Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Gol Timnas U-23 Indonesia ke Gawang Uzbekistan Dibatalkan Wasit Shen Yinhao, Ini Aturan Offside Posisi Badan

Reporter

image-gnews
Shen Yinhao, wasit yang memimpin laga Indonesia vs Uzbekistan. Instagram
Shen Yinhao, wasit yang memimpin laga Indonesia vs Uzbekistan. Instagram
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Timnas U-23 Indonesia sempat unggul 1-0 atas Uzbekistan lewat gol Muhammad Ferarri pada menit ke-61, tetapi dibatalkan wasit Shen Yinhao dalam laga semifinal Piala Asia U-23 2024 yang digelar di Stadion Abdullah bin Khalifa, Doha, Qatar, Senin, 29 April 2024. 

Wasit asal Cina itu memeriksa rekaman kamera VAR dan akhirnya menganulir bola tembakan Ferarri ke gawang Abduvokhid Nematov karena dinilai terjebak offside. Bukan Ferarri, tetapi kaki kanan Ramadhan Sananta yang nampak sudah terjebak dalam posisi offside saat Pratama Arhan memberi umpan silang. 

Sorak-sorai para pendukung anak didikan Shin Tae-yong pun tiba-tiba terhenti. Tujuh menit setelah batal mendapat gol, Uzbekistan lewat Khusayin Norchaev berhasil membalikkan keadaan dengan menjebol gawang Ernando Ari Sutaryadi usai menyambut umpan silang pemain pengganti, Mukhammadkodir Khamraliev. 

Aturan Offside

Berdasarkan Hukum 11 Dewan Asosiasi Sepak Bola Internasional (IFAB), seorang pemain berada dalam posisi offside saat setiap bagian kepala, badan, atau kaki terletak di setengah lapangan lawan (tidak termasuk garis tengah) serta setiap bagian kepala, badan, atau kaki lebih dekat ke garis gawang lawan dibandingkan bola dan pemain kedua terakhir lawan. 

Seorang pemain tidak berada dalam posisi offside apabila sejajar dengan lawan kedua terakhir atau dua lawan terakhir. Untuk keperluan penentuannya, batas atas lengan sejajar dengan bagian bawah ketiak. Terkecuali untuk tangan dan lengan semua pemain, termasuk penjaga gawang. 

Seorang pemain yang terjebak posisi offside pada saat bola dimainkan atau disentuh oleh rekan setimnya hanya dikenakan penalti. Ketentuan itu ditetapkan jika pemain yang bersangkutan mengganggu permainan dengan menyentuh bola yang dioper atau disentuh oleh rekan satu tim. 

Pelanggaran offside juga diberikan bila pemain mengganggu lawan dengan cara mencegahnya untuk memainkan bola atau menghalangi pandangan lawan secara jelas, menantang lawan untuk merebut bola, mencoba memainkan bola yang dekat, atau tindakan nyata lainnya yang secara jelas berdampak pada kemampuan lawan dalam memainkan bola. 

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Sebelum bola jatuh di kaki Sananta, kaki kanan pemain bernomor punggung sembilan itu memang terlihat berada lebih dekat dengan garis gawang Uzbekistan daripada bola atau pemain kedua terakhir lawan. Adapun yang dimaksud pemain kedua terakhir adalah orang terakhir yang ada di lini pertahanan, sedangkan pemain terakhir, yaitu kiper. 

Namun, pada saat bersamaan, ada tangan bek Uzbekistan Abdukodir Khusanov yang juga berdekatan dengan kaki Sananta. Wasit pun sempat meminta tayangan dari sudut lain, tetapi tak ada garis yang diberikan wasit VAR. Garis akan membantu wasit Shen Yinhao dalam mengambil keputusan. 

Tapi, Shen Yinhao sepertinya lebih fokus pada posisi kaki Sananta. Akibatnya, tembakan Ferarri ke gol Uzbekistan harus dianulir. Keputusan itu menuai kontroversi dan akhirnya menggagalkan mimpi Timnas Indonesia U-23 untuk maju ke babak final Piala Asia U-23 2024 sekaligus meraih tiket ke Olimpiade Paris 2024. 

