Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Prediksi Celta Vigo vs Real Madrid di Liga Spanyol Pekan Kedua Malam Ini

Reporter

Editor

Nurdin Saleh

image-gnews
Pemain Real Madrid David Alaba melakukan selebrasi usai mencetak gol ke gawang Almeria dalam pertandingan Liga Spanyol di Estadio de los Juegos Mediterraneos, Almeria, 15 Agustus 2022. Real Madrid meraih kemenangan 2-1 saat bertamu ke kandang Almeria. REUTERS/Jon Nazca
Pemain Real Madrid David Alaba melakukan selebrasi usai mencetak gol ke gawang Almeria dalam pertandingan Liga Spanyol di Estadio de los Juegos Mediterraneos, Almeria, 15 Agustus 2022. Real Madrid meraih kemenangan 2-1 saat bertamu ke kandang Almeria. REUTERS/Jon Nazca
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Pertandingan Celta Vigo vs Real Madrid akan hadir pada pekan kedua Liga Spanyol di Stadion Balaidos, Minggu dinihari WIB, 21 Agustus 2022. Kedua tim akan berhadapan mulai 03.00 WIB.

Real Madrid menyongsong laga ini di tengah proses transfer Casemiro ke Manchester United. Karena itu, gelandang asal Brasil tersebut sudah tidak masuk dalam skuad yang dibawa Carlo Ancelotti ke Balaidos.

Untuk menggantikan posisi dan peran Casemiro, Carlo Ancelotti kemungkinan besar bakal menempatkan Aurelien Tchouameni. Pelatih Italia itu juga belum dapat menurunkan Toni Kroos yang terserang flu. Posisi gelandang asal Jerman tersebut kemungkinan besar akan diberikan kepada Dani Ceballos.

Dengan demikian, ruang mesin Real Madrid di laga ini akan diisi: Luka Modric, Aurelien Tchouameni, dan Dani Ceballos. Formasi lini tengah inilah yang diyakini bakal digunakan Carlo Ancelotti dalam pola 4-3-3 Real Madrid untuk laga Celta Vigo.

Namun, tidak menutup kemungkinan pula Carletto akan mengubah formasinya menjadi 4-3-1-2. Dengan formasi ini, Luka Modric bermain di belakang duet Karim Benzema dan Vinicius Junior. Sedangkan tiga gelandang di belakangnya adalah Dani Ceballos, Eduardo Camavinga, dan Federico Valverde.

Pilihan lainnya, dengan pola 4-3-3, menggunakan trio Luka Modric, Aurelien Tchouameni, dan menempatkan Federico Valverde bersama keduanya. Sedangkan di lini depan, Marco Asensio bersama Karim Benzema dan Vinicius Junior.

Dari semua kemungkinan tersebut, terlihat bahwa Real Madrid memiliki cukup banyak pilihan meski mereka akan tanpa Casemiro. Di sisi lain, ini menjadi tes penting untuk Aurelien Tchouameni untuk menegaskan bahwa dirinya bisa meneruskan peran Casemiro di lini tengah Real Madrid.

Karim Benzema akan kembali diandalkan untuk menggedor pertahanan Celta Vigo. Karim Benzema pula yang menjadi penentu kemenangan Los Merengues atas Celta pada pertemuan terakhir kedua tim. 

Dua gol Benzema pada laga pekan ke-30 2021-2022, membawa Real Madrid menang 2-1. Total, 18 kali Karim Benema menghadapi Celta Vigo. Dari jumlah tersebut, dia mampu mencetak 11 gol ke gawang klub asal Galicia itu. Dari sisi Celta Vigo, ini tes untuk Iago Aspas mengakhiri kebuntuannya lawan Real Madrid.

Kali terakhir Iago Aspas mencetak gol ke gawang Los Blancos sudah terjadi sejak 2016 silam ketika Celta digulung 1-7 oleh Real Madrid.

