Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Jadwal Barcelona vs Almeria di Liga Spanyol Malam Ini, Xavi Hernandez Ingin Pemain Lebih Percaya Diri

image-gnews
Xavi Hernandez. REUTERS
Xavi Hernandez. REUTERS
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Duel Barcelona vs Almeria akan tersaji pada pekan ke-18 La Liga Spanyol di Stadion Olimpiade Lluis Companys pada Kamis, 21 Desember 2023, pukul 01.00 WIB. Manajer Barcelona Xavi Hernandez menilai para pemainnya harus bermain lebih percaya diri utuk mengakhiri performa buruk dalam beberapa pertandingan terakhir.  

Barca hanya memenangkan satu dari empat pertandingan liga terakhir. Ini memberikan pukulan terhadap usaha La Braugana untuk mempertahankan gelar La Liga. Catatan buruk juga membuat mereka berada di urutan keempat klasemen, sembilan poin di belakang pemuncak klasemen Girona dan tujuh poin di belakang rival, Real Madrid.

Tim Catalan itu ditahan imbang 1-1 oleh Valencia dalam pertandingan liga terakhir. Robert Lewandowski melewatkan banyak peluang, sebelum pemain Valencia Hugo Guillamon mencetak gol penyeimbang pada menit ke-70. “Kami kurang memiliki keyakinan dalam semua aspek dan harus lebih efektif dan lebih solid dalam bertahan dan menyerang,” kata Xavi dikutip dari Reuters.

"Saya pikir alasan mengapa kami tertinggal sembilan poin dari Girona adalah karena kesalahan kami sendiri. Ini adalah perbedaan yang bisa kami perbaiki. Ini soal tidak tergelincir dan mulai meraih kemenangan kembali. Ini dimulai melawan Almeria," ucap dia.

“Untuk memenangkan liga, kami perlu mengambil langkah demi langkah, kami perlu memenangkan pertandingan, kami membutuhkan para penggemar dan kami perlu menampilkan performa lengkap, yang merupakan sesuatu yang belum kami lakukan,” kata Xavi menambahkan.

Barcelona juga harus menghadapi serangkaian cedera yang dialami para pemain kuncinya. Kiper Marc-Andre ter Stegen menjalani operasi punggung dan gelandang Spanyol Gavi absen karena cedera ligamen.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Xavi berharap klub merekrut pemain baru di bursa transfer Januari mendatang. Namun ia juga sadar bahwa klub mengalami kesulitan keuangan dalam beberapa tahun terakhir. “Apa yang kami cari adalah untuk selalu memperkuat skuad, di setiap jendela transfer jika kami bisa,” kata pelatih asal Spanyol itu.

"Dengan cederanya Gavi, kami memerlukan profil pemain seperti dia, tetapi tidak mudah untuk menemukan Gavi lain di pasaran. Kami akan melihat financial fair play. Jika kami memiliki ruang, kami akan merekrut seseorang. Kami sedang bekerja dengan Deco (direktur olahraga) dan presiden,” ucap Xavi lagi.

Xavi menambahkan bahwa penyerang Brasil Vitor Roque, yang dikontrak dari Club Athletico Paranaense, akan bergabung dengan skuad setelah jeda musim dingin La Liga Spanyol.

Pilihan Editor: Liga Inggris: Pecat Pelatih Steve Cooper, Nottingham Forest Dekati Nuno Espirito Santo

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Jadwal Bola Sabtu 18 Mei 2024: Persib vs Bali United di Semifinal Liga 1, Juga Ada Liga Jerman dan Liga Italia

2 hari lalu

Pesepak bola Bali United Mohammed Rashid (kiri) berebut bola dengan pesepak bola Persib Bandung Rezaldi Hehanussa (kanan) saat pertandingan semifinal leg pertama Championship Series Liga 1 2023/2024 di Training Center Bali United, Pantai Purnama, Gianyar, Bali, Selasa, 14 Mei 2024. ANTARA/Fikri Yusuf
Jadwal Bola Sabtu 18 Mei 2024: Persib vs Bali United di Semifinal Liga 1, Juga Ada Liga Jerman dan Liga Italia

Jadwal bola pada Sabtu, 18 Mei 2024, akan menampilkan Championship Series Liga 1, Liga Italia, dan Liga Jerman.


Daftar 5 Klub Pemilik Gelar Liga Champions Terbanyak, Real Madrid Dominan

3 hari lalu

Jude Bellingham, Nacho, Antonio Rudiger dan Joselu dari Real Madrid merayakannya setelah pertandingan semifinal Liga Champions Leg Kedua, antara Real Madrid vs Bayern Munich di Santiago Bernabeu, Madrid, Spanyol, 8 Mei 2024. REUTERS/Susana Vera
Daftar 5 Klub Pemilik Gelar Liga Champions Terbanyak, Real Madrid Dominan

Siapa saja daftar klub paling banyak gelar Liga Champions sepanjang sejarah?


