Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Chelsea Balas Dendam Atas MU 5-4  

image-gnews
Pemain Chelsea Ramires (kiri) melakukan selebrasi setelah mencetak gol ke gawang Manchester United dalam laga Capital One Cup di stadion Stamford Bridge di London, (31-10). Chelsea unggul 5-4 atas Manchester United. (AP Photo/Sang Tan)
Pemain Chelsea Ramires (kiri) melakukan selebrasi setelah mencetak gol ke gawang Manchester United dalam laga Capital One Cup di stadion Stamford Bridge di London, (31-10). Chelsea unggul 5-4 atas Manchester United. (AP Photo/Sang Tan)
Iklan

TEMPO.CO, London - Chelsea berhasil membalas kekalahannya dari Manchester United di pentas Liga Primer Inggris ketika kedua tim kembali berjumpa di Stamford Bridge dalam ajang Piala Liga, Kamis, 1 November 2012. The Blues mengalahkan The Red Devils dengan skor 5-4.

Sejak awal laga, Chelsea tampil kurang percaya diri sehingga para pemain muda MU lebih leluasa dalam menguasai jalannya pertandingan. Ketika duel baru berjalan 22 menit, gawang Chelsea yang dikawal Petr Cech sudah dibobol MU. Kesalahan Cech ketika melempar bola kepada Oriol Romeu berhasil direbut oleh Ryan Giggs dan dikonversikan menjadi gol oleh gelandang senior itu.

Tak ingin kembali mendapatkan malu, Chelsea berusaha menyamakan kedudukan lewat serangan yang dilancarkan dari berbagai sektor. Hasilnya, pada menit ke-31, pasukan Roberto Di Matteo ini berhasil menggetarkan jala MU lewat eksekusi penalti. Sebelumnya, Victor Moses yang tengah menggiring bola diganjar oleh Alexander Buttner di dalam kotak terlarang.

Skor imbang membuat pertandingan berjalan lebih menarik. Kedua tim silih berganti melakukan serangan. Namun MU yang lebih beruntung. Dua menit menjelang turun minum, tim asuhan Sir Alex Ferguson ini kembali unggul atas Chelsea lewat aksi Javier Hernandez. Ini merupakan gol kelima penyerang tim nasional Meksiko itu di musim 2012/2013.

Selepas turun minum, Di Matteo melakukan beberapa perubahan. Pelatih asal Italia ini memasukkan Ramires dan Eden Hazard untuk menambah kekuatan di lini tengah Chelsea. Keputusan juru taktik berkepala plontos ini berbuah manis. Hasilnya, Chelsea kembali menyamakan kedudukan atas MU setelah Garry Cahill berhasil menyundul eksekusi sepak pojok Juan Mata di menit ke-52.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Tapi, hanya berselang tujuh menit, MU kembali berbalik unggul. Kali ini, Luis Nani yang memperdayai Cech. Namun kemenangan MU yang sudah di depan mata itu sirna setelah Chelsea berhasil membuat skor menjadi 3-3 ketika Hazard memperdayai Anders Lindegaard lewat titik putih di pengujung laga. Pertandingan sarat emosi dan gengsi ini pun berlanjut ke babak tambahan waktu.

Di fase perpanjangan waktu, Chelsea sukses menyarangkan dua gol ke jala MU melalui sepakan Daniel Sturridge dan Ramires. Sedangkan MU cuma bisa mencetak satu gol lewat Ryan Giggs. Kemenangan ini pun mengantarkan Chelsea ke perempat final. Fernando Torres dan kawan-kawan bakal menghadapi tim dari kasta kedua Inggris, Leeds United.

SOCCERNET | SINGGIH SOARES TONCE

Berita Terpopuler:
Bepe Ikut Timnas, KPSI Bersikap Sinis

Todung Mundur dari Komite Bersama PSSI

Timnas Hanya Pulangkan Tiga Pemain Semen Padang

Wenger: Kemenangan Arsenal Seperti Keajaiban

Lawan MU, Chelsea Peringatkan Pendukungnya

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Prediksi Manchester City vs Wolves di Liga Inggris Malam Ini: Jadwal Live, H2H, Kondisi Tim, Perkiraan Formasi

2 jam lalu

Prediksi Manchester City vs Wolves di Liga Inggris Malam Ini: Jadwal Live, H2H, Kondisi Tim, Perkiraan Formasi

Manchester City akan menjamu Wolverhampton Wanderers dalam lanjutan Liga Inggris 2023-2024 di Stadion Etihad pada Sabtu, 4 Mei 2024.


