Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Hasil Piala Asia 2023: Uzbekistan ke Perempat Final Usai Kalahkan Thailand 2-1, Wakil ASEAN Habis

image-gnews
Pemain Uzbekistan, Oston Urunov dihadang oleh pemain Thailand, Weerathep Pomphun dalam Piala Asia di Al Janoub Stadium, Al Wakrah, Qatar, 30 Januari 2024. REUTERS/Rula Rouhana
Pemain Uzbekistan, Oston Urunov dihadang oleh pemain Thailand, Weerathep Pomphun dalam Piala Asia di Al Janoub Stadium, Al Wakrah, Qatar, 30 Januari 2024. REUTERS/Rula Rouhana
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Timnas Uzbekistan mengamankan satu tempat di babak perempat final Piala Asia 2023. Bertanding pada babak 16 besar di Al Janoub Stadium pada Selasa, 30 Januari 2024, tim berjuluk Serigala Putih berhasil menyudahi perlawanan Thailand dengan skor 2-1.

Uzbekistan bermain agresif dan menekan pertahanan Thailand pada 15 menit pertama. Tim Gajah Perang praktis hanya mengandalkan serangan balik untuk keluar dari tekanan, tetapi skema serangan Thailand sering mentok di barisan lini tengah Uzbekistan. 

Uzbekistan punya peluang mencetak gol pada menit ke-21, Masharipov melepaskan tendangan jarak jauh. Namun, tendangan tersebut masih mampu ditepis oleh kiper Thailand Patiwat. Empat menit berselang, Uston Urunov mendapatkan peluang setelah menerima umpan silang dari sisi sayap kiri Uzbekistan. Namun, tendangannya masih tepat mengarah ke penjaga gawang Patiwat.

Uzbekistan kembali mendapatkan peluang pada menit ke-30 lewat tendangan jarak jauh Kholmatov. Namun, tendangan tersebut juga masih tepat mengarah ke kiper Patiwat yang tampil cemerlang pada laga tersebut.

Pada menit ke-36, Uzbekistan memecah kebuntuan. Umpan panjang Kholmatov berhasil diterima dengan baik Azizbek Turgunbaev. Lepas dari pengawalan Theeraton Bunmatan, dalam sekali kontrol, Turgunbaev menendang bola tanpa bisa dibendung Patiwat. Skor 1-0 utnuk Uzbekistan.  

Pada menit ke-41, Kholmatov mendapatkan peluang dari luar kotak penalti. Namun, tendangan melengkungnya masih melebar di sisi kiri gawang Thailand. Itu menjadi peluang terakhir yang tercipta pada babak pertama. Skor 1-0 bertahan hingga turun minum. 

Babak kedua

Setelah jeda, Thailand mulai bermain lebih terbuka. Beberapa kali tusukan pemain depan tim asuhan Masatada Ishii merepotkan barisan pertahanan Uzbekistan. Usaha itu berbuah pada menit ke-58 lewat kerja sama satu-dua sentuhan pemain Thailand yang dimotori Supachok Sarachat yang masuk pada babak kedua. 

Kerja sama dengan Supachai Chaided diakhiri tendangan jarak jauh Supachok dari luar kotak penalti. Tendangan tersebut meluncur ke sudut kiri gawang Utkir Yusupov. Skor 1-1.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Thailand mendapatkan kembali kepercayaan dirinya untuk bermain lebih agresif. Namun, mereka justru lengah. Uzbekistan mengembalikan keunggulan lewat aksi Abbosek Fayzullayev pada menit ke-65. Skor 2-1 untuk keunggulan Uzbekistan. 

Pada menit ke-88, Thailand punya peluang mencetak gol lewat tendangan bebas di depan kotak penalti Uzbekistan. Namun, tendangan Supachok Sarachat masih lemah dan bisa diantisipasi kiper Yusupov. Thailand terus mencoba peruntungannya mencari gol penyeimbang. 

Pada masa perpanjangan waktu, Thailand mendapatkan peluang emas lewat skema tendangan bebas. Umpan Pansa Hemviboon tepat mengarah ke dalam kotak penalti dan disambut oleh Elias Dolah. Sayangnya, sundulan Elias masih melambung tipis di atas mistar gawang Uzbekistan. Meski Thailand mendominasi 63 persen penguasaan bola pada babak kedua, skor 2-1 untuk keunggulan Uzbekistan bertahan hingga pluit panjang berbunyi. 

