Harry Kane, Dua Badai dan Simpulan Suram Soal Sepak Bola Inggris

Reporter

Tempo.co

Editor

Nurdin Saleh

Rabu, 2 Mei 2018 15:43 WIB

Pemain Tottenham, Harry Kane saat selebrasi.. REUTERS/Eddie Keogh

TEMPO.CO, Jakarta - Bintang Tottenham Hotspur, Harry Kane, mengklaim orang-orang dalam sepak bola Inggris memiliki mental yang lemah. Suporter, juga petinggi sepak bola negara itu, dinilai punya kecenderungan "aneh" untuk mengejek atau meremehkan pemain sendiri.

Penilaian itu disampaikan Kane, yang juga merupakan kapten Timnas Inggris, setelah dua kali secara beruntun mendapat badai ejekan di twitter.

Kane, 24 tahun, menjadi bulan-bulanan di twitter selama berminggu-minggu, pada bulan lalu. Ia dicemoohan suporter, mantan pemain, dan sesama pemain --termasuk rekan setim di timnas-- karena usahanya mengklaim gol dari rekan setimnya, Christian Eriksen, saat mengalahkan Stoke.

Kane kemudian juga mendapat "ejekan" dari akun twitter resmi FA, terkait tampilannya yang tak maksimal saat Tottenham dikalahkan Mancehster United di semifinal Piala FA. Saat itu ramai beredar video meme yang menggambarkan Kane mati kutu di hadapan Chris Smalling. “Apa yang ada di kantongmu Chris?” demikian isi Meme itu. Lalu muncul jawaban dengan gambar Smalling mengosongkan sakunya dan mengatakan, “Harry Kane”.

Akun twitter FA ikut memposting meme tersebut. Mereka kemudian mencabutnya dan meminta maaf pada kedua klub.

Bagi Kane, cuitan FA itu memiliki arti lebih dalam. “Cuitan FA memalukan. Kita semua tahu itu,” ujar dia. “Saya berbicara pada manajer (Mauricio Pochettino) tentang hal tersebut dan ia mengatakan, ‘Apakah negara lain akan berbuat demikian kepada pemain mereka sendiri?’ mungkin tidak.”

Menurut dia, kondisi seperti itu bisa dilihat sebagai mekanisme pertahanan sebagai seandainya tim kembali gagal meraih prestasi, termasuk di Piala Dunia 2018 nanti. Baginya itu tak tepat. “Sebagai tim, kami fokus pada apa yang harus kami lakukan, kami harus memiliki pola pikir dan kepercayaan bahwa kami bisa menang,” kata Kane

Kane juga menyatakan ia sudah membuang segala hal negatif tersebut jauh-jauh. “Yang memang terjadi, terjadi lah, saya melihat ke depan, saya fokus untuk pertandingan selanjutnya, itu yang menjadi perhatian saya, masuk ke lapangan dan bekerja.”

Advertising
Advertising

ESPN | SKY SPORTS | SURYO PRABANDONO

Berita terkait

Darwin Nunez Hapus Foto Liverpool di Instagram, Kode Hengkang Akhir Musim?

4 jam lalu

Darwin Nunez Hapus Foto Liverpool di Instagram, Kode Hengkang Akhir Musim?

Penyerang Liverpool Darwin Nunez diisukan masuk dalam radar Barcelona untuk menggantikan Robert Lewandowski musim depan.

Baca Selengkapnya

Tepis Rumor Bruno Fernandes Bakal Tinggalkan Manchester United, Ini Komentar Erik ten Hag

8 jam lalu

Tepis Rumor Bruno Fernandes Bakal Tinggalkan Manchester United, Ini Komentar Erik ten Hag

Dalam wawancara dengan DAZN pekan lalu, Bruno Fernandes mengatakan dia akan mempertimbangkan masa depannya di Manchester United setelah Euro 2024.

Baca Selengkapnya

Profil David Raya, Kiper Arsenal yang Raih Sarung Tangan Emas Liga Inggris

11 jam lalu

Profil David Raya, Kiper Arsenal yang Raih Sarung Tangan Emas Liga Inggris

Penampilan Arsenal yang moncer musim ini tak lepas dari kontribusi David Raya, kiper yang baru mendapat penghargaan sarung tangan emas

Baca Selengkapnya

Prediksi Crystal Palace vs Manchester United di Liga Inggris: Jadwal, Kondisi Tim, H2H, Perkiraan Formasi

17 jam lalu

Prediksi Crystal Palace vs Manchester United di Liga Inggris: Jadwal, Kondisi Tim, H2H, Perkiraan Formasi

Pertandingan Crystal Palace vs Manchester United akan tersaji pada pekan ke-36 Liga Inggris atau Premier League musim 2023-2024.

Baca Selengkapnya

Liga Inggris: Liverpool Kalahkan Tottenham Hotspur 4-2, Jurgen Klopp Sangat Puas

20 jam lalu

Liga Inggris: Liverpool Kalahkan Tottenham Hotspur 4-2, Jurgen Klopp Sangat Puas

Pelatih Liverpool Jurgen Klopp sangat puas dengan kemenangan 4-2 yang diraih timnya dari Tottenham Hotspur dalam lanjutan Liga Inggris.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga Inggris Pekan Ke-36: Liverpool Kalahkan Tottenham Hotspur 4-2

21 jam lalu

Hasil Liga Inggris Pekan Ke-36: Liverpool Kalahkan Tottenham Hotspur 4-2

Liverpool mengalahkan Tottenham Hotspur dengan skor 4-2 dalam matchday ke-36 Liga Inggris 2023/24.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga Inggris: Chelsea Kalahkan West Ham United 5-0, Nicolas Jackson Bikin Brace

1 hari lalu

Hasil Liga Inggris: Chelsea Kalahkan West Ham United 5-0, Nicolas Jackson Bikin Brace

Chelsea berpesta gol di gawang West Ham United dan mengalahkan lawannya itu dengan skor 5-0 dalam pertandingan Liga Inggris.

Baca Selengkapnya

Hasil dan Klasemen Liga Inggris Pekan Ke-36: Arsenal dan Manchester City Menang, Persaingan Juara Tetap Ketat

1 hari lalu

Hasil dan Klasemen Liga Inggris Pekan Ke-36: Arsenal dan Manchester City Menang, Persaingan Juara Tetap Ketat

Dua klub papan atas Liga Inggris, Manchester City dan Arsenal, tetap bersaing ketat dalam perebutan gelar juara. Simak rekap hasil dan klasemennya.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga Inggris Pekan Ke-36: Haaland Borong 4 Gol, Manchester City Kalahkan Wolves 5-1

1 hari lalu

Hasil Liga Inggris Pekan Ke-36: Haaland Borong 4 Gol, Manchester City Kalahkan Wolves 5-1

Erling Haaland memboronhg 4 gol saat Manchester City taklukkan Wolves 5-1 di Liga Inggris pekan ke-36.

Baca Selengkapnya

Prediksi Manchester City vs Wolves di Liga Inggris Malam Ini: Jadwal Live, H2H, Kondisi Tim, Perkiraan Formasi

2 hari lalu

Prediksi Manchester City vs Wolves di Liga Inggris Malam Ini: Jadwal Live, H2H, Kondisi Tim, Perkiraan Formasi

Manchester City akan menjamu Wolverhampton Wanderers dalam lanjutan Liga Inggris 2023-2024 di Stadion Etihad pada Sabtu, 4 Mei 2024.

Baca Selengkapnya