Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

FIFA Tunjuk Cile sebagai Tuan Rumah Piala Dunia U-20 2025

image-gnews
Pemain Uruguay Fabricio Diaz dan rekannya melakukan selebrasi usai memenangkan Piala Dunia U-20 di Estadio Unico Diego Armando Maradona, La Plata, Argentina, 12 Juni 2023. Uruguay mengunci gelar Piala Dunia U-20 setelah menang 1-0 atas Italia. REUTERS/Agustin Marcarian
Pemain Uruguay Fabricio Diaz dan rekannya melakukan selebrasi usai memenangkan Piala Dunia U-20 di Estadio Unico Diego Armando Maradona, La Plata, Argentina, 12 Juni 2023. Uruguay mengunci gelar Piala Dunia U-20 setelah menang 1-0 atas Italia. REUTERS/Agustin Marcarian
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - FIFA mengumumkan tuan rumah Piala Dunia U-20 2025 setelah rapat Dewan FIFA yang digelar menjelang babak semifinal Piala Dunia Antarklub 2023 di Jeddah, Arab Saudi, Minggu, 17 Desember 2023. FIFA menetapkan Cile sebagai tuan rumah Piala Dunia U-20 2025 dan Polandia untuk tuan rumah Piala Dunia U-20 Wanita 2026.

Sebelumnya, Indonesia dan Singapura mengajukan diri dan telah mengirim dokumen ke FIFA untuk menjadi tuan rumah bersama Piala Dunia U-20 2025. Keputusan FIFA membuat Indonesia dan Singapura dipastikan gagal untuk menjadi tuan rumah pada ajang tersebut. 

Presiden FIFA, Gianni Infantino, mengungkapkan alasan pihaknya memilih Cile dan Polandia. “Sejak tahun 1962, Cile telah menyelenggarakan acara FIFA pada tingkat tertinggi, yang terakhir Piala Dunia U-17 pada tahun 2015. Pengalaman organisasi negara ini bersama dengan semangat para penggemar Cile akan memberikan pengaturan yang fantastis untuk bintang-bintang masa depan,” kata dia, dikutip dalam laman resmi FIFA.

“Polandia adalah negara dengan tradisi sepak bola yang luar biasa dan menjadi tuan rumah edisi berkesan Piala Dunia U-20 pada tahun 2019, di mana bintang-bintang muda seperti Erling Haaland membuat kesan yang luar biasa. Menjadi tuan rumah Piala Dunia U-20 Wanita 2026 akan menjadi tonggak baru dalam sejarah sepak bola Polandia dan akan meningkatkan sepak bola wanita di negara tersebut dan di seluruh dunia,” ujar Infantino menambahkan.

Alokasi slot untuk Piala Dunia U-20 2025 dan Piala Dunia U-20 Wanita 2026 sama dan tetap tidak berubah dari edisi sebelumnya dari kedua kompetisi tersebut. Rinciannya, AFC mendapatkan empat slot, sama seperti CAF, Concacaf, serta CONMEBOL. UEFA mendapatkan jatah lima kontestan, OFC atau Oseania mendapatkan dua slot, dan satu slot untuk tuan rumah. Total, ada 24 tim kontestan pada masing-masing dua Piala Dunia tersebut.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Sebagai bagian dari upaya FIFA untuk membuat sepak bola wanita menjadi lebih profesional, Dewan juga menyetujui kerangka pengaturan untuk sistem kompensasi pelatihan sepak bola wanita untuk mendorong pengembangan pemain muda, melindungi investasi klub pelatihan.

FIFA juga berkontribusi pada keseimbangan kompetitif dan keberlanjutan sepak bola wanita. FIFA, selanjutnya, akan menyusun regulasi yang relevan, dan sebuah kelompok tugas akan dibentuk untuk menyelesaikan detail teknis.

FIFA | SKOR.ID

Pilihan Editor: Hasil Liga Inggris: Duel Liverpool vs Manchester United Berakhir Imbang 0-0

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Aturan Baru di Sepak Bola Olimpiade Paris 2024: Hanya Kapten Tim yang Boleh Berkomunikasi dengan Wasit

2 hari lalu

Presiden FIFA Gianni Infantino menghadiri Kongres FIFA ke-74 di Queen Sirikit National Convention Center di Bangkok, Thailand, 17 Mei 2024. Kongres FIFA digelar tanggal 15-17 Mei dengan agenda penting dalam puncak kongres itu adalah voting untuk menentukan tuan rumah Piala Dunia Wanita 2027. REUTERS/Chalinee Thirasupa
Aturan Baru di Sepak Bola Olimpiade Paris 2024: Hanya Kapten Tim yang Boleh Berkomunikasi dengan Wasit

FIFA menetapkan aturan yang menyebutkan bahwa hanya kapten tim yang diperbolehkan berbicara dengan wasit selama Olimpiade Paris 2024.


