Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Hasil Liga Inggris: Gol Nunez dan Gakpo Antar Liverpool Kalahkan Newcastle United 2-0

Reporter

Editor

Nurdin Saleh

image-gnews
Pemain Liverpool Cody Gakpo. REUTERS/Scott Heppell
Pemain Liverpool Cody Gakpo. REUTERS/Scott Heppell
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Liverpool berhasil mengalahkan Newcastle United engan skor 2-0 pada pertandingan Liga Inggris pekan ke-25 di Stadion St James' Park, Minggu dinihari, 19 Februari 2023.

Newcastle tampil percaya diri menghadapi Liverpool dengan menampilkan permainan menyerang. Alan Saint-Maximin memperoleh peluang apik di menit ke-5, tetapi tendangan volinya melebar.

Justru Liverpool yang membuka keunggulan pada menit ke-10 melalui Darwin Nunez. Gol ini tercipta berkat umpan Trent Alexander-Arnold. 

Keunggulan Liverpool bertambah pada menit ke-17, giliran Cody Gakpo yang menciptakan gol untuk Liverpool. Mohamed Salah yang bekerja sama dengan Fabinho akhirnya menciptakan peluang untuk gol Cody Gakpo tersebut.

Pada menit ke-22, Newcastle United harus bermain dengan 10 pemain, setelah Nick Pope mendapat kartu merah. Upaya Nick Pope menghalangi serangan balik Liverpool, membuatnya menyentuh bola di luar kotak penalti.

Newcastle hampir memperkecil ketertinggalan, namun sepakan Alan Saint-Maximin tak membentur mistar gawang. The Magpies kembali mendapat peluang, tetapi sundulan Fabian Schaer belum menembus gawang Liverpool.

Peluang tendangan bebas untuk The Reds semenit kemudian juga masih membentur tembok pertahanan Newcastle. Untuk kedua kalinya di babak pertama, tepatnya di menit ke-42, upaya dari Newcastle membentur mistar gawang Liverpool, kali ini sundulan dari Dan Burn.

Hingga pertandingan babak pertama berakhir, skor 2-0  untuk keunggulan Liverpool belum berubah. 

Pada babak kedua, Newcastle makin berani menyerang meski bermain dengan 10 pemain. Upaya Alexander Isak di menit ke-52 masih melenceng tipis dari sisi kanan gawang Liverpool. Tendangan ke pojok kanan bawah gawang Newcastle dari Darwin Nunez pada menit ke-57, masih mampu dselamatkan oleh Martin Dubravka.

Jurgen Klopp memasukkan tenaga baru, seperti Diogo Jota dan Roberto Firmino pada menit ke-60 menggantikan Darwin Nunez dan Cody Gakpo.  Harvey Elliott mendapat peluang pada menit ke-76, tetapi sepakannya dari luar kotak penalti masih melebar.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Mohamed Salah juga mendapat peluang pada menit ke-81, tetapi masih mampu diamankan Dubravka, semenit kemudian Callum Wilson mendapat peluang apik tetapi diselamatkan Alisson.

The Reds kembali mendapat peluang emas di menit ke-88, tetapi Diogo Jota gagal memanfaatkannya menjadi gol. Hingga pertandingan berakhir, Liverpool tetap unggul atas Newcastle United dengan skor 2-0.

Fakta Menarik

• Liverpool meraih kemenangan keduanya secara beruntun. Mereka menempati posisi kedelapan klasemen dengan nilai 35, tertinggal enam angka dari Newcastle yang ada di posisi keempat.

•  Darwin Nunez akhirnya mencetak gol di Liga Inggris setelah 28 percobaan sejak kembali dari Piala Dunia 2022.

Susunan Pemain Newcastle United vs Liverpool

Newcastle United (4-3-3): Nick Pope; Kieran Trippier/Jacob Murphy (64), Fabian Schar, Sven Botman, Dan Burn; Elliot Anderson/Martin Dubravka (24'), Sean Longstaff, Joelinton/Matt Ritchie (71); Miguel Almiron/Anthony Gordon (64), Alexander Isak/Callum Wilson (64), Allan Saint-Maximin.
Pelatih: Eddie Howe.

Liverpool (4-3-3): Alisson; Trent Alexander-Arnold, Joe Gomez, Virgil van Dijk, Andy Robertson; Stefan Bajcetic/James Milner (60), Fabinho, Jordan Henderson/Harvey Elliott (60); Mohamed Salah, Darwin Nunez/Roberto Firmino (60), Cody Gakpo/Diogo Jota (60).
Pelatih: Jurgen Klopp.

Pilihan Editor: Presiden Jokowi Akan Panggil Erick Thohir dan Amali untuk Bicara Target PSSI

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Prediksi Manchester City vs Wolves di Liga Inggris Malam Ini: Jadwal Live, H2H, Kondisi Tim, Perkiraan Formasi

3 jam lalu

Prediksi Manchester City vs Wolves di Liga Inggris Malam Ini: Jadwal Live, H2H, Kondisi Tim, Perkiraan Formasi

Manchester City akan menjamu Wolverhampton Wanderers dalam lanjutan Liga Inggris 2023-2024 di Stadion Etihad pada Sabtu, 4 Mei 2024.


