Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Menjelang Manchester United vs Nottingham Forest, Jesse Lingard Kecam Janji Palsu Setan Merah

Editor

Sapto Yunus

image-gnews
Pemain Nottingham Forest Jesse Lingard. Action Images via Reuters/Ed Sykes
Pemain Nottingham Forest Jesse Lingard. Action Images via Reuters/Ed Sykes
Iklan

TEMPO.CO, JakartaGelandang Nottingham Forest Jesse Lingard mengatakan dia diberi “janji palsu" tentang waktu bermain selama tahun terakhirnya di Manchester United dan masih dalam kegelapan mengapa dia jarang dimainkan.

Baca: Manchester United Mencari Striker Baru pada Januari 2023, Marcus Rashford Sementara Jadi Andalan

Lingard, yang bergabung dengan United pada usia tujuh tahun, kembali ke Old Trafford tahun lalu setelah masa pinjaman yang sukses di West Ham United. Di klub itu, ia menghidupkan kembali kariernya dengan sembilan gol dan lima assist dalam setengah musim.

Pemain 30 tahun itu bermain 232 kali untuk klub masa kecilnya tetapi hanya memulai dua pertandingan Liga Premier musim lalu di bawah mantan manajer Ole Gunnar Solskjaer dan Ralf Rangnick sebelum ia bergabung dengan Forest dengan status bebas transfer awal tahun ini.

"Saya tidak tahu apa masalahnya, apakah itu politik atau apa pun. Saya masih belum mendapat jawaban sampai hari ini," kata Lingard kepada The Telegraph menjelang bertandang ke United dalam lanjutan Liga Premier pada Selasa, 27 Desembe 2022.

"Saya bahkan tidak bertanya. Saya lebih suka seseorang yang menghormati saya di sana mengatakan kepada saya, 'Inilah mengapa Anda tidak bermain', tetapi saya tidak pernah mengerti.”

"Itu adalah janji palsu. Saya berlatih keras dan saya tajam, saya siap untuk bermain. Ketika Anda bekerja keras dalam latihan dan akhirnya tidak bermain, itu sangat membuat frustrasi.”

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Forest berjuang di posisi ke-19 klasemen sementara tetapi Lingard berharap mereka bisa bangkit kembali di paruh kedua musim ini.

"Ini adalah babak lain dalam hidup saya, dan tantangan berbeda bagi saya yang saya inginkan," katanya.

"Ini akan menyenangkan, tapi kami ingin memenangi pertandingan. Anda tidak bisa terlalu terbawa emosi. Ini adalah kesempatan untuk mengucapkan selamat tinggal karena saya tidak pernah benar-benar mendapatkannya.”

Baca: Antonio Conte Optimistis Harry Kane Melupakan Kekecewaan di Piala Dunia 2022

REUTERS

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Hasil Liga Inggris: Tekuk Nottingham 2-0, Manchester City Hanya Terpaut Satu Poin dari Arsenal

5 hari lalu

Pemain Manchester City Phil Foden melakukan selebrasi bersama Bernardo Silva,  Rodri dan Nathan Ake. Action Images via Reuters/Peter Cziborra
Hasil Liga Inggris: Tekuk Nottingham 2-0, Manchester City Hanya Terpaut Satu Poin dari Arsenal

Manchester City berhasil mengalahkan Nottingham Forest 2-0 dalam lanjutan pekan ke-35 Liga Inggris 2023/24


Prediksi Nottingham Forest vs Manchester City di Liga Inggris: Jadwal, H2H, Kondisi Tim, Perkiraan Formasi

5 hari lalu

Prediksi Nottingham Forest vs Manchester City di Liga Inggris: Jadwal, H2H, Kondisi Tim, Perkiraan Formasi

Duel Nottingham Forest vs Manchester City akan tersaji pada laga pekan ke-35 Liga Inggris musim 2023-2024.


