3 Berita Bursa Transfer Liga Inggris: Chelsea Lepas Barkley, West Ham dan Forest Dapat Pemain Baru

Reporter

Editor

Nurdin Saleh

Selasa, 30 Agustus 2022 05:42 WIB

Pemain Chelsea Ross Barkley melepaskan tendangannya ke arah gawang Liverpool dalam Babak Keempat Piala FA di Stamford Bridge, London, Inggris, 3 Maret 2020. Chelsea berhasil menang dengan skor 2-0. Reuters/John Sibley

TEMPO.CO, Jakarta - Berita terkini bursa transfer Liga Inggris menampilkan kabar soal Chelsea yang memutus kontrak salah satu pemainnya, juga West Ham United dan Nottingham Forest yang mendapatkan pemain baru.

Simak selengkapnya:

Chelsea Akhiri Kontrak Ross Barkley

Chelsea resmi memutus kontrak gelandang asal Inggris, Ross Barkley melalui persetujuan bersama dan dia sekarang menjadi pemain bebas transfer.

Barkley sekarang bisa bebas bergabung dengan klub mana pun yang ingin mengamankan jasanya.

"Ross Barkley telah meninggalkan Chelsea dengan persetujuan bersama dan menjadi agen bebas," kata Chelsea dalam pernyataan di situs resmi klub pada Senin.

"Kami ingin berterima kasih kepada Ross atas kontribusinya untuk Chelsea dan mendoakan yang terbaik untuk sisa kariernya," tambah The Blues.

Advertising
Advertising

Barkley bergabung dengan Chelsea pada tahun 2018 silam. Dia direkrut setelah tampil brilian di lini tengah Everton.

Namun, semenjak pindah ke London Barat, performa Barkley terus menurun dan harus dipinjamkan ke Aston Villa pada musim lalu.

Pertandingan kompetitif terakhir Barkley berseragam Chelsea adalah melawan Watford pada bulan Mei. Dia mencetak gol di menit akhir yang mengamankan tiga poin dalam laga terakhir Chelsea musim lalu.

Barkley sendiri diyakini bakal pindah ke Chelsea. Rumor itu jadi kenyataan setelah Chelsea memutus kontrak sang gelandang.

Dia sebenarnya masih punya satu tahun kontrak di Stamford Bridge, tetapi Chelsea memutuskan untuk menyudahi kontrak itu lebih awal.

Beberapa laporan media Inggris, Barkley bakal merumput ke Skotlandia dalam waktu dekat ini dan bergabung dengan Celtic.

Raksasa Skotlandia itu sudah melakukan komunikasi dengan sang pemain sejak dua pekan terakhir.

Selanjutnya: Pemain Baru West Ham dan Forest
<!--more-->

West Ham Datangkan Lucas Paqueta

West Ham United telah resmi menyelesaikan transfer gelandang asal Brasil Lucas Paqueta dari klub Ligue1 Prancis Lyon. Meski nilai transfernya tidak diungkapkan, Sky Sport melaporkan bahwa Paqueta kini resmi menjadi pembelian termahal sepanjang sejarah klub London tersebut.

The Hammers dikabarkan harus merogoh kocek sekitar 51 juta poundsterling (Rp 888 miliar). Paqueta telah menandatangani berdurasi lima tahun di klub barunya itu dengan opsi perpanjangan satu tahun.

Pemain Timnas Brasil, Lucas Paqueta. REUTERS/Sergio Moraes

Kedatangan Paqueta diharapkan dapat memperkuat lini serang pelatih David Moyes, dengan West Ham baru mencetak satu gol dalam empat pertandingan pembukaan Liga Premier mereka.

Sang pemain sendiri berharap kedatangannya bisa membantu klub menjalani musim yang bagus di Liga Premier Inggris.

"Saya sangat senang berada di sini. Saya harap ini adalah awal dari perjalanan yang menyenangkan. Saya harap waktu saya di sini berhasil," kata pemain berusia 25 tahun itu kepada situs resmi West Ham pada Selasa.

"Musim lalu, West Ham menjalani musim yang sangat bagus dan saya berharap mereka terus menikmati musim yang lebih baik selama saya di klub," lanjutnya.