Prediksi Arsenal vs Bournemouth di Liga Inggris Malam Ini: Jadwal, H2H, Kondisi Terkini Tim, Perkiraan Formasi

4 jam lalu

Arsenal's Martin Odegaard with teammates celebrate after the match Premier League between Tottenham Hotspur vs Arsenal at Tottenham Hotspur Stadium, London, April 28, 2024. Arsenal's Bukayo Saka described a nerve-racking last 20 minutes as his team hung on for a vital 3-2 win at Tottenham Hotspur. Action Images via Reuters/Paul Childs
Prediksi Arsenal vs Bournemouth di Liga Inggris Malam Ini: Jadwal, H2H, Kondisi Terkini Tim, Perkiraan Formasi

Laga Arsenal vs Bournemouth akan tersaji pada pekan ke-36 Liga Inggris 2023-2024. The Gunners diunggulkan memetik kemenangan.


Hasil dan Klasemen Liga Inggris: Chelsea Kalahkan Tottenham Hotspur 2-0 dalam Laga Tunda

1 hari lalu

Pemain Chelsea, Nicolas Jackson melakukan selebrasi bersama Conor Gallagher. REUTERS/David Klein
Hasil dan Klasemen Liga Inggris: Chelsea Kalahkan Tottenham Hotspur 2-0 dalam Laga Tunda

Chelsea mengalahkan Tottenham Hotspur dengan skor 2-0 dalam laga tunda Liga Inggris.


Jadwal Bola Malam Ini 2 Mei 2024: Timnas U-23 Indonesia di Piala Asia, juga ada Liga Inggris, Liga Europa, Liga Conference

2 hari lalu

Ilustrasi sepak bola. Reuters
Jadwal Bola Malam Ini 2 Mei 2024: Timnas U-23 Indonesia di Piala Asia, juga ada Liga Inggris, Liga Europa, Liga Conference

Jadwal bola pada Kamis malam hingga Jumat dinihari, 2-3 Mei 2024: Timnas U-23 di Piala Asia, juga ada Liga Inggris, Liga Europa, dan Liga Conference.


Arsenal Belum Tergoyahkan di Puncak Klasemen, Ini 5 Pemain Andalan Mereka Musim Ini

4 hari lalu

Pemain Arsenal Martin Odegaard bersama rekannya usai berhasil mengalahkan Tottenham Hotspur dalam pertandingan Liga Inggris di Stadion Tottenham Hotspur, London, 28 April 2024. Action Images via Reuters/Paul Childs
Arsenal Belum Tergoyahkan di Puncak Klasemen, Ini 5 Pemain Andalan Mereka Musim Ini

Arsenal berpeluang menjadi juara Liga Inggris musim ini. Siapa saja pemain kunci mereka?


Arsenal Kalahkan Tottenham Hotspur 3-2, Mikel Arteta: Kami Harus Lebih Baik

5 hari lalu

Arsenal Kalahkan Tottenham Hotspur 3-2, Mikel Arteta: Kami Harus Lebih Baik

Kemenangan Arsenal atas Tottenham Hotspur pada pekan ke-35 Liga Inggris menjaga peluang The Gunners meraih gelar Liga Inggris.


Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris Pekan Ke-35: Arsenal dan Manchester City Menang, Perebutan Juara Tetap Ketat

5 hari lalu

Logo Liga Inggris.
Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris Pekan Ke-35: Arsenal dan Manchester City Menang, Perebutan Juara Tetap Ketat

Rangkaian pertandingan pekan ke-35 Liga Inggris 2023/24 telah berakhir. Simak rekap hasil dan klasemennya.


Hasil Liga Inggris: Tekuk Nottingham 2-0, Manchester City Hanya Terpaut Satu Poin dari Arsenal

5 hari lalu

Pemain Manchester City Phil Foden melakukan selebrasi bersama Bernardo Silva,  Rodri dan Nathan Ake. Action Images via Reuters/Peter Cziborra
Hasil Liga Inggris: Tekuk Nottingham 2-0, Manchester City Hanya Terpaut Satu Poin dari Arsenal

Manchester City berhasil mengalahkan Nottingham Forest 2-0 dalam lanjutan pekan ke-35 Liga Inggris 2023/24


Hasil Liga Inggris: Arsenal Kalahkan Tottenham Hotspur, Skor 3-2

5 hari lalu

Arsenal. REUTERS/Dylan Martinez
Hasil Liga Inggris: Arsenal Kalahkan Tottenham Hotspur, Skor 3-2

Arsenal berhasil mengalahkan Tottenham Hotspur dalam pekan ke-35 Liga Inggris.


Prediksi Nottingham Forest vs Manchester City di Liga Inggris: Jadwal, H2H, Kondisi Tim, Perkiraan Formasi

5 hari lalu

Prediksi Nottingham Forest vs Manchester City di Liga Inggris: Jadwal, H2H, Kondisi Tim, Perkiraan Formasi

Duel Nottingham Forest vs Manchester City akan tersaji pada laga pekan ke-35 Liga Inggris musim 2023-2024.