Mungkinkah Liverpool Tetap Tak Terkalahkan? Klopp Pesimistis

Reporter

Terjemahan

Editor

Nurdin Saleh

Senin, 4 November 2019 12:37 WIB

Pelatih Liverpool, Jurgen Klopp. REUTERS/Albert Gea

TEMPO.CO, Jakarta - Liverpool kini menjadi satu-satunya tim yang belum terkalahkan di Liga Inggris, hingga pekan ke-12 berakhir. Bila mampu menjaga performanya, mereka berpeluang menyamai rekor Arsenal yang menjadi juara dengan tak terkalahkan pada musim 2003/04.

Namun, pelatih Jurgen Klopp memberikan jawaban yang bernada pesimistis ketika ditanya soal hal itu. "Itu tak mungkin bila kami bermain seperti tadi (melawan Aston Villa)," kata dia.

Dalam laga melawan Villa, Sabtu, Liverpool sebenarnya mampu menang 2-1. Namun, kemenangan di kandang lawan itu diraih dengan susah payah. Mereka kebobolan lebih dahulu oleh gol Trezeguet dan baru bsia membalikkan keadaan pada menit ke-87 dan 90 lewat gol Andy Robertson dan Sadio Mane.

Klopp melihat kekurangan besar dalam permainan timnya, terutama sebelum kebobolan. "Itu tak buruk, sebenarnya justru sebaliknya, itu permainan yang baik, tapi tak ada mentalitas pemenang yang kami butuhkan," kata pelatih asal Jerman itu.

Karena itu, Klopp pesimistis soal kemungkinan menjaga catatan tak terkalahkan hingga akhir musim. "Itu barangkali tak mungkin, tapi kami tak memikirkan soal itu, jujur saja," kata dia. "Kami berpikir bagaimana memenangi laga berikutnya."

Advertising
Advertising

Klopp menilai timnya masih harus terus memperbaiki diri. "Kami masih harus belajar dan memperbaiki diri dan kadang kala untuk itu anda harus mendapat pukulan," kata dia. "Karena kesalahan kecil, kami mendapat pukulan, tapi untuk saat ini kami bisa mengatasinya."

Liverpool saat ini menempati puncak klasemen Liga Inggris dengan nilai 31 dari 11 laga. Mereka unggul 6 poin dari Manchester City. Pada laga berikutnya, akhir pekan depan, kedua tim akan saling bertemu. Tapi keduanya terlebih dahulu akan berlaga di Liga Champions, tengah pekan ini. Liverpool akan melawan Genk, sedangkan Man City berlaga di kandang Atalanta.

MIRROR | THE SUN

Berita terkait

Hasil Liga Inggris: Arsenal Kalahkan Tottenham Hotspur, Skor 3-2

4 jam lalu

Hasil Liga Inggris: Arsenal Kalahkan Tottenham Hotspur, Skor 3-2

Arsenal berhasil mengalahkan Tottenham Hotspur dalam pekan ke-35 Liga Inggris.

Baca Selengkapnya

Prediksi Nottingham Forest vs Manchester City di Liga Inggris: Jadwal, H2H, Kondisi Tim, Perkiraan Formasi

12 jam lalu

Prediksi Nottingham Forest vs Manchester City di Liga Inggris: Jadwal, H2H, Kondisi Tim, Perkiraan Formasi

Duel Nottingham Forest vs Manchester City akan tersaji pada laga pekan ke-35 Liga Inggris musim 2023-2024.

Baca Selengkapnya

Prediksi Tottenham Hotspur vs Arsenal di Liga Inggris: Jadwal, H2H, Berita Terkini Tim, Perkiraan Formasi

15 jam lalu

Prediksi Tottenham Hotspur vs Arsenal di Liga Inggris: Jadwal, H2H, Berita Terkini Tim, Perkiraan Formasi

Duel Tottenham Hotspur vs Arsenal akan tersaji pada pekan ke-35 Liga Inggris 2023-2024. The Gunners butuh kemenangan untuk jaga peluang.

Baca Selengkapnya

Liga Inggris: Manchester United Ditahan Burnley lalu Diejek Suporter, Erik ten Hag Minta Maaf

22 jam lalu

Liga Inggris: Manchester United Ditahan Burnley lalu Diejek Suporter, Erik ten Hag Minta Maaf

Erik ten Hag meminta maaf kepada pendukung tim setelah Manchester United ditahan Burnley di pekan ke-35 Liga Inggris.

Baca Selengkapnya

Liga Inggris: Liverpool Ditahan West Ham 2-2, Mohamed Salah dan Jurgen Klopp Berselisih di Pinggir Lapangan

22 jam lalu

Liga Inggris: Liverpool Ditahan West Ham 2-2, Mohamed Salah dan Jurgen Klopp Berselisih di Pinggir Lapangan

Hasil seri 2-2 yang diderita Liverpool di kandang West Ham pada Liga Inggris pekan ke-35 diwarnai perselisihan Mo Salah dan Jurgen Klopp.

Baca Selengkapnya

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris Pekan Ke-35: Liverpool, Manchester United, dan Chelsea Seri; Sheffield United Terdegradasi

22 jam lalu

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris Pekan Ke-35: Liverpool, Manchester United, dan Chelsea Seri; Sheffield United Terdegradasi

Hasil Liga Inggris pekan ke-35: Liverpool, Manchester United, dan Chelsea bermain seri. Sedangkan Sheffield United kalah dan terdegradasi.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga Inggris: Ditekuk Newcastle, Sheffield Jadi Tim Pertama yang Terdegradasi

1 hari lalu

Hasil Liga Inggris: Ditekuk Newcastle, Sheffield Jadi Tim Pertama yang Terdegradasi

Sheffield United dipastikan menjadi tim pertama yang terdegradasi dari Liga Inggris (Premier League) musim 2023/24.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga Inggris: Liverpool Ditahan West Ham United 2-2, Kian Tertinggal dalam Persaingan Juara

1 hari lalu

Hasil Liga Inggris: Liverpool Ditahan West Ham United 2-2, Kian Tertinggal dalam Persaingan Juara

Liverpool ditahan imbang 2-2 oleh West Ham dalam pertandingan pekan ke-35 Liga Inggris.

Baca Selengkapnya

Arne Slot Dikabarkan Sudah Sepakat untuk Jadi Pelatih Liverpool, Gantikan Jurgen Klopp Musim Depan

1 hari lalu

Arne Slot Dikabarkan Sudah Sepakat untuk Jadi Pelatih Liverpool, Gantikan Jurgen Klopp Musim Depan

Pelatih Feyenoord Arne Slot dikabarkan akan menjadi pengganti Jurgen Klopp di Liverpool untuk musim depan.

Baca Selengkapnya

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris: Manchester City Kalahkan Brighton 4-0, Tempel Ketat Arsenaldi 2 Besar

2 hari lalu

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris: Manchester City Kalahkan Brighton 4-0, Tempel Ketat Arsenaldi 2 Besar

Manchester City menang telak 4-0 saat bertandang ke Brighton dalam laga tunda pekan ke-29 Liga Inggris. Simak klasemen dan top skor terkini.

Baca Selengkapnya