Xavi Hernandez Masih Yakin Peluang Barcelona Raih Gelar La Liga Musim Ini

Sabtu, 12 Februari 2022 21:35 WIB

Xavi Hernandez. REUTERS

TEMPO.CO, Jakarta - Xavi Hernandez telah menyaksikan peningkatan yang signifikan di Barcelona sejak mengambil alih posisi sebagai pelatih kepala. Meski masih tertinggal selisih poin yang lebar, ia tidak mengesampingkan peluang untuk menjadi penantang dalam perebutan gelar juara La Liga.

Target realistis tim Catalan musim ini adalah lolos ke Liga Champions Eropa musim depan. Namun, Xavi merasa timnya bisa tampil lebih baik menjelang derbi Catalunya melawan Espanyol. "Kami tidak mengesampingkan apa pun, tetapi jaraknya memang sulit," kata dia pada konferensi pers pra-pertandingan melawan Espanyol dikutip dari Marca.

“Targetnya adalah finis di empat besar, tetapi kami tidak mengesampingkan apa pun. Perasaan kami semakin baik dan terus semakin baik, mari kita lihat seberapa jauh kami bisa melangkah," kata pelatih berkebangsaan Spanyol berusia 41 tahun tersebut.

Mantang gelandang Barcelona dan timnas Spanyol itu menambahkan, "Meski begitu, kami harus tahu bagaimana menyerang dan tidak memutuskan strategi kami. Pada level taktis, kami telah banyak berkembang. Secara umum kami meningkat dalam banyak aspek. Saya pikir kami meningkat karena kami mengendalikan permainan."

Di derbi Catalunya, bek veteran Barcelona, Dani Alves akan melewatkan pertandingan karena skorsing setelah kartu merahnya melawan Atletico Madri. Xavi pun agak kecewa dengan insiden tersebut. "Saya merasa sangat buruk, dia adalah pemain yang sangat penting dan kami akan merasakan kehilangan," katanya.

“Dia memahami permainan di posisinya, dia bisa mencetak gol, dan dia bisa memberikan assist. Kami akan menantikan kehadirannya dalam empat pertandingan berikutnya," ujar Xavi soal peran Dani Alves di Barcelona saat ini.

Advertising
Advertising

Peluang Barcelona untuk meraih gelar juara La Liga musim ni sebenarnya belum tertutup. Di papan klasemen Liga Spanyol, Barcelona kini berada di peringkat keempat dengan perolehan 38 poin dari 22 pertandingan. Mereka berselisih 15 poin dari Real Madrid yang kini bertengger di puncak.

Real Madrid telah mengemas 53 poin dari 23 pertandingan. Tim asuhan Carlo Ancelotti itu dibuntuti Sevilla yang mengantongi 50 poin dari 24 pertandingan dan Real Betis yang memperoleh 40 poin dari 23 pertandingan. Jika tiga tim di atasnya terpeleset dan Barcelona konsisten meraih kemenangan, peluang Xavi membawa Braugana juara tentu terbuka.

Baca juga : Barcelona Tumbangkan Atletico Madrid, Rapor Xavi Lebih Baik dari Ronald Koeman

Berita terkait

Presiden La Liga Javier Tebas: Kylian Mbappe Perkuat Real Madrid Musim Depan

4 jam lalu

Presiden La Liga Javier Tebas: Kylian Mbappe Perkuat Real Madrid Musim Depan

Presiden La Liga Spanyol, Javier Tebas, mengatakan bahwa penyerang PSG Kylian Mbappe akan bergabung dengan Real Madrid pada musim depan.

Baca Selengkapnya

2 Legenda Barcelona yang Juga Pemilik Como 1907

20 jam lalu

2 Legenda Barcelona yang Juga Pemilik Como 1907

Tak hanya dimiliki Hartono bersaudara, Como 1907 juga dimiliki dua legenda Barcelona.

Baca Selengkapnya

Final Liga Champions 2023-2024: Begini Perbandingan Kekuatan Borussia Dortmund dan Real Madrid

22 jam lalu

Final Liga Champions 2023-2024: Begini Perbandingan Kekuatan Borussia Dortmund dan Real Madrid

Borussia Dortmund dan Real Madrid akan bertemu di babak final Liga Champions 2023-2024 di Wembley pada 2 Juni WIB.

Baca Selengkapnya

Daftar Trofi Kylian Mbappe Bersama PSG, Jadi Raja Kompetisi Domestik

1 hari lalu

Daftar Trofi Kylian Mbappe Bersama PSG, Jadi Raja Kompetisi Domestik

Kylian Mbappe meraih berbagai gelar individu maupun tim selama tujuh musim membela PSG.

Baca Selengkapnya

Rekor Pertemuan Borussia Dortmund vs Real Madrid Jelang Final Liga Champions 2023-2024

2 hari lalu

Rekor Pertemuan Borussia Dortmund vs Real Madrid Jelang Final Liga Champions 2023-2024

Pertandingan final Liga Champions 2023-2024 akan mempertemukan Borussia Dortmund dan Real Madrid. Simak rekor head-to-head kedua tim.

Baca Selengkapnya

Real Madrid Jaga Performa Jelang Final Liga Champions, Kalahkan Granada 4-0 di Liga Spanyol

3 hari lalu

Real Madrid Jaga Performa Jelang Final Liga Champions, Kalahkan Granada 4-0 di Liga Spanyol

Real Madrid mampu menjaga performanya menjelang final Liga Champions. Mereka menang 4-0 atas Granada di Liga Spanyol.

Baca Selengkapnya

3 Berita Bursa Transfer Pekan Ini: Pau Cubarsi, Thiago Silva, dan Darwin Nunez

3 hari lalu

3 Berita Bursa Transfer Pekan Ini: Pau Cubarsi, Thiago Silva, dan Darwin Nunez

Berita bursa transfer terbaru dari liga-liga Eropa menampilkan kabar terbaru dari pemain Pau Cubarsi, Thiago Silva, dan Darwin Nunez.

Baca Selengkapnya

Real Madrid Lolos ke Final Liga Champions 2023/2024, Pemain Cadangan Jadi Kunci Sukses

3 hari lalu

Real Madrid Lolos ke Final Liga Champions 2023/2024, Pemain Cadangan Jadi Kunci Sukses

Real Madrid berhasil lolos ke Liga Champions 2023/2024. Kualitas pemain pelapis yang bagus menjadi salah satu kunci sukses klub Liga Spanyol tersebut.

Baca Selengkapnya

Final Liga Champions 2024 Borussia Dortmund vs Real Madrid: Jadwal Live, Lokasi, Hiburan, dan Fakta Penting lain

3 hari lalu

Final Liga Champions 2024 Borussia Dortmund vs Real Madrid: Jadwal Live, Lokasi, Hiburan, dan Fakta Penting lain

Kompetisi Liga Champions Eropa musim 2023/2024 akan memasuki babak final. Simak jadwal dan fakta penting duel Dortmund vs Real Madrid.

Baca Selengkapnya

Andres Iniesta, Genap Berumur 40 Tahun dan Belum Pensiun

3 hari lalu

Andres Iniesta, Genap Berumur 40 Tahun dan Belum Pensiun

Andres Iniesta genap berusia 40 tahun pada 11 Mei 2024. Kini bermain untuk klub Uni Emirate Arab.

Baca Selengkapnya