Jadwal Liga Spanyol Sabtu Malam Ini: Prediksi Barcelona vs Almeria, Laga Perpisahan Pique

Reporter

Editor

Nurdin Saleh

Sabtu, 5 November 2022 11:04 WIB

Gerard Pique. REUTERS/Juan Medina

TEMPO.CO, Jakarta - Jadwal Barcelona vs Almeria akan hadir pada pekan ke-13 Liga Spanyol di Stadion Spotify Camp Nou, Sabtu malam atau Minggu dinihari WIB, 6 November 2022. Kedua tim akan berhadapan mulai 03:00.

Setelah dipastikan tersingkir dari Liga Champions pekan lalu, Barcelona juga mendapat kabar bila Gerard Pique bakal pensiun. Pertandingan ini bakal menjadi laga terakhir bek 35 tahun itu bersama Azulgranas.

Pique akan meninggalkan klub dengan catatan 616 penampilan plus 52 gol di semua kompetisi. Catatan tersebut menjadikannya pemain dengan caps tertinggi kelima dalam sejarah klub.

Baca Juga: Kenapa Pique Mendadak Pensiun? Ada 4 Penyebab Utama

Tentunya ada semangat yang berbeda untuk laga ini. Para pemain jelas ingin memberikan yang terbaik sebagai penghormatan untuk Pique.

Tiga poin pun dirasa wajib, dan hal itu pun rasanya sangat tidak mustahil. Jika berkaca pada penampilan di kompetisi domestik, Barcelona tampil mengesankan di LaLiga. Total Barcelona sudah mencatatkan sepuluh kemenangan dari 12 pertandingan di Liga Spanyol, sisanya berakhir dengan satu kekalahan dan satu imbang.

Mereka saat ini berada di posisi kedua pada klasemen sementara LaLiga dengan 31 poin, hanya selisih satu angka dengan sang pemuncak Real Madrid. Raksasa Catalan datang ke laga ini dengan modal kemenangan 4-2 atas Viktoria Plzen di pertandingan sebelumnya.

Advertising
Advertising

Melawan Almeria, Barcelona memiliki rekor impresif. Blaugrana telah memenangkan sepuluh dari 12 pertandingan terakhir yang dimainkan antara kedua tim, dengan dua pertandingan lainnya berakhir imbang. Selama periode tersebut Barcelona mencetak 37 gol ke gawang Almeria dan telah mencetak gol setidaknya sekali ketika bertemu Almeriensistas.

Almeria sendiri saat ini berada di peringkat ke-13 pada klasemen sementara La Liga dan tampil tidak konsisten sejauh musim ini. Mereka baru saja mengalahkan Celta Vigo dengan skor 3-1 pekan lalu, namun harus bekerja keras untuk mencapai hasil serupa di pertandingan ini.

Kondisi Terkini Kedua Tim:

Barcelona: Franck Kessie mengalami cedera paha dalam laga Victoria Plzen dan harus ditarik keluar pada menit ke-67. Ia bakal absen di laga ini.

Sergi Roberto (bahu), Ronald Araujo (paha) dan Eric Garcia (selangkangan) akan absen karena cedera. Gerard Pique dipastikan akan menjadi starter karena ini akan menjadi laga terakhirnya bersama Barcelona.

Almeria: Tim tamu datang dengan skuad yang relatif full, hanya dua pemain yang sepertinya akan absen: Juanjo Nieto dan Ivan Martos.

Perkiraan Susunan Pemain

Barcelona: Ter Stegen; Balde, Alonso, Pique, Bellerin; Pedri, De Jong, Gavi; Torres, Lewandowski, Dembele.

Almeria: Martinez; Akieme, Ely, Babic, Mendes; De la Hoz, Melero; Embarba, Robertone, Baptistao; Toure.

Head-to-Head

14 Pertandingan
12 Kemenangan Barcelona
2 Imbang.

5 Pertemuan Terakhir Kedua Tim

08/04/2015 - Barcelona 4-0 Almeria (Liga Spanyol)
08/11/2014 - Almeria 1-2 Barcelona (Liga Spanyol)
02/03/2014 - Barcelona 4-1 Almeria (Liga Spanyol)
28/09/2013 - Almeria 0-2 Barcelona (Liga Spanyol)
09/04/2011 - Barcelona 3-1 Almeria (Liga Spanyol).

Prediksi Barcelona vs Almeria

Barcelona memiliki rekor kandang terbaik di Liga Spanyol. Mereka juga termotivasi untuk terus menyaingi Real Madrid dalam perebutan gelar setelah tersingkir dari Liga Champions. Mereka sangat diunggulkan untuk memenangi pertandingan Liga Spanyol ini.

Selanjutnya: Jadwal Lengkap Liga Spanyol Pekan Ke-13 dan Klasemennya
<!--more-->

Jadwal Liga Spanyol Pekan Ke-13
(Live Bein Sport)

Sabtu, 5 November 2022
03:00 WIB Girona vs Athletic Bilbao
20:00 WIB Getafe vs Cadiz
22:15 WIB Real Valladolid vs Elche.

