Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Nilai Pasar Inter Miami Naik Berkat Lionel Messi, Kalahkan 14 Klub Liga Inggris

image-gnews
Lionel Messi, Luis Suarez, Sergio Busquets, Jordi Alba, berjaket Inter Miami, bersama Andres Iniesta sebelum pertandingan uji coba Inter Miami vs Vissel Kobe di Tokyo, Jepang. Twitter @BarcaFRNews.
Lionel Messi, Luis Suarez, Sergio Busquets, Jordi Alba, berjaket Inter Miami, bersama Andres Iniesta sebelum pertandingan uji coba Inter Miami vs Vissel Kobe di Tokyo, Jepang. Twitter @BarcaFRNews.
Iklan

TEMPO.CO, JakartaLionel Messi memberi dampak signifikan untuk Inter Miami. Tak cuma dari segi permainan, tetapi juga dalam hal lain di luar lapangan, salah satunya soal peningkatan nilai pasar klub yang kini mengalahkan 14 klub Liga Inggris.

Inter Miami mendatangkan La Pulga pada Juli 2023 setelah sang pemain tak memperpanjang kontraknya bersama Paris Saint-Germain (PSG). Klub milik David Beckham itu pun mengontrak Messi selama dua tahun hingga 2025 dengan gaji ditaksir sekitar 50-60 juta dolar AS atau Rp 748-897 miliar per tahun.

Saat itu, kondisi nilai pasar The Herons berada di angka 600 juta dolar AS atau sekitar Rp 9,36 triliun. Setelah kurang lebih delapan bulan Messi bergabung, pakar bisnis olahraga Joe Pompliano menyatakan nilai pasar Inter Miami naik sebesar 72 persen dan sekarang berada di angka 1,3 miliar dolar AS atau sekitar Rp 20,29 triliun.

Nilai pasar tersebut dilaporkan lebih tinggi ketimbang yang dimiliki lebih dari 14 klub Liga Inggris, termasuk West Ham United, Everton, dan Newcastle United. Hanya Arsenal, Liverpool, Tottenham Hotspur, Chelsea, Manchester City, dan Manchester City yang berada di atasnya.

Pemain Inter Miami Lionel Messi saat melawan Newell’s Old Boys di Stadion DRV PNK, 15 Februari 2024. Mandatory Credit: Nathan Ray Seebeck-USA TODAY Sports

Kepopuleran sang mega bintang Messi juga telah menarik lebih banyak sponsor baru untuk Inter Miami. Terkini, pihak klub baru saja mengumumkan kesepakatan dengan perusahaan induk jasa keuangan dan bank investasi multinasional Amerika Serikat, JP Morgan Chase terkait dengan hak penamaan pada pekan ini. Artinya, nama Stadion DRV PNK akan diubah  menjadi Stadion Chase pada musim 2024.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Inter Miami diprediksi akan mengalami peningkatan pendapatan sebesar 250 persen dari 56 juta dolar AS yang didapat pada 2022. Pihak klub meyakini sepanjang tahun ini mereka akan meraup lebih dari 200 juta dolar AS atau sekitar Rp 3,12 triliun yang itu akan memecahkan rekor MLS.

Kehadiran Messi turut memberi dampak positif kepada MLS dan sejumlah mitranya, seperti Apple TV. Sekarang platform streaming itu mendapat lebih banyak pengguna yang mendaftar untuk paket MLS Season Pass. Pemain berusia 36 tahun itu turut mendapat sebagian dari keuntungan itu berkat kesepakatan dengan Apple dan Adidas.

Dari dalam lapangan, Messi langsung berhasil membawa Inter Miami mengangkat Piala Liga MLS 2023. Ia juga sempat membuat The Herons tak terkalahkan dalam 12 pertandingan berturut-turut musim lalu di semua ajang.

MIRROR

Pilihan Editor: Lionel Messi Pamer Skill di Laga Inter Miami vs Real Salt Lake, Cungkil Bola untuk Hindari Lawan yang Cedera

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Lionel Messi Dipastikan Absen dalam MLS All-Star Game, Masih Pemulihan Cedera Usai Copa America

3 hari lalu

Pemain Argentina Lionel Messi berjalan keluar lapanga setelah mengalami cidera pada pertandiingan final Copa America di Hard Rock Stadium, Miami, 15 Juli 2024. REUTERS/Agustin Marcarian
Lionel Messi Dipastikan Absen dalam MLS All-Star Game, Masih Pemulihan Cedera Usai Copa America

Master League Soccer memastikan pemain Inter Miami Lionel Messi tidak akan bermain di MLS All-Star Game pekan ini.


Reaksi Lionel Messi soal Kasus Rasisme yang Menjerat Enzo Fernandez Usai Menang Copa America 2024

7 hari lalu

Lionel Messi dari Argentina selama latihan bersama timnas negaranya sebelum final  Copa America 2024 melawan Kolombia di Miami, Florida, Amerika Serikat, 11 Juli 2024. REUTERS/Agustin Marcarian
Reaksi Lionel Messi soal Kasus Rasisme yang Menjerat Enzo Fernandez Usai Menang Copa America 2024

Rodrigo De Paul mengungkapkan pesan Lionel Messi kepada Enzo Fernandez dan para pemain Timnas Argentina lainnya.


