Preview Barcelona vs Granada, Messi Cs Berpeluang Rebut Puncak Klasemen La Liga

Reporter

Terjemahan

Editor

Nurdin Saleh

Kamis, 29 April 2021 10:57 WIB

Pemain Barcelona Lionel Messi. REUTERS/Albert Gea

TEMPO.CO, Jakarta - Pertandingan Barcelona vs Granada akan hadir dalam lanjutan La Liga Spanyol di Camp Nou, Jumat dinihari nanti, 29 April 2021. Bila menang di laga ini, Barcelona akan bisa naik ke puncak klasemen.

Saat ini Barcelona ada di posisi ketiga klasemen dengan nilai 71, hanya tertinggal dua poin dari Atletico Madrid yang memuncai klasemen. Karena itu kemenangan akan membuat Lionel Messi cs bisa menggeser rivalnya itu.

Barcelona dianggap sebagai tim yang paling difavoritkan juara. Kondisinya bertolak belakang dengan di awal musim.

Kala itu, menyusul pergantian pelatih, El Blaugrana sempat terseok-seok di awal musim. Hal itu diperburuk dengan disharmoni yang muncul setelah Lionel Messi tak bisa memenuhi hasratnya untuk pergi, juga putusan klub melepas Luis Suarez ke Athletico Madrid.

Rekor yang di catatkan oleh Barca pada awal musim ini mungkin adalah yang terburuk dalam sejarah club. Pada 8 pertandingan awal, Barca mereka mampu meraih 11 poin.

Pelatih Barcelona, Ronald Koeman, mengakui situasi saat ini agak di luar dugaaan. "Ini adalah situasi tidak terduga, mengingat kamu tertinggal begitu banyak poin. Apa yang telah kami capai, untuk berjuang demi Laliga dan kesempatan untuk naik ke puncak sangatlah besar," kata dia.

Advertising
Advertising

Koeman menganggap semua yang akan dihadapi timnya merupakan laga yang sulit. "Banyak orang mengatakan kami favorit sekarang, tapi menurut kami tidak demikian. Tidak ada pertandingan yang mudah, tim telah belajar bahwa anda harus melangkah dari satu pertandingan ke pertandingan selanjutnya," ujar pelatih asal Belanda itu.

Pada awal musim, Barca harus berkutat dengan cedera beberapa pemain kuncinya, seperti Ansu fati yang pada musim sebelumnya menunjukan peforma luar biasa. Juga Philipe Coutinho, Gerard Pique, Clament Lenglet, dan Sergi Roberto.

Tapi Koeman dengan pengalamannya sebagai juru taktik dapat menyelesaikan masalah tersebut. Ia berpaling pada para pemain muda. Pedri Gonzalez, yang didatangkan Barca dari Las Palmas, termasuk yang memainkan peran penting dan selalu bermain sebagai starter.

Bek muda Oscar Migueza juga pantas disebut. Pemain jebolan akademi Barca, La Masia, ini telah bermain apik di dua posisi, yakni full back dan center back. Gaya permainan menyerang dan pertahanan yang kuat, membuatnya mendapat tempat di tim utama.

Dan yang terakhir, Ilaix Moriba, yang juga jebolan La Masia. Gaya permainannya kerap dibandingkan bintang Manchester United Paul Pogba. Meski selalu memulai dari bangku cadangan, namun Koeman terlihat mulai mengandalkannya.

Keberhasilan para pemain muda ini tidak lepas dari peran senior-senior di dalam tim Barca saat ini. Peran mereka dalam mempengaruhi mental pemain muda sangat berpengaruh.

"Kami memiliki pemimpin di ruang ganti, orang-orang yang sangat berpengalaman. Mereka harus menyebarkannya kepada pemain-pemain muda," kata Koeman.

Koeman juga menambahkan, "saya telah melihat tim sangat fokus, saya belum melihat tim berfikir pekerjaan telah selesai."

Saat ini Barca mencatatkan 15 kemenangan dari 17 pertandingan. Salah satu kekalahan mereka diderita dari Real Madrid pada El Classico, 11 April 2020, yang membuat mereka mengalami kemunduran dalam perburuan gelar.

Kini, mereka kembali menemukan angin. "Kami memiliki rekor bagus, dari 17 pertandingan terakhir, 15 menang. Tanpa mencapai itu kami tidak bisa memperjuangkan gelar. Tim telah mengambil kendali, percaya diri, kekuatannya telah meningkat. Jika tim bagus kami mampu mencapai yang maksimal," kata Ronald Koeman.

Laga Barcelona vs Granada akan berlangsung pada Jumat dinihari, mulai 00.00 WIB.

