Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

LIB Tetapkan Kontrak Khusus Pelatih Klub Liga 1, Wajib Lepas Pemain ke Timnas Indonesia

image-gnews
Direktur PT Liga Indonesia Baru (LIB) Ferry Paulus saat ditemui di Menara Danareksa, Jakarta Pusat, Kamis, 20 Juni 2024. TEMPO/Randy
Direktur PT Liga Indonesia Baru (LIB) Ferry Paulus saat ditemui di Menara Danareksa, Jakarta Pusat, Kamis, 20 Juni 2024. TEMPO/Randy
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - PT Liga Indonesia Baru (LIB) akan menetapkan kebijakan baru berupa kontrak khusus pelatih klub Liga 1 yang isinya mewajibkan mereka melepas pemain ke Timnas Indonesia meski bukan pada agenda FIFA Matchday. Hal ini bakal mulai diberlakukan pada musim 2024-2025.

Direktur PT LIB Ferry Paulus mengatakan klausul ini bakal menjadi bagian dari verifikasi kepada pelatih-pelatih yang bakal dikontrak oleh klub Liga 1. Ia menerangkan kebijakan tersebut diambil sebagai upaya untuk mencegah terjadinya polemik pemanggilan pemain ke Timnas Indonesia seperti beberapa waktu lalu.

"Kemarin kan gonjang-ganjingnya pelatih ini enggak mau (melepas pemain) karena melewati regulasi dan sebagainya. Makanya kami tetapkan dulu jadwalnya. Ini jadwal sudah bagus nih sampai 2027, pelatih juga sudah tahu. Kalau sudah begini, jangan juga ngotot-ngotot misalnya 'eh ketentuan (melepas pemain) hanya di FIFA Matchday, yang ini enggak boleh' oh enggak bisa," ujar dia saat ditemui di Menara Danareksa, Jakarta Pusat, Kamis, 20 Juni 2024.

Polemik pemanggilan pemain Timnas Indonesia bukan menjadi hal baru di sepak bola Tanah Air. Dalam beberapa waktu sebelumnya, masalah itu berulang kali muncul. Agenda multievent seperti Asian Games dan SEA Games atau ajang Piala AFF kerap menghadirkan kisruh pemanggilan pemain. Klub beralasan ajang-ajang itu tidak masuk kalender FIFA, di sisi lain federasi membutuhkan pemain agar Tim Nasional dapat berlaga.

Puncaknya terjadi saat gelaran Piala AFF U-23 2023 lalu. Persija Jakarta dan PSM Makassar sebagai penyumbang pemain Timnas Indonesia terbanyak kala itu enggan melepas pemainnya karena di saat yang bersamaan kompetisi sedang berjalan dan mereka dalam posisi bersaing memperebutkan gelar juara.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Ferry yakin kali ini polemik serupa tidak akan terjadi. Ia juga meminta klub untuk menjamin pelatih yang dikontrak mematuhi aturan tersebut. "Klub harus bisa memastikan bahwa pelatih-pelatih ini akan mematuhi seperti apa yang kami buatkan jadwal-jadwal tadi."

LIB telah mengumumkan jadwal kick off Liga 1 2024-2025 pada 9 Agustus 2024. Duel Persib Bandung vs PSBS Biak akan menjadi laga pembuka. Ferry memastikan pihaknya sudah menyusun jadwal yang disesuaikan dengan agenda Timnas Indonesia selama tiga tahun ke depan.

"Jadwal Liga Indonesia ke depan itu dipastikan akan bersinergi dan akan sinkron dengan jadwal agendanya Timnas Indonesia. Baik tim nasional indonesia yang akan berlaga di kualifikasi Piala Dunia 2026, kemudian beberapa agenda kaitannya dengan jadwal FIFA Matchday yang akan dilakukan Timnas Indonesia," kata Ferry.

Pilihan Editor: Liga 1 2024-2025 Mulai Digelar 9 Agustus, Format Championship Series Dihapuskan

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Hasil Piala AFF U-16 2024: Timnas U-16 Indonesia Lolos ke Semifinal Usai Hajar Laos 6-1

3 jam lalu

Selebrasi Timnas U-16 dalam laga Indonesia vs Laos, Piala AFF U-16 2024 atau ASEAN U16 Boys Championship 2024, Kamis, 27 Juni 2024. Instagram/Timnas Indonesia
Hasil Piala AFF U-16 2024: Timnas U-16 Indonesia Lolos ke Semifinal Usai Hajar Laos 6-1

Timnas U-16 Indonesia tak terkalahkan dalam tiga pertandingan babak penyisihan Grup A Piala AFF U-16 2024.


Kata Muhammad Kusnaeni Soal Hasil Undian Timnas Indonesia di Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026

4 jam lalu

Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong diangkat oleh pemain Timnas usai mengalahkan Filipina pada laga kualifikasi Piala Dunia 2026 di Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Selasa, 11 Juni 2024. TEMPO/ Febri Angga Palguna
Kata Muhammad Kusnaeni Soal Hasil Undian Timnas Indonesia di Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026

Muhammad Kusnaeni mengatakan timnas Indonesia harus disiapkan sebaik mungkin menghadapi lawan-lawan berat pada putaran ke-3 Kualifikasi Piala Dunia.