Kemenangan membuat Uzbekistan lolos ke babak perempat final Piala Asia 2023. The White Wolves akan menghadapi tuan rumah Qatar yang berhasil mengalahkan Palestina dengan skor 2-1. Adapun kekalahan Thailand membuat wakil Asia Tenggara atau ASEAN habis. Sebelumnya, Timnas Indonesia juga harus angkat koper di babak 16 besar usai kalah 0-4 dari Australia.

Susunan Pemain Pertama

Uzbekistan: Utkir Yusupov (K); Farrukh Sayfiev, Rustamjon Ashurmatov, Umar Eshmuradov, Abdukodir Khusanov; Jaloliddin Masharipov, Azizbek Turgunbaev, Diyor Kholmatov; Oston Urunov, Odiljon Khamrobekov, Abbosbek Fayzullayev
Pelatih; Srecko Katanec

Thailand: Patiwat Khammal (K); Theeraton Bunmatan, Pansa Hemviboon, Elias Dolah, Nicholas Mickelson; Weerathep Pomphan, Sarach Yooyen, Pathompol Charoenrattanapirom, Worachit Kanitsribampen, Rungrath Phumichantuk; Supachai Chaided.
Pelatih: Masatada Ishii 

Pilihan Editor: Ketua Umum PSSI Erick Thohir: Jika Shin Tae-yong Mau Mundur, Saya Tidak Bisa Menolak

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Indonesia vs Uzbekistan di Piala Asia U-23, Tim Serigala Putih Waspada dan Mulai Analisis Taktik Skuad Garuda

6 jam lalu

Timnas Indonesia U23 dan Timnas Uzbekistan U23. Foto : AFC
Indonesia vs Uzbekistan di Piala Asia U-23, Tim Serigala Putih Waspada dan Mulai Analisis Taktik Skuad Garuda

Timnas U-23 Uzbekistan mengambil langkah besar menuju gelar keduanya pada Piala Asia U-23 2024. Pelatih dan pemain mulai menyiapkan strategi.


Piala Asia U-23: Pelatih Uzbekistan Bilang Timnas Indonesia Punya Kemampuan Lawan TIm-tim Besar

9 jam lalu

Pelatih Timnas Uzbekistan U-23, Timur Kapadze. (the-afc.com)
Piala Asia U-23: Pelatih Uzbekistan Bilang Timnas Indonesia Punya Kemampuan Lawan TIm-tim Besar

Laga Timnas U-23 Indonesia vs Uzbekistan akan tersaji pada babak semifinal Piala Asia U-23 2024.


Sorotan terhadap Timnas U-23 Indonesia, Warganet hingga Anak Shin Tae-yong

12 jam lalu

Pelatih Timnas U-23 Indonesia Shin Tae-yong (kiri) membawa poster diringan usai menang melawan Timnas U-23 Korea Selatan pada babak perempat final Piala Asia U-23 2024 di Stadion Abdullah bin Khalifa, Doha, Qatar, Jumat 26 April 2024. Timnas U-23 Indonesia lolos ke semifinal Piala Asia U-23 setelah mengalahkan Korea Selatan melalui adu pinalti dengan agregat 11-10, setelah sebelumnya bermain imbang dengan skor 2-2. ANTARA FOTO/HO-PSSI
Sorotan terhadap Timnas U-23 Indonesia, Warganet hingga Anak Shin Tae-yong

Timnas U-23 Indonesia melaju ke babak semifinal Piala Asia U-23 setelah mengalahkan Korea Selatan, pada Jumat, 26 April 2024, terus mendapat sorotan


Piala Asia U-23 2024: Timnas U-23 Indonesia Jadi Satu-satunya Negara Asia Tenggara yang Melaju ke Semifinal

1 hari lalu

Suporter Indonesia memberi dukungan saat pertandingan  Timnas U-23 Indonesia melawan Timnas U-23 Korea Selatan pada babak perempat final Piala Asia U-23 2024 di Stadion Abdullah bin Khalifa, Doha, Qatar, Jumat 26 April 2024.. Timnas U-23 Indonesia lolos ke semifinal Piala Asia U-23 setelah mengalahkan Korea Selatan melalui adu pinalti dengan agregat 11-10, setelah sebelumnya bermain imbang dengan skor 2-2. ANTARA FOTO/HO-PSSI
Piala Asia U-23 2024: Timnas U-23 Indonesia Jadi Satu-satunya Negara Asia Tenggara yang Melaju ke Semifinal

Timnas U-23 Indonesia akan berduel melawan Uzbekistan di semifinal Piala Asia U-23 2024 pada senin malam WIB, 29 April 2024.


