Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Kesan Bintang Muda Barcelona Fermin Lopez setelah Meraih Gelar Euro 2024 dan Emas Olimpiade Paris 2024 Bersama Timnas Spanyol

Reporter

Editor

Nurdin Saleh

image-gnews
Fermin Lopez meraih medali emas Olimpiade Paris 2024 bersama Timnas Spanyol U-23. REUTERS/Piroschka Van De Wouw
Fermin Lopez meraih medali emas Olimpiade Paris 2024 bersama Timnas Spanyol U-23. REUTERS/Piroschka Van De Wouw
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Gelandang berusia 21 tahun, Fermin Lopez, menggambarkan musim panasnya bersama Timnas Spanyol “tak terkalahkan” setelah berada dalam perjalanan La Furia Roja meraih juara Euro 2024 dan medali emas sepak bola Olimpiade Paris 2024.

Fermin dimasukkan dalam skuad Spanyol untuk Euro 2024 di Jerman setelah musim luar biasa bersama Barcelona saat ia mencetak 11 gol dan satu asis dalam 42 penampilan.

Ia lalu membuat satu penampilan untuk tim asuhan Luis de la Fuente di Euro, yang saat itu menjadi juara setelah mengalahkan Inggris 2-1 pada laga final di Berlin.

Fermin kemudian bergabung dengan skuad Olimpiade asuhan Santi Denia. Di sana ia menjadi pemain kunci dengan enam gol dan dua asis, termasuk dua golnya pada laga final melawan Prancis di Parc des Princes, Paris, Jumat.

"Kami menjalani turnamen yang hebat. Kami pantas mendapatkan ini dan saya sangat bangga dengan tim ini," kata Fermin, dikutip dari AFP, Sabtu.

“Sebenarnya musim panas ini tidak terkalahkan. Saya sangat bangga dan sangat senang dengan semua yang saya alami," kata dia lagi.

Pada laga final Olimpiade, Prancis sempat bangkit untuk menyamakan kedudukan menjadi 3-3 dan memaksakan perpanjangan waktu sebelum kemudian Sergio Camello mencetak dua gol untuk memastikan emas kedua bagi Spanyol setelah 1992.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

"Kami berada dalam posisi sulit pada dua kesempatan terpisah, namun tim berjuang sangat keras. Saya pikir kami memiliki tim yang hebat, keluarga yang hebat dan Anda bisa melihatnya di lapangan," kaga Lopez.

“Kejuaraan Eropa dan Olimpiade adalah dua gelar pertama yang saya menangkan dan saya sangat bahagia." 

Barcelona akan memulai musim mereka akhir pekan depan melawan Valencia pada Minggu, 18 Agustus, pukul 02.30 WIB. Namun setelah menjalani tugas internasional selama lebih dari dua bulan, Fermin mengakui bahwa ia memerlukan istirahat sejenak.

"Aku selalu ingin bermain, tapi libur seminggu tidak akan merugikan siapa pun. Tapi seminggu saja, lalu aku akan kembali," kata dia.

Pilihan Editor: Prancis Dikalahkan Spanyol di Final Sepak Bola Putra Olimpiade Paris 2024, Begini Komentar Thierry Henry

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Komentar Hansi Flick Usai Barcelona Tampil Buruk di Kandang AS Monaco di Liga Champions

16 jam lalu

Pelatih baru FC Barcelona Hansi Flick di Ciutat Esportiva Joan Gamper di Barcelona, Spanyol, 29 Mei 2024. FC Barcelona/Handout via REUTERS
Komentar Hansi Flick Usai Barcelona Tampil Buruk di Kandang AS Monaco di Liga Champions

Pelatih Barcelona Hansi Flick mengaku tidak khawatir dengan performa timnya meskipun kalah 1-2 dari AS Monaco di Liga Champions. Masih optimistis?


Rekap Hasil dan Klasemen Liga Champions Jumat Dinihari 20 September 2024: Monaco Kalahkan Barcelona 2-1, Atalanta vs Arsenal 0-0

1 hari lalu

Logo Liga Champions. (uefa)
Rekap Hasil dan Klasemen Liga Champions Jumat Dinihari 20 September 2024: Monaco Kalahkan Barcelona 2-1, Atalanta vs Arsenal 0-0

Hasil Liga Champions pada Jumat dinihari, 20 September 2024: Monaco vs Barcelona 2-1, Atalanta vs Arsenal 0-0. Simak klasemen terkini.


