Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

United Rekrut Paul Pogba, City Mendapat Penangkalnya  

image-gnews
Paul Pogba mengenakan kostum Manchester United usai resmi bergabung ke Old Trafford. instagram.com
Paul Pogba mengenakan kostum Manchester United usai resmi bergabung ke Old Trafford. instagram.com
Iklan

TEMPO.COLondon - Dua klub ambisius bertetangga, Manchester United dan Manchester City, bersaing keras dalam transfer pemain untuk merebut trofi juara musim kompetisi Liga Primer Inggris 2016-2017. Sementara United pada Selasa, 9 Agustus 2016, memastikan mendapat gelandang kenamaan Paul Pogba dari Juventus, City seakan mendapat pemain penangkalnya, bek John Stone dari Everton.

United membeli Pogba seharga 89 juta pound sterling atau Rp 1,5 triliun, sedangkan City menggelontorkan 47,5 juta pound sterling atau Rp 809,7 miliar untuk mendapatkan Stones. Transfer dengan nilai gila-gilaan itu tidak terlepas dari masuknya manajer ambisius baru di kedua klub, Jose Mourinho di United dan Pep Guardiola di City.

United terakhir kali menjuarai Liga Primer Inggris pada musim kompetisi 2012-2013, sedangkan City 2013-2014.

Besarnya uang yang dikeluarkan United untuk mendapatkan Pogba mematahkan rekor transfer pemain di Inggris sebelumnya. Rekor lama juga dibuat United ketika membeli Angel Di Maria dari Real Madrid dengan harga 59,7 juta pound sterling. 

Adapun Stones yang dibeli City merupakan bek termahal kedua di Inggris. Rekor termahal sebelumnya adalah saat Chelsea menjual beknya asal Brasil, David Luiz, ke Paris Saint-Germain seharga 50 juta pound sterling.

Stones, 22 tahun, setuju bergabung dengan City dengan kontrak enam tahun. "John merupakan bek muda Inggris yang luar biasa dan kami senang dia bergabung dengan kami,” tutur Direktur Sepak Bola City, Txiki Begiristain, sebagaimana dikutip dari situs klub kaya raya itu.

"Kami telah berusaha keras untuk memboyongnya ke City dan kami meneken bek tengah terbaik Eropa."

Stones bergabung dengan Everton dari Barnsley pada 2013 dengan nilai kontrak tiga juta pound sterling. 

Sementara itu, mantan bek legendaris United, Rio Ferdinand, melihat Pogba pantas dihargai senilai itu. “Paul adalah pemain dengan bakat luar biasa dan dia pemain yang pantas dihargai sedemikian besar,” kata Ferdinand pada BBC. “Karakternya siap dengan investasi besar untuk mendapatkannya. Karena itu, jumlah tersebut bukanlah masalah.”

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Ferdinand meyakini Pogba, 23 tahun, siap dengan tanggung jawab di pundaknya untuk membawa trofi juara bagi United. Ia juga percaya pemain tengah asal Prancis itu tidak akan terbebani tuntutan tersebut. 

“Dia akan menjadi pemain hebat beberapa tahun ke depan dan akan membuat perbedaan besar bagi United dalam upaya merebut trofi juara,” kata Ferdinand lagi.

Pada kesempatan terpisah, John Stones menyatakan siap ke panggung yang lebih tinggi lagi dalam perjalanan kariernya. “Saya tentu saja melihat apa yang akan saya lakukan di sini, di Etihad (markas City). Ini klub dengan ambisi besar dan manajer hebat. Saya sudah tidak sabar untuk membantu meraih prestasi terbaik,” ujar Stones.

Manajer asal Spanyol, Guardiola, direkrut City dari klub kenamaan Jerman, Bayern Muenchen, pada akhir musim kompetisi lalu. Ia melihat Stones sebagai bek yang paling tangguh untuk memainkan taktik penguasaan bola khasnya.

“Kami ingin membantu John menunjukkan kualitasnya kepada kami dan meningkatkan prestasi yang telah dia capai sejauh ini,” kata Guardiola. “Saya suka cara dia bermain dan saya ingin melihat dia tampil di tim kami.”

Stones menjadi pemain kedelapan yang direkrut City musim ini setelah Ilkay Gundogan, Nolito, Aleksandar Zinchenko, Aaron Mooy, dan Marlos Moreno bersama pemain depan Leroy Sane serta Gabriel Jesus. Ia dapat mengawali debutnya bersama City pada pembukaan Liga Primer Inggris 2016-2017 melawan Sunderland pada Sabtu mendatang, 13 Agustus 2016.

REUTERS | AGUS BAHARUDIN

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Statistik Gol Erling Haaland di Liga Inggris Musim Ini, Lampaui Top Skor Sepanjang Masa Liga Inggris

2 hari lalu

Ekspresi Erling Haaland pada laga Manchester City vs Arsenal di Etihad Stadium pada Minggu, 31 Maret 2024. REUTERS/Carl Recine.
Statistik Gol Erling Haaland di Liga Inggris Musim Ini, Lampaui Top Skor Sepanjang Masa Liga Inggris

Produktivitas Erling Haaland dalam mencetak gol dalam semusim melampaui striker legendaris Alan Shearer


Tahukah Anda, Bruno Fernandes Baru Pertama Kali Absen karena Cedera saat Manchester United Kalah 0-4 dari Crystal Palace?

2 hari lalu

Pemain Manchester United, Bruno Fernandes. REUTERS/Carl Recine
Tahukah Anda, Bruno Fernandes Baru Pertama Kali Absen karena Cedera saat Manchester United Kalah 0-4 dari Crystal Palace?

