Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Zidane Siap Jadi Mentor Bale

image-gnews
Zinedine Zidane. (AP Photo/Daniel Ochoa de Olza)
Zinedine Zidane. (AP Photo/Daniel Ochoa de Olza)
Iklan

TEMPO.CO, Madrid - Status Gareth Bale menjadi pemain Real Madrid tinggal menunggu waktu. Bale dikabarkan bakal memecahkan rekor transfer termahal di dunia. Mantan pemain termahal dunia sekaligus asisten pelatih Madrid, Zinedine Zidane, mengaku siap menjadi mentor bagi Bale.

Los Merengues dikabarkan telah mencapai kesepakatan dengan Tottenham Hotspur untuk mendapatkan Bale. Madrid harus merogoh kocek hingga 99 juta dolar AS atau sekitar Rp 1,46 triliun demi memboyong Bale ke Santiago Bernabeu.

Artinya, Bale akan mematahkan rokor transfer Cristiano Ronaldo. Pemain asal Portugal itu didatangkan dari Manchester United dengan biaya 96 juta poundsterling atau sekitar Rp 1,41 triliun pada 2009. Sementara Zidane pernah berstatus pemain termahal dunia ketika diboyong Madrid dari Juventus pada 2001 lalu.

Banyak yang heran dengan keputusan Madrid mengeluarkan dana besar untuk mendapatkan Bale. Pasalnya, Bale belum pernah mempersembahkan satu trofi pun kepada klub yang ia bela. Hal tersebut berbanding terbalik dengan Zidane, Kaka, dan Ronaldo ketika diboyong Madrid. Ketiganya sukses membuktikan kemampuan di klub mereka sebelumnya.

Zidane sadar status pemain termahal dunia bakal menjadi beban buat Bale. Oleh karena itu, Zidane siap membantu Bale untuk mengatasi tekanan tersebjut. “Saya memahami bagaimana menjadi pemain termahal di dunia. Saya berharap bisa memberikan nasihat dan menjadi mentor (bagi Bale),” kata Zidane kepada The Sunday People seperti dilansir AS, Minggu, 25 Agustus 2013.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

“Selalu ada harapan ketika ada transfer besar. Kisah terbesar di bursa transfer musim panas ini adalah Bale,” tambah mantan kapten timnas Prancis itu. “Pintu saya selalu terbuka untuknya di musim pertamanya, dan dia harus memanfaatkannya.”

Zizou menilai Bale sebagai salah satu pemain terbaik Eropa pada musim lalu. Ia memprediksi Bale berpeluang menjadi pemain terbaik di dunia dalam empat atau lima musim ke depan.

AS.COM | AMTONIUS WISHNU

Berita terpopuler:
Ruud Gulit: Harga Transfer Bale Menakjubkan  
Gol Ribery dan Robben Bawa Kemenangan Munchen  
Arsenal Cetak Kemenangan Pertama di Liga Inggris
Arsenal Incar Kiper Newcastle
Oscar Optimistis Chelsea Kalahkan MU

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Harry Kane Kecewa dengan Imbang Bayern Munchen vs Real Madrid di Leg 1 Semifinal Liga Champions

3 hari lalu

Pemain Bayern Munchen Harry Kane. REUTERS/Angelika Warmuth
Harry Kane Kecewa dengan Imbang Bayern Munchen vs Real Madrid di Leg 1 Semifinal Liga Champions

Penyerang Bayern Munchen, Harry Kane, mengungkapkan kekecewaannya setelah timnya hanya bermain imbang di leg pertama semifinal Liga Champions.


Real Madrid Tahan Bayern Munchen 2-2 di Leg 1 Semifinal Liga Champions, Carlo Ancelotti Sebut Timnya Lembek

3 hari lalu

Pelatih Real Madrid Carlo Ancelotti. REUTERS/Isabel Infantes
Real Madrid Tahan Bayern Munchen 2-2 di Leg 1 Semifinal Liga Champions, Carlo Ancelotti Sebut Timnya Lembek

Real Madrid mampu menahan imbang Bayern Munchen dengan skor 2-2 leg pertama semifinal Liga Champions. Carlo Ancelotti kecewa dengan permainan timnya.


Hasil 2-2 di Leg 1 Semifinal Liga Champions Dianggap Menguntungkan Real Madrid, Apa Kata Pelatih Bayern Munchen Thomas Tuchel?

3 hari lalu

Pelatih Bayern Munchen Thomas Tuchel. REUTERS
Hasil 2-2 di Leg 1 Semifinal Liga Champions Dianggap Menguntungkan Real Madrid, Apa Kata Pelatih Bayern Munchen Thomas Tuchel?

Bayern Munchen menjadi korban dari efisiensi mematikan Real Madrid dalam hasil imbang 2-2 dalam pertandingan leg pertama semifinal Liga Champions.


