Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Daftar Perpindahan Pemain pada Hari Terakhir Bursa Transfer Eropa, Manchester United Paling Sibuk

Editor

Nurdin Saleh

image-gnews
Sergio Reguilon. Instagram
Sergio Reguilon. Instagram
Iklan

TEMPO.CO, JakartaBursa transfer pemain Eropa berakhir pada Jumat waktu setempat, 1 September 2023. Sejumlah perpindahan pemain pemain terjadi pada hari terakhir.

Inilah rangkumannya:

Manchester United mendatangkan kiper Turki Altay Bayindir dari Fenerbahce. Pemain 25 tahun ini dibeli dengan nilai 4,3 juta pound sterling dan mendapat kontrak berdurasi empat tahun. Ia menjadi Dean Henderson yang bergabung dengan Crystal Palace.

• Man United juga berhasil mendatangkan Serge Reguilon. Pemain 26 tahun ini dipinjam dari Tottenham Hotspur untuk menggantikan Luke Shaw yang cedera.

• Krisis bek membuat Manchester United memberikan kontrak satu tahun kepada mantan beknya, Jonny Evans. Pemain 35 tahun itu berstatus bebas agen dan menghabiskan pramusim bersama klub itu.

• MU sangat sibuk di hari terakhir bursa transfer. Mereka juga berhasil merekrut gelandang Maroko Sofyan Amrabat. Pemain 27 tahun itu dipinjam dari Fiorentina.

• MU juga resmi melepas Mason Greenwood, yang sempat terkena kasus hukum. Ia dipinjamkan ke Getafe.

• Chelsea mengumumkan kedatangan pemain sayap Manchester City, Cole Palmer. Pemain 21 ini dilaporkan dibeli dengan harga 40 juta  pound.

• Pemain Chelsea Callum Hudson-Odoi hengkang dari Stamford Bridge. Pemain 22 tahun itu dikontrak selama tiga tahun oleh Nottingham Forest.

• Manchester City resmi mengumumkan Matheus Nunes dari Wolves. Gelandang Portugal berusia 25 tahun ini dikontrak selama lima tahun.

• Liverpool mengumumkan kedatangkan Ryan Gravenberch, 21 tahun. The Reds dilaporkan membeli gelandang Bayern Munchen dengan harga sekitar 40 juta euro.

• Barcelona resmi merekrut penyerang Atletico Madrid Joao Felix. Pemain 23 tahun tersebut didatangkan dengan status pinjaman selama satu musim.

• Barcelona juga mendapat pemain lain. Joao Cencelo, 29 tahun, dipinjam dari Manchester City.

• Tottenham berhasil mendatangkan Brennan Johnson. Mereka membeli penyerang berusia 25 tahun ini dari Nottingham Forest.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

• Inter Milan telah mengontrak gelandang Belanda Davy Klaassen dengan kontrak permanen dari Ajax Amsterdam. Sedangkan striker Serbia Luka Jovic telah bergabung dengan AC Milan dari Fiorentina dengan status bebas transfer.

• Bek Leonardo Bonucci telah meninggalkan klub Serie A Juventus untuk bergabung dengan Union Berlin di Jerman. Bek tengah Italia itu memenangkan delapan gelar Serie A dan empat Piala Italia bersama Juventus.

• Luton mendatangkan pemain muda Manchester United Teden Mengi. Pemain 21 tahun belum membuat penampilan senior untuk Setan Merah, tetapi menghabiskan sebagian musim lalu bersama Birmingham City di Championship.

• Luton juga telah mengontrak gelandang Belgia Albert Sambi Lokonga. Pemain 23 tahun ini dipinjam dari Arsenal.

• Nottingham Forest telah merekrut bek sayap Portugal Nuno Tavares (23 tahun) dari Arsenal dengan status pinjaman selama sisa musim ini.

• Nottingham Forest juga telah mendapatkan kiper Yunani Odysseas Vlachodimos. Mereka membeli pemain 29 tahun ini dari Benfica dan dikontrak selama empat tahun.

• Aston Villa telah menyelesaikan penandatanganan pemain internasional Prancis Clement Lenglet. Pemain 28 tahun didatangkan dengan status pinjaman dari Barcelona.

• Brighton mengumumkan kedatangan Ansu Fati. Pemain 20 tahun ini dipinjam dari Barcelona selama semusim.

• Pemain muda Manchester City, James McAtee bergabung dengan Sheffield United. Ia dipinjamkan selama semusim.

• Crystal Palace merekrut Rob Holding. Mereka membeli bek 27 tahun ini dari Arsenal  senilai 3,5 juga pound.

Bursa transfer Liga Inggris ditutup 23.00 waktu Inggris atau sekitar 05.00 WIB. Namun, karena masalah administrasi banyak kepindaham pemain yang belum diumumkan. Dengan demikian masih mungkin ada tambahan terahatap nama-nama di atas.

REUTERS | MIRROR | THE SUN

Pilihan Editor: West Ham Kudeta Man City, Simak Hasil, Jadwal, Klasemen, dan Top Skor liga Inggris 

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Liga Champions: Manchester City vs Inter Milan 0-0, Simone Inzaghi Nilai Timnya Seharusnya Bisa Menang

1 jam lalu

Erling Haaland bersama Carlos Augusto dan Lautaro Martinez dalam laga Manchester City vs Inter Milan di Liga Champions, Kamis dinihari WIB, 19 September 2024. REUTERS/Phil Noble
Liga Champions: Manchester City vs Inter Milan 0-0, Simone Inzaghi Nilai Timnya Seharusnya Bisa Menang

Laga Manchester City vs Inter Milan, dalam matchday pertama Liga Champions berakhir 0-0. Simak komentar Simone Inzaghi.