Minggu, 6 November 2022
00:30 WIB Celta Vigo vs Osasuna
03:00 WIB Barcelona vs Almeria
20:00 WIB Atletico Madrid vs Espanyol
22:15 WIB Real Sociedad vs Valencia.

Senin, 7 November 2022
00:30 WIB Villarreal vs Real Mallorca
03:00 WIB Real Betis vs Sevilla.

Selasa, 8 November 2022
03:00 WIB Rayo Vallecano vs Real Madrid.

Klasemen Liga Spanyol

Baca Juga: Prediksi Manchester City vs Fulham di Liga Inggris Malam Ini

Berita terkait

Daftar 5 Klub Pemilik Gelar Liga Champions Terbanyak, Real Madrid Dominan

1 hari lalu

Daftar 5 Klub Pemilik Gelar Liga Champions Terbanyak, Real Madrid Dominan

Siapa saja daftar klub paling banyak gelar Liga Champions sepanjang sejarah?

Baca Selengkapnya

Klasemen Liga Spanyol Terkini: Atletico Madrid Rebut Tiket Liga Champions, Susul Real Madrid, Barcelona, dan Girona

2 hari lalu

Klasemen Liga Spanyol Terkini: Atletico Madrid Rebut Tiket Liga Champions, Susul Real Madrid, Barcelona, dan Girona

Atletico Madrid berhasil merebut tiket Liga Champions terakhir dari Liga Spanyol. Mereka lolos untuk menyusul Real Madrid, Barcelona, dan Girona.

Baca Selengkapnya

Presiden La Liga Javier Tebas: Kylian Mbappe Perkuat Real Madrid Musim Depan

3 hari lalu

Presiden La Liga Javier Tebas: Kylian Mbappe Perkuat Real Madrid Musim Depan

Presiden La Liga Spanyol, Javier Tebas, mengatakan bahwa penyerang PSG Kylian Mbappe akan bergabung dengan Real Madrid pada musim depan.

Baca Selengkapnya

2 Legenda Barcelona yang Juga Pemilik Como 1907

4 hari lalu

2 Legenda Barcelona yang Juga Pemilik Como 1907

Tak hanya dimiliki Hartono bersaudara, Como 1907 juga dimiliki dua legenda Barcelona.

Baca Selengkapnya

Real Madrid Jaga Performa Jelang Final Liga Champions, Kalahkan Granada 4-0 di Liga Spanyol

6 hari lalu

Real Madrid Jaga Performa Jelang Final Liga Champions, Kalahkan Granada 4-0 di Liga Spanyol

Real Madrid mampu menjaga performanya menjelang final Liga Champions. Mereka menang 4-0 atas Granada di Liga Spanyol.

Baca Selengkapnya

3 Berita Bursa Transfer Pekan Ini: Pau Cubarsi, Thiago Silva, dan Darwin Nunez

6 hari lalu

3 Berita Bursa Transfer Pekan Ini: Pau Cubarsi, Thiago Silva, dan Darwin Nunez

Berita bursa transfer terbaru dari liga-liga Eropa menampilkan kabar terbaru dari pemain Pau Cubarsi, Thiago Silva, dan Darwin Nunez.

Baca Selengkapnya

Andres Iniesta, Genap Berumur 40 Tahun dan Belum Pensiun

7 hari lalu

Andres Iniesta, Genap Berumur 40 Tahun dan Belum Pensiun

Andres Iniesta genap berusia 40 tahun pada 11 Mei 2024. Kini bermain untuk klub Uni Emirate Arab.

Baca Selengkapnya

Profil Ilaix Moriba, Mantan Pemain Barcelona yang Siap Gempur Pertahanan Timnas U-23 Indonesia

9 hari lalu

Profil Ilaix Moriba, Mantan Pemain Barcelona yang Siap Gempur Pertahanan Timnas U-23 Indonesia

Profil Ilaix Moriba, eks pemain Barcelona yang dipanggil Guinea U-23 untuk menghadapi Timnas U-23 Indonesia pada playoff Olimpiade Paris 2024.

Baca Selengkapnya

Mengenal Ilaix Moriba Pemain Timnas Guinea U-23 yang pernah Memperkuat Barcelona

10 hari lalu

Mengenal Ilaix Moriba Pemain Timnas Guinea U-23 yang pernah Memperkuat Barcelona

Ilaix Moriba, Saidou Sow, Facinet Conte, dan Ibrahim Diakite para pemain yang dipanggil untuk memperkuat skuad Guinea menghadapi timnas Indonesia

Baca Selengkapnya

Profil David Raya, Kiper Arsenal yang Raih Sarung Tangan Emas Liga Inggris

12 hari lalu

Profil David Raya, Kiper Arsenal yang Raih Sarung Tangan Emas Liga Inggris

Penampilan Arsenal yang moncer musim ini tak lepas dari kontribusi David Raya, kiper yang baru mendapat penghargaan sarung tangan emas

Baca Selengkapnya