Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

3 Pemain Timnas Indonesia Usia Di Bawah 20 Tahun untuk Piala Asia 2023

image-gnews
Pemain timnas Indonesia, Marselino Ferdinan berebut bola dengan pemain timnas Libya dalam pertandingan uji coba persiapan Piala Asia 2023 di Antalya, Turki, Jumat, 5 Januari 2024. Laga leg kedua itu berakhir dengan skor 2-1 dengan kemenangan Libya. Dok. PSSI
Pemain timnas Indonesia, Marselino Ferdinan berebut bola dengan pemain timnas Libya dalam pertandingan uji coba persiapan Piala Asia 2023 di Antalya, Turki, Jumat, 5 Januari 2024. Laga leg kedua itu berakhir dengan skor 2-1 dengan kemenangan Libya. Dok. PSSI
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong membawa tiga pemain berusia 19 tahun untuk Piala Asia 2023 di Qatar. TIga pemain ini tergabung bersama 26 pemain pilihan pelatih asal Korea Selatan untuk turnamen sepak bola bergengsi di benua Asia tersebut.

PSSI boleh saja belum mengumumkan skuad final Timnas Indonesia yang berisikan 26 pemain pilihan akhir untuk Piala Asia 2023. Akan tetapi, AFC telah resmi merilis daftar pemain dari setiap tim peserta yang akan tampil di Piala Asia 2023, termasuk Timnas Indonesia.

Skuad Garuda menjadi tim dengan rerata usia pemain paling muda dalam Piala Asia 2023 berdasarkan perhitungan yang dilakukan oleh situs FootyRankings. Hal itu tak lepas dari banyaknya pemain muda yang dipercaya Shin Tae-yong, pelatih Timnas Indonesia, termasuk para pemain U-19.

Terdapat tiga pemain berusia 19 tahun di skuad Garuda untuk Piala Asia 2023 yakni Marselino Ferdinan, Ivar Jenner, dan Hokky Caraka. Berikut profil singkatnya.

Marselino Ferdinan

Meski masih muda, Marselino Ferdinan memang sudah lama dipercaya Shin Tae-yong untuk memperkuat Timnas Indonesia pada level senior. Gelandang serang yang berkarier di Belgia bersama KMSK Deinze itu sudah mencatatkan debutnya di tim senior sejak 27 Januari 2022.

Kala itu, usia Marselino masih 17 tahun 4 bulan dan 18 hari. Shin Tae-yong pun menjadi pelatih yang memberikan kepercayaan kepadanya. Pelatih asal Korea Selatan itu sudah mengandalkan eks-pemain Persebaya Surabaya tersebut di timnas kelompok umur U-19, U-20, dan U-23.

Bersama Timnas Indonesia, pemain kelahiran 9 September 2004 ini sudah tampil 15 kali dan mencetak dua gol serta satu assist.

Ivar Jenner

Pemain naturalisasi berdarah Indonesia-Belanda ini merupakan bagian proyek PSSI untuk memperkuat tim yang tampil di Piala Dunia U-20. Meski Timnas U-20 Indonesia batal mengikuti turnamen tersebut seiring batalnya menjadi tuan rumah, Ivar Jenner, pemain kelahiran 10 Januari 2004, tetap setia untuk membela Garuda.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Pemain Timnas Indonesia, Ivar Jenner . pssi.org

Gelandang serba bisa yang pernah memperkuat Timnas U-15 Belanda itu pun terus diberikan kepercayaan oleh Shin Tae-yong di berbagai tim. Ia pernah tampil untuk timnas U-20 dan U-23 Indonesia. Di tim level senior, debut dicatatkannya pada 14 Juni 2023.

Sempat tak bisa memenuhi panggilan karena cedera, Ivar Jenner tercatat sudah menjalani tiga laga untuk Timnas Indonesia dan menyumbang satu assist.

Hokky Caraka

Pemain kelahiran 21 Agustus 2004 ini belakangan mulai mendapatkan kesempatan di Timnas Indonesia level senior setelah menjadi andalan di tim kelompok usia sejak 2022. Penyerang PSS Sleman ini mencatatkan debutnya pada agenda internasional akhir tahun lalu, 12 Oktober 2023, di bawah arahan Shin Tae-yong.

Hokky Caraka pun menjawab tuntas kepercayaan yang diberikan. Dari tiga laga yang sudah dijalaninya, ada dua gol dan satu assist yang dicetak. 

