Manchester United Dikalahkan Real Sociedad, Kenapa Erik ten Hag Batal Hadiri Konferensi Pers?

Reporter

Editor

Nurdin Saleh

Jumat, 9 September 2022 05:56 WIB

Erik ten Hag. REUTERS

TEMPO.CO, Jakarta - Pelatih Manchester United, Erik ten Hag, tak hadir dalam konferesi pers seusai timnya dikalahkan Real Sociedad 0-1 dalam laga pekan pertama Liga Europa di Old Trafford, Jumat dinihari, 9 September 2022.

Kahadiran pelatih atau wakil klub dalam konferesi pers seusai laga adalah keharusan. Namun, MU memilih tak hadir pada sesi seusai pertandingan Liga Europa itu.

Menurut laporan Showsport, Manchester United telah membatalkan semua acara pasca-pertandingan di Old Trafford terkait kematian Ratu Elizabeth II. Ten Hag juga tidak memberikan komentarnya di saluran klub United dan tidak bertemu dengan wartawan pada konferensi pers.

Sebelumnya pelatih kepala Arsenal Mikel Arteta juga tidak berkomunikasi dengan media setelah pertandingan Liga Europa dengan Zurich karena alasan sama.

Ratu Elizabeth II, yang memimpin kerajaan Inggris selama tujuh dekade, meninggal dunia di kediamannya di Skotlandia, Kamis, pada usia 96 tahun.

Untuk menghormati kepergian mendiang, para pemain Manchester United melakukan hening cipta sebelum laga melawan Sociedad. Mereka juga menggunakan pita hitam di tangannya.

Laporan Pertandingan Manchester United vs Real Soceidad

Sebelumnya, dalam pertandingan di Old Trafford, Manchester United harus mengawali perjalanan mereka di Liga Europa dengan kekalahan 0-1 dari Real Sociedad 0-1. Satu-satunya gol Real Sociedad dicetak Brias Mendez pada menit ke-59 melalui tendangan penalti.

Kemenangan ini membuat Real Sociedad berada di peringkat kedua klasemen sementara Grup E Liga Europa dengan torehan tiga poin dari satu laga, kalah selisih gol dari Sheriff Tiraspol.

Di sisi lain, Manchester United harus puas berada di peringkat ketiga Grup E Liga Europa dengan tanpa raihan poin, hanya unggul selisih gol dari klub asal Siprus Omonia di posisi ke-4.

Pada laga ini, tim tuan rumah mampu mendominasi jalannya pertandingan dengan mencatatkan 56 persen penguasaan bola serta melepaskan 15 tendangan yang tiga di antaranya tepat sasaran.

Manchester United mengawali pertandingan dan sempat memberikan ancaman pada babak pertama melalui upaya yang dilakukan oleh Cristiano Ronaldo, Fred dan Anthony Elanga namun tidak ada yang membuahkan hasil.

Pada babak kedua, Manchester United kembali mengambil inisiatif menyerang akan tetapi upaya tendangan keras dari Ronaldo masih membentur tiang gawang.

Petaka bagi Manchester United datang di menit ke-57 ketika bek Lisandro Martinez melakukan hands-ball di kotak terlarang sehingga wasit memberikan hadiah penalti kepada Real Sociedad.

Gelandang Brais Mendez yang maju sebagai algojo sukses melaksanakan tugasnya dengan baik setelah tendangannya tak mampu dijangkau David De Gea sehingga skor berubah menjadi 1-0 untuk keunggulan Real Sociedad pada menit ke-59.

Di sisa waktu pertandingan, Manchester United terus menggempur lini pertahanan Real Sociedad, namun tidak ada upaya yang mampu membuahkan hasil sehingga skor 1-0 untuk keunggulan tim tamu tetap bertahan.

ANTARA

Baca Juga: Rekap Hasil Liga Europa Pekan Pertama: Selain MU, AS Roma Juga Kalah

Berita terkait

Tepis Rumor Bruno Fernandes Bakal Tinggalkan Manchester United, Ini Komentar Erik ten Hag

10 jam lalu

Tepis Rumor Bruno Fernandes Bakal Tinggalkan Manchester United, Ini Komentar Erik ten Hag

Dalam wawancara dengan DAZN pekan lalu, Bruno Fernandes mengatakan dia akan mempertimbangkan masa depannya di Manchester United setelah Euro 2024.

