Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Bima Sakti Bicara Dampak Piala Dunia U-17 2023, Masih Berharap Timnas Indonesia U-17 Bisa Lolos

image-gnews
Pelatih Timnas Indonesia Bima Sakti menutup wajahnya saat merespon peluang yang gagal di depan gawang Timnas Maroko dalam pertandingan penyisihan Grup A Piala Dunia U-17 2023 di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT), Surabaya, Jawa Timur, Kamis, 16 November 2023. Timnas Indonesia kalah dengan skor 1-3 dalam pertandingan itu. ANTARA/Aditya Pradana Putra
Pelatih Timnas Indonesia Bima Sakti menutup wajahnya saat merespon peluang yang gagal di depan gawang Timnas Maroko dalam pertandingan penyisihan Grup A Piala Dunia U-17 2023 di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT), Surabaya, Jawa Timur, Kamis, 16 November 2023. Timnas Indonesia kalah dengan skor 1-3 dalam pertandingan itu. ANTARA/Aditya Pradana Putra
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Pelatih Timnas Indonesia U-17 Bima Sakti mengatakan Piala Dunia U-17 2023 akan berdampak positif terhadap sepak bola Indonesia di masa depan. Menurut dia, para pemain kini memahami level permainan yang dibutuhkan agar dapat bersaing di tingkat dunia.

"Sekarang para pemain menyadari apa yang diperlukan untuk bersaing dalam turnamen besar seperti ini dan ini mungkin membantu mereka memiliki masa depan yang cerah. Saya harap ini menjadi pengalaman yang berharga," ujar dia dikutip dari laman resmi FIFA, Sabtu, 18 November 2023. 

Skuad Garuda menelan kekalahan atas Maroko dalam partai terakhir grup A, Kamis, 16 November. Laga yang berlangsung di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, itu berakhir dengan skor 0-2. Hasil ini membuat posisi Indonesia terancam dalam klasemen sementara peringkat tiga terbaik setelah hanya mengumpulkan dua poin dengan selisih gol minus dua.

Peluang lolos Tim Merah Putih ke babak 16 besar masih ada, namun sangat kecil. Untuk memuluskan skenario tersebut, Indonesia hanya bisa berharap pertandingan Burkina Faso melawan Korea Selatan di grup E dan Selandia Baru melawan Meksiko di grup F berakhir imbang.

Bima Sakti berharap timnya dapat melanjutkan perjalanan di Piala Dunia U-17 karena akan menjadi pelipur lara bagi para pemain yang tak mampu menahan kesedihannya saat dikalahkan Maroko. "Siapa tahu? Mungkin kami akan memiliki satu pertandingan lagi, setidaknya. Itu akan membantu pemain kami melewati perasaan ini sekarang, mengingat bahwa beberapa dari mereka tidak bisa menahan air mata kekecewaan."

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Di luar itu, pelatih berusia 49 tahun tersebut tetap bangga bisa memimpin timnas U-17 Indonesia tampil di panggung dunia. Menurut dia, pengalaman berharga ini dapat dimanfaatkan untuk memperbaiki sepak bola Indonesia supaya ke depan bisa lebih berkembang.

"Ini pertama kalinya kami bermain dalam turnamen sebesar ini. Sangat penting bagi sepak bola Indonesia. Kami bersaing dengan tiga negara yang sudah bermain di Piala Dunia tingkat senior, selain Piala Dunia kelompok umur. Saya harap kita bisa menggunakan pengalaman ini untuk memperbaiki sepak bola Indonesia agar dapat tumbuh bersama-sama," tutur dia.

Skuad timnas Indonesia U-17 saat ini masih tinggal di Surabaya dan menjalani latihan pemulihan pada Jumat, 17 November. Bima Sakti menyebut pihaknya akan menunggu hasil laga Burkina Faso vs Korea Selatan dan Selandia Baru vs Meksiko pada hari ini Sabtu, 18 November untuk memastikan nasib Skuad Garuda.

Pilihan Editor: Daftar 13 Tim yang Lolos ke Putaran Final Euro 2024, Terbaru Albania dan Denmark

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Piala Asia U-23: Pelatih Yordania Kecewa, tapi Akui Timnas Indonesia U-23 Layak Menang

7 hari lalu

Pesepak bola Timnas Indonesia U-23 Rafael William Struick (kiri) menendang bola dengan dihadang pesepak bola Timnas Yordania U-23 Arafat Haj Ibrahim  pada Kualifikasi Grup A Piala Asia U-23 2024 di Stadion Abdullah bin Khalifa, Doha, Minggu, 21 April 2024. ANTARA/HO-PSSI
Piala Asia U-23: Pelatih Yordania Kecewa, tapi Akui Timnas Indonesia U-23 Layak Menang

Pelatih Yordania, Abdallah Abu Zema, kecewa berat usai menelan kekalahan dari Timnas Indonesia U-23 pada laga terakhir Grup A Piala Asia U-23 2024.


Erick Thohir Ungkap Ada Tiga Calon Direktur Teknik PSSI, Salah Satunya dari Eropa

10 hari lalu

Ketua Umum PSSI Erick Thohir saat ditemui di Menara Danareksa, Jakarta Pusat, Jumat, 19 April 2024. TEMPO/Randy
Erick Thohir Ungkap Ada Tiga Calon Direktur Teknik PSSI, Salah Satunya dari Eropa

Ketua Umum PSSI Erick Thohir akan mewawancarai ketiga kandidat direktur teknik baru PSSI di Qatar.


