Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Hasil Piala AFF U-19 2024: Myanmar Ditahan Laos 1-1, Australia Lolos sebagai Juara Grup B

Reporter

Editor

Nurdin Saleh

image-gnews
Pesepak bola Timnas Australia Luke Anthony Vickery (tengah). ANTARA /Moch Asim
Pesepak bola Timnas Australia Luke Anthony Vickery (tengah). ANTARA /Moch Asim
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Myanmar kembali hanya bisa memetik satu poin dalam Piala AFF U-19 2024 atau ASEAN U-19 Boys Championship 2024 setelah ditahan 1-1 oleh Laos U-19 pada laga kedua Grup B di Stadion Gelora 10 November, Surabaya, Minggu malam.

Myanmar mencetak gol terlebih dahulu pada menit ke-17 melalui Shine Wanna Aung, sedangkan Laos baru mendapatkan gol penyama kedudukan pada menit ke-81 melalui Peeter Phanthavong.

Myanmar mendapatkan peluang banyak untuk meraih kemenangan. Setelah gol pertama, Myanmar mendapatkan kesempatan memperlebar keunggulan pada menit ke-19 melalui sundulan Win Pyae Maung. Namun, sundulan pemain nomor 10 itu membentur mistar gawang.

Enam menit kemudian, Win Pyae kembali mendapatkan peluang dengan cara yang sama, tapi kembali tak menemui sasaran.

Satu menit setelah babak kedua mulai, Myanmar kembali mengancam melalui duel-duel atas. Kali ini sundulan Shine Wanna Aung masih tipis.

Myanmar yang terlalu asyik menyerang lengah pada 10 menit terakhir ketika Laos akhirnya mendapatkan gol melalui serangan cepat yang diselesaikan oleh Peeter Phanthavong. Skor menjadi sama kuat 1-1.

Anak-anak asuh Pelatih Aung Naing kemudian membombardir pertahanan Laos. Mereka mendapatkan peluang-peluang emas pada menit-menit terakhir. Namun, penyelesaian akhir yang buruk membuat mereka tak kunjung mencetak gol sehingga laga berakhir dengan skor 1-1.

Aing mengatakan timnya sudah bermain baik dengan menciptakan banyak peluang, tapi  ketidakberuntungan membuat timnya gagal mencatat kemenangan.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

"Hari ini kami mencoba yang terbaik. Kami membutuhkan kemenangan. Kami perlu lolos tetapi tim kami tidak beruntung," kata Aing.

Sementara itu, pelatih Laos Kanlaya Sysomvang mengatakan hasil imbang ini adalah "hadiah" untuk timnya yang terus menerus diserang oleh Myanmar.

"Saya mengucapkan terima kasih kepada anak-anak kami yang memainkan taktik kami. Saya pikir Myanmar berpeluang mendapat tiga poin karena mereka mempunyai peluang banyak pada  babak kedua terakhir. Ini hadiah bagi kami," kata Kanlaya.

Hasil ini membuat Timnas Australia yang pada laga kedua membungkam Vietnam 6-2 dipastikan juara Grup B dan melaju ke semifinal setelah meraih enam poin dari dua laga.

Dengan masing-masing menyisakan satu laga, Australia sudah tak terkejar oleh Myanmar yang menempati posisi kedua dengan dua poin.

Pilihan Editor: Timnas U-19 Indonesia vs Kamboja 2-0 di Piala AFF U-19 2024, Indra Sjafri: Pertandingan Sulit dan Butuh Sabar

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Hasil Kualifikasi Piala Dunia 2026: Duel Jepang vs Australia Berakhir Imbang 1-1

2 hari lalu

Jepang vs Australia di kualifikasi Piala Dunia 2026 di Saitama Stadium pada Selasa, 15 Oktober 2024. Instagram @afcasiancup.
Hasil Kualifikasi Piala Dunia 2026: Duel Jepang vs Australia Berakhir Imbang 1-1

Laga Jepang vs Australia berakhir imbang 1-1. Tim Samurai Biru kokoh di puncak klasemen Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.


Prediksi Jepang vs Australia di Kualifikasi Piala Dunia 2026 Selasa Sore: Jadwal, H2H, dan Fakta Menarik

2 hari lalu

Para pemain Timnas Jepang berselebrasi usai mencetak gol ke gawang Bahrain di Kualifikasi Piala Dunia 2026. Twitter @jfa_samuraiblue.
Prediksi Jepang vs Australia di Kualifikasi Piala Dunia 2026 Selasa Sore: Jadwal, H2H, dan Fakta Menarik

Duel Jepang vs Australia akan tersaji pada laga keempat Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia di Saitama Stadium pada Selasa, 15 Oktober 2024.