Paqueta memulai kariernya di klub Brasil Flamengo, sebelum pindah ke Eropa saat bergabung dengan AC Milan pada 2019.

Dia kemudian menghabiskan dua musim di AC Milan, tetapi hanya mencetak satu gol dalam 37 pertandingan liga untuk Rossoneri sebelum pindah ke Lyon, di mana dia menjalani karier lebih sukses dengan 21 gol dalam 80 pertandingan di semua kompetisi.

Penampilannya bersama Lyon membuat dia bermain reguler di skuat tim nasional Brasil.

Semetara itu, David Moyes menyambut bahagia kedatangan Paqueta ke West Ham. Moyes berharap pemain barunya itu bisa beradaptasi dengan baik dengan kompetisi di Inggris.

"Dia adalah pemain yang saya kagumi dari jauh untuk waktu yang sangat lama dan tentu saja, kami melihatnya dari dekat dalam kampanye Liga Europa kami musim lalu," ujar mantan pelatih Manchester United itu.

"Dia adalah pesepak bola yang sangat berbakat dan dia akan membutuhkan waktu untuk beradaptasi dengan Liga Premier Inggris, kami senang menambahkan pemain berkualitas internasional lain ke dalam skuad kami," lanjutnya.

Sebelumnya, West Ham telah mendatangkan Nayef Aguerd, Alphonse Areola, Maxwel Cornet, Flynn Downes, Thilo Kehrer, Emerson Palmieri dan Gianluca Scamacca di bursa transfer musim panas 2022.

Paqueta diperkirakan menjalani debutnya dalam derby London saat West Ham menghadapi Tottenham Hotspur pada Kamis dini hari WIB, 01 September 2022.

Selanjutnya: Nottingham Forest Dapat Pemain Baru
<!--more-->
Nottingham Forest Pinjam Renan Lodi

Klub Liga Premier Inggris Nottingham Forest merampungkan transfer bek kiri Brasil Renan Lodi dari Atletico Madrid dengan status pinjaman selama satu musim.

Pemain berusia 24 tahun itu juga telah menandatangani kontrak baru dengan Atletico hingga 2026 sebelum dipinjamkan klub promosi Liga Premier Inggris tersebut.

Pemain Atletico Madrid Renan Lodi berusaha melewati hadangan pemain Celta Vigo Hugo Mallo dalam pertandingan Liga Spanyol di Wanda Metropolitano, Madrid, 9 Februari 2021. REUTERS/Sergio Perez


Lodi mengatakan bahwa dia ingin mendapatkan waktu bermain lebih banyak di Nottingham dan berharap bisa dipanggil tim nasional Brasil jalang Piala Dunia 2022 di Qatar.

"Saya ingin menulis nama saya ke dalam sejarah klub," katanya kepada situs resmi Nottingham Forest pada Senin.

Dia juga ingin membantu Nottingham untuk tetap bertahan di Liga Premier Inggris musim depan.

"Tujuan utama saya juga untuk pergi ke Piala Dunia, mewakili Nottingham Forest bersama tim nasional Brasil dan di panggung dunia. Klub ini menunjukkan kepercayaan total pada saya dan saya ingin memberikan sesuatu kepada mereka juga," lanjutnya.

Lodi sendiri telah tampil 15 kali untuk tim Samba, tetapi dia belum sekalipun tampil untuk Atletico Madrid musim ini.

Bersama Atletico, dia pernah memenangi gelar LaLiga 2020-21 dan mencetak gol kemenangan melawan Manchester United di babak 16 besar Liga Champions awal tahun ini.

Nottingham Forest saat ini duduk di urutan ke-14 di klasemen sementara Liga Premier Inggris dengan torehan empat poin dari empat pertandingan pembukaan mereka.

Baca Juga: Dilepas Manchester United, Edinson Cavani Berlabih di Valencia

Berita terkait

Gencar Diisukan Akan Hengkang, Mohamed Salah Isyaratkan Bertahan di Liverpool saat Ucapkan Perpisahan buat Klopp

1 jam lalu

Gencar Diisukan Akan Hengkang, Mohamed Salah Isyaratkan Bertahan di Liverpool saat Ucapkan Perpisahan buat Klopp

Mohamed Salah gencar diisukan untuk meninggalkan Liverpool. Kini ia mengisyaratkan akan bertahan untuk musim depan.

