TEMPO.CO, Jakarta - Barcelona berhasil mengalahkan Mallorca dengan skor 1-0 pada pertandingan pekan ke-28 Liga Spanyol, Sabtu dinihari, 9 Maret 2024. Lamine Yamal menjadi penentu kemenangan.
Lamine Yamal mencetak gol kemenangan tersebut pada babak kedua tepatnya menit ke-73. Gol tersebut ia ciptakan dengan memanfaatkan assist Robert Lewandowski.
Itu menjadi gol keempat Lamina Yamal di La Liga 2023-2024 atau gol keenam pemain yang baru berusia 16 tahun ini untuk Barcelona di semua ajang musim ini.
Dengan kemenangan ini, Barcelona untuk sementara berhasil naik ke posisi kedua klasemen dengan mengoleksi 61 poin, unggul dua poin dari Girona yang turun ke urutan ketiga. Barca tertinggal lima poin dari pemimpin klasemen sementara, Real Madrid, yang baru memainkan 27 laga.
Mallorca ada di posisi ke-15 klasemen. Mereka mengemas nilai 27, unggul 8 angka dari tim di zona degradasi.
Laporan Pertandingan
Dalam pertandingan lawan Mallorca ini, Barcelona memang kesulitan dalam mencetak gol. Bahkan, ada babak pertama, Barcelona gagal memanfaatkan kesempatan membuka keunggulan ketika mereka mendapatkan penalti.
Pada menit ke-24 itu, Ilkay Gundogan yang menjadi eksekutor gagal menjadikan kesempatan 12 pas tersebut. Wasit memberikan hadiah penalti kepad Barcelona setelah pemain Blaugrana, Raphinha, dijatuhkan pemain lawan yaitu Jose Copete.
Namun demikian, Ilkay Gundogan yang menjadi eksekutor tidak dapat memanfaatkan peluang tersebut dengan baik. Gelandang Blaugrana ini melepaskan tembakan yang bisa dibaca kiper Mallorca, Predrag Rajkovic.
Barcelona memang kesulitan mencetak gol di laga ini. Hingga menit ke-55 contohnya, ada 15 tembakan yang berhasil mereka lepaskan. Dari jumlah tersebut, 10 di antaranya mampu diblok, 1 melenceng, dan 4 tembakan mengarah ke gawang.
Penguaaan bola Blaugrana pun sangat baik dengan mencapai 65 persen. Namun demikian, permainan mereka yang dominan tidak dapat mengoyak gawang Mallorca asuhan Javier Aguirre.
Fakta Menarik Barcelona vs Mallorca
1. Sukses Predrag Rajkovic mementahkan bola tembakan penalti Ilkay Gundogan di laga ini membuatnya mencatat 9 kali penyelamatan dalam penalti sepanjang kariernya di lima liga top Eropa, jumlah terbanyak di kompetisi liga sejak 2019-2020.
2. Dalam pertandingan ini, Marc-Andre ter Stegen telah memainkan 400 pertandingan dalam kariernya di Barcelona, yang membuatnya menjadi pemain asing ketiga dengan jumlah laga terbanyak setelah Lionel Messi (778) dan Dani Alves (408).
3. Pertandingan di Olimpico Lluis Companys ini disaksikan oleh 38.255 penonton.
Susunan Pemain
Barcelona (4-3-3): Ter Stegen; Jules Kounde, Pau Cubarsi, Inigo Martinez, Julio Cancelo; Raphinha/Fermin Lopez (37), Andreas Christensen, Ilkay Gundogan/Oriol Romeu (87); Lamine Yamal, Marc Guiu/Robert Lewandowski (61), Joao Felix/Vitor Roque (62).
Pelatih: Xavi Hernandez.
Mallorca (5-3-2): Predrag Rajkovic; Giovanni Gonzalez, Matija Nastasic, Antonio Raillo, Jose Copete/Nemanja Radonjic (82), Toni Lato/Jaume Costa (71); Sergi Darder/Antonio Sanchez (71), Samu Costa, Manu Morlanes/Dani Rodriguez (61); Cyle Larin/Abdon Prats (82), Vedat Muriqi.
Pelatih: Javier Aguirre.
Pilihan Editor: Calon Pemain Naturalisasi Thom Haye Ingin Bantu Sepak Bola Indonesia dengan Pengalaman dari Belanda