Kondisi Terkini Kedua Tim

Celta Vigo dalam situasi yang positif. Mereka akan tampil di laga kandang ini dengan membawa hasil tidak terkalahkan di pekan pertama saat lawan Espanyol (2-2).

Dalam laga tersebut, duet Goncalo Pacienza dan Iago Aspas masing-masing mencetak gol. Kedua kerja sama keduanya mulai terbentuk. Santi Mina kemungkinan hanya satu-satunya pemain yang tidak dapat tampil di laga ini karena cedera.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Bagi Real Madrid saat ini menjadi momen yang cukup mengejutkan mengingat mereka harus kehilangan gelandang terbaiknya, Casemiro, yang tengah menuju Manchester United. Pelatih Carlo Ancelotti juga tidak dapat menurunkan Toni Kroos. Gelandang asal Jerman ini tengah sakit karena flu. Aurelien Tchouameni dan Eduardo Camavinga memiliki persaingan untuk mendapatkan posisi yang ditinggalkan Casemiro.

Perkiraan Susunan Pemain

Celta Vigo: Marchesin; Mallo, Aidoo, U Nunez, Galan; Solari, Beltran, O Rodriguez, Cervi; Paciencia, Aspas.

Real Madrid: Courtois; Carvajal, Militao, Alaba, Mendy; Modric, Tchouameni, Kroos; Valverde, Benzema, Vinicius.

Rekor Pertemuan

112 Laga di Liga Spanyol
66 Real Madrid menang
17 Imbang
29 Celta Vigo menang

5 Pertemuan Terakhir

02/04/2022 Celta Vigo 1-2 Real Madrid (Liga Spanyol)
12/09/2021 Real Madrid 5-2 Celta Vigo (Liga Spanyol)
20/03/2021 Celta Vigo 1-3 Real Madrid (Liga Spanyol)
02/01/2021 Real Madrid 2-0 Celta Vigo (Liga Spanyol)
16/02/2020 Real Madrid 2-2 Celta Vigo (Liga Spanyol).

Prediksi Real Madrid vs Celta Vigo

Real Madrid sangat diunggulkan untuk memenangi laga ini.

Baca Juga: Prediksi Inter Milan vs Spezia di Liga Italia Malam Ini

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Preview Timnas U-23 Korea Selatan vs Indonesia di Perempat Final Piala Asia U-23 2024

22 jam lalu

Duel Timnas U-23 Korea Selatan vs Indonesia akan tersaji pada babak perempat final Piala Asia U-23 2024. Doc. AFC.
Preview Timnas U-23 Korea Selatan vs Indonesia di Perempat Final Piala Asia U-23 2024

Duel Timnas U-23 Korea Selatan vs Indonesia akan tersaji pada babak perempat final Piala Asia U-23 2024 di Stadion Abdullah bin Khalifa.


Xavi Hernandez Berubah Pikiran, Putuskan Tetap Bertahan di Barcelona pada Musim Depan

1 hari lalu

Xavi Hernandez. REUTERS
Xavi Hernandez Berubah Pikiran, Putuskan Tetap Bertahan di Barcelona pada Musim Depan

Xavi Hernandez berubah pikiran dan memutuskan untuk tetap menjadi pelatih Barcelona pada musim depan.


Prediksi Indonesia vs Korea Selatan di Piala Asia U-23 2024: Jadwal Live, Kondisi Tim, H2H, Perkiraan Susunan Pemain

1 hari lalu

Selebrasi timnas dalam pertandingan Indonesia vs Yordania, Minggu, 21 April 2024. HUMAS PSSI
Prediksi Indonesia vs Korea Selatan di Piala Asia U-23 2024: Jadwal Live, Kondisi Tim, H2H, Perkiraan Susunan Pemain

Korea Selatan tetap lebih diunggulkan meraih kemenangan atas timnas U-23 Indonesia dalam laga perempat final Piala Asia U-23 2024.