Prediksi AS Monaco vs Barcelona di Liga Champions Malam Ini: Jadwal, H2H, Fakta Menarik, Perkiraan Susunan Pemain

1 hari lalu

Pemain Barcelona Robert Lewandowski dan Lamine Yamal. REUTERS/Nacho Doce
Prediksi AS Monaco vs Barcelona di Liga Champions Malam Ini: Jadwal, H2H, Fakta Menarik, Perkiraan Susunan Pemain

Barcelona akan menjalani laga tandang melawan AS Monaco pada pertandingan pertama Liga Champions 2024-2025 di Stade Louis II pada Jumat, 20 September


Hansi Flick Beri Pujian Khusus untuk Lamine Yamal, Barcelona Mulai Tatap Laga Liga Champions

4 hari lalu

Pemain Barcelona Dani Olmo berselebrasi dengan menari bersama Lamine Yamal. REUTERS/Violeta Santos Moura
Hansi Flick Beri Pujian Khusus untuk Lamine Yamal, Barcelona Mulai Tatap Laga Liga Champions

Manajer Barcelona Hansi Flick memuji Lamine Yamal setelah mencetak dua gol untuk membantu La Braugana meraih kemenangan 4-1 atas Girona.


Atlet Tembak Korea Kim Ye-ji Jadi Brand Ambassador Louis Vuitton Setelah Viral di Olimpiade Paris 2024

4 hari lalu

Kim Ye-Ji. Instagram/wkorea
Atlet Tembak Korea Kim Ye-ji Jadi Brand Ambassador Louis Vuitton Setelah Viral di Olimpiade Paris 2024

Siapa sangka atlet tembak bisa banting stir menjadi model brand mewah Louis Vuitton. Simak kisah Kim Ye-Ji yang gemilang di Olimpiade Paris 2024.


Klasemen Liga Spanyol Pekan Kelima: Barcelona Kalahkan Girona 4-1, Lamine Yamal Cetak 2 Gol

5 hari lalu

Pemain Barcelona Robert Lewandowski dan Lamine Yamal. REUTERS/Nacho Doce
Klasemen Liga Spanyol Pekan Kelima: Barcelona Kalahkan Girona 4-1, Lamine Yamal Cetak 2 Gol

Barcelona menang 4-1 atas Girona pada pekan kelima Liga Spanyol 2024-2025 di Estadi Municipal de Montilivi, Minggu malam.


Lolos ke Semifinal Hong Kong Open 2024, Jonatan Christie Merasa Bisa Tampil Lebih Baik

7 hari lalu

Tunggal putra Indonesia, Jonatan Christie. Kredit: Tim Media PBSI
Lolos ke Semifinal Hong Kong Open 2024, Jonatan Christie Merasa Bisa Tampil Lebih Baik

Sebelum lolos ke semfinal Hong Kong Open 2024, Jonatan Christie mengaku sempat kehilangan kepercayaan diri usai gagal di Olimpiade Paris 2024.


Javier Tebas Puji Keuangan Barcelona Terkini, Puji Real Madrid sebagai Tim Terbaik dalam Penerapan Batas Gaji

7 hari lalu

Presiden La Liga Javier Tebas. Doc. La Liga.
Javier Tebas Puji Keuangan Barcelona Terkini, Puji Real Madrid sebagai Tim Terbaik dalam Penerapan Batas Gaji

Presiden La Liga, Javier Tebas, memuji Barcelona yang mulai memperbaiki kondisi keuangan klub. Bagaimana Barcelona memperbaiki batas gaji?


Peraih Emas Olimpiade Paris 2024, Veddriq Leonardo, Gagal Raih Medali Nomor Speed Perorangan Putra di PON 2024

9 hari lalu

Veddriq Leonardo. ANTARA/Hafidz Mubarak A
Peraih Emas Olimpiade Paris 2024, Veddriq Leonardo, Gagal Raih Medali Nomor Speed Perorangan Putra di PON 2024

Atlet panjat tebing Kalimantan Barat peraih emas Olimpiade Paris 2024, Veddriq Leonardo, gagal meraih medali nomor speed perorangan putra PON 2024.


Rayakan Festival La Merce Sagrada Familia Bagi-bagi 20 Ribu Tiket Gratis

9 hari lalu

Suasana jalan yang sepi disekitar Sagrada Familia basilica, setelah semakin meluasnya wabah virus corona atau Covid-19 di Barcelona, Spanyol, 13 Maret 2020. REUTERS
Rayakan Festival La Merce Sagrada Familia Bagi-bagi 20 Ribu Tiket Gratis

Pengunjung yang mendapatkan tiket gratis itu dapat mempelajari pembangunan Sagrada Familia yang ikonik