Begini Kata Ketua Umum PSSI Erick Thohir dan Presiden FIFA Gianni Infantino setelah Bertemu Jelang Olimpiade Paris 2024

4 hari lalu

Ketua Umum PSSI Erick Thohir bersilaturahmi dengan Presiden FIFA Gianni Infantino di Paris, Prancis, Senin, 23 Juli 2024. (Instagram/@erickthohir)
Begini Kata Ketua Umum PSSI Erick Thohir dan Presiden FIFA Gianni Infantino setelah Bertemu Jelang Olimpiade Paris 2024

Ketua Umum PSSI Erick Thohir bersilaturahmi dengan Presiden FIFA Gianni Infantino di Paris, Prancis, menjelang Olimpiade Paris 2024.


Dampak dari Gempa Bumi yang Mengguncang Cile Utara

5 hari lalu

Ilustrasi gempa. REUTERS
Dampak dari Gempa Bumi yang Mengguncang Cile Utara

Cile merupakan salah satu negara yang paling rawan gempa bumi di dunia


Asosiasi Sepak Bola Korea Selatan Lapor ke FIFA Soal Dugaan Rasisme Pemain Como kepada Hwang Hee-chan

6 hari lalu

Pemain Wolverhampton Wanderers Hwang Hee-chan. REUTERS/Dylan Martinez
Asosiasi Sepak Bola Korea Selatan Lapor ke FIFA Soal Dugaan Rasisme Pemain Como kepada Hwang Hee-chan

Asosiasi sepak bola Korea Selatan melapor kepada FIFA atas dugaan tindakan rasisme yang dilakukan pemain Como kepada Hwang Hee-chan.


Israel Main di Pertandingan Sepak Bola Olimpiade Gara-gara FIFA Lakukan Ini

7 hari lalu

Selebaran bertuliskan
Israel Main di Pertandingan Sepak Bola Olimpiade Gara-gara FIFA Lakukan Ini

FIFA telah menunda keputusan atas proposal Palestina untuk menangguhkan Israel dari kompetisi sepak bola internasional atas serangannya ke Gaza


FIFA Tunda Keputusan Soal Usulan Penangguhan Israel di Sepak Bola Dunia

7 hari lalu

Logo FIFA di  Zurich, Swiss. REUTERS/Arnd Wiegmann
FIFA Tunda Keputusan Soal Usulan Penangguhan Israel di Sepak Bola Dunia

FIFA menunda keputusannya atas usulan Palestina untuk menangguhkan Israel dari keanggotaannya sampai Olimpiade Paris 2024.


Ranking FIFA Terbaru usai Euro 2024 dan Copa America 2024: Timnas Indonesia Naik Satu Posisi

8 hari lalu

Antusias supporter Indonesia saat menyaksikan pertandingan Timnas Indonesia vs Filipina pada laga kualifikasi Piala Dunia 2026 di Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Selasa, 11 Juni 2024. Sebanyak 64.942 supporter memadati GBK, dalam pertandingan Timnas Indonesia berhasil mengalahkan FIlipina dengan skor 2-0, yang dicetak oleh Thom Jan Haye (menit ke-31) dan Rizky Ridho (56). TEMPO/ Febri Angga Palguna
Ranking FIFA Terbaru usai Euro 2024 dan Copa America 2024: Timnas Indonesia Naik Satu Posisi

Badan sepak bola dunia, FIFA, merilis peringkat dunia terbaru setelah Euro 2024 dan Copa America 2024. Timnas Indonesia naik satu tingkat.


Wakil Menteri Olah Raga Argentina Dipecat karena Tuntut Messi Minta Maaf

8 hari lalu

Lionel Messi mengalami cedera dalam laga final Copa America 2023.  REUTERS/Agustin Marcarian
Wakil Menteri Olah Raga Argentina Dipecat karena Tuntut Messi Minta Maaf

Argentina memecat wakil menteri olah raga buntut video rasis kepada pemain Prancis.


Enzo Fernandez Diunfollow Rekan Tim Usai Pimpin Chant Rasis

8 hari lalu

Enzo Fernandez. FOTO/Instagram/transfers
Enzo Fernandez Diunfollow Rekan Tim Usai Pimpin Chant Rasis

Enzo Fernandez disinyalir tidak disukai pemain Prancis usai pimpin chant rasis.


Profil Enzo Fernandez, Pemain Argentina yang Melakukan Tindakan Rasis

8 hari lalu

Enzo Fernandez. FOTO/Instagram/transfers
Profil Enzo Fernandez, Pemain Argentina yang Melakukan Tindakan Rasis

Enzo Fernandez telah meminta maaf, namun Federasi Sepak Bola Prancis berpotensi menuntut konsekuensi hukuman.