Hasil Liga Champions: Bayern Munchen vs Real Madrid Berakhir 2-2, Simak Komentar 4 Pundit Eropa, Termasuk Glenn Hoddle dan Michael Owen

3 hari lalu

Pemain Real Madrid Vinicius Junior mencetak gol penalti ke gawang Bayern Munchen di leg pertama semifinal Liga Champions, 30 April 2024. REUTERS/Kai Pfaffenbach
Hasil Liga Champions: Bayern Munchen vs Real Madrid Berakhir 2-2, Simak Komentar 4 Pundit Eropa, Termasuk Glenn Hoddle dan Michael Owen

Real Madrid menahan Bayern Munchen dengan skor 2-2 pada leg pertama semifinal Liga Champions. Simak penilaian empat komentartor Eropa.


Hasil Liga Champions Leg Pertama Semifinal: Bayern Munchen vs Real Madrid 2-2, Vinicius Jr Bikin Brace

3 hari lalu

Pemain Real Madrid, Vinicius Junior. REUTERS/Isabel Infantes
Hasil Liga Champions Leg Pertama Semifinal: Bayern Munchen vs Real Madrid 2-2, Vinicius Jr Bikin Brace

Pertandingan Bayern Munchen vs Real Madrid tersaji pada leg pertama semifinal Liga Champions berakhir imbang 2-2.


Bayern Munchen vs Real Madrid di Liga Champions, Thomas Tuchel Berharap Terbantu Atmosfer Allianz Arena

4 hari lalu

Pelatih Bayern Munchen Thomas Tuchel. REUTERS
Bayern Munchen vs Real Madrid di Liga Champions, Thomas Tuchel Berharap Terbantu Atmosfer Allianz Arena

Manajer Bayern Munchen Thomas Tuchel berharap dukungan total pendukung Die Roten saat menjamu Real Madrid di semifinal Liga Champions.


Bayern Munchen vs Real Madrid, Carlo Ancelotti Ogah Remehkan Die Roten

4 hari lalu

Pelatih Real Madrid Carlo Ancelotti. REUTERS
Bayern Munchen vs Real Madrid, Carlo Ancelotti Ogah Remehkan Die Roten

Bayern Munchen vs Real Madrid akan tersaji pada leg pertama babak semifinal Liga Champions di Allianz Arena pada Rabu dinihari.


3 Fakta Menarik Semifinal Liga Champions: Bayern Munchen vs Real Madrid, Borussia Dortmund vs PSG

4 hari lalu

Pemandangan umum trofi Liga Champions beserta hasil pengundian perempat final di layar lebar di UEFA Headquarters, Nyon, Swiss, 15 Maret 2024. EUTERS/Denis Balibouse
3 Fakta Menarik Semifinal Liga Champions: Bayern Munchen vs Real Madrid, Borussia Dortmund vs PSG

Pertandingan leg pertama babak semifinal Liga Champions antara Bayern Munchen vs Real Madrid akan digelar di Stadion Allianz Arena, Rabu dinihari.


Prediksi Bayern Munchen vs Real Madrid di Semifinal Liga Champions: Jadwal, Kondisi Tim, H2H, Perkiraan Formasi

4 hari lalu

Pemain Bayern Munchen Joshua Kimmich melakukan selebrasi bersama rekannya usai mencetak gol ke gawang Arsenal dalam pertandingan leg kedua perempat final Liga Champions di Allianz Arena, Munich, 18 April 2024. Bayern Munchen berhasil lolos ke semifinal lewat gol tunggal Kimmich yang membuat aggregat 3-2 atas Arsenal. REUTERS/Angelika Warmuth
Prediksi Bayern Munchen vs Real Madrid di Semifinal Liga Champions: Jadwal, Kondisi Tim, H2H, Perkiraan Formasi

Duel Bayern Munchen vs Real Madrid akan tersaji pada leg pertama babak semifinal Liga Champions 2023-2024. Mengapa Real Madrid lebih diunggulkan?


Klasemen Liga Spanyol Pekan Ke-33 dan Skenario Perebutan Juara setelah Barcelona Kalahkan Valencia 4-2

4 hari lalu

Pemain Barcelona Robert Lewandowski mencetak gol ke gawang Valencia dalam pertandingan Liga Spanyol di Estadi Olimpic Lluis Companys, Barcelona, 30 April 2024. REUTERS/Albert Gea
Klasemen Liga Spanyol Pekan Ke-33 dan Skenario Perebutan Juara setelah Barcelona Kalahkan Valencia 4-2

Trigol (hatrick) Robert Lewandowski membawa Barcelona menang 4-2 atas 10 pemain Valencia dalam pertandingan pekan ke-33 Liga Spanyol.