Dibanding dua nama sebelumnya, ia memang jadi yang paling kecil peluangnya untuk menjadi andalan utama pada Piala Asia 2023. Pasalnya di skuad Garuda terdapat berbagai penyerang lain yang lebih matang yaitu Rafael Struick, Dimas Drajad, Ramadhan Sananta, dan Dendy Sulistyawan.

Pesepak bola timnas Indonesia Hokky Caraka (kiri) berebut bola dengan penjaga gawang timnas Brunei Muhammad Haimie (kanan) dalam pertandingan leg 1 kualifikasi Piala Dunia 2026 babak pertama zona Asia di Stadion Utama Gelora Bung Karno (GBK), Senayan, Jakarta, Kamis 12 Oktober 2023. ANTARA FOTO/Galih Pradipta

Pilihan Editor: Persaingan Grup D Piala Asia 2023: Timnas Jepang Favorit, Vietnam Pincang, Indonesia Realistis

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Justin Hubner Pasang Badan dan Kecewa ketika Marselino Ferdinan Dikecam Terlalu Egois

7 jam lalu

Justin Hubner, pemain Timnas Indonesia. Foto: Instagram.
Justin Hubner Pasang Badan dan Kecewa ketika Marselino Ferdinan Dikecam Terlalu Egois

Justin Hubner meluapkan kemarahannya usai mengetahui Marselino Ferdinan panen kecaman usai kalah dari Irak pada perebutan juara 3 di Piala Asia U-23.


Mengenal Nur Alim Jabrik, Legenda Sepak Bola Indonesia yang Memuji Timnas U-23

7 jam lalu

Nur Alim. Persija.id
Mengenal Nur Alim Jabrik, Legenda Sepak Bola Indonesia yang Memuji Timnas U-23

Nur Alim legenda sepak bola Indonesia asal Bekasi memuji performa Timnas U-23 Indonesia di Piala Asia U-23


Pelatih Radhi Shenaishil: Timnas Irak U-23 Layak Tampil di Olimpiade Paris 2024

8 jam lalu

Pesepak bola Timnas Indonesia U-23 Ilham Rio Fahmi (tengah) berusaha melewati hadangan pesepak bola Timnas Irak U-23 Blnd Azad Klouri (kanan) dalam pertandingan perebutan tempat ketiga Piala Asia U-23 2024 di Stadion Abdullah bin Khalifa, Doha, Qatar, Jumat dinihari, 3 Mei 2024. Indonesia gagal meraih juara ketiga setelah takluk 1-2 dalam laga Indonesia vs Irak. ANTARA/PSSI
Pelatih Radhi Shenaishil: Timnas Irak U-23 Layak Tampil di Olimpiade Paris 2024

Setelah mengalahkan Timnas Indonesia, pelatih Irak U-23 Radhi Shenaishil menilai bahwa timnya layak melaju ke Olimpiade Paris 2024.


Striker Irak Ali Jasim Berharap Timnas Indonesia Bisa Lolos ke Olimpiade Paris 2024

9 jam lalu

Penyerang Irak Ali Jasim merayakan setelah mencetak gol kedua timnya pada pertandingan perebutan tempat ketiga Piala Asia U23 AFC Qatar 2024 antara Irak dan Indonesia di Stadion Abdullah Bin Khalifa di Doha pada Kamis (2/5/2024). (ANTARA/AFP/Karim Jaafar)
Striker Irak Ali Jasim Berharap Timnas Indonesia Bisa Lolos ke Olimpiade Paris 2024

Penyerang Irak U-23 Ali Jasim mendoakan Timnas Indonesia menyusul negaranya, Jepang, dan Uzbekistan, berlaga di Olimpiade Paris 2024.


Marselino Ferdinan Dihujat Netizen Usai Timnas Indonesia U-23 Kalah Lawan Irak di Piala Asia U-23 2024

10 jam lalu

Pesepak bola Timnas Indonesia U-23 Marselino Ferdinan (kiri) melewati hadangan pesepak bola Timnas Irak U-23 Karrar Mohammed Ali (kanan) dalam pertandingan perebutan tempat ketiga Piala Asia U-23 2024 di Stadion Abdullah bin Khalifa, Doha, Qatar, Jumat dinihari, 3 Mei 2024. ANTARA/PSSI
Marselino Ferdinan Dihujat Netizen Usai Timnas Indonesia U-23 Kalah Lawan Irak di Piala Asia U-23 2024

Marselino Ferdinan menjadi sorotan di media sosial usai timnas Indonesia u-23 dikalahkan Irak 1-2 di perebutan peringkat ketiga Piala Asia U-23 2024.