SPORT | MUNDO | ANGGIE RIZKI GOVALDI

Baca Juga: Ketika Komentar Solskjaer Bikin Suporter AS Roma Meradang

Berita terkait

Real Madrid di Ambang Juara Liga Spanyol, Carlo Ancelotti Segera Lewati Catatan Prestasi Zinedine Zidane

22 jam lalu

Real Madrid di Ambang Juara Liga Spanyol, Carlo Ancelotti Segera Lewati Catatan Prestasi Zinedine Zidane

Real Madrid selangkah lagi menjadi juara Liga Spanyol 2023-2024. Pelatih Carlo Ancelotti segera bisa melewati catatan prestasi Zinedine Zidane.

Baca Selengkapnya

Klasemen Liga Spanyol: Kalahkan Sociedad 1-0, Kapan Real Madrid Juara?

1 hari lalu

Klasemen Liga Spanyol: Kalahkan Sociedad 1-0, Kapan Real Madrid Juara?

Real Madrid kian kokoh di puncak klasemen Liga Spanyol setelah mengalahkan Real Sociedad 1-0 pada pekan ke-33. Simak skenario juara dan klasemennya.

Baca Selengkapnya

Xavi Hernandez Berubah Pikiran, Putuskan Tetap Bertahan di Barcelona pada Musim Depan

3 hari lalu

Xavi Hernandez Berubah Pikiran, Putuskan Tetap Bertahan di Barcelona pada Musim Depan

Xavi Hernandez berubah pikiran dan memutuskan untuk tetap menjadi pelatih Barcelona pada musim depan.

Baca Selengkapnya

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Spanyol Pekan Ke-32: Real Madrid Kalahkan Barcelona 3-2 di El Clasico

6 hari lalu

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Spanyol Pekan Ke-32: Real Madrid Kalahkan Barcelona 3-2 di El Clasico

Real Madrid memenangi laga El Clasico melawan Barcelona pada pekan ke-32 Liga Spanyol. Mereka mengalahkan rivalnya dengan skor 3-2.

Baca Selengkapnya

Prediksi Real Madrid vs Barcelona dalam El Clasico Pekan 32 Liga Spanyol Malam Ini

7 hari lalu

Prediksi Real Madrid vs Barcelona dalam El Clasico Pekan 32 Liga Spanyol Malam Ini

Duel Real Madrid vs Barcelona dalam El Clasico pekan ke-32 ini akan jadi laga penting dalam penentuan gelar juara Liga Spanyol musim ini.

Baca Selengkapnya

Jadwal El Clasico Real Madrid vs Barcelona di Liga Spanyol Malam Ini, Ancelotti: Kemenangan Akan Dekatkan Kami dengan Gelar Juara

7 hari lalu

Jadwal El Clasico Real Madrid vs Barcelona di Liga Spanyol Malam Ini, Ancelotti: Kemenangan Akan Dekatkan Kami dengan Gelar Juara

Real Madrid akan menghadapi rival abadi mereka, Barcelona, pada pertandingan El Clasico pekan ke-32 Liga Spanyol. Ancelotti targetkan kemenangan.

Baca Selengkapnya

Lionel Messi Borong 2 Gol dan Beri 1 Assist, Inter Miami Kalahkan Nashville 3-1 dan Kian Kokoh Puncaki Klasemen MLS

7 hari lalu

Lionel Messi Borong 2 Gol dan Beri 1 Assist, Inter Miami Kalahkan Nashville 3-1 dan Kian Kokoh Puncaki Klasemen MLS

Lionel Messi mencetak dua gol dan merancang satu gol lainnya yang dibuat Sergio Busquets ketika Inter Miami mengalahkan Nashville 3-1 dalam laga MLS.

Baca Selengkapnya

Barcelona Hapus Rute Bus dari Peta Online, Ini Alasannya

8 hari lalu

Barcelona Hapus Rute Bus dari Peta Online, Ini Alasannya

Selama bertahun-tahun, penduduk lingkungan La Salut di Barcelona harus berebut bus dengan banyak wisatawan.

Baca Selengkapnya

5 Fakta Menarik Jelang Laga El Clasico Real Madrid vs Barcelona di Liga Spanyol Akhir Pekan Ini

8 hari lalu

5 Fakta Menarik Jelang Laga El Clasico Real Madrid vs Barcelona di Liga Spanyol Akhir Pekan Ini

Pertandingan pekan ke-32 La Liga atau Liga Spanyol akan mempertemukan dua tim raksasa, Real Madrid vs Barcelona, dalam laga bertajuk El Clasico.

Baca Selengkapnya

Jadwal Liga Spanyol Pekan Ke-32 dan Klasemennya: Ada El Clasico Real Madrid vs Barcelona

8 hari lalu

Jadwal Liga Spanyol Pekan Ke-32 dan Klasemennya: Ada El Clasico Real Madrid vs Barcelona

Jadwal Liga Spanyol pekan ke-32 pada akhir minggu ini akan menampilkan laga besar: El Clasico antara Real Madrid dan Barcelona.

Baca Selengkapnya