Pelatih Timnas Brasil Tepis Rumor Bakal Gabung Arsenal usai Piala Dunia 2022

Reporter

Tempo.co

Selasa, 29 Maret 2022 10:05 WIB

Tite. REUTERS

TEMPO.CO, Jakarta - Pelatih Timnas Brasil, Tite, menepis rumor yang beredar di Brasil yang menyebut dirinya akan menangani Arsenal setelah gelaran Piala Dunia 2022 di Qatar berakhir.

Desas-desus itu mulai muncul Jumat malam dan terus berkembang sepanjang akhir pekan, meski faktanya Mikel Arteta berada di posisi terkuatnya sejak mengambil alih The Gunners.

"Saya sangat sedih dengan informasi yang disampaikan selama siaran jaringan Globo, dan saya sedih karena informasi yang dilaporkan ke publik itu bohong," kata Tite dalam konferensi pers menjelang pertandingan final kualifikasi Piala Dunia untuk zona Amerika Selatan, Brasil melawan Bolivia.

"Saya memberi tahu orang-orang yang mengenal saya untuk tenang karena saya memiliki sikap pribadi yang menghargai aktivitas profesional saya dan tahu tanggung jawab yang saya miliki dengan tim nasional Brasil," katanya.

Selama siaran televisi mengenai kemenangan Brasil atas Cile 4-0 di Stadion Maracana di Rio de Janeiro, Kamis, beredar laporan yang mengatakan bahwa sang pelatih telah didekati perwakilan klub London tersebut.

Advertising
Advertising

"Saya meminta maaf kepada Arsenal, tetapi informasi ini tidak datang dari kami dan sama sekali tidak ada apa-apa. Pada saat begitu banyak berita palsu, informasi yang tidak benar membuat saya sedih dan saya berharap ini akan diperbaik," kata dia.

"Keluarga saya bisa tenang karena saya punya harga diri dan sangat menghormati tim nasional Brasil," ia menambahkan.

Timnas Brasil akan menghadapi Bolivia dalam laga tandang di La Paz pada Selasa waktu setempat atau Rabu WIB, 30 Maret 2022. Hasil laga ini tidak lagi berpengaruh karena skuad asuhan Tite sudah mengunci tiket lolos ke putaran final Piala Dunia 2022.

Timnas Brasil kini memimpin klasemen kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Conmebol dengan 42 poin dari 16 laga, unggul empat poin dari Argentina di posisi kedua dan 17 poin dari Ekuador di posisi ketiga.

MARCA

Baca Juga: Klasemen Kualifikasi Piala Dunia 2022 Conmebol Usai Brasil Kalahkan Cile 4-0

Berita terkait

Pelatih Timnas Brasil Panggil 3 Pemain Baru Selain Pengganti Kiper Manchester City Ederson untuk Copa America 2024

18 jam lalu

Pelatih Timnas Brasil Panggil 3 Pemain Baru Selain Pengganti Kiper Manchester City Ederson untuk Copa America 2024

Berikut tiga pemain baru yang dipanggil ke Timnas Brasil untuk Copa America 2024, serta pengganti kiper Manchester City Ederson.

Baca Selengkapnya

Arsenal Kembali Gagal Juara Liga Inggris, Apa Kata Mikel Arteta?

1 hari lalu

Arsenal Kembali Gagal Juara Liga Inggris, Apa Kata Mikel Arteta?

Arsenal finis di posisi kedua Liga Inggris dua kali beruntun, kalah dari Manchester City.

Baca Selengkapnya

Arsenal Jadi Runner-up Liga Inggris 2023-2024, Mikel Arteta Tak Puas dan Bersumpah untuk Terus Mencoba

1 hari lalu

Arsenal Jadi Runner-up Liga Inggris 2023-2024, Mikel Arteta Tak Puas dan Bersumpah untuk Terus Mencoba

Pelatih Arsenal, Mikel Arteta, mengatakan bahwa timnya tidak boleh puas dengan posisi kedua di Liga Inggris.

Baca Selengkapnya

Daftar Juara Liga Inggris setelah Manchester City Menjadi Kampiun Musim 2023-2024

1 hari lalu

Daftar Juara Liga Inggris setelah Manchester City Menjadi Kampiun Musim 2023-2024

Manchester City berhasil menjuarai Liga Inggris 2023-2024 setelah mengalahkan West Ham United dengan skor 3-1 pada pekan terakhir.

Baca Selengkapnya

Hasil Liga Inggris Pekan Terakhir: Manchester City Menjadi Juara setelah Kalahkan West Ham

1 hari lalu

Hasil Liga Inggris Pekan Terakhir: Manchester City Menjadi Juara setelah Kalahkan West Ham

Manchester City berhasil menjuarai Liga Inggris 2023-2024 setelah mengalahkan West Ham United dalam laga terakhirnya.

Baca Selengkapnya

Hasil Babak Pertama Liga Inggris Pekan Terakhir: Manchester City Ungguli West Ham 2-1, Arsenal Ditahan Everton 1-1

1 hari lalu

Hasil Babak Pertama Liga Inggris Pekan Terakhir: Manchester City Ungguli West Ham 2-1, Arsenal Ditahan Everton 1-1

Perebutan gelar Liga Inggris 2023-2024 tengah berlangsung pada pertandingan pekan terakhir, Minggu, 19 Mei 2024. Simak hasil babak pertama.

Baca Selengkapnya

Shin Tae-yong Berikan Prediksi Juara Liga Inggris Musim Ini, Manchester City atau Arsenal?

1 hari lalu

Shin Tae-yong Berikan Prediksi Juara Liga Inggris Musim Ini, Manchester City atau Arsenal?

Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong menyampaikan prediksinya soal juara Liga Inggris 2023-2024 saat ditemui wartawan pada Minggu, 19 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Mikel Arteta Belum Putus Harapan Soal Peluang Arsenal Menjuarai Liga Inggris, Yakin West Han Bisa Kalahkan Manchester City

2 hari lalu

Mikel Arteta Belum Putus Harapan Soal Peluang Arsenal Menjuarai Liga Inggris, Yakin West Han Bisa Kalahkan Manchester City

Pelatih Arsenal, Mikel Arteta, belum putus harapan soal peluang timnya menjuarai Liga Inggris.

Baca Selengkapnya

Manchester City dan Arsenal Berebut Gelar Juara Liga Inggris Malam Ini: Jadwal, Skenario, dan Fakta Menarik

2 hari lalu

Manchester City dan Arsenal Berebut Gelar Juara Liga Inggris Malam Ini: Jadwal, Skenario, dan Fakta Menarik

Persaingan Manchester City dan Arsenal untuk memperebutkan gelar juara Liga Inggris 2023-2024 akan memuncak pada Minggu malam, 19 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Jadwal Liga Inggris Pekan Terakhir Minggu Malam 19 Mei 2024: Simak Hal-hal Menarik untuk Dinantikan

2 hari lalu

Jadwal Liga Inggris Pekan Terakhir Minggu Malam 19 Mei 2024: Simak Hal-hal Menarik untuk Dinantikan

Jadwal Liga Inggris pekan terakhir atau pekan ke-38 akan hadir pada Minggu, 19 Mei 2024. Seluruh pertandingan akan berlangsung serentak mulai 22.00.

Baca Selengkapnya