Gol Mueller Menangkan Munchen atas Wolfsburg

Reporter

Editor

Afrizal TECO

Sabtu, 28 September 2013 23:20 WIB

Thomas Muller. fifa.com

TEMPO.CO, Munchen - Juara bertahan Bundesliga Bayern Munchen kembali memetik poin penuh setelah berhasil menundukkan tim tamu Wolfsburg 1-0 di Allianz Arena, Sabtu 28 September 2013. Adapun gol kemenangan The Bavarians di cetak oleh Thomas Mueller.

Meski menguasai jalannya pertandingan, Bayern Munchen tidak bisa memanfaatkan berbagai peluang untuk dikonversi menjadi gol di sepanjang babak pertama. Ketangguhan sang kiper Wolfsburg, Benaglio memaksa laga harus berakhir tanpa gol.

Di awal babak kedua, kejutan malah datang dari tim tamu. Mantan pemain Munchen, Luiz Gustavo sempat membuat peluang di menit ke lima. Sayang, tandukkan pemain internasional Brasil ini masih bisa dihalau Manuel Neuer.

Gol yang ditunggu-tunggu kubu tuan rumah akhirnya tercipta di menit 61. Berawal dari pergerakan Franck Ribery di sisi kiri, pemain asal Prancis ini memberikan umpan yang berhasil dituntaskan oleh ke Thomas Mueller. Skor berubah 1-0 untuk keunggulan Munchen hingga wasit meniup peluit panjang.

Atas kemenangan ini, Munchen kini berada di posisi kedua klasemen sementara Bundesliga dengan torehan 19 poin. Skuad asuhan Pep Guardiola menempel ketat Borussia Dortmund di posisi pertama yang sebelumnya berhasil mengalahkan Freiburg 5-0.

Adapun nasib Wolfsburg harus puas turun ke posisi sembilan klasemen Bundesliga dengan torehan 9 poin.

Susunan Pemain:
BAYERN MUNCHEN:
Neuer, Rafinha, Boateng, Bonfirm Dante, Alaba, Lahm, Muller, Schweinsteiger (Shaqiri 62'), Robben (Kroos 62'), Ribery, Mandzukic (Kirchoff 86')

WOLFSBURG:
Benaglio, Trasch, Naldo, Knoche, Rodriguez, Gustavo, Polak, Koo (Arnold 82'), Diego, Schafer (Perisic 68'), Olic (Caligiuri 84')

AFRIZAL

Berita terpopuler:
Lawan Torino, Barzagli Waspadai Alessio Cerci
Pelatih Sampdoria: AC Milan Bukan Hanya Balotelli
Lawan Spurs, Chelsea Andalkan Torres
Inilah Susunan Pemain MU Vs West Brom
Mourinho: Pertahanan Spurs Sangat Kuat

Berita terkait

Harry Kane Akan Hadapi Tottenham Hotspur dalam Uji Coba Bayern Munchen di Seoul

9 jam lalu

Harry Kane Akan Hadapi Tottenham Hotspur dalam Uji Coba Bayern Munchen di Seoul

Inggris Harry Kane akan menghadapi bekas klubnya Tottenham Hotspur serta mantan mitranya, Son Heung-min, untuk pertama kalinya pada Agustus.

Baca Selengkapnya

Bayer Leverkusen Juarai Liga Jerman 2023-2024 Tanpa Terkalahkan, Ini Kunci Suksesnya Menurut Jonathan Tah

1 hari lalu

Bayer Leverkusen Juarai Liga Jerman 2023-2024 Tanpa Terkalahkan, Ini Kunci Suksesnya Menurut Jonathan Tah

Bayer Leverkusen menutup musim kompetisi Liga Jerman 2023-2024 dengan indah: menjadi juara tanpa terkalahkan.

Baca Selengkapnya

Klasemen Akhir Liga Jerman 2023/2024: Bayer Leverkusen Lengkapi Gelar Juara dengan Status Tak Terkalahkan

1 hari lalu

Klasemen Akhir Liga Jerman 2023/2024: Bayer Leverkusen Lengkapi Gelar Juara dengan Status Tak Terkalahkan

Bayer Leverkusen menutup Liga Jerman musim 2023/2024 sebagai juara yang tak terkalahkan.

Baca Selengkapnya

Thiago Alcantara akan Hengkang dari Liverpool, Begini Perjalanan Kariernya

2 hari lalu

Thiago Alcantara akan Hengkang dari Liverpool, Begini Perjalanan Kariernya

Thiago Alcantara akan meninggalkan Liverpool pada akhir musim ini

Baca Selengkapnya

Jadwal Bola Sabtu 18 Mei 2024: Persib vs Bali United di Semifinal Liga 1, Juga Ada Liga Jerman dan Liga Italia

2 hari lalu

Jadwal Bola Sabtu 18 Mei 2024: Persib vs Bali United di Semifinal Liga 1, Juga Ada Liga Jerman dan Liga Italia

Jadwal bola pada Sabtu, 18 Mei 2024, akan menampilkan Championship Series Liga 1, Liga Italia, dan Liga Jerman.

Baca Selengkapnya

Daftar 5 Klub Pemilik Gelar Liga Champions Terbanyak, Real Madrid Dominan

3 hari lalu

Daftar 5 Klub Pemilik Gelar Liga Champions Terbanyak, Real Madrid Dominan

Siapa saja daftar klub paling banyak gelar Liga Champions sepanjang sejarah?

Baca Selengkapnya

Bayer Leverkusen Pertajam Rekor Tak Terkalahkan Jadi 50 Pertandingan, Pelatih Xabi Alonso Bidik Target Baru

8 hari lalu

Bayer Leverkusen Pertajam Rekor Tak Terkalahkan Jadi 50 Pertandingan, Pelatih Xabi Alonso Bidik Target Baru

Bayer Leverkusen memperpanjang rekor tidak terkalahkan mereka di musim ini menjadi 50 pertandingan setelah mengalahkan Bochum 5-0 di Liga Jerman.

Baca Selengkapnya

Kembali Lolos ke Final, Kenapa Real Madrid Disebut Memiliki Daya Magis di Liga Champions?

11 hari lalu

Kembali Lolos ke Final, Kenapa Real Madrid Disebut Memiliki Daya Magis di Liga Champions?

Real Madrid kembali menunjukkan "daya magis" atau "keajaiban" mereka saat lolos ke final Liga Champions 2023/2024.

Baca Selengkapnya

Bayern Munchen Gagal Lolos ke Final Liga Champions, Thomas Tuchel Sesali Blunder Manuel Neuer

11 hari lalu

Bayern Munchen Gagal Lolos ke Final Liga Champions, Thomas Tuchel Sesali Blunder Manuel Neuer

Pelatih Bayern Munchen Thomas Tuchel menyesalkan blunder fatal yang dilakukan Manuel Neuer saat timnya gagal ke final Liga Champions.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga Champions: Kalahkan Bayern Munchen, Real Madrid Lolos ke Babak Final

12 hari lalu

Hasil Liga Champions: Kalahkan Bayern Munchen, Real Madrid Lolos ke Babak Final

Real Madrid lolos ke babak final Liga Champions 2023-2024, Kamis dinihari WIB, 9 Meisetelah menang 2-1 saat menjamu Bayern Munchen.

Baca Selengkapnya