Wakil Menteri Olah Raga Argentina Dipecat karena Tuntut Messi Minta Maaf

8 hari lalu

Lionel Messi mengalami cedera dalam laga final Copa America 2023.  REUTERS/Agustin Marcarian
Wakil Menteri Olah Raga Argentina Dipecat karena Tuntut Messi Minta Maaf

Argentina memecat wakil menteri olah raga buntut video rasis kepada pemain Prancis.


Wakil Menteri Olahraga Argentina Dipecat Usai Desak Lionel Messi Minta Maaf atas Rasisme yang Dilakukan Enzo Fernandez

8 hari lalu

Wakil Menteri Olahraga Argentina Julio Garro. a24.com
Wakil Menteri Olahraga Argentina Dipecat Usai Desak Lionel Messi Minta Maaf atas Rasisme yang Dilakukan Enzo Fernandez

Wakil Menteri Olahraga Argentina Julio Garro menyesali pernyataannya yang meminta Lionel Messi meminta maaf ke para pemain timnas Prancis.


Pemerintah Argentina Desak Lionel Messi Minta Maaf ke Timnas Prancis Atas Tindakan Rasis Enzo Fernandez

8 hari lalu

Pemain Timnas Argentina, Lionel Messi melakukan selebrasi setelah mencetak gol ke gawang Timnas Kanada, dalam Semifinal Copa America di MetLife Stadium, East Rutherford, New Jersey, Amerika Serikat, 9 Juli 2024. REUTERS/Agustin Marcarian
Pemerintah Argentina Desak Lionel Messi Minta Maaf ke Timnas Prancis Atas Tindakan Rasis Enzo Fernandez

Lionel Messi diminta muncul ke publik dan meminta maaf ke timnas Prancis atas tindakan rasis Enzo Fernandez dan para pemain Argentina lainnya.


Cedera di Final Copa America 2024, Lionel Messi Absen di 2 Laga Inter Miami

10 hari lalu

Lionel Messi. REUTERS/Agustin Marcarian
Cedera di Final Copa America 2024, Lionel Messi Absen di 2 Laga Inter Miami

Lionel Messi mengalami cedera engkel dan dipastikan absen pada dua laga awal Inter Miami dalam liga Amerika Serikat Major League Soccer (MLS).


Bintang Argentina Lautaro Martinez, Meredup di Piala Dunia, Menyala di Copa America

10 hari lalu

Pemain timnas Argentina, Lautaro Martinez berselebrasi setelah menjebol gawang timnas Peru dalam laga penyisihan grup A Copa America di Hard Rock Stadium, Florida, AS, 29 Juni 2024. Timnas Argentina meraih kemenangan ketiganya di Copa America 2024 saat mengalahkan Peru di pertandingan terakhir penyisihan Grup A dengan skor 2-0. REUTERS/Agustin Marcarian
Bintang Argentina Lautaro Martinez, Meredup di Piala Dunia, Menyala di Copa America

Lautaro Martinez telah mengubur mimpi buruknya di Piala Dunia 2022 menjadi cerita yang indah di Copa America 2024. Apa kuncinya?


Lionel Messi Beri Kabar Soal Cedera yang Didapat di Final Copa America 2024: Saya Baik-baik Saja

10 hari lalu

Pemain Argentina Lionel Messi saat melakukan selebrasi setelah berhasil memenangkan Copa America 2024 setelah kalahkan Kolombia 1-0 di Hard Rock Stadium, Miami, Florida, 15 Juli 2024.  REUTERS/Agustin Marcarian
Lionel Messi Beri Kabar Soal Cedera yang Didapat di Final Copa America 2024: Saya Baik-baik Saja

Cedera Lionel Messi menjadi salah satu insiden yang menjadi pusat perhatian di final Copa America 2024, saat Argentina mengalahkan Kolombia 1-0.


Finalissima 2025: Lionel Messi Berhadapan dengan Lamine Yamal di Laga Argentina vs Spanyol

10 hari lalu

Pemain Spanyol  Lamine Yamal. REUTERS
Finalissima 2025: Lionel Messi Berhadapan dengan Lamine Yamal di Laga Argentina vs Spanyol

Peserta Finalissima 2025 telah ditetapkan. Argentina sebagai juara Copa America 2024 dan Spanyol sebagai pemenang Euro 2024 akan saling berhadapan.


Begini Cara Pelatih Argentina Memaknai Tangisan Lionel Messi di Final Copa America 2024

11 hari lalu

Lionel Messi menangis di bangku cadangan setelah mengalami cedera pada final Copa America 2024, Senin, 15 Juli saat Argentina mengalahkan Kolombia 1-0. Reuters / Nathan Ray Seebeck-USA TODAY Sports
Begini Cara Pelatih Argentina Memaknai Tangisan Lionel Messi di Final Copa America 2024

Lionel Messi menangis setelah cedera membuatnya tidak dapat menyelesaikan pertandingan terakhirnya bersama Argentina di final Copa America 2024.