gunners meraih gelar Liga Inggris.


Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris Pekan Ke-35: Arsenal dan Manchester City Menang, Perebutan Juara Tetap Ketat

5 hari lalu

Logo Liga Inggris.
Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris Pekan Ke-35: Arsenal dan Manchester City Menang, Perebutan Juara Tetap Ketat

Rangkaian pertandingan pekan ke-35 Liga Inggris 2023/24 telah berakhir. Simak rekap hasil dan klasemennya.


Hasil Liga Inggris: Tekuk Nottingham 2-0, Manchester City Hanya Terpaut Satu Poin dari Arsenal

5 hari lalu

Pemain Manchester City Phil Foden melakukan selebrasi bersama Bernardo Silva,  Rodri dan Nathan Ake. Action Images via Reuters/Peter Cziborra
Hasil Liga Inggris: Tekuk Nottingham 2-0, Manchester City Hanya Terpaut Satu Poin dari Arsenal

Manchester City berhasil mengalahkan Nottingham Forest 2-0 dalam lanjutan pekan ke-35 Liga Inggris 2023/24


Hasil Liga Inggris: Arsenal Kalahkan Tottenham Hotspur, Skor 3-2

5 hari lalu

Arsenal. REUTERS/Dylan Martinez
Hasil Liga Inggris: Arsenal Kalahkan Tottenham Hotspur, Skor 3-2

Arsenal berhasil mengalahkan Tottenham Hotspur dalam pekan ke-35 Liga Inggris.


Prediksi Nottingham Forest vs Manchester City di Liga Inggris: Jadwal, H2H, Kondisi Tim, Perkiraan Formasi

6 hari lalu

Prediksi Nottingham Forest vs Manchester City di Liga Inggris: Jadwal, H2H, Kondisi Tim, Perkiraan Formasi

Duel Nottingham Forest vs Manchester City akan tersaji pada laga pekan ke-35 Liga Inggris musim 2023-2024.