Erick Thohir: Transformasi Sepak Bola Indonesia Masih Butuh Waktu

10 hari lalu

Ketua Umum PSSI Erick Thohir dan Wakil Ketua Umum PSSI Zainudin Amali saat ditemui di Menara Danareksa, Jakarta Pusat, Kamis, 14 Maret 2024. TEMPO/Randy
Erick Thohir: Transformasi Sepak Bola Indonesia Masih Butuh Waktu

Erick Thohir mengatakan PSSI melakukan sinkronisasi program kompetisi berjenjang sehingga mampu menciptakan komposisi Timnas Indonesia yang merata.


Hari Ulang Tahun ke-94 PSSI, Erick Thohir Ingin Ciptakan Sepak Bola Bersih dan Berprestasi

10 hari lalu

Ketua Umum PSSI Erick Thohir memberikan penjelasan dalam rapat Exco PSSI bersama PT Liga Indonesia Baru (LIB) di Jakarta, Rabu, 3 April 2024. ANTARA/HO-Dok. PSSI
Hari Ulang Tahun ke-94 PSSI, Erick Thohir Ingin Ciptakan Sepak Bola Bersih dan Berprestasi

Pembenahan Timnas Indonesia menjadi fokus Ketua Umum PSSI Erick Thohir pada 2024. Apa lagi?


Preview Laga Timnas U-23 Indonesia vs Australia di Piala Asia U-23 2024

11 hari lalu

Witan Sulaeman (nomor punggung 8) dan Marselino Ferdinan (nomor punggung 7) dalam laga uji coba timnas U-23 Indonesia vs Uni Emirat Arab yang berakhir dengan skor 1-0. Pertandingan digelar di Dubai, Uni Emirat Arab, Senin waktu setempat, 8 April 2024. Kredit: Tim Media PSSI.
Preview Laga Timnas U-23 Indonesia vs Australia di Piala Asia U-23 2024

Duel Timnas U-23 Indonesia vs Australia akan tersaji pada pertandingan kedua Grup A Piala Asia U-23 2024 di Stadion Abdullah bin Khalifa.


4 Fakta Kekalahan Timnas U-23 Indonesia dari Qatar di Piala Asia U-23 2024

13 hari lalu

Pesepak bola Timnas U-23 Indonesia Muhammad Ferarri (kedua kanan) menyundul bola saat melawan Timnas U-23 Qatar pada Kualifikasi Grup A Piala Asia U-23 2024 di Stadion Jassim Bin Hamad, Doha, Qatar, Senin 15 April 2024. ANTARA FOTO/HO-PSSI
4 Fakta Kekalahan Timnas U-23 Indonesia dari Qatar di Piala Asia U-23 2024

Penalti kontroversial hingga wasit Nasrullo Kabirov diamuk netizen menjadi beberapa fakta kekalahan Timnas U-23 Indonesia di Piala Asia U-23 2024.


Profil Yordania, Lawan Terakhir Timnas Indonesia U-23 di Fase Grup Piala Asia U-23 2024

17 hari lalu

Timnas Yordania U-23. Doc. JFA.com.jo.
Profil Yordania, Lawan Terakhir Timnas Indonesia U-23 di Fase Grup Piala Asia U-23 2024

Timnas U-23 Indonesia akan memulai perjuangan di Piala Asia U-23 2024. Yordania akan menjadi lawan terakhir di penyisihan grup.


Jelang Piala Asia U-23 2024, Shin Tae-yong Fokus Benahi Aspek Taktik Timnas Indonesia U-23

19 hari lalu

Shin Tae-yong memimpin latihan Timnas U-23 Indonesia di Dubai pada Selasa, 2 April 2024. PSSI
Jelang Piala Asia U-23 2024, Shin Tae-yong Fokus Benahi Aspek Taktik Timnas Indonesia U-23

Pelatih Timnas Indonesia U-23 atau Timnas U-23, Shin Tae-yong, mengatakan akan lebih fokus melatih apek taktikal menjelang Piala Asia U-23 2024.


Timnas Indonesia Naik ke Peringkat 134 FIFA Usai Dua Kemenangan atas Vietnam

25 hari lalu

Selebrasi pemain Timnas Indonesia ketiika mencetak gol saat menghadapi Timnas Vietnam di laga Kualifikasi piala dunia 2026 di SUGBK, Senayan, Jakarta, Kamis, 21 Maret 2024. Laga tersebut dimenangkan Timnas Indonesia dengan gol tunggal yang diciptakan Egy Maulana (10). TEMPO/ Febri Angga Palguna
Timnas Indonesia Naik ke Peringkat 134 FIFA Usai Dua Kemenangan atas Vietnam

Timnas Indonesia menjadi negara paling signifikan mengalami kenaikan di peringkat FIFA.


Shin Tae-yong Konfirmasi Kabar Naturalisasi Calvin Verdonk, Target Selesai Bulan Juni

27 hari lalu

Calvin Verdonk. Instagram
Shin Tae-yong Konfirmasi Kabar Naturalisasi Calvin Verdonk, Target Selesai Bulan Juni

Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong, mengonfirmasi kabar kemungkinan naturalisasi pemain sepak bola, Calvin Verdonk, pada Senin, 1 April 2024.