Prediksi Arsenal vs Bournemouth di Liga Inggris Malam Ini: Jadwal, H2H, Kondisi Terkini Tim, Perkiraan Formasi

2 jam lalu

Arsenal's Martin Odegaard with teammates celebrate after the match Premier League between Tottenham Hotspur vs Arsenal at Tottenham Hotspur Stadium, London, April 28, 2024. Arsenal's Bukayo Saka described a nerve-racking last 20 minutes as his team hung on for a vital 3-2 win at Tottenham Hotspur. Action Images via Reuters/Paul Childs
Prediksi Arsenal vs Bournemouth di Liga Inggris Malam Ini: Jadwal, H2H, Kondisi Terkini Tim, Perkiraan Formasi

Laga Arsenal vs Bournemouth akan tersaji pada pekan ke-36 Liga Inggris 2023-2024. The Gunners diunggulkan memetik kemenangan.


Hasil dan Klasemen Liga Inggris: Chelsea Kalahkan Tottenham Hotspur 2-0 dalam Laga Tunda

1 hari lalu

Pemain Chelsea, Nicolas Jackson melakukan selebrasi bersama Conor Gallagher. REUTERS/David Klein
Hasil dan Klasemen Liga Inggris: Chelsea Kalahkan Tottenham Hotspur 2-0 dalam Laga Tunda

Chelsea mengalahkan Tottenham Hotspur dengan skor 2-0 dalam laga tunda Liga Inggris.


Jadwal Bola Malam Ini 2 Mei 2024: Timnas U-23 Indonesia di Piala Asia, juga ada Liga Inggris, Liga Europa, Liga Conference

2 hari lalu

Ilustrasi sepak bola. Reuters
Jadwal Bola Malam Ini 2 Mei 2024: Timnas U-23 Indonesia di Piala Asia, juga ada Liga Inggris, Liga Europa, Liga Conference

Jadwal bola pada Kamis malam hingga Jumat dinihari, 2-3 Mei 2024: Timnas U-23 di Piala Asia, juga ada Liga Inggris, Liga Europa, dan Liga Conference.


Arsenal Belum Tergoyahkan di Puncak Klasemen, Ini 5 Pemain Andalan Mereka Musim Ini

4 hari lalu

Pemain Arsenal Martin Odegaard bersama rekannya usai berhasil mengalahkan Tottenham Hotspur dalam pertandingan Liga Inggris di Stadion Tottenham Hotspur, London, 28 April 2024. Action Images via Reuters/Paul Childs
Arsenal Belum Tergoyahkan di Puncak Klasemen, Ini 5 Pemain Andalan Mereka Musim Ini

Arsenal berpeluang menjadi juara Liga Inggris musim ini. Siapa saja pemain kunci mereka?


Arsenal Kalahkan Tottenham Hotspur 3-2, Mikel Arteta: Kami Harus Lebih Baik

5 hari lalu

Arsenal Kalahkan Tottenham Hotspur 3-2, Mikel Arteta: Kami Harus Lebih Baik

Kemenangan Arsenal atas Tottenham Hotspur pada pekan ke-35 Liga Inggris menjaga peluang The Gunners meraih gelar Liga Inggris.


Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris Pekan Ke-35: Arsenal dan Manchester City Menang, Perebutan Juara Tetap Ketat

5 hari lalu

Logo Liga Inggris.
Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris Pekan Ke-35: Arsenal dan Manchester City Menang, Perebutan Juara Tetap Ketat

Rangkaian pertandingan pekan ke-35 Liga Inggris 2023/24 telah berakhir. Simak rekap hasil dan klasemennya.


Hasil Liga Inggris: Tekuk Nottingham 2-0, Manchester City Hanya Terpaut Satu Poin dari Arsenal

5 hari lalu

Pemain Manchester City Phil Foden melakukan selebrasi bersama Bernardo Silva,  Rodri dan Nathan Ake. Action Images via Reuters/Peter Cziborra
Hasil Liga Inggris: Tekuk Nottingham 2-0, Manchester City Hanya Terpaut Satu Poin dari Arsenal

Manchester City berhasil mengalahkan Nottingham Forest 2-0 dalam lanjutan pekan ke-35 Liga Inggris 2023/24


Hasil Liga Inggris: Arsenal Kalahkan Tottenham Hotspur, Skor 3-2

5 hari lalu

Arsenal. REUTERS/Dylan Martinez
Hasil Liga Inggris: Arsenal Kalahkan Tottenham Hotspur, Skor 3-2

Arsenal berhasil mengalahkan Tottenham Hotspur dalam pekan ke-35 Liga Inggris.


Prediksi Nottingham Forest vs Manchester City di Liga Inggris: Jadwal, H2H, Kondisi Tim, Perkiraan Formasi

5 hari lalu

Prediksi Nottingham Forest vs Manchester City di Liga Inggris: Jadwal, H2H, Kondisi Tim, Perkiraan Formasi

Duel Nottingham Forest vs Manchester City akan tersaji pada laga pekan ke-35 Liga Inggris musim 2023-2024.