Rekap Hasil dan Klasemen Liga Champions Kamis Dinihari 19 September: Manchester City vs Inter Milan 0-0, PSG Kalahkan Girona 1-0

1 jam lalu

Ilkay Gundogan dan Erling Haaland dalam laga Liga Champions antara Manchester City dan Inter Milan, Kamis dinihari 19 September 2024. Action Images via Reuters/Lee Smith
Rekap Hasil dan Klasemen Liga Champions Kamis Dinihari 19 September: Manchester City vs Inter Milan 0-0, PSG Kalahkan Girona 1-0

Hasil Liga Champions pada Kamis dinihari, 19 September 2024: Manchester City ditahan Inter Milan 0-0, sedangkan PSG mengalahkan Girona 1-0.


Manchester City vs Inter Milan, Simone Inzaghi: Itu Laga Baru Liga Champions, Bukan Final Ulangan

15 jam lalu

Pelatih Inter Milan, Simone Inzaghi sebelum laga final Liga Champions antara Manchester City vs Inter Milan di Ataturk Olympic Stadium, Istanbul, Turki, 10 Juni 2023. REUTERS/Molly Darlington
Manchester City vs Inter Milan, Simone Inzaghi: Itu Laga Baru Liga Champions, Bukan Final Ulangan

Duel Manchester City vs Inter Milan akan tersaji pada pertandingan Liga Champions 2024-2025 di Etihad Stadium pada Kamis dinihari.


Ketika Pemain Manchester City Nyaris Mogok Sebelum Laga Liga Champions Lawan Inter Milan

15 jam lalu

Pemain Manchester City Rodri berselebrasi usai menjuarai Liga Champions 2022-2023. REUTERS/Molly Darlington
Ketika Pemain Manchester City Nyaris Mogok Sebelum Laga Liga Champions Lawan Inter Milan

Pemain Manchester CIty Rodri dan Manuel Akanji mengkritik format baru Liga Champions. Mengabaikan waktu istirahat pemain selama satu musim.


Prediksi Manchester City vs Inter Milan di Liga Champions Malam Ini: Jadwal, H2H, Perkiraan Susunan Pemain

16 jam lalu

Prediksi Manchester City vs Inter Milan di Liga Champions Malam Ini: Jadwal, H2H, Perkiraan Susunan Pemain

Duel Manchester City vs Inter Milan akan tersaji pada fase grup Liga Champions 2024-2025 di Etihad Stadium pada Kamis, 19 September 2024.


Liga Champions: AC Milan vs Liverpool 1-3, Arne Slot Rayakan Ulang Tahun dengan Debut yang Indah

1 hari lalu

Arne Slot. REUTERS
Liga Champions: AC Milan vs Liverpool 1-3, Arne Slot Rayakan Ulang Tahun dengan Debut yang Indah

Liverpool merayakan kembalinya mereka ke Liga Champions dengan kemenangan 3-1 atas AC Milan. Hadiah ulang tahun indah buat Arne Slot.


Hasil dan Klasemen Liga Champions: Bayern Munchen Hantam Zagrez 9-2, LIverpool Kalahkan Milan, Real Madrid dan Juventus Menang

1 hari lalu

Pemain Bayern Munchen Harry Kane dan Leon Goretzka (kanan) merayakan gol. (ANTARA/AFP/LUKAS BARTH).
Hasil dan Klasemen Liga Champions: Bayern Munchen Hantam Zagrez 9-2, LIverpool Kalahkan Milan, Real Madrid dan Juventus Menang

Hasil Liga Champions pada Rabu dinihari, 18 September 2024: Bayern Munchen berpesta gol, sedangkan Liverpool, Real Madrid, dan Juventus menang.


Liverpool Hadapi AC Milan di Liga Champions Rabu Dinihari, Arne Slot: Kami Tidak Takut

1 hari lalu

Manajer baru Liverpool Arne Slot. Action Images via Reuters/Craig Brough
Liverpool Hadapi AC Milan di Liga Champions Rabu Dinihari, Arne Slot: Kami Tidak Takut

Duel AC Milan vs Liverpool pada pertandingan pertama Liga Champions akan berlangsung di San Siro mulai 02.00 WIB, Rabu, 18 September 2024.


Prediksi AC Milan vs Liverpool di Liga Champions: Jadwal, Berita Tim, H2H, Perkiraan Susunan Pemain

1 hari lalu

Pemain Liverpool Luis Diaz melakukan selebrasi bersama rekannya usai mencetak gol ke gawang Manchester United dalam pertandingan Liga Inggris di Old Trafford, Manchester, 1 September 2024. REUTERS/Molly Darlington
Prediksi AC Milan vs Liverpool di Liga Champions: Jadwal, Berita Tim, H2H, Perkiraan Susunan Pemain

Duel AC Milan vs Liverpool pada laga pertama Liga Champions ini akan digelar di San Siro, Rabu dinihari WIB.


Rafael Struick Berpisah dengan ADO Den Haag, Resmi Bergabung ke Klub Australia Brisbane Roar

2 hari lalu

Rafael Struick. Instagram/Rafaelstruick
Rafael Struick Berpisah dengan ADO Den Haag, Resmi Bergabung ke Klub Australia Brisbane Roar

Penyerang Timnas Indonesia Rafael Struick resmi bergabung dengan klub Liga Australia, Brisbane Roar, menjelang dimulainya A-League musim 2024/2025.