Baca Selengkapnya

Bayer Leverkusen Berpeluang Pecahkan Rekor Tak Terkalahkan Benfica Saat Jamu AS Roma di Liga Europa

13 jam lalu

Bayer Leverkusen Berpeluang Pecahkan Rekor Tak Terkalahkan Benfica Saat Jamu AS Roma di Liga Europa

Bayer Leverkusen akan menjamu AS Roma dengan keunggulan agregat 2-0 pada laga leg kedua semifinal Liga Europa pada Kamis waktu setempat, 9 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Prediksi Crystal Palace vs Manchester United di Liga Inggris: Jadwal, Kondisi Tim, H2H, Perkiraan Formasi

18 jam lalu

Prediksi Crystal Palace vs Manchester United di Liga Inggris: Jadwal, Kondisi Tim, H2H, Perkiraan Formasi

Pertandingan Crystal Palace vs Manchester United akan tersaji pada pekan ke-36 Liga Inggris atau Premier League musim 2023-2024.

Baca Selengkapnya

Rekap Hasil Liga Europa Leg Pertama Semifinal: AS Roma vs Bayer Leverkusen 0-2, Marseille vs Atalanta 1-1

3 hari lalu

Rekap Hasil Liga Europa Leg Pertama Semifinal: AS Roma vs Bayer Leverkusen 0-2, Marseille vs Atalanta 1-1

Bayer Leverkusen mengalahkan AS Roma dengan skor 2-0 dalam pertandingan leg pertama semifinal Liga Europa. Marseille vs Atalanta Imbang.

Baca Selengkapnya

Jadwal Bola Malam Ini 2 Mei 2024: Timnas U-23 Indonesia di Piala Asia, juga ada Liga Inggris, Liga Europa, Liga Conference

4 hari lalu

Jadwal Bola Malam Ini 2 Mei 2024: Timnas U-23 Indonesia di Piala Asia, juga ada Liga Inggris, Liga Europa, Liga Conference

Jadwal bola pada Kamis malam hingga Jumat dinihari, 2-3 Mei 2024: Timnas U-23 di Piala Asia, juga ada Liga Inggris, Liga Europa, dan Liga Conference.

Baca Selengkapnya

Liga Inggris: Manchester United Ditahan Burnley lalu Diejek Suporter, Erik ten Hag Minta Maaf

8 hari lalu

Liga Inggris: Manchester United Ditahan Burnley lalu Diejek Suporter, Erik ten Hag Minta Maaf

Erik ten Hag meminta maaf kepada pendukung tim setelah Manchester United ditahan Burnley di pekan ke-35 Liga Inggris.

Baca Selengkapnya

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris Pekan Ke-35: Liverpool, Manchester United, dan Chelsea Seri; Sheffield United Terdegradasi

8 hari lalu

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris Pekan Ke-35: Liverpool, Manchester United, dan Chelsea Seri; Sheffield United Terdegradasi

Hasil Liga Inggris pekan ke-35: Liverpool, Manchester United, dan Chelsea bermain seri. Sedangkan Sheffield United kalah dan terdegradasi.

Baca Selengkapnya

Wonderkid Manchester United, Mengenal Ethan Wheatley

10 hari lalu

Wonderkid Manchester United, Mengenal Ethan Wheatley

Ethan Wheatley debut pertamanya di bawah asuhan Erik ten Hag dalam tim senior Manchester United menghadapi Sheffield Rabu, 24 April 2024

Baca Selengkapnya

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris: Liverpool Ditekuk Everton, Manchester United Kalahkan Sheffield

11 hari lalu

Hasil, Top Skor, Klasemen Liga Inggris: Liverpool Ditekuk Everton, Manchester United Kalahkan Sheffield

Hasil Liga Inggris pada Kamis dinihari, 25 April 2024: Liverpool kalah dari Everton, sedangkan Manchester United mengalahkan Sheffield United.

Baca Selengkapnya

Manchester United Lolos ke Final Piala FA, Kalahkan Coventry Lewat Adu Penalti

14 hari lalu

Manchester United Lolos ke Final Piala FA, Kalahkan Coventry Lewat Adu Penalti

Manchester United (MU) melaju ke final Piala FA seusai menyingkirkan Coventry City lewat drama adu penalti.

Baca Selengkapnya