Kapten Manchester United Bruno Fernandes mengalami cedera untuk pertama kali sepanjang kariernya saat MU dipermalukan Palace di Liga Inggris.


Liga Inggris: Manchester United Dipermalukan Crystal Palace 0-4, Erik ten Hag Ogah Mundur

2 hari lalu

Ekspresi pemain Manchester United Jonny Evans dan rekannya setelah pemain Crystal Palace Jean-Philippe Mateta mencetak gol dalam pertandingan Liga Inggris di Selhurst Park, London, 7 Mei 2024. Action Images via Reuters/Matthew Childs
Liga Inggris: Manchester United Dipermalukan Crystal Palace 0-4, Erik ten Hag Ogah Mundur

Simak komentar Erik ten Hag setelah Manchester United dipermalukan 0-4 di markas Crystal Palace pada pekan ke-36 Liga Inggris.


Klasemen Liga Inggris Pekan Ke-36: Bagaimana Peluang Manchester United Lolos ke Eropa setelah Keok 0-4 dari Palace?

2 hari lalu

Manchester United. Action Images melalui Reuters/Andrew Couldridge
Klasemen Liga Inggris Pekan Ke-36: Bagaimana Peluang Manchester United Lolos ke Eropa setelah Keok 0-4 dari Palace?

Manchester United terancam tak lolos ke kompetisi Eropa musim depan setelah kalah 0-4 dari Crystal Palace pada pekan ke-36 Liga Inggris.


Hasil Liga Inggris: Manchester United Kalah 0-4 di Markas Crystal Palace, Christian Eriksen Sebut Sebuah Kekecewaan Besar

2 hari lalu

Pemain Manchester United Christian Eriksen. REUTERS/Toby Melville
Hasil Liga Inggris: Manchester United Kalah 0-4 di Markas Crystal Palace, Christian Eriksen Sebut Sebuah Kekecewaan Besar

Manchester United mendapat malu dan kalah 0-4 di kandang Crystal Palace pada pertandingan pekan ke-36 Liga Inggris.


Darwin Nunez Hapus Foto Liverpool di Instagram, Kode Hengkang Akhir Musim?

3 hari lalu

Pemain Liverpool, Darwin Nunez berselebrasi setelah menjebol gawang Burnley dalam laga lanjutan Liga Inggris di Anfield, Inggris, 10 Februari 2024. Liverpool memetik kemenangan 3-1 atas Burnley pada pekan ke-24 Liga Inggris di Anfield Stadium. REUTERS/Phil Noble
Darwin Nunez Hapus Foto Liverpool di Instagram, Kode Hengkang Akhir Musim?

Penyerang Liverpool Darwin Nunez diisukan masuk dalam radar Barcelona untuk menggantikan Robert Lewandowski musim depan.


Tepis Rumor Bruno Fernandes Bakal Tinggalkan Manchester United, Ini Komentar Erik ten Hag

3 hari lalu

Pemain Manchester United, Bruno Fernandes tampak kecewa dalam laga lanjutan Liga Inggris melawan Fulham di Old Trafford, Inggris, 24 Februari 2024. Manchester United menelan kekalahan pertama mereka di 2024 setelah ditekuk Fulham 1-2 dalam matchday ke-26 Liga Inggris di Old Trafford. REUTERS/Carl Recine
Tepis Rumor Bruno Fernandes Bakal Tinggalkan Manchester United, Ini Komentar Erik ten Hag

Dalam wawancara dengan DAZN pekan lalu, Bruno Fernandes mengatakan dia akan mempertimbangkan masa depannya di Manchester United setelah Euro 2024.


Profil David Raya, Kiper Arsenal yang Raih Sarung Tangan Emas Liga Inggris

3 hari lalu

Penjaga gawang Arsenal, David Raya berhasil menyelamatkan gawangnya dari tendangan pemain FC Porto, Galeno dalam drama adu penalti Leg Kedua 16 Besar Liga Champions di  Emirates Stadium, London, Inggris, 12 Maret 2024. REUTERS/Hannah Mckay
Profil David Raya, Kiper Arsenal yang Raih Sarung Tangan Emas Liga Inggris

Penampilan Arsenal yang moncer musim ini tak lepas dari kontribusi David Raya, kiper yang baru mendapat penghargaan sarung tangan emas


Prediksi Crystal Palace vs Manchester United di Liga Inggris: Jadwal, Kondisi Tim, H2H, Perkiraan Formasi

3 hari lalu

Pemain Manchester United Bruno Fernandes melakukan selebrasi bersama Aaron Wan-Bissaka, Kobbie Mainoo dan Rasmus Hojlund usai mencetak gol ke gawang Sheffield United dalam pertandingan Liga Inggris di Old Trafford, Manchester, 25 April 2024. Sempat tertinggal, Manchester United berhasil comeback dan meraih kemenangan 4-2 atas Seheffield United. REUTERS/Molly Darlington
Prediksi Crystal Palace vs Manchester United di Liga Inggris: Jadwal, Kondisi Tim, H2H, Perkiraan Formasi

Pertandingan Crystal Palace vs Manchester United akan tersaji pada pekan ke-36 Liga Inggris atau Premier League musim 2023-2024.


Liga Inggris: Liverpool Kalahkan Tottenham Hotspur 4-2, Jurgen Klopp Sangat Puas

3 hari lalu

Pelatihn Liverpool Jurgen Klopp. REUTERS
Liga Inggris: Liverpool Kalahkan Tottenham Hotspur 4-2, Jurgen Klopp Sangat Puas

Pelatih Liverpool Jurgen Klopp sangat puas dengan kemenangan 4-2 yang diraih timnya dari Tottenham Hotspur dalam lanjutan Liga Inggris.