Inggris Cukur San Marino 10-0, Simak 9 Fakta Menarik Termasuk Rekor Harry Kane

Reporter

Tempo.co

Editor

Nurdin Saleh

Selasa, 16 November 2021 05:27 WIB

Timnas Inggris. Reuters/Carl Recine

TEMPO.CO, Jakarta - Timnas Inggris lolos ke putaran final Piala Dunia 2022 setelah mengalahkan tuan rumah San Marino 10-0, Selasa dinihari WIB, 16 November 2021. Dalam prosesnya Harry Kane menorehkan sejarah.

Harry Kane memborong empat gol dalam pertandingan terakhir Grup I itu, dua di antaranya dari titik penalti. Gol Inggris lain dicetak oleh Harry Maguire, Emile Smith Rowe, Tyson Mings, Tammy Abraham, Bukayo Saka, dan gol bunuh diri Filippo Fabri.

Inggris memuncaki klasemen dengan nilai 26, unggul 6 poin dari Polandia yang lolos ke babak playoff.

Simak sejumlah fakta terkait dengan laga ini dan hasilnya:

Harry Kane sudah mencetak 16 gol buat Timnas Inggris sepanjang 2021, termasuk 8 di Kualifikasi Piala Dunia 2022. Ia menjadi pemain Inggris pertama yang melakukannya.

• Kane sebelumnya juga mencetak 3 gol saat Inggris mengalahkan Albania 5-0. Ia menjadi pemain Inggris keempat yang mampu menorehkan hat-trick dalam dua laga secara beruntun setelah Vivian Woodward (1909), Dixie Dean (1927), dan Tommy Taylor (1957).

Advertising
Advertising

• Keberhasilan mencetak empat gol dalam satu laga bersama Timnas Inggris, seperti yang dilakukan Harry Kane, bukanlah yang pertama. Sebelumnya ada David Platt vs San Marino (Februai 1993) dan Ian Wright vs San Marino (November 1993).

• Harry Kane kini sudah mengemas 48 gol, berada di urutan ketiga top skor Inggris sepanjang masa, setara dengan Gary Lineker.

Pemain Timnas Inggris, Harry Kane. REUTERS/Jennifer Lorenzini

Emile Smith Rowe mencetak gol dalam start pertamanya. Ia menjadi 18 pemain Inggris berbeda yang mencetak gol sepanjang 2021, yang terbanyak dalam satu tahun kalender.

• Dengan menurunkan Aaron Ramsdale dan Conor Gallagher, pelatih Gareth Southgate kini telah memberi 50 pemain kesempatan debut di Timnas Inggris. Ia masih kalah dari Bobby Robson (64).

• Ini kali pertama Timnas Inggris bisa kembali menang 10-0 setelah kemenangan atas Amerika pada 1964. Ini menjadi kemenangan tandang terbesar dalam sejarah mereka.

• Inggris lolos ke putaran final Piala Dunia untuk ketujuh kalinya, yang paling sering secara beruntun dalam sejarah mereka.

• Timnas Inggris telah memenangi lebih banyak pertandingan (15), mencetak lebih banyak gol (52), dan mencatatkan lebih banyak clean sheet atau tak kebobolan (14) pada tahun 2021 ketimbang tahun kalender lainnya sepanjang sejarah mereka.

REUTERS, OPTA

Baca Juga: Rekap Hasil Kualifikasi Piala Dunia 2022: Inggris dan Swiss Lolos, Italia Harus ke Babak Playoff

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu.

Berita terkait

Hasil Coppa Italia 2023-2024: Singkirkan Fiorentina, Atalanta Susul Juventus ke Final

4 hari lalu

Hasil Coppa Italia 2023-2024: Singkirkan Fiorentina, Atalanta Susul Juventus ke Final

Kemenangan dramatis 4-1 atas Fiorentina mengantarkan Atalanta ke final Piala Italia (Coppa Italia) untuk menghadapi Juventus.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga Champions: Kalahkan Manchester City Lewat Adu Penalti, Real Madrid Lolos ke Semifinal

11 hari lalu

Hasil Liga Champions: Kalahkan Manchester City Lewat Adu Penalti, Real Madrid Lolos ke Semifinal

Real Madrid lolos ke semifinal Liga Champions 2023-2024 dengan menyingkirkan juara bertahan Manchester City lewat adu penalti.

