Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Carlo Ancelotti Sebut Jude Bellingham Melakukan Hal-hal yang Tak Bisa Dilakukan Zinedine Zidane

Editor

Sapto Yunus

image-gnews
Pelatih Real Madrid, Carlo Ancelotti. | REUTERS/Isabel Infantes
Pelatih Real Madrid, Carlo Ancelotti. | REUTERS/Isabel Infantes
Iklan

TEMPO.CO, JakartaPelatih Real Madrid Carlo Ancelotti membandingkan Jude Bellingham dengan Zinedine Zidane setelah penampilan gelandang Inggris tersebut sebagai man of the match dalam kemenangan 4-2 Real Madrid atas Napoli di Liga Champions pada Kamis dini hari WIB, 30 November 2023.

Sundulan Bellingham membawa Madrid unggul 2-1 pada laga Grup C di Santiago Bernabeu, setelah Giovanni Simeone membawa Napoli unggul dan Rodrygo menyamakan kedudukan untuk tuan rumah. Pemain Napoli Frank Zambo Anguissa mengubah skor menjadi 2-2 setelah turun minum dan pemain muda Nico Paz membuat Madrid kembali unggul, sebelum Bellingham memberikan assist kepada Joselu untuk memastikan kemenangan 4-2 di waktu tambahan.

“Sulit membandingkan dua generasi yang berbeda,” kata Ancelotti dalam konferensi pers usai pertandingan ketika ditanya tentang perbandingannya dengan Zidane, yang menyaksikan pertandingan di Bernabeu. 

“Apa yang saya lihat adalah kemampuan (Bellingham) masuk ke dalam kotak penalti. Zidane tidak memilikinya. Dan kualitas individu yang dimiliki Zidane, tidak dimiliki Bellingham,” kata dia menambahkan.

“Namun itulah sepak bola modern. Sepak bola modern membutuhkan pemain fisik seperti Bellingham, yang dapat menguasai banyak lapangan dengan cepat.”

Bellingham kini telah mencetak 15 gol dalam 16 pertandingan untuk Real Madrid, mencetak gol di setiap penampilan Liga Champions untuk klub sejauh ini.

“Sepertinya dia sangat lelah di pertengahan babak kedua,” kata Ancelotti. “Dia membutuhkan waktu 10 menit untuk pulih dan kemudian di 15 menit terakhir dia membuat perbedaan untuk membantu kami menang. Ini mengejutkan. Saya rasa tidak ada yang bisa membayangkan adaptasinya terhadap gaya sepak bola ini, di klub ini.”

"Dia memberikan kejutan setiap hari, di setiap pertandingan. Bukan hanya kami, dia mengejutkan semua orang. (Bellingham) adalah anugerah untuk sepak bola. Pelatih dan rekan satu timnya senang padanya, dan para penggemar pun senang padanya, tapi semua orang senang melihat pemain dengan potensi dan citra positif ini.”

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Setelah Joselu mencetak gol pada menit ke-94+4—setelah sebelumnya gagal memanfaatkan beberapa peluang—Bellingham menyemangati rekan setimnya untuk mendapat tepuk tangan dari penonton Santiago Bernabeu.

“Bellingham adalah seorang profesional muda yang serius,” kata Ancelotti. "Dia beradaptasi dengan baik di ruang ganti. Dia harus meningkatkan bahasa Spanyol-nya. Seperti yang sudah saya katakan berkali-kali, tidak ada orang yang sempurna.”

Striker Madrid yang sedang dalam performa terbaiknya, Rodrygo, mengatakan dia bahkan tidak bisa berkata-kata. “Senang sekali bisa bermain dengannya,” kata dia ketika diminta menjelaskan dampak Bellingham bagi Madrid.

Kemenangan 4-2 memastikan Madrid lolos ke babak 16 besar Liga Champions sebagai juara grup, dengan lima kemenangan dari lima pertandingan. Madrid, yang sedang menghadapi krisis cedera dengan delapan pemain tidak tersedia, akan menjamu Granada di Liga Spanyol pada Ahad, 3 Desember 2023.

ESPN

Piliha editor: Buku tentang Pep Guardiola Ungkap Permintaan Lionel Messi Gabung dengan Manchester City

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Liga Champions: PSG Kalah 0-1 di Markas Dortmund, Luis Enrique Masih Optimistis Bisa Lolos

1 hari lalu

Pelatih Paris St Germain Luis Enrique. REUTERS/Stephanie Lecocq
Liga Champions: PSG Kalah 0-1 di Markas Dortmund, Luis Enrique Masih Optimistis Bisa Lolos

Paris Saint-Germain (PSG) kalah 0-1 dalam leg pertama semifinal Liga Champions. Luis Enrique masih optimistis bisa lolos.


Liga Champions: Borussia Dortmund Kalahkan PSG 1-0 di Leg Pertama Semifinal, Edin Terzic Tetap Waspada

1 hari lalu

Pelatih Borussia Dortmund Edin Terzic. Doc. UEFA.
Liga Champions: Borussia Dortmund Kalahkan PSG 1-0 di Leg Pertama Semifinal, Edin Terzic Tetap Waspada

Pelatih Borussia Dortmund Edin Terzic tetap waspada setelah timnya mengalahkan PSG 1-0 dalam pertandingan leg pertama semifinal Liga Champions.