Perjalanan Cinta Victoria Beckham dan David Beckham, Posh Spice dan Si Bola Emas

2 hari lalu

David Beckham dan Victoria Beckham. Foto: Instagram/@victoriabeckham
Perjalanan Cinta Victoria Beckham dan David Beckham, Posh Spice dan Si Bola Emas

Victoria Beckham dan David Beckham telah menjalin kisah cinta selama lebih dari 2 dekade. Ini kisah perjalanan cinta Posh Spice dan Si Bola Emas.


Prediksi AC Milan vs Inter Milan di Liga Italia Malam ini: Jadwal Live, Kondisi Tim, H2H, Perkiraan Formasi

3 hari lalu

Inter Milan. REUTERS/Claudia Greco
Prediksi AC Milan vs Inter Milan di Liga Italia Malam ini: Jadwal Live, Kondisi Tim, H2H, Perkiraan Formasi

Derby Milan antara AC Milan vs Inter Milan akan tersaji pada giornata ke-33 Liga Italia Serie A 2023-2024. Inter bisa mengunci gelar.


Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Spanyol Pekan Ke-32: Real Madrid Kalahkan Barcelona 3-2 di El Clasico

4 hari lalu

Pemain Real Madrid, Jude Bellingham berselebrasi. REUTERS/Albert Gea
Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Spanyol Pekan Ke-32: Real Madrid Kalahkan Barcelona 3-2 di El Clasico

Real Madrid memenangi laga El Clasico melawan Barcelona pada pekan ke-32 Liga Spanyol. Mereka mengalahkan rivalnya dengan skor 3-2.


Jadwal Semifinal Liga Champions 2023-2024 dan Rekor Head to Head Kedua Laga

4 hari lalu

Logo Liga Champions. (uefa)
Jadwal Semifinal Liga Champions 2023-2024 dan Rekor Head to Head Kedua Laga

Jadwal Liga Champions 2023-2024 akan memasuki babak semifinal, melibatkan Borussia Dortmund, Paris Saint-Germain, Bayern Munchen, dan Real Madrid.


Prediksi Real Madrid vs Barcelona dalam El Clasico Pekan 32 Liga Spanyol Malam Ini

4 hari lalu

Para pemain Real Madrid melakukan selebrasi usai menang adu penalti atas Manchester City dalam pertandingan leg kedua perempat final Liga Champions di Stadion Etihad, Manchester, 18 April 2024. Real Madrid lolos ke semifinal setelah menang adu penalti atas Manchester City dengan skor 4-3. REUTERS/Carl Recine
Prediksi Real Madrid vs Barcelona dalam El Clasico Pekan 32 Liga Spanyol Malam Ini

Duel Real Madrid vs Barcelona dalam El Clasico pekan ke-32 ini akan jadi laga penting dalam penentuan gelar juara Liga Spanyol musim ini.


Jadwal El Clasico Real Madrid vs Barcelona di Liga Spanyol Malam Ini, Ancelotti: Kemenangan Akan Dekatkan Kami dengan Gelar Juara

4 hari lalu

Pelatih Real Madrid Carlo Ancelotti. REUTERS/Isabel Infantes
Jadwal El Clasico Real Madrid vs Barcelona di Liga Spanyol Malam Ini, Ancelotti: Kemenangan Akan Dekatkan Kami dengan Gelar Juara

Real Madrid akan menghadapi rival abadi mereka, Barcelona, pada pertandingan El Clasico pekan ke-32 Liga Spanyol. Ancelotti targetkan kemenangan.


Mengenal Nacho yang Dikabarkan akan Hengkang dari Real Madrid

5 hari lalu

Ekspresi pemain Real Madrid, Nacho, setelah gagal menjebol gawang Atletico Madrid dalam laga lanjutan Liga Spanyol di Santiago Bernabeu, Spanyol, Sabtu, 29 September 2018. Laga tersebut berakhir dengan skor kacamata 0-0. REUTERS/Sergio Perez.
Mengenal Nacho yang Dikabarkan akan Hengkang dari Real Madrid

Nacho Fernandez dikabarkan akan meninggalkan Real Madrid pada akhir musim 2023-2024