Timnas U-23 Indonesia vs Uzbekistan di Semifinal Piala Asia U-23 2024, Skuad Shin Tae-yong Punya 3 Modal Penting

1 hari lalu

Selebrasi Ramadhan Sananta (kiri), Nathan Tjoe dalam perempat final Piala Asia AFC U-23, Korea Selatan vs Indonesia, di stadion di Abdullah bin Nasser bin Khalifa Stadium, Qatar, Jumat dinihari WIB, 26 April 2024. Indonesia berhasil menang lewat laga dramatis dan adu penalti panjang. Tim Humas PSSI
Timnas U-23 Indonesia vs Uzbekistan di Semifinal Piala Asia U-23 2024, Skuad Shin Tae-yong Punya 3 Modal Penting

Duel timnas U-23 Indonesia vs Uzbekistan di semifinal Piala Asia U-23 2024 akan digelar di Stadion Abdullah bin Khalifa, Doha, Qatar, Senin, 29 April.


Hasil Piala Asia U-23, Uzbekistan Taklukkan Juara Bertahan Arab Saudi

1 hari lalu

Timnas Uzbekistan saat melawan Timnas Arab Saudi, di perempat final Piala Asia U-23 2024. Foto/Video/rcti
Hasil Piala Asia U-23, Uzbekistan Taklukkan Juara Bertahan Arab Saudi

Uzbekistan akan menjadi lawan Indonesia di semifinal Piala Asia U-23 pada Senin, 29 April 2024.


Serial Scarlet Heart Versi Thailand akan Dibuat, Siapa Saja Pemerannya?

1 hari lalu

Moon Lovers: Scarlet Heart Ryeo. wikipedia.org
Serial Scarlet Heart Versi Thailand akan Dibuat, Siapa Saja Pemerannya?

GMMTV mengumumkan pembuatan serial Scarlet Heart Thailand pada 23 April 2024. Sebelumnya adaptasi drakor Moon Lovers: Scarlet Heart Ryeo


Preview Uzbekistan vs Arab Saudi di Piala Asia U-23, Calon Lawan Timnas Indonesia di Semifinal

2 hari lalu

Laga Uzbekistan vs Arab Saudi di Piala Asia U-23 2024. Dic. AFC.
Preview Uzbekistan vs Arab Saudi di Piala Asia U-23, Calon Lawan Timnas Indonesia di Semifinal

Duel Timnas U-23 Uzbekistan vs Arab Saudi akan tersaji pada babak perempat final Piala Asia U-23 2024 pada Jumat, 26 April 2024.


Turis Cina Kembali ke Thailand untuk Berterima Kasih setelah Diselamatkan Lima Tahun Lalu

2 hari lalu

Wang Nan memeluk satu dari empat petugas yang menyelamatkannya lima tahun lalu di Pha Taem National Park Thailand (Dok. Pha Taem National Park Office)
Turis Cina Kembali ke Thailand untuk Berterima Kasih setelah Diselamatkan Lima Tahun Lalu

Turis Cina itu sedang hamil saat didorong suaminya ke tebing di sebuah taman nasional Thailand lima tahun lalu.


30 Warga Thailand Tewas Akibat Cuaca Panas Terik

2 hari lalu

Penduduk lokal dan wisatawan saling menembakan pistol air saat merayakan hari raya Songkran yang menandai Tahun Baru Thailand di Bangkok, Thailand, 13 April 2024. REUTERS/Chalinee Thirasupa
30 Warga Thailand Tewas Akibat Cuaca Panas Terik

Thailand mencatat cuaca panas menyebabkan 30 orang tewas sejak awal Januari hingga April 2024.