Jadwal Timnas U-23 Indonesia vs Guinea pada 9 Mei, Ini yang Akan Dilakukan Shin Tae-yong untuk Persiapan

12 jam lalu

Shin Tae-yong. Foto: Tim Media PSSI
Jadwal Timnas U-23 Indonesia vs Guinea pada 9 Mei, Ini yang Akan Dilakukan Shin Tae-yong untuk Persiapan

Shin Tae-yong mengungkapkan apa saja yang akan dilakukannya untuk persiapan laga Timnas U-23 Indonesia vs Guinea setelah kekalahan atas Irak.


Shin Tae-yong Bicara Peluang Panggil Elkan Baggott untuk Laga Timnas U-23 Indonesia vs Guinea

14 jam lalu

Pemain Timnas Indonesia Elkan Baggott. (Instagram/@elkanbaggott)
Shin Tae-yong Bicara Peluang Panggil Elkan Baggott untuk Laga Timnas U-23 Indonesia vs Guinea

Elkan Baggott berpeluang dipanggil Shin Tae-yong untuk laga playoff Olimpiade Paris 2024 Timnas U-23 Indonesia vs Guinea.


Presiden Jokowi Beri Semangat Timnas Indonesia U-23 untuk Kejar Tiket Olimpiade Paris 2024 Usai Dikalahkan Irak

14 jam lalu

Presiden RI Joko Widodo (kedua kanan) didampingi Menteri PUPR Basuki Hadimuljono (kedua kiri) dan Menteri Perdagangan Zulkifli Hasan (kiri) menyampaikan pidato sambutannya saat meresmikan Inpres Jalan Daerah (IJD) di Desa Lembar,  Kecamatan Lembar, Lombok Barat, NTB, Kamis 2 Amei 2024.ANTARA FOTO/Ahmad Subaidi
Presiden Jokowi Beri Semangat Timnas Indonesia U-23 untuk Kejar Tiket Olimpiade Paris 2024 Usai Dikalahkan Irak

Setelah kalah melawan Irak, timnas Indonesia U-23 akan menghadapi Guinea di laga playoff untuk mengejar tiket berlaga di Olimpiade Paris 2024.


Serba-serbi Timnas Indonesia U-23 Vs Irak, Tanggapan STY hingga Peluang Olimpiade

17 jam lalu

Pesepak bola Timnas Indonesia U-23 Marselino Ferdinan (kiri) melewati hadangan pesepak bola Timnas Irak U-23 Karrar Mohammed Ali (kanan) dalam pertandingan perebutan tempat ketiga Piala Asia U-23 2024 di Stadion Abdullah bin Khalifa, Doha, Qatar, Jumat dinihari, 3 Mei 2024. ANTARA/PSSI
Serba-serbi Timnas Indonesia U-23 Vs Irak, Tanggapan STY hingga Peluang Olimpiade

Timnas Indonesia U-23 kalah dari Irak dalam laga perebutan peringkat ketiga Piala Asia U-23 pada Kamis, 2 Mei 2024.


Timnas U-23 Indonesia Kalah dalam Perebutan Posisi Ke-3, Shin Tae-yong Ungkap Kunci Kemenangan Irak

20 jam lalu

Pesepak bola Timnas Indonesia U-23 Ilham Rio Fahmi (tengah) berusaha melewati hadangan pesepak bola Timnas Irak U-23 Blnd Azad Klouri (kanan) dalam pertandingan perebutan tempat ketiga Piala Asia U-23 2024 di Stadion Abdullah bin Khalifa, Doha, Qatar, Jumat dinihari, 3 Mei 2024. Indonesia gagal meraih juara ketiga setelah takluk 1-2 dalam laga Indonesia vs Irak. ANTARA/PSSI
Timnas U-23 Indonesia Kalah dalam Perebutan Posisi Ke-3, Shin Tae-yong Ungkap Kunci Kemenangan Irak

Pelatih Timnas U-23 Indonesia, Shin Tae-yong, mengungkap satu hal yang menjadi faktor kunci kemenangan Irak.