Hasil Liga Champions Leg 1 Semifinal: Borussia Dortmund Kalahkan PSG 1-0 Berkat Gol Niclas Fullkrug

1 hari lalu

Pemain Borussia Dortmund Niclas Fullkrug melakukan selebrasi bersama Marcel Sabitzer dan Jamie Bynoe-Gittens. REUTERS/Wolfgang Rattay
Hasil Liga Champions Leg 1 Semifinal: Borussia Dortmund Kalahkan PSG 1-0 Berkat Gol Niclas Fullkrug

Borussia Dortmund menang tipis 1-0 atas Paris Saint-Germain (PSG) dalam laga leg pertama semifinal Liga Champions 2023/24.


Harry Kane Kecewa dengan Imbang Bayern Munchen vs Real Madrid di Leg 1 Semifinal Liga Champions

1 hari lalu

Pemain Bayern Munchen Harry Kane. REUTERS/Angelika Warmuth
Harry Kane Kecewa dengan Imbang Bayern Munchen vs Real Madrid di Leg 1 Semifinal Liga Champions

Penyerang Bayern Munchen, Harry Kane, mengungkapkan kekecewaannya setelah timnya hanya bermain imbang di leg pertama semifinal Liga Champions.


Prediksi Borussia Dortmund vs PSG di Leg 1 Semifinal Liga Champions Malam Ini

1 hari lalu

Pemain PSG Kylian Mbappe melakukan selebrasi usai mengalahkan Barcelona pada leg kedua perempat final Liga Champions, 17 April 2024. REUTERS/Juan Medina
Prediksi Borussia Dortmund vs PSG di Leg 1 Semifinal Liga Champions Malam Ini

Duel Borussia Dortmund vs PSG di leg pertama semifinal Liga Champions pada malam ini diperkirakan bakal menghibur dengan kedua tim bermain menyerang.


Real Madrid Tahan Bayern Munchen 2-2 di Leg 1 Semifinal Liga Champions, Carlo Ancelotti Sebut Timnya Lembek

2 hari lalu

Pelatih Real Madrid Carlo Ancelotti. REUTERS/Isabel Infantes
Real Madrid Tahan Bayern Munchen 2-2 di Leg 1 Semifinal Liga Champions, Carlo Ancelotti Sebut Timnya Lembek

Real Madrid mampu menahan imbang Bayern Munchen dengan skor 2-2 leg pertama semifinal Liga Champions. Carlo Ancelotti kecewa dengan permainan timnya.


Hasil 2-2 di Leg 1 Semifinal Liga Champions Dianggap Menguntungkan Real Madrid, Apa Kata Pelatih Bayern Munchen Thomas Tuchel?

2 hari lalu

Pelatih Bayern Munchen Thomas Tuchel. REUTERS
Hasil 2-2 di Leg 1 Semifinal Liga Champions Dianggap Menguntungkan Real Madrid, Apa Kata Pelatih Bayern Munchen Thomas Tuchel?

Bayern Munchen menjadi korban dari efisiensi mematikan Real Madrid dalam hasil imbang 2-2 dalam pertandingan leg pertama semifinal Liga Champions.


Hasil Liga Champions: Bayern Munchen vs Real Madrid Berakhir 2-2, Simak Komentar 4 Pundit Eropa, Termasuk Glenn Hoddle dan Michael Owen

2 hari lalu

Pemain Real Madrid Vinicius Junior mencetak gol penalti ke gawang Bayern Munchen di leg pertama semifinal Liga Champions, 30 April 2024. REUTERS/Kai Pfaffenbach
Hasil Liga Champions: Bayern Munchen vs Real Madrid Berakhir 2-2, Simak Komentar 4 Pundit Eropa, Termasuk Glenn Hoddle dan Michael Owen

Real Madrid menahan Bayern Munchen dengan skor 2-2 pada leg pertama semifinal Liga Champions. Simak penilaian empat komentartor Eropa.


Liga Champions: Bayern Munchen Tahan Real Madrid 2-2, Begini Kata Harry Kane setelah Cetak Gol dan Jaga Harapan Raih Trofi

2 hari lalu

Pemain Bayern Munchen Harry Kane. REUTERS/Angelika Warmuth
Liga Champions: Bayern Munchen Tahan Real Madrid 2-2, Begini Kata Harry Kane setelah Cetak Gol dan Jaga Harapan Raih Trofi

Harry Kane menjaga harapan untuk meraih trofi di musim pertamanya bersama Bayern Munchen setelah membawa timnya bermain 2-2 saat menjamu Real Madrid.


Hasil Liga Champions Leg Pertama Semifinal: Bayern Munchen vs Real Madrid 2-2, Vinicius Jr Bikin Brace

2 hari lalu

Pemain Real Madrid, Vinicius Junior. REUTERS/Isabel Infantes
Hasil Liga Champions Leg Pertama Semifinal: Bayern Munchen vs Real Madrid 2-2, Vinicius Jr Bikin Brace

Pertandingan Bayern Munchen vs Real Madrid tersaji pada leg pertama semifinal Liga Champions berakhir imbang 2-2.