Baca Selengkapnya

Prediksi Bayern Munchen vs Arsenal di Leg 2 Perempat Final Liga Champions Malam Ini

12 hari lalu

Prediksi Bayern Munchen vs Arsenal di Leg 2 Perempat Final Liga Champions Malam Ini

Simak kabar kedua tim, juga perkiraan susunan pemain dan prediksi pertandingan Bayern Munchen vs Arsenal di leg kedua perempat final Liga Champions.

Baca Selengkapnya

Gelar Juara Sudah Direbut Bayer Leverkusen, Top Skor Liga Jerman Kemungkinan Besar Jadi Milik Harry Kane

14 hari lalu

Gelar Juara Sudah Direbut Bayer Leverkusen, Top Skor Liga Jerman Kemungkinan Besar Jadi Milik Harry Kane

Gelar juara Liga Jerman (Bundesliga) sudah direbut Bayer Leverkusen. Simak persaingan berebut posisi top skor.

Baca Selengkapnya

Rekap Hasil Liga Conference Jumat Dinihari 12 April 2024: Olympiacos, Fiorentina, dan Aston Villa Menang

17 hari lalu

Rekap Hasil Liga Conference Jumat Dinihari 12 April 2024: Olympiacos, Fiorentina, dan Aston Villa Menang

Hasil Liga Conference pada Jumat dinihari, 12 April 2024: Olympiacos, Fiorentina, dan Aston Villa sama-sama menang.

Baca Selengkapnya

Hasil Leg Pertama Perempat Final Liga Europa: Atalanta Permalukan Liverpool di Anfield, Skor 3-0

17 hari lalu

Hasil Leg Pertama Perempat Final Liga Europa: Atalanta Permalukan Liverpool di Anfield, Skor 3-0

Atalanta mengalahkan tuan rumah Liverpool dengan skor 3-0, pada pertandingan leg pertama perempat final Liga Europa.

Baca Selengkapnya

Kata Harry Kane dan Thomas Tuchel Usai Laga Arsenal vs Bayern Munchen Imbang 2-2

19 hari lalu

Kata Harry Kane dan Thomas Tuchel Usai Laga Arsenal vs Bayern Munchen Imbang 2-2

Penyerang Bayern Munchen Harry Kane mencetak gol penalti saat melawan Arsenal saat pertandingan leg pertama perempat final Liga Champions.

Baca Selengkapnya

Arsenal Kembali ke Puncak Klasemen Liga Inggris Usai Kalahkan Luton Town, Begini Reaksi Mikel Arteta

25 hari lalu

Arsenal Kembali ke Puncak Klasemen Liga Inggris Usai Kalahkan Luton Town, Begini Reaksi Mikel Arteta

Mikel Arteta memuji penampilan Smith Rowe dalam perannya membantu terciptanya dua gol di laga Arsenal vs Luton Town yang berakhir 2-0.

Baca Selengkapnya

Mengenal Kim Pan-gon Pelatih Timnas Malaysia

26 hari lalu

Mengenal Kim Pan-gon Pelatih Timnas Malaysia

Meskipun pelatih Kim Pan-gon belum mampu mengangkat timnas Malaysia meraih prestasi dalam Kualifikasi Piala Dunia 2026, dia tetap menjaga semangat

Baca Selengkapnya

WAGs Timnas Inggris Berencana Sewa Mantan Tentara Terlatih untuk Keamanan Saat Euro 2024

27 hari lalu

WAGs Timnas Inggris Berencana Sewa Mantan Tentara Terlatih untuk Keamanan Saat Euro 2024

WAGs timnas Inggris merencanakan hal itu setelah pemerintah Jerman menyampaikan kekhawatiran mereka mengenai ancaman serangan teror saat Euro 2024.

Baca Selengkapnya