TEMPO.CO, Jakarta - Pelatih Shin Tae-yong membuka peluang memanggil pemain baru dari kompetisi Liga 1 ke Timnas Indonesia untuk agenda putaran ketiga kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia pada Oktober 2024 mendatang. Ia memastikan akan terus memantau perkembangan para pemain lokal di tengah kehadiran pemain naturalisasi yang belakangan menjadi andalannya.
"Jika ada pemain baru yang bagus, pintu Timnas Indonesia selalu terbuka. Yang penting pemain bisa menunjukkan perkembangan yang baik," ujar Shin Tae-yong saat ditemui dalam acara Santini Jebreeetmedia Awards di JS Luwansa, Kuningan, Jakarta Selatan, Kamis, 26 September 2024.
Sejak ditunjuk sebagai pelatih Timnas Indonesia pada 2019 lalu, juru taktik asal Korea Selatan itu cukup banyak mempromosikan banyak pemain muda lokal ke level senior. Beberapa di antaranya adalah Marselino Ferdinan, Rizky Ridho, hingga Ernando Ari Sutaryadi.
Ketiga pemain menjadi langganan dipanggil memperkuat Tim Merah Putih sampai laga terakhir menghadapi Arab Saudi dan Australia di kualifikasi Piala Dunia 2026. Belakangan, Shin Tae-yong juga sempat memberi kesempatan kepada Malik Risaldi, pemain asal klub Liga 1 yang bersinar bersama Madura United pada musim lalu. Penyerang berusia 27 tahun itu mengoleksi 13 gol dari 36 penampilan bersama Laskar Sape Kerab.
Malik, sebelumnya, dipanggil Shin Tae-yong ke Timnas Indonesia dalam agenda uji coba melawan Tanzania dan putaran kedua kualifikasi Piala Dunia 2026 melawan Irak dan Filipina pada Juni lalu. Ia pun langsung dipercaya bermain saat Skuad Garuda bersua Tanzania sebagai pemain pengganti.
Dalam beberapa kesempatan terakhir, Shin Tae-yong memang kerap hadir langsung ke stadion menyaksikan pertandingan Liga 1 didampingi oleh para asisten pelatihnya. Terakhir, juru taktik berusia 54 tahun itu menyaksikan duel Persija Jakarta vs Dewa United dalam lanjutan pekan kelima Liga 1 2024-2025, Senin, 16 September 2024 lalu.
Shin Tae-yong sendiri berjanji akan terus memantau pertandingan Liga 1 untuk melihat pemain-pemain potensial dari kompetisi lokal, di samping mendatangkan pemain naturalisasi dari luar negeri. Yang terdekat, STY akan meramu skuad Timnas Indonesia untuk dua laga menghadapi Bahrain dan Cina pada lanjutan kualifikasi Piala Dunia 2026. "Pastinya, saya akan terus memantau pertandingan Liga 1," ucap dia.
Pilihan Editor: Kunci Timnas U-20 Indonesia Menang 4-0 atas Maladewa di Kualifikasi Piala Asia U-20 2024