Klasemen Liga Spanyol Terkini: Atletico Madrid Rebut Tiket Liga Champions, Susul Real Madrid, Barcelona, dan Girona

4 hari lalu

Pemain Atletico Madrid Antoine Griezmann. REUTERS/Violeta Santos Moura
Klasemen Liga Spanyol Terkini: Atletico Madrid Rebut Tiket Liga Champions, Susul Real Madrid, Barcelona, dan Girona

Atletico Madrid berhasil merebut tiket Liga Champions terakhir dari Liga Spanyol. Mereka lolos untuk menyusul Real Madrid, Barcelona, dan Girona.


Duel Atalanta vs Juventus di Final Coppa Italia, Massimiliano Allegri Percaya Diri tapi Waspada

5 hari lalu

Sejumlah pemain Juventus merayakan kemenangan timnya setelah kalahkan Lazio dalam Semifinal Pala Coppa Italia di Stadio Olimpico, Rome, Italia, 23 April 2024. REUTERS/Ciro De Luca
Duel Atalanta vs Juventus di Final Coppa Italia, Massimiliano Allegri Percaya Diri tapi Waspada

Pelatih Juventus Massimiliano Allegri mengatakan timnya siap memberikan kemampuan terbaik ketika menghadapi Atalanta pada final Coppa Italia.


Presiden La Liga Javier Tebas: Kylian Mbappe Perkuat Real Madrid Musim Depan

5 hari lalu

Pemain Paris St Germain Kylian Mbappe berpose dengan sejumlah trofi saat melakukan selebrasi usai memenangkan Liga Prancis Ligue 1 usai kalahkan Toulouse di Parc des Princes, Paris, 13 Mei 2024. REUTERS/Benoit Tessier
Presiden La Liga Javier Tebas: Kylian Mbappe Perkuat Real Madrid Musim Depan

Presiden La Liga Spanyol, Javier Tebas, mengatakan bahwa penyerang PSG Kylian Mbappe akan bergabung dengan Real Madrid pada musim depan.


2 Legenda Barcelona yang Juga Pemilik Como 1907

6 hari lalu

Pemain Como Alessandro Bellemo melakukan selebrasi setelah timnya berhasil promosi ke Serie A. REUTERS/Matteo Gribaudi
2 Legenda Barcelona yang Juga Pemilik Como 1907

Tak hanya dimiliki Hartono bersaudara, Como 1907 juga dimiliki dua legenda Barcelona.


Laga Championship Series Liga 1 Bali United vs Persib Bandung Pindah Stadion dan Digelar Tertutup, Ini Reaksi Bojan Hodak

8 hari lalu

Bojan Hodak. Instagram
Laga Championship Series Liga 1 Bali United vs Persib Bandung Pindah Stadion dan Digelar Tertutup, Ini Reaksi Bojan Hodak

Duel Bali United vs Persib Bandung pada laga leg pertama Championship Series Liga 1 akan digelar pada Selasa, 14 Mei 2024.


Real Madrid Jaga Performa Jelang Final Liga Champions, Kalahkan Granada 4-0 di Liga Spanyol

8 hari lalu

Pemain Real Madrid Rodrygo dan Vinicius Junior saat berselebrasi. REUTERS/Juan Medina
Real Madrid Jaga Performa Jelang Final Liga Champions, Kalahkan Granada 4-0 di Liga Spanyol

Real Madrid mampu menjaga performanya menjelang final Liga Champions. Mereka menang 4-0 atas Granada di Liga Spanyol.


3 Berita Bursa Transfer Pekan Ini: Pau Cubarsi, Thiago Silva, dan Darwin Nunez

9 hari lalu

Pemain Barcelona Pau Cubarsi menjadi pemain terbaik di leg kedua babak 16 besar Liga Champions, 12 Maret 2024. REUTERS/Albert Gea
3 Berita Bursa Transfer Pekan Ini: Pau Cubarsi, Thiago Silva, dan Darwin Nunez

Berita bursa transfer terbaru dari liga-liga Eropa menampilkan kabar terbaru dari pemain Pau Cubarsi, Thiago Silva, dan Darwin Nunez.


Andres Iniesta, Genap Berumur 40 Tahun dan Belum Pensiun

9 hari lalu

Andres Iniesta. REUTERS
Andres Iniesta, Genap Berumur 40 Tahun dan Belum Pensiun

Andres Iniesta genap berusia 40 tahun pada 11 Mei 2024. Kini bermain untuk klub Uni Emirate Arab.