MELYNDA DWI PUSPITA 

Pilihan Editor: 4 Drama di Laga Timnas U-23 Indonesia vs Uzbekistan: Gol Muhammad Ferarri Dianulir VAR hingga Kartu Merah Rizky Ridho

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Ada VAR saat Semifinal Piala AFF U-19 2024, Indra Sjafri: Saya Lebih Percaya Manusia

3 jam lalu

Pelatih Timnas U-19 Indonesia Indra Sjafri saat memberikan keterangan dalam konferensi pers usai mengalahkan Timor Leste 6-2 di Stadion Gelora Bung Tomo Surabaya, Selasa 23 Juli 2024. | TEMPO/Hanaa Septiana
Ada VAR saat Semifinal Piala AFF U-19 2024, Indra Sjafri: Saya Lebih Percaya Manusia

Laga semifinal Piala AFF U-19 2024 antara Timnas U-19 Indonesia vs Malaysia akan berlangsung di Stadion Gelora Bung Tomo.


Duel Indonesia vs Malaysia di Semifinal Piala AFF U-19 2024, Indra Sjafri Tak Peduli Rekor Buruk Garuda Muda

10 jam lalu

Pelatih Timnas U-19 Indonesia, Indra Sjafri (kiri) dan Pelatih Malaysia U-19, Juan Torres Garrido saat konferensi pers menjelang semifinal Piala AFF U-19 2024 di Hotel Wyndham Surabaya, 26 Juli 2024. Foto: TEMPO/Hanaa Septiana
Duel Indonesia vs Malaysia di Semifinal Piala AFF U-19 2024, Indra Sjafri Tak Peduli Rekor Buruk Garuda Muda

Timnas U-19 Indonesia akan melawan Malaysia pada babak semifinal Piala AFF U-19 2024 di Gelora Bung Tomo (GBT) Surabaya besok, Sabtu 27 Juli 2024.


Hasil Piala Presiden 2024: Persis Solo Lolos ke Semifinal Usai Kalahkan Persib Bandung 1-0

1 hari lalu

Laga Persib Bandung vs Persis Solo di Piala Presiden 2024. Twitter @pialapresiden2024.
Hasil Piala Presiden 2024: Persis Solo Lolos ke Semifinal Usai Kalahkan Persib Bandung 1-0

Persib Bandung menelan kekalahan dari Persis Solo pada fase grup Piala Presiden 2024. Laskar Sambernyawa temani Borneo FC ke semifinal.


Semifinal Piala AFF U-19 2024: Hadapi Timnas Indonesia, Pelatih Malaysia Soroti Minimnya Waktu Pemulihan

1 hari lalu

Penggawa Malaysia U-19 berselebrasi merayakan gol pada laga Grup C Piala AFF U-19 atau ASEAN U-19 Boys Championship 2024 yang berakhir dengan skor 1-1 melawan Thailand U-19 di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Kamis (25/7/2024). (ANTARA FOTO/Rizal Hanafi).
Semifinal Piala AFF U-19 2024: Hadapi Timnas Indonesia, Pelatih Malaysia Soroti Minimnya Waktu Pemulihan

Pelatih Timnas Malaysia U-19 Juan Torres Garrido mengatakan akan memberikan perlawanan terbaik melawan Indonesia pada semifinal Piala AFF U-19 2024.


Hasil Piala Presiden 2024: Babak Pertama, Persib Bandung Tertinggal 0-1 dari Persis Solo

1 hari lalu

Pesepak bola Persis Solo Ramadhan Sananta (bawah) berselebrasi bersama rekannya Fernando Rodrigues Ortega (atas) usai mencetak gol ke gawang Persib Bandung pada pertandingan BRI Liga I di Stadion Manahan, Solo, Jawa Tengah, Selasa, 8 Agustus 2023. Persis Solo menang atas Persib Bandung dengan skor 2-1. ANTARA FOTO/Mohammad Ayudha
Hasil Piala Presiden 2024: Babak Pertama, Persib Bandung Tertinggal 0-1 dari Persis Solo

Babak pertama pertandingan Persib Bandung vs Persis Solo pada fase grup Piala Presiden 2024 berakhir dengan skor 1-0 untuk Laskar Sambernyawa.


Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong Dapat Golden Visa dari Presiden Jokowi

1 hari lalu

Presiden Joko Widodo atau Jokowi, Kamis (25/7), meluncurkan Golden Visa Indonesia untuk memberi kemudahan warga negara asing atau WNA dalam berinvestasi dan berkarya di Indonesia. Presiden Jokowi didampingi Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia (Menkumham) RI Yasonna H. Laoly menyerahkan Golden Visa kepada Pelatih Timnas Shin Tae-yong. ANTARA/Dok. Kemenkumham Jateng
Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong Dapat Golden Visa dari Presiden Jokowi

Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong bertekad lebih bekerja keras lagi demi kiprah sepak bola Indonesia usai dapat golden visa dari Presiden Jokowi.


Diberi Golden Visa oleh Presiden Jokowi, Shin Tae-yong Bilang Begini

1 hari lalu

Presiden Joko Widodo atau Jokowi, Kamis (25/7), meluncurkan Golden Visa Indonesia untuk memberi kemudahan warga negara asing atau WNA dalam berinvestasi dan berkarya di Indonesia. Presiden Jokowi didampingi Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia (Menkumham) RI Yasonna H. Laoly menyerahkan Golden Visa kepada Pelatih Timnas Shin Tae-yong. ANTARA/Dok. Kemenkumham Jateng
Diberi Golden Visa oleh Presiden Jokowi, Shin Tae-yong Bilang Begini

Pelatih Tim Nasional sepak bola Indonesia Shin Tae-yong mendapatkan Golden Visa yang diserahkan langsung oleh Presiden Jokowi.


Jadwal Persib Bandung vs Persis Solo di Piala Presiden 2024 Hari Ini, Kiper Teja Paku Alam Waspadai Ramadhan Sananta

1 hari lalu

Pesepakbola Persis Solo Ramadhan Sananta (kanan) berebut bola dengan Pesepak bola PSM Makassar Yuran Fernandes (kiri) saat menjalani pertandingan laga pertama Grup A Piala Presiden di Stadion Si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Jawa Barat, Senin, 22 Juli 2024. ANTARA FOTO/Raisan Al Farisi
Jadwal Persib Bandung vs Persis Solo di Piala Presiden 2024 Hari Ini, Kiper Teja Paku Alam Waspadai Ramadhan Sananta

Persib Bandung dan Persis Solo sama-sama masih berpeluang lolos ke babak semifinal Piala Presiden 2024.


Indra Sjafri Santai Timnas U-19 Indonesia Hadapi Thailand atau Malaysia di Semifinal Piala AFF U-19 2024

2 hari lalu

Pesepak bola Timnas Indonesia Kadek Arel Priyatna (kiri) menyundul bola dihadang penjaga gawang Timnas Timor Leste Alexandre Oscar Lima (kanan) dalam pertandingan penyisihan Grup A Piala ASEAN U-19 Boys Championship atau AFF U-19 di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Jawa Timur, Selasa, 23 Juli 2024. Kemenangan ini membawa Timnas Indonesia U-19 berhasil memastikan diri lolos ke semifinal Piala AFF U-19 2024 dengan status juara Grup A. ANTARA FOTO/Rizal Hanafi
Indra Sjafri Santai Timnas U-19 Indonesia Hadapi Thailand atau Malaysia di Semifinal Piala AFF U-19 2024

Indra Sjafri memastikan Timnas U-19 Indonesia tak gentar menghadapi siapapun lawan di semifinal Piala AFF U-19 2024.


Profil Jens Raven, Bomber Tajam Timnas U-19 Indonesia yang Buat Shin Tae-yong Kepincut

2 hari lalu

Pesepak bola Timnas Indonesia U-19 Jens Raven (kedua kiri) melakukan selebrasi usai mencetak gol ke gawang Timnas Filipina U-19 pada pertandingan Grup A ASEAN U-19 Boys Championship atau AFF U-19 di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Jawa Timur, Rabu 17 Juli 2024. Indonesia U-19 mengalahkan Filipina dengan skor 6-0. ANTARA FOTO/Moch Asim
Profil Jens Raven, Bomber Tajam Timnas U-19 Indonesia yang Buat Shin Tae-yong Kepincut

Jens Raven telah mencatatkan tiga gol dan satu assist bersama Timnas U-19 Indonesia di Piala AFF U-19 2024.