Wayne Rooney Bawa Krisis ke Manchester United

Reporter

Rabu, 26 Agustus 2015 04:44 WIB

Pemain Manchester United, Wayne Rooney tertunduk usai timnya dikalahkan oleh tuan rumah Everton dalam laga Liga Premier Inggris di stadion Goodison Park, Liverpool, Inggris, 26 April 2015. Everton berhasil kalahkan setan merah 3-0. REUTERS

TEMPO.CO, Jakarta - Wayne Rooney sedang mengalami krisis. Pemain depan Manchester United ini belum sekali pun mencetak gol dalam sepuluh pertandingan terakhirnya.

Rooney terakhir mencetak gol ke gawang Aston Villa dalam laga lanjutan Liga Primer pada 4 April lalu. Setelah itu, tak satu gol pun tercipta dari kakinya.

Kondisi ini membuat cemas para pendukung tim berjulukan Red Devils ini. Sebab, sejak awal musim ini, Rooney diplot sebagai ujung tombak tim.

"Jika Wayne Rooney tidak mencetak gol, lantas siapa lagi?" kata legenda Manchester United, Paul Scholes. "Dia satu-satunya pemain di lini depan."

Manchester United saat ini memang tak punya banyak pilihan pemain depan. Selain Rooney, hanya ada Javier Hernandez alias Chicharito dan James Wilson.

Chicharito saat ini belum pulih benar dari cedera yang didapatnya saat dipinjamkan ke Real Madrid. Sedangkan James Wilson masih berusia 19 tahun, masih kelewat muda.

Tak berlebihan jika lini depan mereka disebut sedang krisis. Ini bisa dilihat dari produktivitas gol mereka. Dalam tiga laga terakhir Liga Primer, mereka hanya mencetak dua gol.

Pelatih United, Louis van Gaal, harus segera mengatasi persoalan ini. Sebab mereka akan menghadapi Brugge dalam laga kedua babak playoff Liga Champions di Jan Breydel Stadium, Belgia, Kamis dinihari.

Untungnya, United memenangi laga leg pertama dengan skor 3-1. Dengan begitu, mereka hanya membutuhkan hasil imbang saat melawan Brugge untuk lolos ke babak penyisihan grup Liga Champions.

Namun, bagi Wayne Rooney, laga ini bukan sekadar perebutan tiket Liga Champions, tapi juga pertaruhan nama besarnya. Sebab sepuluh laga tanpa gol adalah aib bagi pemain depan.

Bek Manchester United, Chris Smalling, optimistis Rooney akan segera menemukan ketajamannya lagi. "Sebab ini bukan hanya masalah Rooney, tapi masalah tim," kata Smalling.

Sedangkan pemain sayap Memphis Depay mengatakan Rooney memiliki pengalaman yang cukup untuk membuatnya bangkit. "Dia sudah mencicipi semuanya," kata Memphis.


Rapor Wayne Rooney dalam tiga laga Liga Primer musim ini:

Vs Tottenham Hotspur
Tendangan ke gawang: 2
Gol: 0
On target: 0
Off target: 2
Diblok: 0

Vs Aston Villa
Tendangan ke gawang: 0
Gol: 0
On target: 0
Off target: 0
Diblok:0

Vs Newcastle United
Tendangan ke gawang: 3
Gol: 0
On target: 2
Off target: 0
Diblok: 1

Total
Tendangan ke gawang: 5
Gol: 0
On target: 2
Off target: 2
Diblok: 1

SKY SPORTS | MIRROR | ESPN FC | DWI AGUSTIAR

Berita terkait

Erik Ten Hag: Manchester United Harus Lakukan Segalanya di Piala FA untuk Beri Fans Trofi

2 jam lalu

Erik Ten Hag: Manchester United Harus Lakukan Segalanya di Piala FA untuk Beri Fans Trofi

Erik ten Hag mengatakan Manchester United harus "melakukan segalanya" demi mengalahkan Manchester City di final Piala FA.