Duel Jepang vs Australia di Kualifikasi Piala Dunia 2026, Kye Rowles Ingin Hentikan Laju Tim Samurai Biru

3 hari lalu

Timnas Australia berfoto sebelum pertandingan kualifikasi Piala Dunia AFC Grup C, Indonesia vs Australia di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Indonesia, 10 September 2024. REUTERS/Ajeng Dinar Ulfiana
Duel Jepang vs Australia di Kualifikasi Piala Dunia 2026, Kye Rowles Ingin Hentikan Laju Tim Samurai Biru

Timnas Australia akan melakoni laga tandang menghadapi Jepang pada putaran ketiga kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia di Saitama Stadium.


Kualifikasi Piala Dunia 2026: Timnas Jepang Ingin Amankan Tiket Putaran Final saat Hadapi Australia

6 hari lalu

Para pemain Timnas Jepang berselebrasi usai mencetak gol ke gawang Bahrain di Kualifikasi Piala Dunia 2026. Twitter @jfa_samuraiblue.
Kualifikasi Piala Dunia 2026: Timnas Jepang Ingin Amankan Tiket Putaran Final saat Hadapi Australia

Pemain Timnas Jepang Daichi Kamada menilai bahwa peluang untuk tampil di Piala Dunia 2026 akan semakin dekat ketika berhasil mengalahkan Australia.


Mengenal Tony Popovic, Pelatih Baru Timnas Australia

9 hari lalu

Western Sydney Wanderers soccer team coach Tony Popovic stands in the net at the team's training facility at Rooty Hill in the western suburbs of Sydney, October 21, 2014/File Photo.
Mengenal Tony Popovic, Pelatih Baru Timnas Australia

Tony Popovic menjabat sebagai pelatih baru Timnas Australia menggantikan Graham Arnold


Kualifikasi Piala Dunia 2026: Craig Goodwin Berharap Pelatih Baru Bisa Kembalikan Mentalitas Pemenang

10 hari lalu

Timnas Australia berfoto sebelum pertandingan kualifikasi Piala Dunia AFC Grup C, Indonesia vs Australia di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Indonesia, 10 September 2024. REUTERS/Ajeng Dinar Ulfiana
Kualifikasi Piala Dunia 2026: Craig Goodwin Berharap Pelatih Baru Bisa Kembalikan Mentalitas Pemenang

Di kualifikasi Piala Dunia 2026 putaran ketiga, Timnas Australia terpuruk pada dua laga awal. Graham Arnold mundur, Tony Popovic menjadi andalan.


Kualifikasi Piala Dunia 2026: Tony Popovic Resmi Jadi Pelatih Baru TImnas Australia Gantikan Graham Arnold

24 hari lalu

Western Sydney Wanderers soccer team coach Tony Popovic stands in the net at the team's training facility at Rooty Hill in the western suburbs of Sydney, October 21, 2014/File Photo.
Kualifikasi Piala Dunia 2026: Tony Popovic Resmi Jadi Pelatih Baru TImnas Australia Gantikan Graham Arnold

Tony Popovic resmi ditunjuk sebagai pelatih Timnas Australia pada hari Senin, 23 September 2024.


Korban Shin Tae-yong dan Timnas Indonesia, 5 Pelatih Mundur atau Dipecat

24 hari lalu

Jumpa pers peresmian kerja sama PSSI dengan Bank Mandiri yang dihadiri Ketua Umum PSSI Erick Thohir, Wakil Ketua Umum Zainudin Amali, dan pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong di Plaza Mandiri, Jakarta Pusat, Jumat, 23 Agustus 2024. TEMPO/Randy
Korban Shin Tae-yong dan Timnas Indonesia, 5 Pelatih Mundur atau Dipecat

sedikitnya sudah 5 pelatih berbagai negara yang menjadi korban Timnas Indonesia dan Shin Tae-yong sepanjang 2020-2024. Termasuk Graham Arnold.


Graham Arnold Mundur dari Timnas Australia, Simak Perjalanan Kariernya

25 hari lalu

Pelatih Australia Graham Arnold. Stadion Al Janoub, Al Wakrah, Qatar, 22 November 2022. REUTERS/Kai Pfaffenbach
Graham Arnold Mundur dari Timnas Australia, Simak Perjalanan Kariernya

Graham Arnold mengundurkan diri sebagai pelatih Timnas Australia setelah dua hasil buruk di putaran ketiga kualifikasi Piala Dunia 2026, zona Asia


Graham Arnold Mundur dari Kursi Pelatih Timnas Australia Usai 2 Hasil Buruk Kualifikasi Piala Dunia 2026

27 hari lalu

FIFA World Cup Qualifier - United Arab Emirates v Australia - Al Rayyan Stadium, Doha, Qatar - June 7, 2022 Australia coach Graham Arnold REUTERS/Mohammed Dabbous
Graham Arnold Mundur dari Kursi Pelatih Timnas Australia Usai 2 Hasil Buruk Kualifikasi Piala Dunia 2026

Graham Arnold resmi mengundurkan diri sebagai pelatih Timnas Australia setelah dua hasil buruk pada putaran ketiga kualifikasi Piala Dunia 2026.