Liga Inggris: Manchester United Ditahan Burnley lalu Diejek Suporter, Erik ten Hag Minta Maaf

6 hari lalu

Pelatih Manchester United Erik ten Hag. REUTERS
Liga Inggris: Manchester United Ditahan Burnley lalu Diejek Suporter, Erik ten Hag Minta Maaf

Erik ten Hag meminta maaf kepada pendukung tim setelah Manchester United ditahan Burnley di pekan ke-35 Liga Inggris.


Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris Pekan Ke-35: Liverpool, Manchester United, dan Chelsea Seri; Sheffield United Terdegradasi

6 hari lalu

Pemain West Ham United Michail Antonio melakukan selebrasi bersama Mohammed Kudus usai mencetak gol ke gawang Liverpool dalam pertandingan Liga Inggris di Stadion London, London, 27 April 2024. Action Images via Reuters/John Sibley
Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris Pekan Ke-35: Liverpool, Manchester United, dan Chelsea Seri; Sheffield United Terdegradasi

Hasil Liga Inggris pekan ke-35: Liverpool, Manchester United, dan Chelsea bermain seri. Sedangkan Sheffield United kalah dan terdegradasi.


Wonderkid Manchester United, Mengenal Ethan Wheatley

7 hari lalu

Ethan Wheatley. FOTO/Instagram/ethanwheatley.9
Wonderkid Manchester United, Mengenal Ethan Wheatley

Ethan Wheatley debut pertamanya di bawah asuhan Erik ten Hag dalam tim senior Manchester United menghadapi Sheffield Rabu, 24 April 2024


Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris: Liverpool Ditekuk Everton, Manchester United Kalahkan Sheffield

9 hari lalu

Logo Liga Inggris. (Reuters/Tempo)
Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris: Liverpool Ditekuk Everton, Manchester United Kalahkan Sheffield

Hasil Liga Inggris pada Kamis dinihari, 25 April 2024: Liverpool kalah dari Everton, sedangkan Manchester United mengalahkan Sheffield United.


Manchester United Lolos ke Final Piala FA, Kalahkan Coventry Lewat Adu Penalti

12 hari lalu

Pemain Manchester United merayakan. REUTERS/Carl Recine
Manchester United Lolos ke Final Piala FA, Kalahkan Coventry Lewat Adu Penalti

Manchester United (MU) melaju ke final Piala FA seusai menyingkirkan Coventry City lewat drama adu penalti.


Pengakuan Bos Manchester United Erik ten Hag, Hanya Sekali Punya Tim Terkuat dalam 18 Bulan Terakhir

12 hari lalu

Pelatih Manchester United Erik ten Hag. REUTERS
Pengakuan Bos Manchester United Erik ten Hag, Hanya Sekali Punya Tim Terkuat dalam 18 Bulan Terakhir

Menjelang laga semifinal Manchester United melawan Coventry City di semifinal Piala FA, Erik ten Hag mengungkapkan pengakuan mengejutkan.


Prediksi Duel Semifinal Piala FA Coventry City vs Manchester United Malam Ini

13 hari lalu

Kobbie Mainoo dari Manchester United merayakan gol kedua mereka bersama Diogo Dalot dan Casemiro dalam pertandingan Liga Premier Manchester United vs Liverpool di Old Trafford, Manchester, Inggris, 7 April 2024. REUTERS/Carl Recine
Prediksi Duel Semifinal Piala FA Coventry City vs Manchester United Malam Ini

Pemenang duel Coventry City vs Manchester United ini akan berhadapan dengan Manchester City yang sudah memastikan lolos final Piala FA.


Coventry City vs Manchester United, Erik Ten Hag Akui Bakal Jadi Laga Berat di Piala FA

13 hari lalu

obbie Mainoo dari Manchester United merayakan gol kedua mereka bersama Diogo Dalot dan Casemiro dalam pertandingan Liga Premier Manchester United vs Liverpool di Old Trafford, Manchester, Inggris, 7 April 2024. REUTERS/Carl Recine
Coventry City vs Manchester United, Erik Ten Hag Akui Bakal Jadi Laga Berat di Piala FA

Manchester United membidik trofi Piala FA untuk mengobati kekecewaan buruknya penampilan tim di Liga Inggris musim ini.