Baca Selengkapnya

Profil Arne Slot, Calon Pelatih Baru Liverpool Pengganti Jurgen Klopp

9 jam lalu

Profil Arne Slot, Calon Pelatih Baru Liverpool Pengganti Jurgen Klopp

Arne Slot konsisten membawa tim yang dilatihnya bersaing di papan atas klasemen hingga meraih gelar juara.

Baca Selengkapnya

Mengapa Liverpool Belum Umumkan Arne Slot Sebagai Pelatih Baru Pengganti Jurgen Klopp?

11 jam lalu

Mengapa Liverpool Belum Umumkan Arne Slot Sebagai Pelatih Baru Pengganti Jurgen Klopp?

Ada satu kendala yang membuat Liverpool belum mengumumkan Arne Slot sebagai pelatih baru untuk musim depan.

Baca Selengkapnya

Pep Guardiola Hampir Menangis Saat Beri Pesan Perpisahan untuk Jurgen Klopp

12 jam lalu

Pep Guardiola Hampir Menangis Saat Beri Pesan Perpisahan untuk Jurgen Klopp

Pep Guardiola mengaku akan sangat merindukan kehadiran Jurgen Klopp sebagai rival persaingan gelar juara Liga Inggris.

Baca Selengkapnya

Momen Haru Jurgen Klopp dan Virgil van Dijk, Pelukan Terakhir yang Emosional di Laga Perpisahan Liverpool

12 jam lalu

Momen Haru Jurgen Klopp dan Virgil van Dijk, Pelukan Terakhir yang Emosional di Laga Perpisahan Liverpool

Virgil van Dijk mengaku sulit melihat Jurgen Klopp pergi dari Liverpool.

Baca Selengkapnya

Arsenal Kembali Gagal Juara Liga Inggris, Apa Kata Mikel Arteta?

14 jam lalu

Arsenal Kembali Gagal Juara Liga Inggris, Apa Kata Mikel Arteta?

Arsenal finis di posisi kedua Liga Inggris dua kali beruntun, kalah dari Manchester City.

Baca Selengkapnya

Arsenal Jadi Runner-up Liga Inggris 2023-2024, Mikel Arteta Tak Puas dan Bersumpah untuk Terus Mencoba

15 jam lalu

Arsenal Jadi Runner-up Liga Inggris 2023-2024, Mikel Arteta Tak Puas dan Bersumpah untuk Terus Mencoba

Pelatih Arsenal, Mikel Arteta, mengatakan bahwa timnya tidak boleh puas dengan posisi kedua di Liga Inggris.

Baca Selengkapnya

Manchester City Juara Liga Inggris: Pep Guardiola Bicara Kemungkinan Tinggalkan Etihad, Juga Puji Klopp dan Arteta

15 jam lalu

Manchester City Juara Liga Inggris: Pep Guardiola Bicara Kemungkinan Tinggalkan Etihad, Juga Puji Klopp dan Arteta

Pep Guardiola bicara soal prospek untuk meninggalkan Manchester City beberapa menit setelah meraih gelar Liga Inggris keempat secara beruntun.

Baca Selengkapnya

Liga Inggris 2023-2024 Sudah Berakhir: Simak Klasemen Akhir, Top Skor, Juara, Peraih Tiket Eropa, dan Tim Terdegradasi

17 jam lalu

Liga Inggris 2023-2024 Sudah Berakhir: Simak Klasemen Akhir, Top Skor, Juara, Peraih Tiket Eropa, dan Tim Terdegradasi

Kompetisi Liga Inggris musim 2023-2024 sudah tuntas. Simak klasemen akhir, top skor, peraih gelar juara dan tiket Eropa, serta tim yang degradasi.

Baca Selengkapnya

Jurgen Klopp Umumkan Arne Slot sebagai Pelatih Baru Liverpool pada Laga Perpisahannya

17 jam lalu

Jurgen Klopp Umumkan Arne Slot sebagai Pelatih Baru Liverpool pada Laga Perpisahannya

Pelatih Liverpool Jurgen Klopp mengumumkan Arne Slot sebagai pelatih The Reds selanjutnya pada laga perpisahannya.

Baca Selengkapnya