Hasil Piala AFF U-16 2024: Timnas U-16 Indonesia vs Laos, Babak 1 Skor 4-1

4 jam lalu

Timnas U-16 Indonesia vs Laos dalam Piala AFF U16 2024 Asean U16 Boys Championship 2024, Kamis, 27 Juni 2024. Cuplikan tayangan Indosiar
Hasil Piala AFF U-16 2024: Timnas U-16 Indonesia vs Laos, Babak 1 Skor 4-1

Timnas U-16 Indonesia yang kebobolan lewat tendangan penalti di awal laga, mencetak empat gol balasan sehingga berbalik unggul 4-1 di babak pertama.


Jens Raven Resmi Jadi WNI, Erick Thohir Sebut Bisa Jadi Amunisi Timnas U-19 dan Pelapis Timnas Indonesia Senior

5 jam lalu

Jens Raven, 18 tahun, menjalani pengambilan sumpah menjadi Warga Negara Indonesia pada Kamis, 27 Juni 2024. Sumber: PSSI
Jens Raven Resmi Jadi WNI, Erick Thohir Sebut Bisa Jadi Amunisi Timnas U-19 dan Pelapis Timnas Indonesia Senior

Ketua Umum PSSI Erick Thohir menyambut baik langkah Jens Raven yang telah menjalani pengambilan sumpah sebagai WNI.


Tanggapi Hasil Undian Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia, Erick Thohir Akui Timnas Indonesia di Grup Berat

6 jam lalu

Ketua Umum PSSI Erick Thohir memberikan sambutan saat pembukaan Kongres Biasa PSSI 2024 di Hotel Shanghai-La, Jakarta, Senin, 10 Juni 2024. Dalam Kongres Biasa PSSI tahun ini membahas tentang transformasi Liga 1, regulations baru pemain asing hingga audit keuangan federasi perkembangan Training Center di IKN. TEMPO/ Febri Angga Palguna
Tanggapi Hasil Undian Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia, Erick Thohir Akui Timnas Indonesia di Grup Berat

Erick Thohir memastikan PSSI akan mempersiapkan Timnas Indonesia dengan baik untuk menghadapi putaran ketiga kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.


Simak Jadwal Lengkap Timnas Indonesia di Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia

8 jam lalu

Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong diangkat oleh pemain Timnas usai mengalahkan Filipina pada laga kualifikasi Piala Dunia 2026 di Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, Selasa, 11 Juni 2024. TEMPO/ Febri Angga Palguna
Simak Jadwal Lengkap Timnas Indonesia di Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia

Timnas Indonesia berada di Grup C putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia bersama Jepang, Australia, Arab Saudi, Bahrain, dan Cina.


Bursa Transfer Liga 1: Rekrut Pemain Jepang Taisei Marukawa dari PSIS Semarang, Ini yang Diharapkan Dewa United

8 jam lalu

Taisei Marukawa. Instagram
Bursa Transfer Liga 1: Rekrut Pemain Jepang Taisei Marukawa dari PSIS Semarang, Ini yang Diharapkan Dewa United

Dewa United menjadi klub Liga 1 ketiga yang diperkuat Taisei Marukawa sejak berkarier di Indonesia mulai 2021.


Hasil Undian Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia: Indonesia di Grup C Gabung Jepang, Australia, Arab Saudi

9 jam lalu

Hasil drawing kualifikasi Piala Dunia Ronde 3. Foto : X
Hasil Undian Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia: Indonesia di Grup C Gabung Jepang, Australia, Arab Saudi

Undian putaran ketiga kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia digelar pada Kamis siang WIB, 27 Juni 2024.


Noa Leatomu Cerita tentang Garis Keturunan hingga Alasan di Balik Keinginannya Bela Timnas Putri Indonesia

10 jam lalu

Pesepak bola Timnas putri Indonesia Noa Leatomu (kiri) mencoba melewati pelatih Timnas putri Satoru Mochizuki saat pemusatan latihan (TC) di Lapangan Rugby, komplek GBK, Jakarta, Rabu, 26 Juni 2024. Pemusatan latihan tersebut dilakukan dalam rangka persiapan pertandingan uji coba melawan Hong Kong yang rencananya digelar pada 11 Juli dan 14 Juli 2024. ANTARA FOTO/Muhammad Adimaja
Noa Leatomu Cerita tentang Garis Keturunan hingga Alasan di Balik Keinginannya Bela Timnas Putri Indonesia

Calon pemain naturalisasi Timnas Putri Indonesia Noa Leatomu merasa memiliki ikatan emosional dengan negara asal ayahnya.


Total Hadiah Kompetisi Sepak Bola Liga 1 2024-2025 Naik 50 Persen Menjadi Rp 7,5 Miliar

17 jam lalu

Logo BRI Liga 1 2023-2024.
Total Hadiah Kompetisi Sepak Bola Liga 1 2024-2025 Naik 50 Persen Menjadi Rp 7,5 Miliar

PT Liga Indonesia Baru (LIB) menaikkan total hadiah untuk kompetisi Liga 1 Indonesia musim 2024-2025 menjadi Rp 7,5 miliar.