Baca Selengkapnya

10 Ciri dan Gaya Kepelatihan Arne Slot, Pengganti Jurgen Klopp di Liverpool

2 jam lalu

10 Ciri dan Gaya Kepelatihan Arne Slot, Pengganti Jurgen Klopp di Liverpool

Liverpool sudah mengumumkan penunjukan Arne Slot sebagai pelatih baru, untuk mendatangkan Jurgen Klopp. Ini 10 ciri dan gaya kepelatihannya.

Baca Selengkapnya

Arne Slot Akui Tawaran Melatih Liverpool Sulit untuk Diabaikan

3 jam lalu

Arne Slot Akui Tawaran Melatih Liverpool Sulit untuk Diabaikan

Liverpool secara resmi mengumumkan Arne Slot sebagai pelatih baru pengganti Jurgen Klopp dan akan bertugas mulai 1 Juni mendatang.

Baca Selengkapnya

Liverpool Resmi Umumkan Kedatangan Arne Slot sebagai Pelatih Baru, Mulai Bertugas 1 Juni 2024

4 jam lalu

Liverpool Resmi Umumkan Kedatangan Arne Slot sebagai Pelatih Baru, Mulai Bertugas 1 Juni 2024

Liverpool resmi mengumumkan penunjukan Arne Slot sebagai pelatih baru. Mulai bertugas pada 1 Juni 2024.

Baca Selengkapnya

Manchester United Finis Terburuk di Era Premier League, Apa Kata Erik ten Hag?

6 jam lalu

Manchester United Finis Terburuk di Era Premier League, Apa Kata Erik ten Hag?

Pelatih Manchester United (MU) Erik ten Hag mengaku sangat kecewa setelah timnya pada musim ini mencatatkan finis terburuk pada era Premier League.

Baca Selengkapnya

Profil Arne Slot, Calon Pelatih Baru Liverpool Pengganti Jurgen Klopp

23 jam lalu

Profil Arne Slot, Calon Pelatih Baru Liverpool Pengganti Jurgen Klopp

Arne Slot konsisten membawa tim yang dilatihnya bersaing di papan atas klasemen hingga meraih gelar juara.

Baca Selengkapnya

Mengapa Liverpool Belum Umumkan Arne Slot Sebagai Pelatih Baru Pengganti Jurgen Klopp?

1 hari lalu

Mengapa Liverpool Belum Umumkan Arne Slot Sebagai Pelatih Baru Pengganti Jurgen Klopp?

Ada satu kendala yang membuat Liverpool belum mengumumkan Arne Slot sebagai pelatih baru untuk musim depan.

Baca Selengkapnya

Pep Guardiola Hampir Menangis Saat Beri Pesan Perpisahan untuk Jurgen Klopp

1 hari lalu

Pep Guardiola Hampir Menangis Saat Beri Pesan Perpisahan untuk Jurgen Klopp

Pep Guardiola mengaku akan sangat merindukan kehadiran Jurgen Klopp sebagai rival persaingan gelar juara Liga Inggris.

Baca Selengkapnya

Momen Haru Jurgen Klopp dan Virgil van Dijk, Pelukan Terakhir yang Emosional di Laga Perpisahan Liverpool

1 hari lalu

Momen Haru Jurgen Klopp dan Virgil van Dijk, Pelukan Terakhir yang Emosional di Laga Perpisahan Liverpool

Virgil van Dijk mengaku sulit melihat Jurgen Klopp pergi dari Liverpool.

Baca Selengkapnya

Arsenal Kembali Gagal Juara Liga Inggris, Apa Kata Mikel Arteta?

1 hari lalu

Arsenal Kembali Gagal Juara Liga Inggris, Apa Kata Mikel Arteta?

Arsenal finis di posisi kedua Liga Inggris dua kali beruntun, kalah dari Manchester City.

Baca Selengkapnya